Nisa Destiana adalah seorang apoteker yang sudah gemar menulis sedari kecil dan bercita-cita menjadikan hobi tersebut sebagai karier profesional. Usai bekerja di perusahaan farmasi multinasional selama hampir lima tahun, ia memutuskan untuk memulai karier sebagai content writer. Nisa banyak menulis artikel-artikel kesehatan untuk start-up telemedisin sebelum akhirnya menulis dan menjadi editor untuk mybest Indonesia. Di mybest Indonesia, Nisa banyak terhubung dengan pakar untuk menulis berbagai artikel perawatan tubuh, kecantikan, dan kesehatan sesuai latar belakang pendidikannya.
Daftar isi
Meskipun semua produk maskara bening terlihat sama, sebenarnya setiap produk memiliki perbedaan komposisi serta efek yang dihasilkan. Simak ulasan cara memilih maskara bening berikut ini dan temukan clear mascara terbaik yang paling tepat untuk Anda.
Pada umumnya berikut adalah bahan perawatan kecantikan yang digunakan dalam maskara:
Salah satu cara menggunakan maskara bening ialah menjadikannya sebagai base mascara dan top coat. Secara umum, semua produk maskara bening bisa digunakan sebagai base mascara.
Namun, produk yang dibuat khusus sebagai base mascara tentu akan lebih efektif untuk menyiapkan kondisi bulu mata sebelum penggunaan maskara. Selain itu, produk khusus ini juga dapat mencegah kerusakan bulu mata sehingga maskara yang digunakan lebih rapi.
Maskara bening yang direkomendasikan untuk dijadikan top coat adalah yang memberikan efek glossy. Efek glossy akan muncul pada bulu mata yang sudah dipakaikan maskara dan membuatnya tampak makin cantik. Selain itu, maskara tersebut juga praktis digunakan karena tidak mudah luntur sekaligus dapat mempertahankan kelentikan bulu mata dalam waktu lama.
Tak hanya maskara hitam, maskara bening pun ada yang mengandung fiber dan tanpa fiber. Kandungan fiber pada maskara transparan memengaruhi hasil penggunaan.
Tipe maskara yang mengandung fiber dapat membantu Anda mendapatkan tampilan bulu mata yang panjang. Oleh karena itu, masakara bening dengan fiber cocok untuk Anda yang memiliki bulu mata pendek.
Di sisi lain, maskara transparan tanpa fiber akan cocok untuk Anda yang menginginkan hasil bulu mata yang sehat mengilap. Karena hasil yang mengilap, jenis maskara bening ini juga akan cocok untuk Anda yang sedang mencari maskara untuk kebutuhan top coat. Selain itu, maskara bening tanpa fiber juga dapat Anda aplikasikan pada alis.
Maskara bening waterproof akan membantu Anda tampil maksimal pada berbagai kegiatan. Tipe yang satu ini dapat Anda pilih jika Anda ingin melakukan aktivitas yang membuat Anda banyak berkeringat. Maskara waterproof juga bisa menemani Anda datang ke pernikahan dengan momen yang penuh haru!
Kelebihan:
Kekurangan:
Apakah Anda memiliki bulu mata yang pendek, tetapi enggan menggunakan maskara hitam? Jika iya, Anda akan menyukai produk yang satu ini. Dengan kandungan fiber, clear mascara lokal ini dapat memanjangkan seluruh bagian bulu mata. Maskara bening waterproof ini cocok untuk digunakan sehari-hari. Dengan beberapa pulasan, Anda akan mendapatkan efek lash lift yang menawan.
Kelebihan:
Jika Anda mencari clear mascara yang khusus digunakan sebagai base, produk ini cocok untuk Anda checkout! Y.O.U The Gold One Dual Dramatic Volume Mascara merupakan dual mascara yang juga dilengkapi maskara hitam. Maskara bening ini optimal menahan kelentikan bulu mata. Sayangnya, produk ini lebih cocok untuk Anda yang juga mencari maskara hitam.
Kelebihan:
Maskara bening Maybelline ini aman dan cocok digunakan oleh Anda yang menggunakan lensa kontak saat beraktivitas sehari-hari. Hal itu karena produk ini sudah diuji secara klinis sehingga keamanannya terjamin dan tidak menyebabkan iritasi. Maybelline Great Lash Clear Mascara juga bisa digunakan untuk merapikan bulu mata maupun alis.
Kelebihan:
Apabila Anda sedang mencari maskara murah, tetapi sangat fungsional, produk PIXY ini dapat menjadi pilihan tepat. PIXY Lash Fantasy Mascara menciptakan dua produk dalam satu kemasan. Tentu saja ini tidak hanya praktis, tetapi juga hemat.
Dalam produk ini terdapat maskara bening sebagai base coat dan maskara hitam sebagai top coat. Perpaduan keduanya akan memberikan hasil bulu mata yang memukau. Anda juga tidak perlu khawatir dengan maskara yang menggumpal. Produk ini memiliki aplikator elastic fiber yang mampu memisahkan setiap helai bulu mata. Menarik, bukan?
Kelebihan:
Maskara berikut ini dirancang untuk dapat menjaga bulu mata dan alis tetap rapi serta berada di tempatnya sepanjang hari. Uniknya, produk ini kaya akan kandungan moisturizer yang mampu menjaga bulu mata dan alis tetap lembap. Hal ini membuat maskara bening dari e.l.f memberikan tampilan bulu mata dan alis yang berkilau dan sehat alami.
Kelebihan:
Kekurangan:
Apakah Anda memiliki masalah bulu mata yang mudah turun? Jika iya, Anda perlu mempertimbangkan Etude House Dr.Mascara Fixer for Perfect Lash untuk dimasukkan ke dalam keranjang belanja.
Produk ini sangat direkomendasikan untuk diaplikasikan sebelum menggunakan maskara. Maskara bening yang satu ini mampu menahan kelentikan bulu mata setelah penggunaan eyelash curler.
Kelebihan:
Kekurangan:
Rekomendasi maskara bening yang satu ini akan cocok untuk Anda yang memiliki bulu mata pendek dan cenderung turun. Produk dari Etude House ini memiliki kandungan fiber yang dapat memberikan efek memanjangkan bulu mata. Pigmen hitam pada fiber mascara bening ini juga dapat memberikan tampilan bulu mata yang segar. Dengan satu pulasan, bulu mata Anda akan terlihat lebih panjang dan lentik.
Kelebihan:
Kekurangan:
Kelebihan:
Rekomendasi clear mascara selanjutnya adalah e.l.f's Mascara Primer. Meski bernama primer maskara, produk ini dapat Anda gunakan sebagai clear mascara. e.l.f's Mascara Primer akan cocok untuk Anda yang membutuhkan kelembapan pada bulu mata.
Produk ini diperkaya dengan beberapa kandungan nutrisi, seperti pro-vitamin B5, hydrolyzed wheat protein, dan soy protein. Tak hanya melembapkan, tetapi produk ini juga dapat membuat bulu mata terlihat lebih panjang sehingga cocok dijadikan mascara base.
Kelebihan:
Maskara dari Essence ini tidak hanya mampu melentikkan bulu mata, tetapi juga merapikan alis yang tebal dan susah diatur. Jika digunakan tanpa maskara lainnya, Essence Lash & Brow Gel Mascara akan memberikan hasil lentik yang sangat alami. Hal ini terutama jika sebelumnya Anda sudah menjepit bulu mata. Karena itu, bagi Anda penyuka makeup natural, gel maskara dual fungsi ini layak dicoba.
Setelah menyelesaikan riasan alis, pulas perlahan maskara bening di alis Anda untuk hasil yang lebih tahan lama. Jika Anda menggunakan produk yang waterproof, riasan alis Anda tidak akan mudah luntur, bahkan oleh keringat dan hujan. Bagi Anda yang sering bermasalah dengan riasan alis yang mudah luntur, menggunakan maskara bening dapat menjadi solusinya.
Menginvestasikan uang Anda untuk tampilan mata yang indah menjadi pilihan banyak perempuan. Hal ini dianggap penting, terlebih kini kita sering menutupi sebagian wajah menggunakan masker. Untuk memastikan bulu mata tampil menawan, simaklah beberapa rekomendasi produk di bawah ini.
Dengan cara memilih tersebut, semoga Anda dapat menemukan merek maskara bening yang bagus dan memuaskan. Selamat berbelanja!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan