mybest
Novel

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Buku
  3. Novel & sastra
  4. 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Bagi kamu yang masih berusia remaja, membaca teenlit bisa menjadi pilihan asyik untuk mengisi waktu luang. Mayoritas novel remaja menggunakan gaya bahasa santai dan gaul sehingga dekat dengan kehidupan sehari-hari. Tema-tema yang diangkat pun sudah tak asing lagi, yaitu seputar sekolah, persahabatan, keluarga, cita-cita, hingga romansa.


Apabila kamu sedang mencari novel remaja yang bagus, kami akan berbagi tips untuk memilihnya. Kami juga akan menyuguhkan rekomendasi novel remaja terbaik, seperti Rapijali, Dilan, dan Dear Nathan. Kamu penasaran? Yuk, baca artikel ini hingga tuntas!

Diperbaharui 25/08/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Manfaat membaca novel untuk remaja

Manfaat membaca novel untuk remaja

Membaca buku fiksi seperti novel memiliki banyak sekali manfaat, termasuk bagi remaja. Berikut adalah beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan dari membaca novel. 


  • Membaca novel dapat meningkatkan kemampuan berimajinasi 

Saat membaca, pasti kamu membayangkan penampilan tokoh, setting, hingga kejadian-kejadian di dalamnya. Kemampuan berimajinasi ini penting untuk mengembangkan kemampuan kognitif sekaligus membantu remaja agar lebih memahami realitas.


  • Belajar mengolah perasaan dan menumbuhkan rasa empati

Di dalam novel, pasti ada tokoh protagonis dan antagonis. Dengan memahami konflik yang terjadi, kamu akan mampu mendalami alasan seseorang melakukan suatu tindakan tertentu. Dengan begitu, kamu bisa belajar untuk tidak mudah menilai seseorang dan melihatnya dari satu sisi saja.


  • Memberikan banyak pelajaran hidup

Tema dan penokohan yang dekat dengan kehidupan sehari-hari membuat banyak pembaca merasa relate dengan cerita dalam novel. Oleh karena itu, banyak pembaca bisa belajar menghadapi permasalahannya dari tokoh di dalam novel yang dibaca.

Cara memilih novel remaja

Ternyata manfaat membaca novel untuk remaja cukup banyak, ya. Sekarang, waktunya kami membagikan tips memilih novel remaja yang bagus. Bacalah sampai habis supaya kamu bisa menemukan novel remaja terbaik untuk menambah koleksi.

1

Eksplorasi berbagai tema yang disuguhkan

Di antara semua novel remaja yang ada di pasaran, tema percintaan sangat mendominasi. Namun, agar tidak bosan, kamu sebaiknya mengeksplorasi tema-tema lainnya juga. Berikut ini beberapa tema novel remaja yang populer.

Percintaan, hadirkan romansa remaja yang penuh warna

Percintaan, hadirkan romansa remaja yang penuh warna

Kisah percintaan selalu menjadi tema menarik yang tak pernah usang untuk dibahas. Pada usia remaja banyak yang mengalami jatuh cinta untuk pertama kalinya. Naksir kakak kelas, malu-malu saat berjumpa pujaan hati, hingga cinta bertepuk sebelah tangan menjadi cerita yang menyenangkan. 


Novel romance remaja biasanya dibumbui dengan komedi segar. Dengan gaya bahasa yang membumi, novel percintaan remaja cocok dijadikan bacaan ringan pengisi waktu luang. Apalagi jika kisahnya mirip dengan kisah cintamu sendiri, pasti kamu tak akan bosan membacanya.

Kehidupan sekolah, cerita seputar kegiatan atau masalah di dalamnya

Kehidupan sekolah, cerita seputar kegiatan atau masalah di dalamnya

Novel remaja juga tak jauh-jauh dari cerita sekolahan. Umumnya, latar tempat yang diambil adalah sekolah, mulai dari awal terjadinya konflik hingga sumber konfilk itu sendiri. Dengan mengambil tema sekolah, cerita akan terasa lebih nyata dan mudah dibayangkan oleh remaja. Kamu juga mungkin akan lebih mudah berimajinasi seolah-olah kamu adalah tokoh utama yang ada dalam cerita.

Persahabatan, keseruan masa muda

Persahabatan, keseruan masa muda

Tema persahabatan adalah salah satu tema yang juga sering disajikan dalam novel remaja. Hal ini karena masa remaja sangat relate dengan yang namanya sahabat. Kamu dan remaja-remaja lainnya mungkin punya gambaran ideal tersendiri tentang arti persahabatan.


Nah, dalam novel remaja, kamu bisa saja menemukan cerita seperti yang kamu bayangkan atau sebaliknya. Itulah yang membuat kisah persahabatan menjadi begitu kompleks, menarik, dan sangat mudah untuk dikembangkan menjadi berbagai cerita

Mengejar cita-cita, memberi inspirasi serta motivasi hidup

Mengejar cita-cita, memberi inspirasi serta motivasi hidup

Tema lain yang juga bagus untuk dibaca remaja adalah tentang cita-cita. Banyak novel yang menyorot perjuangan tak biasa si tokoh utama dalam menggapai cita-citanya. Dengan membacanya, kamu bisa belajar pentingnya memiliki mimpi serta memotivasi diri untuk mewujudkannya


Kisah penuh inspirasi juga banyak dikemas lewat cerita tentang keluarga. Perpisahan atau perpecahan dalam keluarga sering diangkat sebagai konflik utama. Pembaca bisa melihat perjuangan tokoh utama dalam menghadapinya, dari menjadi terpuruk hingga akhirnya bisa bangkit lagi.

Thriller, misteri, dan fantasi, menciptakan imajinasi di luar batas realita

Thriller, misteri, dan fantasi, menciptakan imajinasi di luar batas realita

Kamu yang menyukai cerita penuh ketegangan, pilihlah novel thriller atau misteri. Sepanjang cerita, kamu akan dibawa bertualang bersama tokoh utama untuk menemukan jawaban dengan cara mengumpulkan berbagai petunjuk. 


Tak jarang, kamu akan dibuat gemas akibat plot twist di dalamnya. Beberapa novel thriller juga sering dibuat berseri sehingga membuat kamu ketagihan untuk menguak semua jawaban misterinya.


Selain thriller atau misteri, novel fantasi juga tak kalah menarik. Ada beberapa novel yang menceritakan petualangan seseorang di dunia lain yang diciptakan oleh penulis. Ketegangan dan keseruan dalam perjalanan yang dilakukan sang tokoh akan membuat kamu jadi lebih semangat membaca. 

Religi, belajar agama lewat cerita yang menarik

Religi, belajar agama lewat cerita yang menarik

Tak sedikit novel remaja yang berbalut tema religi. Di dalam kisah-kisah yang disajikan, diselipkan beberapa ayat Al-Qur'an atau ajaran agama. Tujuannya supaya para remaja selalu ingat pada Tuhan Yang Maha Esa dalam menyikapi tiap masalah. 


Novel-novel religi remaja juga dikemas secara ringan. Tidak seperti belajar agama di sekolah, kamu akan menemukan ajaran agama lewat cerita yang diberikan penulis. Tentunya, dengan cara yang lebih menarik dan tidak membosankan. 

2

Ketahui siapa penulisnya

Selain berdasarkan temanya, nama penulis juga bisa kamu jadikan patokan dalam memilih novel remaja yang bagus. Ada beberapa nama terkenal yang sudah banyak menghasilkan karya yang digemari. Berikut beberapa penulis remaja populer.

Pidi Baiq, penulis novel Dilan yang ceritanya bikin baper

Pidi Baiq, penulis novel Dilan yang ceritanya bikin baper
Sumber: mizanstore.com

Pidi Baiq adalah seorang seniman multitalenta kelahiran Bandung, Jawa Barat. Selain sebagai penulis, beliau juga merupakan seorang komikus, musisi, dan pencipta lagu. Nama Pidi Baiq mulai dikenal masyarakat luas karena novel Dilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990. 


Sebuah novel kisah remaja dengan karakter Dilan yang pandai berkata-kata manis dan nyeleneh. Kisah Dilan ini pastinya akan membuat kamu baper dan senyum-senyum sendiri. Ceritanya ringan dengan gaya penulisan yang khas anak muda sekali. 

Dee Lestari, gaya penulisannya unik dan keluar dari pakemnya

Dee Lestari adalah nama pena dari Dewi Lestari. Dee Lestari sendiri dikenal sebagai salah satu penulis fiksi terbaik dari Indonesia. Karya debutnya adalah Supernova: Kesatria, Putri, dan Bintang Jatuh yang terbit pada tahun 2001.


Sejak karya debutnya, banyak orang yang menjulukinya sebagai pelopor sastra modern Indonesia. Hal ini tak lepas karena gaya penulisannya yang dinilai keluar dari pakem, seenaknya, dan nyeleneh. 

Tere Liye, penulis serbabisa dengan banyak karya

Tere Liye, penulis serbabisa dengan banyak karya
Sumber: gramedia.com

Nama besar Tere Liye kian meroket dari tahun ke tahun sejak debutnya pada tahun 2005. Hal ini tak lain dan tak bukan karena produktivitasnya yang luar biasa. Puluhan novel telah dihasilkannya. Bahkan, sebagian besar karyanya berhasil menjadi best seller nasional. 


Nama Tere Liye sendiri merupakan nama pena dari Darwis. Beliau bisa dibilang sebagai sosok yang misterius karena sangat enggan untuk mengumbar kehidupan pribadinya. Beliau lebih senang dikenal melalui karya-karyanya. Beberapa karya beliau adalah Hafalan Sholat Delisa, Janji, Rasa, dan Sesuk.

3

Pilih novel dengan label best seller

Pilih novel dengan label best seller

Saat kamu bingung, novel berlabel best seller bisa dijadikan pilihan. Tak semua novel bisa mendapatkan label best seller. Hanya novel laris saja yang mendapatkan label tersebut. Dengan tingginya animo pembaca untuk membelinya, itu bisa menjadi jaminan bahwa novel tersebut bagus. Tak hanya ceritanya yang menarik, tokohnya pun biasanya meninggalkan image yang melekat kuat di hati pembaca.


Novel best seller juga lebih mudah didapatkan. Umumnya, toko buku memiliki rak khusus untuk memajangnya. Kamu juga bisa dengan mudah mendapatkannya di berbagai marketplace. Namun, kamu perlu waspada karena novel best seller banyak bajakannya. Pilihlah penjual yang kredibel atau belilah di official store untuk menghindari produk bajakan.

4

Baca review atau resensi dari pembaca lain

Baca review atau resensi dari pembaca lain

Jika kamu masih kurang yakin dengan suatu novel, bacalah ulasan atau resensi dari pembaca lain. Kamu bisa menemukan banyak sekali ulasan di berbagai blog pribadi atau di Goodreads. Membaca review bisa memberikan gambaran tentang kelebihan sebuah novel hingga kekurangannya


Hanya saja, beberapa ulasan mungkin mengandung spoiler yang bisa mengurangi keasyikan dalam membaca. Untuk itu, berhati-hatilah saat membaca ulasan agar tidak tersandung spoiler.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Novel Remaja Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Novel Remaja terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan popularitasnya di Goodreads (diperbarui tanggal 25 Agustus 2023).
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
Tema
Target pembaca
Penerbit
Jumlah halaman
Setting lokasi
Tahun terbit
Asal negara
Terjemahan
Asal bahasa
Bahasa
Rating di Goodreads
Jenis buku
Best seller
Penghargaan
Difilmkan
Judul film
Jumlah sudah dibaca
Tokoh utama
Dimensi
1

Tere Liye

Bumi

Tere Liye Bumi 1枚目

Bertualang di dunia paralel bersama novel fantasi Indonesia yang best seller

Fantasi epik

Remaja

Gramedia Pustaka Utama

440

Jakarta

2016 (1st published)

Indonesia

Tidak

Indonesia

4,3 dari 5

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Raib, Seli, dan Ali

13,5 x 21 cm

2

Dee Lestari

Rapijali 3: Kembali

Dee Lestari Rapijali 3: Kembali 1枚目

Nikmati akhir ceritanya dalam novel terakhir dari trilogi Rapijali

Persahabatan, musik, keluarga, cinta

Remaja dan dewasa

Bentang Pustaka

776

Jakarta, Lombok, Pangandaran

2021

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

4,4 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Ping, Rakai, Oding

13,5 cm x 20 cm

3

Itakrn

Eccedentesiast

Itakrn Eccedentesiast 1枚目

Ikuti keseruan persahabatan cowok dalam novel Wattpad ini

Keluarga, persahabatan, cinta, harapan

Remaja

AKAD

356

Jakarta

2022

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

4,14 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Lebih dari 1 juta kali

Canva, Aily

14 cm x 20 cm

4

Pidi Baiq

Dilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990

Pidi Baiq Dilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990 1枚目

Nostalgia masa putih abu abu yang bikin kamu senyum-senyum sendiri

Persahabatan, cinta

Remaja

Pastel Book

348

Bandung

2015

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

4,1 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Dilan 1990

Tidak diketahui

Dilan, Milea

14 cm x 21 cm

5

Sophie Aulia

Azzamine

Sophie Aulia Azzamine 1枚目

Cewek urakan vs cowok alim, bisakah mereka bersatu?

Cinta dan perjodohan

Remaja dan dewasa

Bukune

368

Jakarta, Bandung, Yogyakarta

2023

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

3,98 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Jasmine, Azzam, Deka, dan Anya

13 cm x 19 cm

6

Dhia'an Farah

Dikta & Hukum

Dhia'an Farah Dikta & Hukum  1枚目

Siapkan tisu saat membaca kisah roman menyentuh hati ini

Perjodohan

Remaja

Asoka Aksara x Loveable

392

Jakarta

2021

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

3,86 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Dikta & Hukum (WeTV Original series)

Tidak diketahui

Nadhira, Dikta

13 cm x 19 cm

7

Erisca Febriani

Dear Nathan

Erisca Febriani Dear Nathan 1枚目

Rumitnya mencintai cowok problematik di sekolah

Cita-cita, persahabatan, cinta

Remaja

Best Media

528

Jakarta

2017

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

3,8 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Dear Nathan

Lebih dari 7,5 juta kali

Nathan, Salma

14 cm x 20,5 cm

8

Sapardi Djoko Damono

Segi Tiga

Sapardi Djoko Damono Segi Tiga  1枚目

Novel yang puitis dan reflektif dari penyair besar Indonesia

Cinta segitiga

Remaja

Gramedia Pustaka Utama

328

Jakarta

2023

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

3,72 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Suryo, Gendhis, Noriko

13,5 cm x 20 cm

9

Rintik Sedu

Kata: Tentang Senja yang Kehilangan Langitnya

Rintik Sedu Kata: Tentang Senja yang Kehilangan Langitnya 1枚目

Novel tentang penantian tak berujung

Cinta dan persahabatan

Remaja

GagasMedia

404

Jakarta

2018

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

3,94 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Kata

Tidak diketahui

Binta, Biru, Nugraha

14 cm x 20 cm

10

Poppi Pertiwi

Septihan

Poppi Pertiwi Septihan 1枚目

Lika-liku cewek untuk meluluhkan hati cowok yang disukainya

Cinta, perjuangan, kesetiaan, dan persahabatan

Remaja

Coconut Books

436

Jakarta Selatan

2020

Indonesia

Tidak diketahui

Indonesia

3,56 dari 5

Novel

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

22 juta kali

Jihan, Septihan

15 cm x 21 cm

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Tere LiyeBumi

Bumi Gambar 1
Sumber: gramedia.com
Harga referensi
Mulai dari Rp103.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp103.000,00

Bertualang di dunia paralel bersama novel fantasi Indonesia yang best seller

Salah satu novel fantasi Indonesia best seller ini mengisahkan petualangan tiga sekawan, yaitu Raib, Ali, dan Seli. Sekilas ketiganya tampak seperti remaja berusia 15 tahun biasa. Namun, mereka sesungguhnya memiliki kemampuan tersembunyi yang menuntun mereka ke beragam petualangan. Raib bisa menghilang, Seli dapat mengeluarkan petir, sedangkan Ali adalah pelajar yang sangat genius. 


Serial Bumi terdiri dari 14 novel yang diterbitkan berurutan sehingga menciptakan dunia paralel. Pada tiap serinya Tere Liye kerap menyisipkan pesan sederhana, seperti persahabatan, pentingnya menolong sesama, hingga ketulusan. Yuk baca kelanjutan kisah dalam novel fantasi lokal ini, ya!

TemaFantasi epik
Target pembacaRemaja
PenerbitGramedia Pustaka Utama
Jumlah halaman440
Setting lokasiJakarta
Tahun terbit2016 (1st published)
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads4,3 dari 5
Jenis bukuTidak diketahui
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
DifilmkanTidak diketahui
Judul filmTidak diketahui
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaRaib, Seli, dan Ali
Dimensi 13,5 x 21 cm
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Dee LestariRapijali 3: Kembali

Harga referensi
Mulai dari Rp169.000,00

Nikmati akhir ceritanya dalam novel terakhir dari trilogi Rapijali

Dee Lestari adalah salah satu penulis terbaik Tanah Air. Namanya langsung melambung setelah karya debutnya, Supernova, pada 2001. Setelahnya, karya-karya Dee Lestari selalu laris manis di pasaran, tak terkecuali, seri trilogi Rapijali.


Rapijali 3: Kembali adalah buku terakhir dari seri trilogi tersebut. Bagi kamu yang sudah mengikuti ceritanya, tentu tak akan ingin ketinggalan dengan seri terakhirnya. Cerita tentang Ping yang berhasil berada di puncak kariernya dan personel band Rapijali yang kembali bertemu. Jadi, pastikan kamu segera membelinya. 

TemaPersahabatan, musik, keluarga, cinta
Target pembacaRemaja dan dewasa
PenerbitBentang Pustaka
Jumlah halaman776
Setting lokasiJakarta, Lombok, Pangandaran
Tahun terbit2021
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads4,4 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmTidak diketahui
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaPing, Rakai, Oding
Dimensi 13,5 cm x 20 cm
View all
No.3

ItakrnEccedentesiast

Harga referensi
Mulai dari Rp99.000,00

Ikuti keseruan persahabatan cowok dalam novel Wattpad ini

Bagi sebagian remaja, perhatian orang tua adalah kemewahan yang tak terbeli. Salah satunya adalah Canva Narendra. Dia melakukan apa pun demi perhatian tersebut. Didukung oleh sahabat-sahabatnya di Gang Diamond, Canva mulai meraih prestasinya satu demi satu. Namun, musuh masa kecilnya datang dan mengacaukan rencana Canva. Andai saja Canva tidak didiagnosis gagal ginjal kronis, mengatasi masalah itu pastilah mudah saja. 


Berlatar belakang sekolah dan kehidupan ala geng motor, novel ini sangat cocok bagi kamu yang merindukan bacaan remaja kekinian. Novel yang sudah dibaca jutaan orang di Wattpad kini hadir dalam bentuk cetaknya. Jadi, jangan lewatkan novel seru satu ini.

TemaKeluarga, persahabatan, cinta, harapan
Target pembacaRemaja
PenerbitAKAD
Jumlah halaman356
Setting lokasiJakarta
Tahun terbit2022
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads4,14 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmTidak diketahui
Jumlah sudah dibacaLebih dari 1 juta kali
Tokoh utamaCanva, Aily
Dimensi 14 cm x 20 cm
View all
No.4

Pidi BaiqDilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990

Harga referensi
Mulai dari Rp89.000,00

Nostalgia masa putih abu abu yang bikin kamu senyum-senyum sendiri

Buku berjudul Dilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990 tentu sudah tak asing lagi bagi kamu. Buku besutan Pidi Baiq ini benar-benar dikenal masyarakat Indonesia ketika film Dilan 1990 meledak di pasaran. Film yang diperankan Iqbaal Ramadahan dan Vanesha Prescilla ini berhasil membuat penonton jatuh hati dan mencari novelnya.


Novel remaja yang membahas tokoh bernama Dilan dengan gombalan nyelenehnya untuk Milea akan membuat kamu senyum-senyum sendiri. Cerita masa SMA dengan latar belakang tahun 1990 ini siap membawa kamu menjelajah waktu dan bernostalgia.

TemaPersahabatan, cinta
Target pembacaRemaja
PenerbitPastel Book
Jumlah halaman348
Setting lokasiBandung
Tahun terbit2015
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads4,1 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
DifilmkanTidak diketahui
Judul filmDilan 1990
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaDilan, Milea
Dimensi 14 cm x 21 cm
View all
No.5

Sophie AuliaAzzamine

Harga referensi
Mulai dari Rp99.000,00

Cewek urakan vs cowok alim, bisakah mereka bersatu?

Jika selama ini novel romantis banyak diwarnai tokoh bad boy, Azzamine menawarkan formula sebaliknya. Jasmine adalah gadis yang keras kepala, rebel, dan sulit diatur. Itu sebabnya, perjodohannya dengan Raden Azzam Al-Baihaqi benar-benar sulit dipercaya. Azzam nyaris sempurna. Tidak hanya tampan, lulusan pesantren yang hafal 30 juz itu juga cerdas dan baik hati.

 

Perjodohan mereka bagai minyak dan air, seperti mustahil bersatu. Lagi pula, bukankah segala hal yang dipaksakan sulit berakhir baik? Simak Azzamine bila kamu ingin membaca cerita remaja Islami romantis dengan alur yang unik.
TemaCinta dan perjodohan
Target pembacaRemaja dan dewasa
PenerbitBukune
Jumlah halaman368
Setting lokasiJakarta, Bandung, Yogyakarta
Tahun terbit2023
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads3,98 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmTidak diketahui
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaJasmine, Azzam, Deka, dan Anya
Dimensi 13 cm x 19 cm
View all
No.6

Dhia'an FarahDikta & Hukum

Harga referensi
Mulai dari Rp95.000,00

Siapkan tisu saat membaca kisah roman menyentuh hati ini

Dikta, mahasiswa tingkat akhir jurusan hukum memiliki teman kecil bernama Nadhira, siswa SMA kelas XII. Diam-diam dan perlahan, ternyata mereka berada dalam skenario perjodohan oleh orang tua. Tentu saja perjodohan ini ditolak, terlebih mereka ini bagaikan langit dan bumi. Dikta sangat serius dan disiplin, sedangkan Nadira keras kepala dan suka mengeluh.

Akan tetapi, dari hubungan yang tarik ulur tersebut, lama-lama benih cinta pun muncul. Tanpa disadari, perbedaan mereka saling melengkapi. Hingga sesuatu terjadi yang bisa membuat kamu mengucurkan air mata. Bersiaplah sediakan tisu saat membaca novel ini, ya. Kisahnya tidak hanya melulu mengumbar percintaan klasik, tetapi sekaligus memaknai kehidupan lebih dalam.
TemaPerjodohan
Target pembacaRemaja
PenerbitAsoka Aksara x Loveable
Jumlah halaman392
Setting lokasiJakarta
Tahun terbit2021
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads3,86 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmDikta & Hukum (WeTV Original series)
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaNadhira, Dikta
Dimensi 13 cm x 19 cm
View all
No.7

Erisca FebrianiDear Nathan

Harga referensi
Mulai dari Rp99.000,00

Rumitnya mencintai cowok problematik di sekolah

Dear Nathan menceritakan kisah cinta antara Salman dan Nathan. Hubungan mereka bagai bumi dan langit. Salma siswi yang alim dan pintar sementara Nathan siswa bengal dan sulit dinasihati. Namun, jika cinta sudah memilih, tak seorang pun bisa menolak, bukan? Kisah cinta mereka harus menghadapi pertentangan dari musuh-musuh Nathan dan keluarga masing-masing.


Novel ini sudah difilmkan dan mendapatkan banyak pujian. Berlatar belakang dunia SMA, novel ini cocok untuk pembaca yang menyukai percintaan dengan konflik khas remaja problematik di sekolah. Jadi, tunggu apa lagi, segera baca buku yang menghibur ini.

TemaCita-cita, persahabatan, cinta
Target pembacaRemaja
PenerbitBest Media
Jumlah halaman528
Setting lokasiJakarta
Tahun terbit2017
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads3,8 dari 5
Jenis bukuNovel
Best seller
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmDear Nathan
Jumlah sudah dibacaLebih dari 7,5 juta kali
Tokoh utamaNathan, Salma
Dimensi 14 cm x 20,5 cm
View all
No.8

Sapardi Djoko DamonoSegi Tiga

Harga referensi
Mulai dari Rp99.000,00

Novel yang puitis dan reflektif dari penyair besar Indonesia

Sapardi Djoko Damono terkenal berkat puisi-puisinya yang begitu menyentuh. Nah, kalau kamu suka dengan puisi-puisinya, tentu penasaran dengan novelnya. Novel ini ditulis beberapa bulan sebelum Sapardi Djoko Damono meninggal dunia. Seperti ditunjukkan judulnya, kamu akan menemukan kisah cinta segi tiga yang rumit dan pelik antara Suryo, Gendhis, dan Noriko.  


Ditulis oleh penyair besar Indonesia, tentunya banyak sekali kalimat puitis yang bertebaran di sana sini. Kamu akan menyadari bahwa ada begitu banyak hal yang patut disyukuri dalam cinta. Novel ini tidak sekadar bertutur tentang cinta, tetapi juga mengenai lika-liku kehidupan anak manusia.

TemaCinta segitiga
Target pembacaRemaja
PenerbitGramedia Pustaka Utama
Jumlah halaman328
Setting lokasiJakarta
Tahun terbit2023
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads3,72 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmTidak diketahui
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaSuryo, Gendhis, Noriko
Dimensi 13,5 cm x 20 cm
View all
No.9

Rintik SeduKata: Tentang Senja yang Kehilangan Langitnya

Harga referensi
Mulai dari Rp99.000,00

Novel tentang penantian tak berujung

Nugraha setengah mati mencinta Binta. Meskipun berulang-ulang Binta bersikap acuh, Nugraha tetap bersabar. Binta sendiri bukan tidak mau membuka diri. Dia hanya belum bisa melupakan bayang-bayang Biru, mantan kekasihnya. Seberapa kuat Nugraha menanti atas nama cinta?


Penantian memang selalu menjadi topik yang menarik untuk disimak. Rintik Sedu menuliskan tema ini dengan sangat indah. Kata-kata dalam novel ini puitis, tetapi tetap mudah dipahami. Novel ini wajib dibaca oleh siapa pun yang sedang menanti datangnya cinta. 

TemaCinta dan persahabatan
Target pembacaRemaja
PenerbitGagasMedia
Jumlah halaman404
Setting lokasiJakarta
Tahun terbit2018
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads3,94 dari 5
Jenis bukuNovel
Best seller
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmKata
Jumlah sudah dibacaTidak diketahui
Tokoh utamaBinta, Biru, Nugraha
Dimensi 14 cm x 20 cm
View all
No.10

Poppi PertiwiSeptihan

Harga referensi
Mulai dari Rp99.000,00

Lika-liku cewek untuk meluluhkan hati cowok yang disukainya

Septihan bercerita tentang dua murid SMA yang berbeda karakter. Septian adalah murid yang pendiam dan pintar sehingga menjadi kebanggaan guru-guru di sekolah. Lain halnya dengan Jihan yang lebih ekspresif dan mudah menggambarkan apa pun yang ia rasakan. Suatu hari, Jihan jatuh cinta kepada Septian.


Jihan rela melakukan segala cara untuk mendapatkan Septian meskipun sudah ditolak berkali-kali. Hingga sampai suatu hari Septian mengakui perjuangan Jihan. Namun, ketika Septian membuka hati, ada satu kesalahan yang membuat Jihan sangat membenci Septian. Bagaimana cerita akan berlanjut? Bagi Anda yang suka kisah cinta romansa masa remaja, bisa membeli buku ini.

TemaCinta, perjuangan, kesetiaan, dan persahabatan
Target pembacaRemaja
PenerbitCoconut Books
Jumlah halaman436
Setting lokasiJakarta Selatan
Tahun terbit2020
Asal negaraIndonesia
Terjemahan
Asal bahasaTidak diketahui
BahasaIndonesia
Rating di Goodreads3,56 dari 5
Jenis bukuNovel
Best sellerTidak diketahui
PenghargaanTidak diketahui
Difilmkan
Judul filmTidak diketahui
Jumlah sudah dibaca22 juta kali
Tokoh utamaJihan, Septihan
Dimensi 15 cm x 21 cm
View all

5 Rekomendasi Novel Remaja terbaik

No. 1: Tere LiyeBumi

No. 2: Dee LestariRapijali 3: Kembali

No. 3: ItakrnEccedentesiast

No. 4: Pidi BaiqDilan: Dia Adalah Dilanku Tahun 1990

No. 5: Sophie AuliaAzzamine

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
  1. TOP
  2. Buku
  3. Novel & sastra
  4. 10 Rekomendasi Novel Remaja Terbaik (Terbaru Tahun 2023)