mybest
Buku biografi

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Buku
  3. Buku pengembangan diri & karier
  4. 10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Membaca buku biografi tokoh Indonesia yang terkenal bisa menjadi salah satu cara untuk memupuk motivasi. Kabar baiknya adalah Indonesia punya banyak tokoh dengan cerita kehidupan yang sukses dan inspiratif. Jadi, kali ini kami akan mengulas beberapa rekomendasi buku biografi yang bagus dan menarik untuk dibaca.


Beberapa contoh buku biografi tokoh yang tidak boleh Anda lewatkan, seperti Buya Hamka, Gus Dur, dan Soekarno. Novel biografi yang dikemas dengan bahasa mengalir tentunya akan membuat Anda bisa menikmati bacaan dengan lebih mudah. Penasaran? Yuk, temukan judul buku biografi terbaik untuk Anda di sini.

Diperbaharui 14/07/2023
Noni Rosliyani
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Noni Rosliyani

Noni Rosliyani, akrab disapa Noni, adalah lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang sudah aktif menulis sejak masa sekolah. Pengalamannya menjadi editor profesional untuk buku anak dan parenting selama 14 tahun membuatnya tertarik menjadi pegiat Read Aloud Trainer. Sesekali, ia membagikan pengalaman dunia family dan parenting-nya di blog pribadinya. Di waktu senggangnya, Noni menikmati aktivitas bersama keluarganya, seperti memasak, menonton film, atau traveling. Ia percaya bahwa kesehatan jiwa dan raga keluarga serta dirinya adalah yang utama. Jadi, supaya hidupnya lebih bersemangat, Noni pun gemar mencari tahu buku best seller, fashion terkini, skincare terbaru, atau snack terpopuler yang harus dicobanya.

Profil Noni Rosliyani
Lanjut membaca

Daftar isi

Apa itu buku biografi tokoh?

Apa itu buku biografi tokoh?

Buku biografi adalah buku yang berisi kisah perjalanan hidup seseorang. Berbeda dengan autobiografi yang ditulis oleh tokoh itu sendiri, biografi ditulis oleh orang lain. Jadi, tak ayal, buku biografi menarik untuk disimak karena ditulis dari kacamata orang lain. Buku biografi tokoh dunia memang menarik untuk dibaca. Namun, buku biografi tokoh Indonesia ternyata tidak kalah bagus dan inspiratif.


Membaca buku biografi tokoh Indonesia juga bisa memberikan manfaat, misalnya Anda jadi termotivasi untuk menapaki jalan yang sama. Buku biografi tokoh Indonesia yang inspiratif bisa memperkaya pengetahuan. Anda juga dapat memetik pelajaran tentang bagaimana cara para tokoh Indonesia menghadapi tantangan dan krisis. Selain itu, membaca buku biografi pahlawan Indonesia juga bisa membakar jiwa nasionalisme Anda.


Beberapa contoh buku biografi tokoh Indonesia di antaranya Soekarno: Biografi Singkat 1901-1970 dan Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner. Ada juga buku biografi R.A. Kartini, tokoh emansipasi wanita Indonesia atau Gus Dur, ulama dan mantan presiden yang terkenal nyeleneh.

Cara memilih buku biografi tokoh Indonesia

Melalui poin-poin di bawah ini, kami akan membagikan tips memilih buku biografi tokoh Indonesia. Pilihlah berdasarkan bidang tokoh serta kredibilitas penulis dan penerbit. Dengan demikian, Anda akan memiliki motivasi untuk melahap habis tiap lembar buku biografi sampai halaman terakhir.

① Pilih buku biografi Soekarno, B.J. Habibie, dan Tan Malaka untuk tahu kisah kepemimpinan dan politik yang menginspirasi

Pilih buku biografi Soekarno, B.J. Habibie, dan Tan Malaka untuk tahu kisah kepemimpinan dan politik yang menginspirasi

Sejak bangsa Indonesia meraih kemerdekaannya pada 17 Agustus 1945, Indonesia memiliki banyak tokoh pemimpin yang namanya telah mendunia. Selain Presiden RI pertama, Soekarno, Anda akan menemukan sederet tokoh politik dan pemimpin yang namanya harum di mata internasional. 


Mengenal tokoh-tokoh pemimpin hebat di Indonesia dapat Anda lakukan dengan membaca buku biografi mereka. Beberapa pemimpin yang berpengaruh di antaranya adalah Soeharto, B.J. Habibie, Gus Dur, Tan Malaka, dan lainnya. Tokoh-tokoh pemimpin tersebut telah mendapat penghormatan atas jasa-jasanya dalam membesarkan bangsa.


Biografi para pemimpin Indonesia dapat memotivasi dan meningkatkan skill Anda dalam memimpin perusahaan, tim, serta organisasi. Anda juga dapat memetik nilai-nilai kehidupan yang bermanfaat. Pelajarilah gaya kepemimpinan, strategi, dan juga kisah perjuangan para tokoh pemimpin di Indonesia yang sangat inspiratif.


Anda tertarik mempelajari lebih jauh mengenai ilmu kepemimpinan dari tokoh terkenal lainnya? Silakan melihat ulasan dan rekomendasi buku terbaik tentang leadership di bawah ini.

② Mau membaca figur ulama dan teolog yang penuh toleransi? Cari buku biografi Gus Dur dan Ahmad Dahlan

Mau membaca figur ulama dan teolog yang penuh toleransi? Cari buku biografi Gus Dur dan Ahmad Dahlan
Sumber: mizanstore.com

Indonesia adalah bangsa yang sangat besar dengan beragam budaya, agama, dan kepercayaan. Membaca buku biografi tokoh-tokoh agama serta rohaniwan akan menumbuhkan sikap toleransi dan saling menghargai dalam bermasyarakat. Ada tokoh Islam, tokoh Kristen, tokoh Katolik, tokoh Buddha, tokoh Hindu, hingga tokoh aliran kepercayaan yang berpengaruh di Indonesia.


Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dan K.H. Ahmad Dahlan adalah contohnya. Beliau merupakan tokoh Islam yang menjadi panutan karena pengabdiannya kepada bangsa dan negara. Di sisi lain, Anda dapat membaca buku biografi Romo Mangun untuk tokoh Katolik yang menginspirasi. Beliau merupakan teolog, budayawan, aktivis sosial, sekaligus arsitek dengan karya-karya dan pemikiran yang gemilang. 

③ Temukan buku biografi R.A. Kartini dan Dewi Sartika yang menyuarakan emansipasi wanita

Kesetaraan gender merupakan hal yang terus diperjuangkan, khususnya di Indonesia. Anda pasti mengenal R.A. Kartini sebagai salah satu pahlawan wanita yang memperjuangkan kesamaan hak bagi perempuan Indonesia pada zamannya. Ia menyampaikan pesan bagi generasi mendatang supaya tidak pernah berhenti memperjuangkan hidup sebagai kaum perempuan.


Generasi wanita Indonesia masa kini dianjurkan membaca buku biografi para tokoh emansipasi perempuan. Selain Kartini, Anda juga dapat membaca biografi Dewi Sartika, S.K. Trimurti, atau Fatmawati yang akan sangat menginspirasi kaum wanita. Setiap wanita Indonesia sepatutnya menjadi the next Kartini yang mandiri, tangguh, dan terus berkarya bagi bangsa dan negara.

④ Ketahui kisah tokoh jurnalis yang memperjuangkan kemerdekaan melalui buku biografi Buya Hamka dan Soe Hok Gie

Ketahui kisah tokoh jurnalis yang memperjuangkan kemerdekaan melalui buku biografi Buya Hamka dan Soe Hok Gie

Tahukah Anda bahwa jurnalistik berperan penting dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia? Jurnalis Tirto Adhi Soerjo pernah menyuarakan kemerdekaan di media massa pada masa perjuangan kemerdekaan. Nyatanya, jurnalistik berperan sangat penting dalam menjaga, memajukan, dan mencerdaskan bangsa.


Ada beberapa tokoh jurnalis Indonesia yang berpengaruh. Salah satu tokoh jurnalistik yang juga merupakan aktivis, Soe Hok Gie, pernah menjadi ikon bagi kalangan muda berkat pemikirannya. Buya Hamka pun berprofesi sebagai wartawan sekaligus sastrawan yang berjuang mengusir penjajahan. Anda juga bisa membaca buku biografi jurnalis perempuan, S. K. Trimurti untuk mempelajari dunia jurnalistik. 

⑤ Cek orisinalitas dan kredibilitas dengan melihat penerbitnya: Gramedia, Bentang Pustaka, atau Kompas

Cek orisinalitas dan kredibilitas dengan melihat penerbitnya: Gramedia, Bentang Pustaka, atau Kompas

Selain membaca resensi, Anda dapat mengecek kualitas buku biografi dari penulis dan penerbitnya. Banyak penerbit telah mengeluarkan buku biografi tokoh Indonesia ternama. Sebut saja Penerbit Gramedia, Penerbit Buku Kompas, Bentang Pustaka, dan Garasi. Selain itu, Falcon Publishing juga menerbitkan buku biografi dalam bentuk novel biografi


Anda juga bisa memeriksa latar belakang penulis buku biografi tersebut. Penulis buku biografi biasanya sudah melakukan wawancara dan riset yang mendalam perihal tokoh yang akan ditulis. Alangkah lebih baik pula jika penulis merupakan anggota keluarga atau orang yang mengenal dekat sosok tokoh yang ditulis. Dengan begitu, Anda akan mendapatkan isi buku biografi yang lebih faktual.


Gaya bahasa sang penulis juga menjadi faktor penentu. Walaupun isi buku biografinya sangat lengkap, ada juga orang yang mudah bosan membaca gaya bahasa yang terlalu formal. Anda dapat mengulik track record sang penulis dan mencari tahu buku yang sudah ia terbitkan. Cara ini juga bisa membantu Anda menemukan buku biografi dengan gaya bahasa yang sesuai dengan selera

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?
Ya
Tidak

10 Rekomendasi buku biografi tokoh Indonesia terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh buku biografi tokoh Indonesia terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Rekomendasi ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan rating dan review pembaca. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di Goodreads.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
Penerbit
Topik
Jumlah halaman
Ukuran
Tahun terbit
Rating di Goodreads
1

Ahmad Fuadi

Buya Hamka

Ahmad Fuadi Buya Hamka 1枚目

Gaya penceritaannya bak cerita novel yang tidak membosankan

Falcon Publishing

Biografi jurnalisme kemerdekaan

376 halaman

14 cm x 20,5 cm

2021

4,62 dari 5

2

Taufik Adi Susilo

Soekarno: Biografi Singkat 1901-1970

Taufik Adi Susilo Soekarno: Biografi Singkat 1901-1970 1枚目

Hadirkan kembali sosok Bapak Proklamator lewat pemikiran yang mendalam

Garasi

Biografi kepemimpinan

236 halaman

14 cm x 20 cm

2020

4,33 dari 5

3

Gina S. Noer

Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner

Gina S. Noer Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner  1枚目

Visioner dunia aviasi yang sempat takut dengan pesawat?

Bentang Pustaka

Biografi kepemimpinan

280 halaman

15 cm x 23 cm

2015

4,33 dari 5

4

E. Rokajat Asura

Raden Dewi Sartika: Pendidik Bangsa dari Pasundan

E. Rokajat Asura Raden Dewi Sartika: Pendidik Bangsa dari Pasundan 1枚目

Aktivis dan pahlawan emansipasi wanita yang mengajarkan perempuan Indonesia untuk berdikari

Pustaka Iman

Biografi emansipasi wanita

435 halaman

14 cm x 21 cm

2019

4,31 dari 5

5

Redaksi TEMPO

Tan Malaka: Bapak Republik yang Dilupakan

Redaksi TEMPO Tan Malaka: Bapak Republik yang Dilupakan 1枚目

Menguak perjuangan pendiri bangsa yang tidak diceritakan di buku sejarah

Kepustakaan Populer Gramedia

Biografi kepemimpinan

208 halaman

16 cm x 24 cm

2022

4,26 dari 5

6

Aguk Irawan M.N.

Peci Miring: Kisah Pengembaraan Intelektual Gus Dur

Aguk Irawan M.N. Peci Miring: Kisah Pengembaraan Intelektual Gus Dur 1枚目

Kenali Gus Dur dari buku yang sarat akan inspirasi ini

Iiman Real

Biografi tokoh agama

400 halaman

14 cm x 21 cm

2022

4,19 dari 5

7

Didik L. Hariri

Jejak Sang Pencerah

Didik L. Hariri Jejak Sang Pencerah 1枚目

Mengikuti teladan K.H. Ahmad Dahlan dalam pembaruan Islam dan mencerdaskan bangsa

Republika

Biografi tokoh agama

199 halaman

15 cm x 23 cm

2018

4 dari 5

8

Muhammad Rifai

Soe Hok Gie: Biografi Sang Demonstran 1942-1969

Muhammad Rifai  Soe Hok Gie: Biografi Sang Demonstran 1942-1969 1枚目

Jangan asal demo, berkiblatlah pada mahasiswa sekaligus jurnalis kritis Soe Hok Gie!

Garasi

Biografi jurnalisme kemerdekaan

236 halaman

14 cm x 20 cm

2020

3,94 dari 5

9

Suhartono

HOEGENG: Polisi dan Menteri Teladan

Suhartono HOEGENG: Polisi dan Menteri Teladan 1枚目

Meneladani polisi jujur dan antisuap dalam sejarah Indonesia

Penerbit Buku Kompas

Biografi kepemimpinan

300 halaman

14 cm x 21 cm

2021

3,93 dari 5

10

Nurlaela Isnawati

Gelap Terang Kartini: Sisi Lain Hidup dan Karya Sang Perempuan Perkasa

Nurlaela Isnawati Gelap Terang Kartini: Sisi Lain Hidup dan Karya Sang Perempuan Perkasa 1枚目

Mengajak para wanita Indonesia untuk meraih cita-citanya dengan cara terhormat

Araska Publisher

Biografi emansipasi wanita

232 halaman

14 cm x 20,5 cm

2019

3,5 dari 5

Perincian produk
Close
Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Ahmad FuadiBuya Hamka

Buya Hamka Gambar 1
Sumber: falcon.co.id
Buya Hamka Gambar 2
Sumber: falcon.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp90.000,00

Gaya penceritaannya bak cerita novel yang tidak membosankan

Kelebihan:

  • Penulisannya terstruktur dan nyaman dibaca
  • Buku biografi yang sudah difilmkan pada 2023

Kekurangan:

  • Pembaca menemukan banyak typo pada buku


Tantangan terbesar yang mesti dihadapi pembaca buku biografi adalah rasa bosan yang tiba-tiba menyerang. Terlebih lagi untuk Anda yang tidak hobi membaca, buku nonfiksi yang tebal bisa menjadi siksaan tiada akhir. Namun, buku Buya Hamka ini berbeda. Anda yang tidak hobi membaca pun sepertinya dapat membaca buku ini.

Ditulis oleh Ahmad Fuadi, penulis terkenal dengan karya Negeri 5 Menara, tak heran bila buku ini dikemas dengan apik. Gaya bahasanya menarik dan mengalir. Alih-alih bosan, Anda akan terhanyut dalam kisah wartawan dan sastrawan Hamka. Meskipun ditulis dengan gaya novel, buku biografi ini tidak kehilangan sisi faktualnya.

PenerbitFalcon Publishing
TopikBiografi jurnalisme kemerdekaan
Jumlah halaman376 halaman
Ukuran14 cm x 20,5 cm
Tahun terbit2021
Rating di Goodreads4,62 dari 5
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
Ya
Tidak
No.2

Taufik Adi SusiloSoekarno: Biografi Singkat 1901-1970

Hadirkan kembali sosok Bapak Proklamator lewat pemikiran yang mendalam

Kelebihan:

  • Dapat membakar jiwa nasionalisme karena dipaparkan secara detail tentang sejarah bangsa Indonesia

 

Kekurangan:

  • Terdapat beberapa bagian yang sulit untuk dipahami

Kisah bapak Proklamator pendiri republik ini memang tidak pernah ada habisnya untuk diceritakan. Seperti pada buku biografi ini yang menceritakan tentang kehidupan pribadi Soekarno, begitu pula dengan pemikirannya. Selain membahas tentang kehidupan percintaannya, penulis juga membahas tentang sejarah pendirian bangsa Indonesia. 


Mulai dari filosofi lambang negara, burung Garuda, serta slogan Bhinneka Tunggal Ika yang dirancang oleh Soekarno. Harapannya, penerus bangsa ini dapat melanjutkan filosofinya dan tidak pernah melupakan sejarah. Buku menarik ini cocok dibaca untuk membakar jiwa nasionalisme Anda.

PenerbitGarasi
TopikBiografi kepemimpinan
Jumlah halaman236 halaman
Ukuran14 cm x 20 cm
Tahun terbit2020
Rating di Goodreads4,33 dari 5
No.3

Gina S. NoerRudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner

Visioner dunia aviasi yang sempat takut dengan pesawat?

Kelebihan:

  • Sarat akan inspirasi tentang kegigihan dan perjuangan 
  • Tata penulisan rapi dan mengalir sehingga mudah untuk dipahami

Kekurangan:

  • Menurut pembaca, ceritanya mengalir. Namun, terasa kurang greget karena ada beberapa kisah yang tidak diceritakan secara rinci

Siapa sangka ketakutan Rudy (Habibie muda) pada pesawatlah yang men-trigger dirinya untuk membangun industri pesawat di Indonesia. Selain itu, Rudy juga tidak suka memakai kata mimpi untuk mendefinisikan cita-citanya, lho. Kedua fakta menarik ini adalah sedikit potongan informasi dari buku Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner


Berbeda dengan buku Habibie lainnya, buku ini lebih fokus pada masa muda Habibie yang belum diceritakan sebelumnya. Jadi, untuk Anda yang haus informasi tentang Habibie pada saat muda, bacalah buku ini. Anda pun bisa menyaksikan bagaimana Rudy tumbuh menjadi B. J. Habibie yang melegenda di dunia aviasi. 

PenerbitBentang Pustaka
TopikBiografi kepemimpinan
Jumlah halaman280 halaman
Ukuran15 cm x 23 cm
Tahun terbit2015
Rating di Goodreads4,33 dari 5
No.4

E. Rokajat AsuraRaden Dewi Sartika: Pendidik Bangsa dari Pasundan

Aktivis dan pahlawan emansipasi wanita yang mengajarkan perempuan Indonesia untuk berdikari

Kelebihan:

  • Cara penulisan rapi dan tidak terlalu berat

Kekurangan:

  • Terdapat beberapa bagian yang terasa membosankan, terutama bagi pembaca yang belum terbiasa membaca hystorical biography

Jika Anda mencari bacaan tentang isu feminisme dan ketimpangan gender, pastikan membaca Raden Dewi Sartika: Pendidik Bangsa dari Pasundan. Novel biografi ini mengisahkan perjalanan hidup Dewi Sartika. Anda akan terbuai dalam konflik perjodohan hingga perjuangan Dewi Sartika sebagai pencetus pendidikan kaum perempuan. 


Gaya bahasa dan deskripsi yang menawan akan sanggup membuat pembaca terharu dan menitikkan air mata. Anda bisa menemukan banyak quotes inspiratif dari Dewi Sartika di buku ini. Salah satunya adalah "Perempuan itu harus pandai, harus bisa berdiri di kaki sendiri". Buku ini akan mengajarkan kaum wanita masa kini agar lebih tangguh dan mandiri.

PenerbitPustaka Iman
TopikBiografi emansipasi wanita
Jumlah halaman435 halaman
Ukuran14 cm x 21 cm
Tahun terbit2019
Rating di Goodreads4,31 dari 5
No.5

Redaksi TEMPOTan Malaka: Bapak Republik yang Dilupakan

Menguak perjuangan pendiri bangsa yang tidak diceritakan di buku sejarah

Kelebihan:

  • Dilengkapi infografis dan komik sehingga membuat buku tidak membosankan

Kekurangan:

  • Menurut pembaca kurang banyak membahas pemikiran dan tindakan Tan Malaka secara lebih dalam

Selain Soekarno dan Hatta yang dikenal sebagai pendiri bangsa, ada lagi tokoh bangsa yang namanya tenggelam dalam buku-buku sejarah. Sosok itu bernama Tan Malaka. Muhammad Yamin sendiri menjulukinya sebagai "Bapak Republik Indonesia" dan Soekarno menyebutnya "mahir dalam revolusi". Banyak pemikirannya yang lebih dahulu hadir dan dilanjutkan oleh Soekarno.


Namun, hidupnya dihabiskan dengan bersembunyi dari tentara kolonial karena keaktifannya dalam organisasi komunis internasional. Tak hanya menceritakan perjuangannya, penulis juga menceritakan kehidupan percintaan Tan Malaka, meskipun hingga akhir hayatnya beliau tidak menikah. Buku menarik ini layak dibaca untuk melengkapi koleksi buku sejarah bangsa di lemari Anda. 

PenerbitKepustakaan Populer Gramedia
TopikBiografi kepemimpinan
Jumlah halaman208 halaman
Ukuran16 cm x 24 cm
Tahun terbit2022
Rating di Goodreads4,26 dari 5
No.6

Aguk Irawan M.N.Peci Miring: Kisah Pengembaraan Intelektual Gus Dur

Kenali Gus Dur dari buku yang sarat akan inspirasi ini

Kelebihan:

  • Diulas dengan gaya bahasa yang penuh inspirasi dan menghibur

Kekurangan:

  • Tidak banyak ulasan tentang kiprahnya di ranah politik

Abdurrahman Wahid atau Gus Dur adalah sosok yang paling gampang disalahpahami dalam sejarah politik Indonesia. Tiap kali ia melontarkan pemikiran yang out of the box, ada kalangan yang mencerca dan mengecapnya sebagai orang nyeleneh. Namun, tak peduli seperti apa pun komentar di sekitarnya, Gus Dur tetaplah Gus Dur. 


Perjalanannya menuntut ilmu hingga ke negeri seberang banyak dibahas di buku ini. Hidupnya dari pesantren ke pesantren, sekolah ke sekolah membuatnya jatuh hati dengan ilmu pengetahuan dan buku. Semua perjalanan hidupnya ini sedikit banyak membuatnya memiliki pemikiran yang dianggap berbeda. Jika Anda mengaku seorang Gusdurian, jangan pernah lewatkan membaca buku ini, ya!

PenerbitIiman Real
TopikBiografi tokoh agama
Jumlah halaman400 halaman
Ukuran14 cm x 21 cm
Tahun terbit2022
Rating di Goodreads4,19 dari 5
No.7

Didik L. HaririJejak Sang Pencerah

Mengikuti teladan K.H. Ahmad Dahlan dalam pembaruan Islam dan mencerdaskan bangsa

Kelebihan:

  • Dikemas dengan gaya bahasa seperti novel sehingga terasa mengalir 

Kekurangan:

  • Banyak kalimat panjang yang terasa menjemukan

Muhammadiyah adalah salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia yang didirikan oleh K.H. Ahmad Dahlan. Jejak pemikirannya di ranah agama, pendidikan, dan politik kental terasa dalam buku ini. Beliau berusaha membangun dan mencerahkan kehidupan sosial dan keagamaan masyarakat Indonesia.


Tidak heran bila perjuangannya memberi pengaruh yang begitu besar bagi bangsa ini. Terlebih lagi, bila Anda pemerhati dunia pendidikan dan keagamaan, buku ini sebaiknya dibaca. Seperti judulnya, buku ini akan memberi pencerahan dalam kehidupan Anda.

PenerbitRepublika
TopikBiografi tokoh agama
Jumlah halaman199 halaman
Ukuran15 cm x 23 cm
Tahun terbit2018
Rating di Goodreads4 dari 5
No.8

Muhammad Rifai Soe Hok Gie: Biografi Sang Demonstran 1942-1969

Jangan asal demo, berkiblatlah pada mahasiswa sekaligus jurnalis kritis Soe Hok Gie!

Kelebihan:

  • Dikemas seperti catatan harian yang disisipi puisi karya Soe Hok Gie
  • Banyak kutipan menarik dari Soe Hok Gie yang bisa membakar semangat para pembacanya

Kekurangan:

  • Menurut pembaca, tidak memberi sesuatu yang baru karena hampir sama seperti dua buku tentang Soe Hok Gie lainnya

Jika Anda ingin menjadi mahasiswa kritis pembela rakyat, belajarlah pada sosok Soe Hok Gie. Mahasiswa UI keturunan Tionghoa ini menjadi sosok gerakan pemuda yang melegenda pada masanya. Lantas mengapa Soe Hok Gie begitu fenomenal?  


Alih-alih menjadi pendemo urakan, Soe Hoe Gie memiliki cara tersendiri untuk beropini. Ia mengkritik pemerintah melalui tulisan tajam dan solutif. Yup, ia menghabiskan masa mudanya sebagai penulis dan jurnalis. Setelah membaca biografi ini, Anda pasti tergelitik untuk berjuang ala anak borjuis yang memanfaatkan media tulisan.  

PenerbitGarasi
TopikBiografi jurnalisme kemerdekaan
Jumlah halaman236 halaman
Ukuran14 cm x 20 cm
Tahun terbit2020
Rating di Goodreads3,94 dari 5
No.9

SuhartonoHOEGENG: Polisi dan Menteri Teladan

Meneladani polisi jujur dan antisuap dalam sejarah Indonesia

Kelebihan:

  • Isinya sarat akan motivasi untuk para pembacanya
  • Cara penulisannya mudah dipahami

Kekurangan:

  • Cerita antarbab loncat-loncat dan sebagian dikisahkan secara umum saja

Gus Dur pernah menyebut bahwa ada tiga polisi jujur di Indonesia, yaitu polisi tidur, patung polisi, dan Hoegeng. Sosok Hoegeng memang akan selalu dikenang sebagai polisi dan mantan menteri yang dikenal sangat jujur, sederhana, dan antisuap. 


Di tengah fasilitas yang dimiliki sebagai pejabat pemerintahan, beliau selalu  menolaknya dan memilih untuk hidup biasa saja. Hingga kini, rasanya belum ada yang menggantikan posisinya tersebut. Berkat integritasnya tersebut, tidak salah jika Anda mencontohnya dengan mempelajari kisah inspiratifnya dalam buku ini. 

PenerbitPenerbit Buku Kompas
TopikBiografi kepemimpinan
Jumlah halaman300 halaman
Ukuran14 cm x 21 cm
Tahun terbit2021
Rating di Goodreads3,93 dari 5
No.10

Nurlaela IsnawatiGelap Terang Kartini: Sisi Lain Hidup dan Karya Sang Perempuan Perkasa

Mengajak para wanita Indonesia untuk meraih cita-citanya dengan cara terhormat

Kelebihan:

  • Mengulas semangat hidup R.A. Kartini yang cocok dibaca oleh kaum wanita juga pria

Kekurangan:

  • Isinya menggabungkan buku biografi dan buku karya R.A. Kartini lainnya

Jika menyebut tokoh emansipasi wanita Indonesia, siapa yang tidak kenal dengan R.A. Kartini. Berkat jasa-jasanya, pemerintah Indonesia menetapkan tanggal 21 April sebagai hari Kartini. Mungkin beberapa dari Anda ada yang belum tahu persis perjuangannya dalam hal emansipasi wanita. Maka, buku yang satu ini wajib dibaca.


Buku kumpulan surat karyanya yang terkenal adalah Habis Gelap Terbitlah Terang. Nah, di buku ini sendiri membahas tentang perjuangannya dalam kesetaraan wanita Indonesia. Prinsipnya adalah wanita Indonesia bisa meraih cita-citanya dengan cara terhormat, tanpa melupakan kodrat. Tak hanya oleh wanita, buku menarik ini perlu juga dibaca oleh para pria yang peduli dengan keadilan.

PenerbitAraska Publisher
TopikBiografi emansipasi wanita
Jumlah halaman232 halaman
Ukuran14 cm x 20,5 cm
Tahun terbit2019
Rating di Goodreads3,5 dari 5

Baca juga rekomendasi buku yang menginspirasi lainnya di sini

Buku biografi dapat dijadikan sumber motivasi untuk menjalani kehidupan secara positif. Setelah melahap buku biografi tokoh-tokoh Indonesia, Anda dapat beralih pada buku bergenre lainnya, seperti buku autobiografi hingga buku self-improvement. Silakan mengecek beberapa artikel di bawah ini. 

Kesimpulan

Tokoh Indonesia yang menguasai berbagai bidang dan berasal dari berbagai latar belakang ada banyak sekali jumlahnya. Kami pun sudah mengulas rekomendasi buku biografi tokoh Indonesia dengan kisah sukses yang pasti menginspirasi Anda. 


Selain jenis bidang yang dikuasai si tokoh, perhatikan juga penerbit dan penulisnya. Dengan begitu, Anda akan menemukan buku biografi tokoh Indonesia yang tepat. Semoga saja ada buku biografi dari idola Anda di artikel ini. Selamat membaca!

5 Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Indonesia terbaik

No. 1: Ahmad Fuadi | Buya Hamka

No. 2: Taufik Adi Susilo | Soekarno: Biografi Singkat 1901-1970

No. 3: Gina S. Noer | Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner

No. 4: E. Rokajat Asura | Raden Dewi Sartika: Pendidik Bangsa dari Pasundan

No. 5: Redaksi TEMPO | Tan Malaka: Bapak Republik yang Dilupakan

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer