mybest
Pembasmi hama

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Kebutuhan rumah tangga
  3. Peralatan kebersihan
  4. 10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Anti nyamuk elektrik lebih banyak dipilih karena tidak menghasilkan asap sehingga aman. Jenis anti nyamuk ini juga terbilang ampuh sebagai pengusir nyamuk. Berbagai merek obat nyamuk elektrik terbaik dapat dengan mudah ditemukan, seperti HIT, Baygon, dan VAPE. Namun, beragamnya jenis obat nyamuk elektrik terkadang membuat bingung dalam menentukan produk yang bagus.


Kali ini kami membagikan rekomendasi sepuluh produk obat nyamuk elektrik, serta menjelaskan tips memilihnya. Simak rekomendasi dari kami dan temukan obat nyamuk elektrik yang bagus dan paling ampuh untuk Anda gunakan!

Diperbaharui 28/08/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Obat nyamuk elektrik apakah aman?

Obat nyamuk elektrik apakah aman?

Obat nyamuk biasa dan elektrik mengandung bahan-bahan kimia yang dapat menimbulkan dampak negatif terhadap tubuh misalnya gangguan pernapasan. Namun, obat nyamuk elektrik memiliki dua keunggulan utama yang membuatnya dinilai lebih aman digunakan daripada obat nyamuk konvensional.


  • Obat nyamuk elektrik tidak menghasilkan asap.

  • Obat nyamuk elektrik mampu mengubah mengubah cairan obat menjadi bentuk gas berpartikel kecil.

Lalu, apakah lebih ampuh obat nyamuk elektrik atau obat nyamuk biasa? Keduanya ampuh mengusir nyamuk karena sama-sama membasmi nyamuk dengan cara menyebar racun untuk nyamuk.


Jika demikian, mungkin Anda berpikir bolehkah obat antinyamuk elektrik digunakan di kamar ber-AC? Tentu boleh, tetapi efektivitas obat nyamuk bisa berkurang akibat sirkulasi udara dalam ruangan yang ditimbulkan oleh AC.

Cara memilih anti nyamuk elektrik

Ada beberapa pertimbangan yang harus diperhatikan saat memilih antinyamuk elektrik. Misalnya, memilih antinyamuk yang aman untuk bayi. Agar tidak salah dalam memilih, Anda bisa mengikuti tips memilih alat pengusir nyamuk elektrik. Perhatikan penjelasannya berikut.

① Kenali bahan efektif pengusir nyamuk

Kenali bahan efektif pengusir nyamuk

Ada beberapa bahan kandungan yang efektif dan ampuh dalam mengusir nyamuk. Oleh karena itu, Anda harus jeli dalam mengenali bahan alat pengusir nyamuk elektrik.


  • DEET, efektif mengusir nyamuk dan termasuk bahan yang aman dengan konsentrasi tidak lebih dari 30 persen.

  • Picaridin, umum digunakan dalam obat antinyamuk elektrik layaknya DEET. Namun, picaridin memiliki risiko. Iritasi ringan bisa terjadi pada beberapa orang yang menghirup atau terpapar zat yang satu ini.

  • Piretrin, karbamat, dan organofosfat. Piretrin tidak beracun, tetapi dapat menyebabkan gangguan pernapasan jika terhirup secara terus-menerus. Sementara itu, karbamat dan organofosfat termasuk zat berbahaya sehingga jangan sampai terminum atau terhirup.

② Pilih berdasarkan jenis pengusir nyamuk

Jenis alat pengusir nyamuk elektrik juga masuk dalam pertimbangan saat memilih. Setidaknya, ada tiga jenis yang bisa dipilih, yaitu mat, botol cairan, dan lampu. Setiap jenis memiliki kelebihan masing-masing. Anda bisa menyimak penjelasannya berikut ini.

Mat, formula konsentratnya pas untuk mengusir nyamuk dalam semalam

Mat, formula konsentratnya pas untuk mengusir nyamuk dalam semalam

Obat antinyamuk elektrik berbentuk mat memiliki formula konsentrat yang cocok untuk mengusir nyamuk. Jika aroma tidak tercium dan mat terlihat kering, mat bisa diganti dengan yang baru. Umumnya, mat perlu diganti setelah digunakan selama kurang lebih delapan jam. Namun, sebaiknya penggunaan antinyamuk elektrik ini diberi jeda agar alat elektrik tidak terlalu panas.

Botol cairan, efektif mengusir nyamuk setiap saat

Botol cairan, efektif mengusir nyamuk setiap saat

Antinyamuk elektrik jenis botol cairan ini juga bisa diisi ulang. Berbeda dengan jenis mat, obat nyamuk elektrik tipe botol cair memiliki waktu penggunaan yang lebih lama. Umumnya, satu botol cairan dapat digunakan selama sebulan hingga lebih.


Ukuran isi ulang botol cairan pun beragam sesuai dengan lama penggunaan. Jenis alat pengusir nyamuk elektrik ini cocok digunakan setiap saat. Jika digunakan secara terus-menerus, biasanya tingkat efektivitasnya akan menurun.

Lampu, bebas bahan kimia dan lebih aman untuk bayi

Lampu, bebas bahan kimia dan lebih aman untuk bayi

Jika ingin obat antinyamuk elektrik yang aman untuk bayi, Anda bisa memilih jenis lampu. Antinyamuk elektrik berupa lampu ini tidak berbeda jauh dengan lampu penerangan pada umumnya. Antinyamuk jenis ini juga bebas bahan kimia berbahaya.


Prinsip kerja alat pengusir nyamuk elektrik lampu umumnya menggunakan sinar ultraviolet. Pancaran sinar ultraviolet akan mengganggu nyamuk. Selain itu, terdapat juga antinyamuk elektrik lampu yang dilengkapi dengan perangkap seperti sengatan listrik.

③ Sesuaikan lama waktu penggunaan

Sesuaikan lama waktu penggunaan

Anda juga harus mempertimbangkan lama penggunaan alat pengusir nyamuk elektrik. Kebanyakan orang memasang obat antinyamuk elektrik selama tidur pada malam hari. Jika Anda termasuk yang demikian, Anda bisa memilih alat pengusir nyamuk elektrik yang bertahan semalaman.


Jenis antinyamuk elektrik mat dan botol cairan bisa menjadi pilihan pas. Antinyamuk elektrik jenis mat umumnya bisa bertahan selama enam hingga delapan jam. Sementara itu, antinyamuk jenis botol cairan bertahan lebih lama. Namun, Anda harus rutin mengisi ulang jika mat atau botol cairan sudah waktunya untuk diganti.


Apabila Anda memilih untuk memasang antinyamuk elektrik sepanjang hari, jenis lampu bisa menjadi pilihan. Antinyamuk jenis lampu umumnya bisa digunakan dalam durasi waktu yang lama. Ada yang menggunakan tenaga listrik, tetapi ada juga yang memanfaatkan tenaga baterai.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?
Ya
Tidak

10 Rekomendasi anti nyamuk elektrik terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk anti nyamuk elektrik terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Godrej Indonesia

HIT Mat Anti Nyamuk

Godrej Indonesia HIT Mat Anti Nyamuk 1枚目

Ekonomis untuk menghalau nyamuk yang beterbangan

2

Godrej Indonesia

HIT LV Expert Xpress

Godrej Indonesia HIT LV Expert Xpress 1枚目

Dua kali lebih ampuh atasi nyamuk bandel

3

Fumakilla Indonesia

VAPE Liquid Elektrik Set

Fumakilla Indonesia  VAPE Liquid Elektrik Set 1枚目

Ampuh usir nyamuk sepanjang malam, jadikan tidur kian tenang

4

Sc Johson & Son

Baygon Cair Electrik Dual Power

Sc Johson & Son Baygon Cair Electrik Dual Power 1枚目

Kekuatannya bisa disesuaikan dengan banyaknya nyamuk!

5

Kadonio

Electric Shock Mosquito Lamp

Kadonio Electric Shock Mosquito Lamp 1枚目

Basmi nyamuk dalam sekali serang

6

Krisbow Indonesia

MOSQUITO KILLER 6W BLACK JS30-6WA-B

Krisbow Indonesia MOSQUITO KILLER 6W BLACK JS30-6WA-B 1枚目

Nyamuk terkumpul di wadah penampung, ruangan makin bersih

7

Mitsui

Insect Killer 20 watt

Mitsui Insect Killer 20 watt 1枚目

Dengan jitu menarik perhatian berbagai serangga

8

Hannochs

Bola Lampu LED ANTI MOSQUITO

Hannochs Bola Lampu LED ANTI MOSQUITO 1枚目

Bebas dari nyamuk hanya dengan satu lampu

9

GYT

Perangkap Nyamuk Elektrik

GYT Perangkap Nyamuk Elektrik 1枚目

Obat nyamuk elektrik yang aman untuk keluarga dan jangkauan kerjanya jauh

10

Bagus Group Indonesia

Bagus Maxi-Mat

Bagus Group Indonesia Bagus Maxi-Mat 1枚目

Wangi lavendernya mampu bunuh nyamuk seketika

Perincian produk
Close
Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Godrej IndonesiaHIT Mat Anti Nyamuk

HIT Mat Anti Nyamuk Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp10.000,00

Ekonomis untuk menghalau nyamuk yang beterbangan

Kelebihan:

  • Untuk kategori produk tipe mat, harganya tergolong ramah kantong

Kekurangan:

  • Hanya tersedia tiga varian keharuman

Produk ini terdiri dari alat elektrik dan isi ulang mat. Nyamuk akan terganggu dengan uap yang dikeluarkan produk ini. Mungkin Anda berpikir, HIT antinyamuk elektrik yang paling ampuh ini tahan berapa jam? Satu mat antinyamuk dapat bertahan selama delapan jam untuk mengusir nyamuk.


Meski mengeluarkan bau, aromanya tidak mengganggu. Aromanya dapat menenangkan dan memberikan kenyamanan. Dengan segala keunggulannya, produk ini memiliki harga yang ramah kantong. Wajib dipertimbangkan bila Anda mencari alat pengusir nyamuk elektrik yang bisa dimiliki dengan harga minim dan aromanya harum.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
Ya
Tidak
No.2

Godrej IndonesiaHIT LV Expert Xpress

Dua kali lebih ampuh atasi nyamuk bandel

Kelebihan:

  • Ada Express Mode untuk membasmi nyamuk dengan lebih optimal

Kekurangan:

  • Setidaknya per 45 hari sekali Anda harus membeli cairan isi ulangnya

Anda yang ingin menyingkirkan nyamuk secepat mungkin sebaiknya membeli antinyamuk elektrik ini. Produk ini dapat membunuh nyamuk dua kali lebih ampuh berkat Express Mode. Selain itu, produk ini juga praktis digunakan dan tahan hingga selama 45 hari. Pengisian ulang pun mudah dilakukan karena Anda hanya perlu memasangkan botol isi ulang.

No.3

Fumakilla Indonesia VAPE Liquid Elektrik Set

Ampuh usir nyamuk sepanjang malam, jadikan tidur kian tenang

Kelebihan:

  • Tersedia cairan yang ketahanannya mencapai sembilan puluh hari, makin hemat dana

Kekurangan:

  • Kurang tepat digunakan untuk mengusir serangga selain nyamuk

Jika Anda mencari obat antinyamuk elektrik yang cairannya tahan sangat lama, pertimbangkanlah produk ini. Produk ini terdiri dari alat elektrik dan botol berisi cairan pengusir nyamuk. Uap yang dihasilkan akan menyebarkan aroma yang tidak disukai nyamuk. Ada dua aroma yang bisa dipilih, Fruity Fresh dan Sakura Blossom.


Ukuran cairan isi ulangnya memiliki dua variasi berdasarkan lama penggunaannya, yaitu 45 hari dan 90 hari. Namun, lama penggunaan ini berdasarkan pemakaian selama delapan jam per hari. Meski demikian, Anda tetap bisa menggunakan antinyamuk elektrik VAPE ini selama seharian penuh.

No.4

Sc Johson & SonBaygon Cair Electrik Dual Power

Kekuatannya bisa disesuaikan dengan banyaknya nyamuk!

Kelebihan:

  • Ada banyak varian keharuman

Kekurangan:

  • Anda perlu meluangkan waktu untuk mengganti botol cairannya

Anda dapat menggunakan satu botol cairan antinyamuk elektrik ini untuk mengusir nyamuk selama kurang lebih 45 hari. Produk ini juga dilengkapi power control yang memungkinkan Anda mengatur kekuatan alat sesuai dengan intensitas nyamuk.


Jika nyamuk cukup banyak, aturlah hingga maksimal. Sebaliknya, kurangilah kekuatannya jika nyamuk sedikit agar lebih hemat! Anda yang mengutamakan fleksibilitas pengaturan tentu tepat membeli antinyamuk elektrik ini.

No.5

KadonioElectric Shock Mosquito LampKL-MQ10

Basmi nyamuk dalam sekali serang

Kelebihan:

  • Daya listriknya rendah, hanya 2 watt

Kekurangan:

  • Cahayanya temaram, kurang tepat dijadikan penerangan utama ruangan

Bila Anda butuh alat antinyamuk elektrik yang optimal dalam menghabisi nyamuk, produk ini layak diperhitungkan. Mampu menarik perhatian nyamuk di segala arah, produk ini diklaim ampuh memerangkap nyamuk dalam ruangan. Tidak cukup sampai di situ, adanya 23 cincin listrik juga memungkinkan pengusir nyamuk elektrik ini untuk membunuh nyamuk secara cepat.

No.6

Krisbow IndonesiaMOSQUITO KILLER 6W BLACK JS30-6WA-B290778

Nyamuk terkumpul di wadah penampung, ruangan makin bersih

Kelebihan:

  • Dapat digantung, makin hemat tempat

Kekurangan:

  • Hanya tersedia dalam varian warna hitam

Untuk membasmi nyamuk, produk ini dilengkapi sinar ultraviolet. Sinar ultraviolet ini akan menarik nyamuk, memerangkap, dan menyengatnya dengan listrik. Tenang saja, produk ini juga sudah dilengkapi wadah penampung nyamuk yang mati. Hal tersebut membuatnya makin cocok dimiliki oleh Anda yang tidak ingin repot membersihkan bangkai nyamuk.

No.7

MitsuiInsect Killer 20 wattMIK 02

Dengan jitu menarik perhatian berbagai serangga

Kelebihan:

  • Kian durable berkat material stainless steel

Kekurangan:

  • Daya listriknya mencapai 20 watt, cukup besar

Produk ini terbuat dari bahan stainless steel sehingga tidak mudah berkarat. Di samping itu, produk dilengkapi dengan sinar ultraviolet yang mampu memikat nyamuk kemudian memerangkapnya. Tidak hanya nyamuk, produk ini juga efektif untuk menjebak berbagai jenis serangga misalnya lalat dan laron.


Meskipun menggunakan sinar ultraviolet, produk ini tidak berbahaya bagi manusia. Selain di kamar, Anda bisa juga menggunakannya di tempat yang banyak lalat, seperti dapur dan ruang makan. Pilihan tepat untuk singkirkan berbagai serangga di tempat Anda berada.

No.8

HannochsBola Lampu LED ANTI MOSQUITO

Bebas dari nyamuk hanya dengan satu lampu

Kelebihan:

  • Dapat sekaligus dijadikan penerangan ruangan

Kekurangan:

  • Perlu dinyalakan dahulu agar bisa mengusir nyamuk

Lampu antinyamuk ini adalah solusi tepat untuk menerangi sekaligus menghalau nyamuk. Produk dari Hannochs ini memiliki dua pilihan warna dalam satu lampu. Cahaya putih sebesar 9 watt dapat digunakan untuk kegiatan sehari-hari. Sementara itu, cahaya kuning sebesar 6 watt dapat berfungsi sebagai antinyamuk.


Lampu antinyamuk ini mampu menyala hingga 15.000 jam. Selain itu, lampu LED ini juga lebih hemat energi daripada lampu pijar. Bebas radiasi inframerah dan ultraviolet juga menjadi keunggulan produk ini.

No.9

GYTPerangkap Nyamuk ElektrikC23B

Obat nyamuk elektrik yang aman untuk keluarga dan jangkauan kerjanya jauh

Kelebihan:

  • Ukurannya kecil, mudah ditempatkan di mana pun

Kekurangan:

  • Berbahan plastik, tampilannya bisa terkesan kurang elegan

Produk ini tergolong ramah lingkungan karena tidak menimbulkan bau dan asap sehingga aman untuk bayi. Karena memiliki ukuran hanya 19 cm x 13 cm x 13 cm, produk ini pun tidak makan tempat.


Meski begitu, alat antinyamuk elektrik ini memiliki jangkauan cukup jauh, mencapai 40 meter. Layak diperhitungkan jika Anda mencari alat pengusir nyamuk elektrik model lampu yang optimal bekerja dan ukurannya compact.

No.10

Bagus Group IndonesiaBagus Maxi-Mat

Wangi lavendernya mampu bunuh nyamuk seketika

Kelebihan:

  • Satu mat dapat bertahan hingga delapan jam

Kekurangan:

  • Hanya tersedia dalam aroma lavender

Anda yang ingin mengharumkan ruangan dengan wangi lavender sembari menyingkirkan nyamuk sangat pas membeli produk ini. Wangi lavender dari produk ini diklaim ampuh bunuh nyamuk. Meskipun beraroma lavender, produk ini tidak menghasilkan asap. Dalam satu kemasan, terdapat alat elektrik dan lima mat. Satu mat mampu bertahan selama delapan jam.

Baca juga rekomendasi produk lain untuk mengusir nyamuk di sini

Selain antinyamuk elektrik, ada berbagai macam jenis pengusir nyamuk lainnya. Anda juga bisa memilih pengusir nyamuk dengan bahan alami. Bahan alami tentunya lebih aman bagi keluarga dan lingkungan. Untuk mengetahui informasinya, silakan membuka artikel di bawah ini.

Kesimpulan

Itulah beberapa rekomendasi produk antinyamuk elektrik yang dapat Anda pilih. Apakah Anda sudah menemukan produk sesuai kebutuhan?


Memang banyak produk antinyamuk yang ampuh dan efektif. Namun, sebaiknya Anda juga melakukan tindakan pencegahan, misalnya dengan menguras bak mandi. Kami harap produk yang kami rekomendasikan dapat menjadi salah satu pilihan Anda. Bebaskan diri Anda dari gangguan nyamuk dengan antinyamuk elektrik yang tepat!

5 Rekomendasi Anti Nyamuk Elektrik terbaik

No. 1: Godrej Indonesia | HIT Mat Anti Nyamuk

No. 2: Godrej Indonesia | HIT LV Expert Xpress

No. 3: Fumakilla Indonesia | VAPE Liquid Elektrik Set

No. 4: Sc Johson & Son | Baygon Cair Electrik Dual Power

No. 5: Kadonio | Electric Shock Mosquito Lamp | KL-MQ10

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer