mybest
TV

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Elektronik rumah tangga
  3. TV & perangkat video
  4. 10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Smart TV Samsung Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Seiring berkembangnya teknologi, fitur yang dimiliki televisi pun makin canggih. Salah satunya adalah smart TV yang dapat terhubung dengan internet sehingga Anda dapat menikmati konten yang lebih beragam. Sebagai salah satu produsen televisi terbaik di dunia, Samsung pun memiliki produk smart TV.


Pada artikel ini, kami akan membagikan tips memilih smart TV Samsung terbaik. Kami juga akan memberikan rekomendasi smart TV Samsung terbaru ukuran 32 inch, 43 inch, hingga 55 inch beserta harganya. Jika Anda ingin memiliki produk smart TV Samsung yang bagus, simak artikel berikut ini, ya!

Diperbaharui 14/07/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Keunggulan smart TV Samsung

Keunggulan smart TV Samsung
Sumber: samsung.com

Tidak hanya berfungsi sebagai televisi biasa, smart TV memiliki sistem operasi seperti smartphone. Smart TV memungkinkan Anda untuk streaming video, mendengarkan musik, bermain game, dan mengakses browser. Smart TV juga memudahkan Anda untuk menginstal aplikasi, seperti Netflix, Disney+ Hotstar, ataupun Spotify. 


Nah, apa keunggulan smart TV Samsung dibanding merek lainnya? 


  • Merek terpercaya: Samsung merupakan perusahaan elektronik yang sudah cukup terkenal. Service center Samsung juga tersebar di berbagai kota sehingga memudahkan Anda untuk mengganti suku cadang dan melakukan perbaikan. 

  • Produknya awet: Smart TV Samsung diklaim memiliki daya tahan yang cukup bagus dibanding merek lainnya. Pihak Samsung sendiri merakit peralatan elektronik menggunakan material dan komponen terbaik sehingga mampu beroperasi dalam jangka waktu lama.  

  • Kaya fitur: Salah satu fitur yang ada pada smart TV Samsung adalah sistem operasi cerdas bernama SmartHub. Fitur ini juga akan memberikan rekomendasi tayangan berdasarkan pola tontonan Anda dalam beberapa bulan terakhir.

  • Dapat dioperasikan melalui smartphone: Jika Anda pengguna smartphone Samsung, Anda bisa menginstal aplikasi SmartThings. Aplikasi ini akan memudahkan Anda mengatur televisi dari ponsel. Hebatnya lagi, Anda bisa memindahkan suara tayangan televisi ke ponsel dan mendengarkannya melalui headset. Jadi, orang-orang di sekeliling Anda tidak akan terganggu.

Cara memilih smart TV Samsung

Sebelum membeli smart TV Samsung, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan. Untuk itu, kami akan menjelaskan poin-poin penting saat ingin memilih smart TV Samsung. 

① Pilih sesuai dengan ukuran layarnya

Sama seperti jenis televisi lainnya, smart TV Samsung juga memiliki ukuran yang beragam. Harga smart TV Samsung juga ditentukan dari ukuran layarnya. Anda dapat memilih ukuran televisi yang kecil, sedang, ataupun besar sesuai dengan kebutuhan. Berikut ukuran smart TV Samsung yang bisa Anda pilih.

Untuk ruangan yang kecil, pilih smart TV 24 atau 32 inch

Untuk ruangan yang kecil, pilih smart TV 24 atau 32 inch

Bagi Anda yang memiliki kebiasaan menonton televisi di waktu luang, menempatkan smart TV di kamar tidur bisa dijadikan opsi. Namun, tidak semua kamar tidur memiliki ukuran yang luas. Nah, supaya Anda bisa mengisi kamar tidur dengan banyak perabot rumah tangga dan elektronik, pilihlah smart TV yang kecil. 


Di pasaran, tersedia cukup banyak pilihan smart TV Samsung berukuran 24 inci dan 32 inci. Ukuran ini sudah cukup ideal untuk ruangan yang sempit, khususnya kamar tidur. Smart TV ini bisa ditempatkan di atas meja ataupun menempel di dinding tanpa menghabiskan banyak tempat.

Untuk ruang tamu atau keluarga, pilih smart TV ukuran 40 atau 43 inch

Untuk ruang tamu atau keluarga, pilih smart TV ukuran 40 atau 43 inch

Ruang tamu dan ruang keluarga menjadi tempat yang asyik untuk digunakan berkumpul bersama keluarga. Karena itu, pertimbangkan untuk mendesain ruang tamu dan ruang keluarga agar nyaman digunakan untuk mengobrol ataupun bersantai. Salah satu cara supaya dekorasi ruang tamu dan ruang keluarga terlihat cantik adalah dengan menempatkan smart TV. 


Jika Anda berencana membeli TV baru untuk ruang tamu atau ruang keluarga, pilihlah smart TV berukuran 40 atau 43 inci. Ukuran smart TV ini akan memberikan pengalaman menonton yang lebih menyenangkan. Terlebih jika Anda senang bermain game bersama keluarga atau teman. 

Untuk menghadirkan suasana bioskop mini, pilih smart TV ukuran 50 atau 55 inch

Untuk menghadirkan suasana bioskop mini, pilih smart TV ukuran 50 atau 55 inch

Jika Anda menyukai desain rumah yang modern, pemilihan televisi tentu menjadi hal yang penting. Supaya rumah Anda terlihat mewah, pertimbangkanlah untuk menggunakan smart TV berukuran 50 atau 55 inci. Agar terlihat rapi, Anda bisa menempatkan smart TV di atas meja atau menempelkannya langsung di dinding. 


Ukuran smart TV 50 atau 55 inci juga cocok untuk Anda yang ingin mendesain bioskop mini. Cukup menambahkan speaker atau home theater, suasana menonton film akan lebih sempurna. Nah, mengingat ukurannya yang cukup besar, jangan lupa untuk mengatur jarak menonton supaya mata Anda tidak mudah sakit, ya!

② Cek resolusi layarnya

Selain ukuran layarnya, Anda perlu mengecek resolusi layar pada smart TV yang Anda pilih. Resolusi menunjukkan jumlah piksel yang ada di televisi. Makin banyak pikselnya, makin tinggi kemampuan televisi untuk menampilkan gambar yang lebih detail. Jadi, kenali telebih dulu keunggulan resolusi layar pada smart TV Samsung. 

HD dan WXGA, standar televisi digital

HD dan WXGA, standar televisi digital
Sumber: samsung.com

HD atau high definition merupakan resolusi standar televisi digital dengan kualitas gambar 720p dan ukuran piksel 1280 x 720. Sementara WXGA merupakan resolusi gambar dengan ukuran piksel 1366 x 768. Kualitas WXGA tentunya lebih bagus dibanding HD


Kualitas gambar HD atau WXGA pada televisi berukuran layar 24 dan 32 inci akan terlihat lebih bagus dibanding televisi berukuran besar. Dengan resolusi HD atau WXGA, gambar yang ditampilkan sudah cukup cerah dan minim noise

Full HD, mata tidak cepat lelah karena gambar terlihat jelas

Full HD, mata tidak cepat lelah karena gambar terlihat jelas
Sumber: samsung.com

Televisi Full HD memiliki kualitas gambar 1080p dan ukuran piksel 1920 x 1080. Gambar yang dihasilkan televisi Full HD tentunya lebih detail dan tajam dibanding HD atau WXGA. Dengan begitu, mata Anda tidak cepat lelah apabila menonton dalam waktu lama.


Smart TV Samsung yang memiliki resolusi gambar Full HD biasanya juga dilengkapi dengan fitur Clean View. Fitur ini berfungsi untuk mengurangi gambar buram sehingga tampilan gambar akan terlihat lebih jernih. Fitur Clean View juga dapat meningkatkan kontras dan memperjelas warna di layar

4K UHD, gambar lebih tajam dan terlihat nyata

4K UHD, gambar lebih tajam dan terlihat nyata
Sumber: samsung.com

Resolusi 4K UHD memiliki piksel empat kali lebih tinggi dari Full HD, yaitu 3840 x 2160. Artinya, kualitas gambar yang dihasilkan televisi ini juga empat kali lebih detail. Fitur utama dari 4K UHD adalah high dynamic range (HDR) yang membuat gambar terlihat lebih jernih. Resolusi 4K biasanya ditemukan pada televisi Samsung berukuran 50 inci ke atas. Jadi, Anda bisa mendapatkan pengalaman menonton yang lebih memuaskan. 

③ Cek ketersediaan fitur HDR dan HDR10+

Cek ketersediaan fitur HDR dan HDR10+
Sumber: samsung.com

Selain dilihat dari ukuran pikselnya, kualitas gambar yang ditampilkan televisi dipengaruhi oleh fitur HDR atau high dynamic range. Fitur HDR berfungsi meningkatkan kontras dan kecerahan gambar pada televisi sehingga terlihat lebih nyata. 


Selain fitur HDR, Samsung juga mengembangkan fitur HDR10+ pada beberapa produknya. Fitur ini memungkinkan kualitas gambar meningkat dua kali lebih jernih dan detail sesuai aslinya. Selain itu, fitur HDR10+ memiliki tingkat saturasi dan kecerahan yang lebih seimbang sehingga nyaman untuk dilihat. Jadi, bagi Anda yang mementingkan kualitas gambar, pastikanlah untuk mengecek kedua fitur ini, ya!

④ Pertimbangkan fitur pengenalan suara

Pertimbangkan fitur pengenalan suara

Beberapa smart TV Samsung memiliki fitur pengenalan suara untuk mengoperasikan televisi. Anda dapat mengatur volume atau mematikan televisi hanya dengan perintah suaraTeknologi ini juga memudahkan Anda ketika mencari konten yang ingin ditonton


Adanya fitur pengenalan suara membuat Anda tidak membutuhkan remote smart TV Samsung lagi. Dengan begitu, risiko Anda panik dan khawatir saat kehilangan remote bisa dihindari. Fitur pengenalan suara juga lebih nyaman digunakan dibanding harus mengetik judul film yang ingin ditonton.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?
Ya
Tidak

10 Rekomendasi smart TV Samsung terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk smart TV Samsung terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Samsung

32" T4500 HD Smart TV (2020)

Samsung 32" T4500 HD Smart TV (2020) 1枚目

Nikmati alunan musik dengan tampilan super cozy

2

Samsung

32" T4001 HD TV (2020)

Samsung 32" T4001 HD TV (2020) 1枚目

Menampilkan warna vibrant pada layar resolusi HD

3

Samsung

43" T6500 FHD Smart TV

Samsung 43" T6500 FHD Smart TV  1枚目

Optimalkan fitur Remote Access agar kerja makin enjoy

4

Samsung

24" T4003 HD TV (2020)

Samsung 24" T4003 HD TV (2020) 1枚目

Atur mode gambar dan suara sesuai selera Anda

5

Samsung

43" AU7700 UHD 4K Smart TV (2021)

Samsung 43" AU7700 UHD 4K Smart TV (2021) 1枚目

Kabel rapi, fokus hanya tertuju pada tampilan TV

6

Samsung

40" Full HD Flat TV J5250 Series 5

Samsung 40" Full HD Flat TV J5250 Series 5 1枚目

Praktis untuk nonton film tanpa koneksi internet

7

Samsung

43" UHD 4K AU7002

Samsung 43" UHD 4K AU7002  1枚目

Hadirkan audio yang memuaskan berkat Q-Symphony

8

Samsung

50" Crystal UHD 4K Smart TV TU6900 (2020)

Samsung 50" Crystal UHD 4K Smart TV TU6900 (2020) 1枚目

Main game di layar besar tanpa nge-lag

9

Samsung

50" AU9000 Crystal UHD 4K Smart TV (2021)

Samsung 50" AU9000 Crystal UHD 4K Smart TV (2021) 1枚目

Audio 3D menggelegar, nonton bareng makin seru

10

Samsung

55" AU8000 Crystal UHD 4K Smart TV (2021)

Samsung 55" AU8000 Crystal UHD 4K Smart TV (2021) 1枚目

Menempel di tembok dengan elegan berkat desain slim

Perincian produk
Close
Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Samsung32" T4500 HD Smart TV (2020)UA32T4500AKXXD

32" T4500 HD Smart TV (2020) Gambar 1
Sumber: samsung.com
32" T4500 HD Smart TV (2020) Gambar 2
Sumber: samsung.com
Harga referensi
Mulai dari Rp3.299.000,00

Nikmati alunan musik dengan tampilan super cozy

Untuk Anda yang gemar menikmati musik di waktu senggang, produk ini bisa dijadikan pilihan. Anda dapat menikmati aplikasi Tune Station yang berisi banyak pilihan musik. Selagi musik diputar, Anda bisa mengganti tampilan smart TV dengan wallpaper bergerak yang memanjakan mata.


Selain dengan menggunakan remote secara manual, Anda juga dapat mengoperasikan smart TV dengan pesan suara. Fitur yang didukung dengan teknologi dari Bixbi ini dapat berfungsi dengan baik meskipun terdengar suara bising di sekitar Anda. Namun, pastikan Anda mengucapkan instruksi secara jelas dan keras agar sistem dapat mendeteksinya.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
Ya
Tidak
No.2

Samsung32" T4001 HD TV (2020)UA32T4001AKXXD

Menampilkan warna vibrant pada layar resolusi HD

Saat pemasangan awal, Anda tak perlu ribet untuk melakukan pengaturan. Pilihlah bahasa yang ingin digunakan, lalu masukkan kode pos tempat tinggal Anda guna mencari saluran digital dan analog. Setelah menunggu beberapa saat, produk ini siap digunakan dan Anda dapat mengatur tampilan gambar dan suaranya sesuka Anda.


Untuk kebutuhan menonton TV sehari-hari bagi keluarga kecil di rumah, produk ini dapat dipertimbangkan. Dari segi gambar, kualitas layarnya mendukung resolusi WXGA yang cukup detail dibanding HD. Anda akan menikmati tampilan warna vibrant atau sesuai dengan aslinya dan minim noise.

No.3

Samsung43" T6500 FHD Smart TV UA43T6500AKXXD

Optimalkan fitur Remote Access agar kerja makin enjoy

Apakah Anda merupakan pekerja remote yang lebih suka WFH atau work from home? Produk ini akan menjadi salah satu pilihan pas untuk Anda. Dengan mengoptimalkan fitur Remote Access, Anda dapat memindahkan display dari komputer ke smart TV.


Melalui aplikasi Microsoft Office 365, Anda dapat mengakses dokumen pekerjaan sambil duduk santai di sofa. Mata Anda jadi tak cepat lelah karena terlalu lama menatap layar dari jarak dekat. Anda pun dapat menghemat biaya karena tak perlu bekerja di kafe atau co-working space.

No.4

Samsung24" T4003 HD TV (2020)UA24T4003AKXXD

Atur mode gambar dan suara sesuai selera Anda

Kami rekomendasikan produk ini untuk Anda yang tinggal sendiri di kamar kos. Hal tersebut berkaitan dengan ukuran layar yang relatif kecil, yaitu 24 inci sehingga jarak tontonnya akan nyaman. Pada menu pengaturan, Anda dapat memilih tiga mode gambar, yaitu dinamis, standar, dan film. 


Sementara untuk mode suaranya Anda dapat memilih standar, musik, film, dan suara jelas. Atur saja sesuai tayangan yang sedang berlangsung atau sesuaikan dengan selera Anda. Pembelian produk ini juga disertai bracket yang memungkinkan Anda untuk menempelkan TV Samsung ini di dinding. 

No.5

Samsung43" AU7700 UHD 4K Smart TV (2021)UA43AU7700KXXD

Kabel rapi, fokus hanya tertuju pada tampilan TV

Seringnya, produk TV disertai dengan kabel panjang yang mau tak mau harus menjuntai atau tergulung. Untuk Anda yang tak ingin ada pemandangan kabel TV yang mengganggu, produk ini dapat dijadikan opsi. Smart TV Samsung 43 inch ini dibekali kabel yang rapi serta antikusut sehingga Anda dapat fokus menonton TV dengan nyaman.


Selain itu, produk ini disertai teknologi untuk terhubung ke smartphone. Jadi, Anda dapat memindahkan tampilan smartphone ke TV Anda dengan cepat dan mudah. Anda pun dapat menikmati tontonan meskipun sambil melakukan banyak aktivitas.

No.6

Samsung40" Full HD Flat TV J5250 Series 5UA40J5250DKPXD

Praktis untuk nonton film tanpa koneksi internet

Produk ini dibekali dengan fitur Connect Share Movie, yaitu dapat terhubung dengan USB. Dengan begitu, Anda bisa menonton film tanpa berlangganan aplikasi atau terkoneksi internet. Terlebih lagi, produk ini sudah didukung oleh teknologi audio Dolby Digital Plus dengan performa yang mantap.


Apakah Anda ingin membeli televisi baru untuk dipasang di usaha kuliner Anda? Pilih saja smart TV Samsung 40 inch ini! Simpanlah file film atau video lainnya dalam USB dan nikmatilah tayangannya melalui smart TV ini. Anda juga bisa memutar video karaoke untuk membuat suasana rumah makan makin menyenangkan. 

No.7

Samsung43" UHD 4K AU7002 UA43AU7002KXXD

Hadirkan audio yang memuaskan berkat Q-Symphony

Produk ini memiliki resolusi 4K UHD yang menghadirkan gambar sangat jelas, bahkan terlihat hingga ke bagian detail. Level pencahayaannya sendiri juga sudah mendukung HDR10+ sehingga tak masalah untuk tayangan dengan minim cahaya. Anda juga dapat menonton gerakan-gerakan cepat dengan nyaman karena adanya fitur Motion Xcelerator.


Jika Anda gemar menonton film ber-genre action, produk ini dapat dijadikan opsi. Selain dari performa gambar yang mumpuni, bagian audionya juga dapat diandalkan. Berkat Q-Symphony, suara dari speaker TV tidak diredam dan muncul secara bersamaan dengan soundbar untuk efek yang lebih nyata.

No.8

Samsung50" Crystal UHD 4K Smart TV TU6900 (2020)UA50TU6900KXXD

Main game di layar besar tanpa nge-lag

Smart TV ini telah dibekali resolusi 4K UHD yang sangat jernih dan detail. Resolusi tinggi yang dipadukan dengan layar besar akan membuat tayangan TV tampak seperti asli. Selain pengalaman menonton yang memuaskan, Anda juga dapat menggunakan layarnya untuk melakukan presentasi.


Menariknya lagi, produk ini memiliki fitur Game Enhancer yang membuat momen gaming Anda tak mudah lag. Gerakan-gerakan pada tampilan game juga antiblur dan terlihat smooth. Bagi Anda yang memiliki hobi bermain game console, pilihlah smart TV ini. 

No.9

Samsung50" AU9000 Crystal UHD 4K Smart TV (2021)UA50AU9000KXXD

Audio 3D menggelegar, nonton bareng makin seru

Selain berfungsi untuk menonton film, smart TV Samsung 50 inch ini dapat difungsikan sebagai perangkat gaming. Dengan rasio 21:9 dan 32:9, Anda akan menikmati tampilan game yang super lebar dan memuaskan. Auto Low Latency Mode yang terdapat pada produk ini juga akan membuat permainan makin lancar dan antiblur.


Di samping itu, produk ini telah dilengkapi dengan performa audio dengan efek 3D yang menghadirkan suara menggelegar. Untuk Anda yang ingin menonton tayangan olahraga seperti sepak bola dan MotoGP beramai-ramai, produk ini adalah pilihan yang tepat. Dengan resolusi layar 4K, setiap detail pertandingan dapat terlihat nyata dan tentunya makin seru.

No.10

Samsung55" AU8000 Crystal UHD 4K Smart TV (2021)UA55AU8000WXXY

Menempel di tembok dengan elegan berkat desain slim

Beragam fitur pintar pada produk ini tentu tak perlu diragukan lagi. Mulai dari Smart Connectivity untuk terhubung pada smartphone kapanpun hingga Ambient Mode untuk mode off yang tetap cantik. Jika lokasi Anda memiliki konektivitas internet yang bagus, Anda dapat memasang smart TV ini tanpa kabel.


Produk ini juga mengusung teknologi AirSlim Design sehingga frame belakangnya tidak bulky. Jika Anda sedang merancang home theater untuk bersantai bersama keluarga, produk inilah pilihannya. Anda dapat membeli aksesoris Slim Fit Wall-Mount secara terpisah agar TV nyaman ditonton dari segala angle.

Baca juga rekomendasi produk smart TV lainnya di sini

Selain merek Samsung, terdapat banyak merek smart TV yang bisa Anda jadikan pertimbangan. Untuk itu, kami telah menyiapkan beberapa artikel yang mengulas tentang produk smart TV yang laris di pasaran. Jika Anda tertarik untuk mengetahuinya, silakan klik tautan di bawah ini, ya!

Kesimpulan

Bagaimana pendapat Anda mengenai tips memilih smart TV Samsung yang kami buat? Kami juga sudah mengulas keunggulan dari produk-produk smart TV Samsung yang laris di pasaran. Kini, Anda bisa membeli smart TV Samsung dengan mudah karena sudah mengetahui keunggulan produk-produknya. 


Smart TV menjadi pilihan banyak orang karena dapat terhubung dengan internet. Konten yang ditawarkan juga sangat beragam sehingga memberikan pengalaman menonton yang lebih menyenangkan. 

5 Rekomendasi Smart TV Samsung terbaik

No. 1: Samsung | 32" T4500 HD Smart TV (2020) | UA32T4500AKXXD

No. 2: Samsung | 32" T4001 HD TV (2020) | UA32T4001AKXXD

No. 3: Samsung | 43" T6500 FHD Smart TV | UA43T6500AKXXD

No. 4: Samsung | 24" T4003 HD TV (2020) | UA24T4003AKXXD

No. 5: Samsung | 43" AU7700 UHD 4K Smart TV (2021) | UA43AU7700KXXD

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel populer