Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Vacuum cleaner, Home entertainment, Oven & microwaveKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Kompor, Peralatan masak, Peralatan makan & minumFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, serial, dan podcast, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapanKegiatan mengASIhi bisa menjadi momen berharga antara ibu dan bayinya. Namun, tidak semua ibu memiliki kesempatan untuk menyusui bayinya secara langsung. Karena suatu hal, seorang ibu tidak bisa selalu bersama bayinya. Untuk menghindari pembengkakan payudara karena ASI yang menumpuk, diperlukan pompa ASI.
Pompa ASI elektrik kini lebih diminati dibandingkan pompa ASI manual. Kami akan menjelaskan tips memilih dan cara menggunakan pompa ASI elektrik yang disusun bersama perawat kami, Maryami Y. Kosim. Tersedia juga ulasan pompa ASI elektrik terbaik dari merek Mom Uung, Pigeon, MOOIMOM, hingga Spectra. Selamat membaca!
Maryami adalah seorang perawat yang saat ini sedang mengambil studi doktor di bidang Bencana Nuklir di Hiroshima University. Beliau berpengalaman sebagai perawat ICU bedah jantung, aktivis NGO kebencanaan, dan dosen Ilmu Keperawatan. Maryami juga memiliki kepedulian tinggi pada pendidikan dan penyebaran informasi kesehatan yang tepat di masyarakat. Hal ini penting dalam rangka memberdayakan masyarakat untuk meningkatkan kesehatan fisik, mental, emosional, dan sosial mereka.
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Pompa ASI elektrik tengah banyak diminati beberapa tahun belakangan ini. Banyak produsen berlomba-lomba menghadirkan produk pompa ASI elektrik yang bagus. Namun, apa sebenarnya manfaat pompa ASI elektrik? Apakah ada efek samping dari penggunaan pompa ASI elektrik? Silakan simak pembahasannya berikut ini.
Setiap benda tentu diciptakan dengan peruntukan tertentu, termasuk pompa ASI elektrik. Terdapat beberapa kondisi atau keadaan yang membuat seorang ibu membutuhkan pompa ASI, antara lain. sebagai berikut:
Seperti disinggung sebelumnya, ibu yang bekerja tidak bisa terus-menerus bersama bayinya. Untuk itu, ibu perlu memompa ASI guna menghindari pembengkakan pada payudaranya. Memompa ASI juga dibutuhkan untuk memenuhi persediaan ASI yang akan dikonsumsi bayi selama ibunya bekerja.
Bayi yang lahir prematur mungkin terlalu lemah untuk menyusu langsung dari payudara. Untuk itu, diperlukan pompa ASI agar bayi bisa meminum ASI lewat botol susu.
Kegiatan menyusui bayi kembar bisa menjadi hal yang melelahkan bagi ibu. Dalam kondisi ini, pompa ASI elektrik dapat digunakan untuk membantu meringankan beban ibu. Dengan memakai pompa ASI elektrik, ibu dapat memperoleh ASI lebih banyak dalam waktu yang singkat.
Sebelum memutuskan membeli pompa ASI elektrik, ada baiknya Anda mempertimbangkan kelebihan dan kekurangannya. Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa Anda jadikan bahan pertimbangan.
Kelebihan:
Kekurangan:
Penggunaan pompa ASI elektrik memang dikenal efisien dan memudahkan para ibu. Namun, tetap ada efek samping yang perlu Anda perhatikan. Di bawah ini terdapat beberapa dampak yang mungkin muncul akibat pemakaian pompa ASI elektrik.
Hal ini bisa terjadi akibat gerakan memompa yang salah, serta tekanan yang terlalu besar pada payudara.
Ini adalah salah satu efek samping tidak langsung. Bayi yang biasa disusui dengan menggunakan botol susu mungkin menjadi bingung saat akan disusui langsung. Hal tersebut dikarenakan tekstur puting payudara dan dot botol susu berbeda.
Dengan pumping menggunakan pompa ASI elektrik, ada beberapa hal yang berpotensi membuat ASI terkontaminasi. Beberapa di antaranya adalah tempat pumping yang kurang bersih, serta alat pompa dan botol penampung yang tidak steril.
ASI yang terbaik tetaplah ASI yang diberikan secara langsung. ASI yang disimpan dan dibekukan, kemudian dipanaskan kembali saat akan diberikan, bisa berkurang kandungan nutrisinya.
Kami telah memaparkan berbagai kelebihan dan kekurangan pompa ASI elektrik. Selanjutnya, kami akan menjelaskan cara memilihnya agar Anda bisa mendapatkan produk terbaik. Silakan disimak!
Di pasaran terdapat beragam produk pompa ASI elektrik yang bisa Anda temukan. Setiap produk memiliki fitur yang berbeda-beda. Jadi, pilihlah fitur produk sesuai dengan kebutuhan Anda.
Agar pompa ASI elektrik benar-benar memudahkan aktivitas Anda, carilah produk yang mudah dirakit. Produk yang mudah dirakit tentu lebih praktis sehingga Anda bisa menggunakannya di mana saja dan kapan saja.
Selain itu, pastikan juga pompa ASI elektrik pilihan Anda memiliki bagian-bagian yang mudah untuk dibersihkan. Jadi, Anda tidak akan kerepotan untuk menjaganya tetap steril.
Pompa ASI elektrik dengan fitur double pump memiliki dua corong pompa. Jadi, Anda bisa memakainya untuk kedua payudara sekaligus. Fitur ini tentu sangat dibutuhkan oleh Anda yang aktivitas hariannya terbilang padat. Anda tidak perlu lagi menghabiskan waktu untuk memompa payudara kanan dan kiri secara bergantian.
Tidak semua pompa ASI elektrik dilengkapi fitur mode pijatan. Karena itu, Anda harus memeriksa spesifikasi produk dengan lebih saksama. Seperti namanya, mode pijatan bekerja dengan cara memijat payudara sebelum memompanya. Pijatan tersebut bermanfaat untuk menstimulasi payudara agar bisa memproduksi lebih banyak ASI.
Selain mode pijatan, beberapa produk juga memiliki fitur pilihan kecepatan dan kekuatan isap. Dengan fitur ini, Anda bisa mengatur sendiri kekuatan dan kecepatan isap yang Anda butuhkan.
Daya isap yang lebih kuat dapat membuat ASI keluar lebih banyak. Namun, perlu diketahui bahwa hal tersebut juga berisiko menimbulkan iritasi pada payudara. Jadi, ingatlah untuk tetap mempertimbangkan kondisi payudara Anda saat menentukan daya isap dan kecepatannya.
Banyak orang menginginkan pompa ASI elektrik yang mudah dibawa bepergian. Mudah dibawa bepergian di sini berarti produk tersebut ringan, berukuran compact, dan bisa dioperasikan dengan baterai. Jadi, saat berada di dalam mobil pun Anda tetap bisa melakukan pumping. Fitur ini tentu makin berguna untuk Anda yang berencana menempuh perjalanan yang lama dan jauh.
Corong pompa adalah bagian penting pada pompa ASI elektrik. Karena itu, penting untuk memeriksa corong pompa yang tersedia. Dalam memeriksanya, silakan perhatikan dua hal berikut ini.
Corong pompa adalah bagian yang langsung menempel pada payudara Anda. Jadi, penting untuk memilih produk yang ukuran corongnya pas dan nyaman pada payudara Anda. Corong dengan ukuran yang sesuai juga dapat menghindarkan Anda dari risiko iritasi.
Penutup corong adalah salah satu bagian yang penting, tetapi sering terluput. Perlengkapan ini dapat membantu menjaga corong pompa tetap higienis saat tidak digunakan. Karena itu, sebisa mungkin pilihlah pompa ASI elektrik yang dilengkapi penutup corong.
Pompa ASI elektrik yang dijual biasanya sudah dilengkapi botol untuk menampung ASI. Untuk itu, periksalah spesifikasi botolnya. Cek daya tampung setiap botol serta banyaknya botol yang tersedia. Aktivitas memompa ASI tentu terasa lebih nyaman apabila kapasitas botolnya sesuai dengan produksi ASI Anda. Jadi, Anda tidak perlu berhenti memompa hanya karena botolnya sudah penuh.
Pompa ASI elektrik dengan single pump Mom Uung ini dibekali desain tanpa selang sehingga tidak ada jarak antara corong dan mesin. Dengan begitu, tarikan pompanya akan terasa lebih optimal. ASI pun menjadi lebih cepat masuk ke dalam botol.
Menariknya, suara mesinnya yang hening tidak akan mengganggu waktu tidur buah hati jika Anda sering memompa di sampingnya. Oleh sebab itu, produk ini pas untuk Anda yang selalu berdekatan dengan buah hati. Anda juga akan dimanjakan dengan mode massage dan isap untuk ASI yang lebih optimal.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | Tidak diketahui |
Daya tampung | 210 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm |
BPA Free | |
Food grade | |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, botol susu, bantalan corong, LED display, corong |
Keunggulan lain | Hospital Grade Certified, anti noise, daya isap tetap stabil walau baterai melemah |
Produk dari Spectra ini memiliki bentuk yang compact. Dengan begitu, Anda tidak akan repot untuk menyelipkannya ke dalam tas saat bepergian. Di samping itu, pilihan warnanya pun menarik, pas untuk Anda yang bosan dengan pompa ASI berwarna netral.
Menariknya lagi, Anda bisa mengubah fungsi produk ini menjadi pompa ASI manual. Sangat multifungsi, ya. Namun, untuk melakukannya, Anda perlu membeli tuas manual yang dijual secara terpisah.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 5 level |
Daya tampung | 160 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm |
BPA Free | |
Food grade | |
Kode PP | |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, corong (2), backflow protector (2), selang (2), valve (2), botol dengan dot dan tutup (2), 3 way connector, kabel USB |
Keunggulan lain | Bisa dijadikan pompa ASI manual |
Pompa ASI elektrik yang satu ini kami rekomendasikan untuk Anda yang aktivitas sehari-harinya padat. MOOIMOM M3 didesain untuk bisa memompa ASI tanpa harus Anda pegangi. Anda cukup menyelipkannya ke dalam bra, lalu pompa ASI ini akan menempel dan memompa ASI. Dengan begitu, kedua tangan Anda bisa leluasa melakukan aktivitas lain sembari alat ini bekerja.
Produk ini bahkan dilengkapi 3 mode, yaitu mode memijat, mode pompa, dan mode stimulasi. Hasilnya, ASI Anda bisa mengalir dengan lebih deras. Demi kenyamanan Anda, pompa ASI ini juga memiliki indikator baterai.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 9 level |
Daya tampung | 180 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm, 27 mm |
BPA Free | Tidak diketahui |
Food grade | |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Pelindung payudara, mesin pompa, diafragma silikon, penampung ASI, kabel type C, tali pengatur bra, katup |
Keunggulan lain | Terdapat indikator baterai, indikator waktu, mode pengingat otomatis setelah digunakan selama 20 menit, antibising |
Mutter Krystal dilengkapi dengan lima mode spesial yang memberikan pengalaman menyenangkan saat Anda memompa ASI untuk si buah hati. Kelima modenya membuat Anda bisa memilih tipe sedotan pompa yang nyaman bagi payudara. Bahkan, terdapat mode yang cocok untuk pemilik flat nipple.
Istimewanya, corongnya terbuat dari medical grade full sillicon yang dapat membuat area payudara lebih kedap udara. Hal itu akan menstimulasi produksi ASI menjadi lebih banyak. Kombinasi semua fitur ini dipercaya mampu meminimalkan risiko mastitis akibat payudara yang tersumbat ASI.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 5 level |
Daya tampung | 150 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm |
BPA Free | |
Food grade | Tidak diketahui |
Kode PP | |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, botol susu (2), selang (2), corong (2), valve (2), kabel USB |
Keunggulan lain | Corong medical grade full silicon, ultra quiet motor, terdapat mode untuk flat nipple, |
Pigeon sudah lama dipercaya sebagai merek andalan para ibu untuk merawat si kecil. Merek ini turut memproduksi pompa ASI elektrik yang kualitasnya tak perlu diragukan. Mesin pompa ini begitu mungil dan ringan, tetapi mampu bekerja optimal tanpa menimbulkan rasa sakit di payudara. Jika Anda membutuhkan pompa ASI elektrik untuk dibawa bepergian, produk ini jawabannya.
Keistimewaan lain dari produk ini adalah kompatibel dengan berbagai jenis botol Pigeon. Jadi, jika dirasa kurang, Anda bisa menambahkan dengan botol Pigeon jenis lainnya.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 5 level |
Daya tampung | 160 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm |
BPA Free | |
Food grade | Tidak diketahui |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, corong, dudukan botol, konektor selang, adapter, lid, cap, botol dan tutupnya, sealing disc, selang, inner cup, katup ASI, dot |
Keunggulan lain | Terdapat indikator LED |
Beberapa produk pompa ASI disarankan untuk digunakan dalam posisi agak membungkuk supaya hasil pompaannya maksimal. Namun, tidak demikian dengan pompa ASI elektrik ini. Mama's Choice Wearable Breast Pump dirancang agar bisa dipakai sambil Anda duduk ataupun berdiri. Jadi, Anda tidak perlu khawatir hasil pompa akan menurun karena digunakan sambil duduk. Kini Anda bisa memompa ASI dengan lebih relaks sambil mengawasi si kecil.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 9 level |
Daya tampung | 180 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm, 27 mm |
BPA Free | |
Food grade | |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Pelindung silikon, penghubung, diafragma silikon, mesin pompa, kabel USB type C, katup, botol susu, gesper penyesuaian bra |
Keunggulan lain | Medical grade, bisa untuk flat nipple dan inverted nipple |
Setelah dipompa, ASI biasanya dibekukan, kemudian dicairkan saat hendak diberikan kepada bayi. Untuk mencairkannya, ASI perlu dipanaskan. Agar Anda bisa memberikan ASI dalam suhu yang pas, Doopser menerapkan unique temperature sensing design pada botol susunya. Warna alas botol susu akan berubah jika suhu ASI terlalu panas. Fitur ini tentu memudahkan Anda yang kerap bingung menentukan suhu susu.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 9 level |
Daya tampung | 120 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm |
BPA Free | |
Food grade | |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, corong, botol susu dan tutupnya, dot, dudukan botol, kabel USB, valve |
Keunggulan lain | Bagian bawah botol berubah warna jika susu terlalu panas |
Pompa ASI elektrik double pump biasanya dijual dengan harga yang relatif mahal. Namun, tidak demikian dengan produk ini. Pompa ASI elektrik Real Bubee ini dijual dengan harga yang lebih terjangkau. Meski begitu, kualitasnya tidak murahan. Beberapa review menuliskan bahwa produk ini memiliki isapan yang baik, serta nyaman digunakan.
Sayangnya, pompa ASI elektrik ini memerlukan daya listrik untuk penggunaannya. Dengan kata lain, Anda tidak bisa mengisi ulang dayanya. Akan tetapi, Anda masih bisa menggunakan power bank jika ingin menggunakannya saat di luar rumah.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 18 level |
Daya tampung | Tidak diketahui |
Material | |
Ukuran corong pompa | Tidak diketahui |
BPA Free | |
Food grade | |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Corong pompa ASI (2), botol susu (2), valve (2), membran diafragma (2), konektor, tutup diafragma (2), kabel USB, mesin pompa, selang (2), stick |
Keunggulan lain | Bisa difungsikan sebagai pompa single dan pompa double |
Sebagai salah satu perlengkapan bayi, kebersihan pompa ASI elektrik tentu perlu dijaga dengan sangat detail. Karena itu, Dr.Isla melengkapi produknya ini dengan penutup corong. Jadi, saat tidak digunakan pun corong pompa ASI ini tetap aman dari debu atau kotoran lainnya. Apabila Anda kerap khawatir mengenai kesterilan pompa ASI, produk ini cocok untuk dipilih. Anda menstok ASI dengan tenang tanpa cemas soal kebersihan.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 9 level |
Daya tampung | 180 ml |
Material | |
Ukuran corong pompa | 24 mm |
BPA Free | |
Food grade | |
Kode PP | |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, botol susu (2), penutup corong, alas pompa, kabel USB |
Keunggulan lain | Memiliki penutup corong |
Untuk menambah kenyamanan Anda dan bayi, mesin pompa ini dirancang agar suaranya sangat sunyi sehingga tidak mengganggu bayi. Pilihan warnanya pun tampak elegan dan mewah, cocok untuk Anda yang menyukai tampilan eksklusif. Haenim Electric Breast Pump 7V pastinya akan disukai oleh Anda yang mencari pompa ASI elektrik yang ideal dari berbagai segi.
Jenis pompa ASI | |
---|---|
Model pompa ASI | |
Perakitan sederhana | |
Double pump | |
Mode pijatan | |
Portable | |
Tingkatan kekuatan pompa | 15 level |
Daya tampung | Tidak diketahui |
Material | |
Ukuran corong pompa | 28-32 mm |
BPA Free | Tidak diketahui |
Food grade | Tidak diketahui |
Kode PP | Tidak diketahui |
Metode sterilisasi | |
Isi dalam satu kemasan | Mesin pompa, botol dan tutupnya, dot, corong, penutup corong, valve, konektor, bottle disk, alas botol, diafragma, selang, pump body, kabel type C |
Keunggulan lain | Bisa dijadikan single pump dan double pump, bisa dijadikan pompa manual, memiliki penutup corong |
Setelah mengulas produk, kami juga memiliki tips dan cara dalam menggunakan pompa ASI. Mari simak selengkapnya berikut ini.
Cara menggunakan pompa ASI elektrik adalah salah satu hal yang sering ditanyakan oleh para new mom. Untuk itu, kami telah menyiapkan panduan singkatnya di bawah ini.
Sebaiknya Anda benar-benar mempersiapkannya sebelum melahirkan. Hal ini dilakukan agar Anda dapat lebih mengenal mana pompa ASI yang tepat dan sesuai dengan budget dan preferensi. Anda bisa membandingkan beberapa merek melalui ulasan-ulasan di internet seperti mybest.
Dalam buku manual tersebut biasanya terdapat cara untuk mengatasi permasalahan teknis yang mungkin muncul ketika menggunakan pompa ASI.
Penggunaan pompa ASI sebenarnya sangat baik bahkan untuk ibu yang memiliki waktu lebih untuk menyusui anaknya. Makin sering ASI dikeluarkan, produksi ASI akan makin meningkat dan tetap stabil. Selain itu, ayah atau anggota keluarga lain dapat turut berperan dalam pemberian ASI pada bayi untuk memperkuat bonding keluarga. Pompa ASI juga dapat membantu ibu untuk mencegah terkena mastitis.
Ibu juga dapat lebih fleksibel mengatur waktunya untuk bekerja tanpa mengorbankan waktu pemberian ASI pada bayinya. Payudara memerlukan waktu sekitar 30 menit untuk mengosongkan ASI. Oleh karena itu, jangan memompa lebih dari 30 menit.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Vacuum cleaner, Home entertainment, Oven & microwaveKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Kompor, Peralatan masak, Peralatan makan & minumFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, serial, dan podcast, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan