mybest
Serum

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan wajah
  4. 10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik]
  • 10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik] 1
  • 10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik] 2
  • 10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik] 3
  • 10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik] 4
  • 10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik] 5

10 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dokter Estetik]

Kulit wajah yang kering menyebabkan rasa tidak nyaman, seperti kulit yang tertarik dan terasa gatal. Kondisi ini memang disebabkan oleh beberapa faktor, tetapi dapat dibantu penanganannya dengan serum. Dari tipe serum di pasaran, seperti hydrating, exfoliating, atau treatment serum, mana yang bisa digunakan untuk kulit kering?


Untuk membantu Anda menemukan serum yang tepat, kami telah dibantu oleh dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami, M.Biomed (AAM) untuk menyusun cara memilihnya. Di artikel ini Anda akan dibantu memilih bahan aktif yang tepat untuk mengatasi kulit yang kering dan kusam. Tak lupa, temukan juga berbagai rekomendasi serum wajah yang bagus untuk kulit kering, seperti dari Safi, Azarine, dan Implora. 

Diperbaharui 11/09/2023
dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Pakar
Dokter Estetik
dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami

dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami, M.Biomed (AAM) adalah dokter umum lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Maranatha, yang mempunyai ketertarikan di bidang estetik dan kecantikan. Dokter Mutia juga telah menyelesaikan pendidikan magister jurusan Anti Aging & Aesthetic Medicine, Universitas Udhayana dan sampai saat ini telah bekerja di klinik kecantikan sejak 2018.

Profil dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Lanjut membaca
Grace Mulyani
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Grace Mulyani

Grace Mulyani adalah lulusan Fakultas Teknobiologi Unika Atma Jaya yang melanjutkan kembali studinya dalam bidang yang sama di Institut Teknologi Bandung. Semasa menjalani studi lanjut, Grace yang juga adalah content creator di Lemon8 menemukan passion-nya dalam dunia menulis dan menjadi writer di mybest Indonesia. Melalui pekerjaan ini, Grace telah banyak meriset dan berhubungan dengan pakar untuk berbagai topik terkait kesehatan, elektronik rumah tangga, perawatan tubuh, makanan, serta tren fashion terkini.

Profil Grace Mulyani
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Daftar isi

Apakah serum dapat melembapkan kulit?

Apakah serum dapat melembapkan kulit?
Serum merupakan produk skincare yang memiliki kandungan bahan aktif yang tinggi. Oleh karena itu, serum sangat ideal digunakan oleh semua jenis kulit, termasuk kulit kering. Penyebab kulit kering bisa dibagi menjadi dua, yaitu genetik dan faktor eksternal. Faktor eksternal bisa berupa cuaca panas, lama di ruangan ber-AC, kondisi kesehatan tertentu, dan dehidrasi atau kurang cairan. Meski begitu, kulit kering dan kulit dehidrasi adalah hal yang berbeda. Kulit dehidrasi bisa diatasi, kulit kering sifatnya permanen.

  • Kulit kering terjadi akibat kurangnya produksi minyak di wajah.
  • Sedangkan kulit dehidrasi akibat kurangnya kadar air di dalam kulit. 

Meski kulit kering tidak bisa dihilangkan, kondisi kulit kering bisa diatasi dengan menyeimbangkan kadar minyak di kulit. Cara menyeimbangkan kadar minyak di kulit dapat dilakukan dengan menggunakan skincare, salah satunya serum. Dengan begitu, kondisi kulit kering pun akan terasa lebih lembap.

dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Dokter Estetikdr. Mutia Ulfa Gartiana Utami

Selain menggunakan serum yang memiliki sifat hidrasi, pemilik kulit kering juga sebaiknya tidak lupa untuk mengaplikasikan pelembap dan sunscreen. Rajin minum air mineral juga memberikan efek kelembapan maksimal pada kulit.

Kapan sebaiknya mulai memakai serum untuk kulit kering?

Kapan sebaiknya mulai memakai serum untuk kulit kering?
Serum bisa digunakan sedini mungkin sejak mulai menggunakan skincare. Usia remaja bahkan boleh memasukkan serum ke dalam skincare routine-nya. Hal ini disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon pada remaja yang berpengaruh pada kondisi kulit. Selain itu, kegiatan yang padat serta paparan sinar matahari juga memengaruhi kondisi kulit remaja.

Namun, pastikan kulit Anda tidak menunjukkan reaksi negatif terhadap pemakaian serum, seperti purging, beruntusan, breakout, jerawat, gatal, atau kering. Umumnya, produk skincare akan menunjukkan hasil pemakaian pada kulit dalam waktu 3 bulan. Untuk serum sendiri, hasilnya bisa terlihat dalam waktu 1-2 bulan karena kandungan bahan aktifnya lebih tinggi dibandingkan skincare lainnya.
dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Dokter Estetikdr. Mutia Ulfa Gartiana Utami

Dewasa ini, banyak remaja yang sudah terpapar makeup sehingga mereka otomatis membutuhkan produk skincare tambahan untuk merawat kulitnya. Serum bisa menjadi opsi tambahan yang bagus untuk remaja seperti ini.

Cara memilih serum wajah untuk kulit kering

Setelah membaca pengantar di atas, Anda pasti lebih yakin memilih serum untuk kulit Anda. Namun, pemilihan ini tidak bisa sembarangan. Anda tetap perlu tahu kondisi dan masalah yang dihadapi kulit Anda saat ini. Sebelum menentukan pilihan produknya, pastikan Anda membaca cara memilihnya di bawah ini.

① Pilih hydrating serum dengan kandungan bahan pelembap yang bersifat emolien seperti ceramide, atau humektan seperti hyaluronic acid

Pilih hydrating serum dengan kandungan bahan pelembap yang bersifat emolien seperti ceramide, atau humektan seperti hyaluronic acid

Untuk kulit kering, sebaiknya pilih serum yang mengandung bahan pelembap dengan sifat emolien dan humektan. Keduanya berfungsi untuk menjaga kelembapan kulit tanpa menyumbat pori-pori. 


  • Emolien adalah oil-based, contohnya seperti jojoba oil, shea butter, dan ceramide
  • Humektan adalah water-based yang ringan, seperti sodium hyaluronate, hyaluronic acid, glycerin, urea, dan Aloe vera


Dari pilihan kandungan pelembap tersebut, hyaluronic acid dan ceramide termasuk bahan pelembap yang netral. Jadi, keduanya nyaman untuk kulit kering, bahkan kulit yang cenderung sensitif. Sebagai tambahan, kondisi kulit kering biasanya lebih mirip dengan kondisi kulit sensitif karena sifatnya yang lebih mudah teriritasi. Untuk mengatasi hal tersebut, kandungan moisturizer (pelembap) sangat diperlukan. 


Selain melembapkan, pelembap dapat meredakan efek dari bahan aktif lainnya, seperti perih atau gatal. Efek perih atau gatal bisa terjadi akibat penggunaan brightening agent atau exfoliating agentSelain itu, utamakan serum tanpa akohol atau rendah alkohol. Sifat alkohol yang mengangkat minyak pada kulit bisa membuat kulit makin kering.

dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Dokter Estetikdr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Supaya serum bisa melembapkan kulit dengan maksimal, pastikan Anda melakukan langkah-langkah pemakaian yang benar. Anda bisa menggunakan hydrating toner sebelum mengaplikasikan serum. Kemudian, untuk mengunci kelembapan serum, lanjutkan dengan pemakaian moisturizer.

Pelembap jenis oklusif tidak disarankan untuk penggunaan area wajah karena teksturnya lebih kental. Selain itu, pelembap jenis oklusif bersifat menutupi kulit atau menyumbat pori-pori. Pelembap jenis ini biasanya lebih disarankan untuk kulit di area badan.

② Utamakan serum dengan tekstur yang thick atau oily untuk memberi sensasi hidrasi; Namun, bila kulit kering Anda berjerawat, tekstur water-based lebih disarankan

Selanjutnya, cari tahu juga tekstur serum yang Anda gunakan. Ada dua jenis tekstur, yaitu thick dan watery. Pada dasarnya, kulit kering lebih disarankan memilih serum dengan tekstur yang kental karena lebih melembapkan. Namun, hal ini bisa dihindari apabila Anda memiliki kulit yang berjerawat. Sebaiknya, untuk kondisi kulit berjerawat, pilih tekstur yang lebih ringan agar tak menutupi pori-pori wajah.

Kulit kering saja: Serum dengan tekstur yang thick bisa memberikan kelembapan maksimal

Kulit kering saja: Serum dengan tekstur yang thick bisa memberikan kelembapan maksimal
Idealnya, kulit kering menggunakan serum dengan tekstur yang thick atau kental. Tekstur ini biasanya didapatkan pada oil-based serum. Serum dengan tekstur yang kental sanggup memberikan hidrasi yang baik untuk kulit kering. Makin kering kulit Anda, makin kental serum yang Anda butuhkan. Untuk mengetahui tekstur serum, Anda bisa membaca klaim produknya atau ulasan dari para pembaca.

Kulit kering berjerawat: Serum dengan tekstur watery lebih nyaman digunakan

Kulit kering berjerawat: Serum dengan tekstur watery lebih nyaman digunakan

Ada beberapa pemilik kulit kering yang berjerawat. Jika ini adalah permasalahan Anda, hindari oil-based serum. Oil-based serum dikhawatirkan dapat menyebabkan munculnya jerawat karena menutupi pori-pori. Sebagai gantinya, gunakanlah water-based serum. Water-based serum memiliki tekstur yang ringan seperti gel. Serum ini pun lebih mudah menyerap ke dalam kulit.

dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Dokter Estetikdr. Mutia Ulfa Gartiana Utami

Kulit kering bisa berjerawat. Hal itu disebabkan oleh kurangnya hidrasi sehingga membuat kulit kering memproduksi minyak berlebih. Minyak ini yang akhirnya bisa menyumbat pori dan menyebabkan timbulnya jerawat. 


Jika kondisi kulit Anda berjerawat, pastikan untuk memilih hydrating serum yang teksturnya ringan. Pastikan di dalamnya juga terkandung hyaluronic acid yang aman untuk menghidrasi tanpa mengiritasi kulit. Jadi, tetap yang utama kembali lagi ke pelembap.

③ Jika kulit kering Anda cenderung kusam, cari serum yang mengandung bahan pencerah seperti alpha arbutin; atau pelembap sekaligus pencerah seperti niacinamide

Ada beberapa faktor yang membuat kulit kering tampak kusam. Faktor pertama adalah kurangnya kandungan minyak pada kulit sehingga kulit tidak memantulkan cahaya dan terlihat tidak glowing. Faktor berikutnya adalah penumpukan sel-sel kulit mati pada kulit. Untuk itu, cek kandungan pencerah pada serum jika kulit kering Anda tampak kusam.

Pilih serum dengan brightening agent konsentrasi rendah: Mencerahkan kulit tanpa mengiritasi

Pilih serum dengan brightening agent konsentrasi rendah: Mencerahkan kulit tanpa mengiritasi
Kulit kusam terjadi karena penumpukan sel kulit mati. Karena itu, kulit kering membutuhkan bahan pencerah. Kulit kering bisa menggunakan serum dengan agen pencerah, seperti:

  • Alpha arbutin: 3-4%
  • Kojic acid: 2%
  • Vitamin C: 5-15% (atau 5% untuk kulit kering sensitif)
  • Niacinamide: 5-10% (fungsi ganda, bisa melembapkan)

Perlu Anda ketahui, vitamin C memiliki sifat iritan untuk kulit. Jika Anda ingin memilih serum dengan kandungan vitamin C, sebaiknya pilihlah yang dosisnya rendah. Dengan begitu, risiko iritasinya lebih rendah untuk kulit kering.


Selain dosis rendah, pastikan juga di dalam serum tersebut mengandung pelembap seperti hyaluronic acid. Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kandungan pelembap dapat mengurangi efek dari brightening agent.

dr. Mutia Ulfa Gartiana Utami
Dokter Estetikdr. Mutia Ulfa Gartiana Utami

Kombinasi antara niacinamide dan vitamin C sebenarnya aman dan sekarang sudah banyak ditemui pada produk serum di pasaran. Biasanya, serum yang memiliki dua kandungan aktif ini masing-masing memiliki dosis bahan aktif yang rendah sehingga tidak mengiritasi. Namun, untuk mengantisipasi risiko iritasi, tetap selalu gunakan pelembap setelahnya.


Nah, jika kulit kering Anda cenderung sensitif, pilih niacinamide kurang dari 5%. Niacinamide dan vitamin C merupakan bahan aktif yang tidak sensitif terhadap matahari sehingga boleh dipakai pagi dan malam.

Apabila perlu, kombinasikan dengan exfoliating serum 1 x seminggu: Untuk mengoptimalkan pengangkatan sel kulit mati

Apabila perlu, kombinasikan dengan exfoliating serum 1 x seminggu: Untuk mengoptimalkan pengangkatan sel kulit mati
Untuk kulit kering, brightening serum sebenarnya sudah cukup membantu mencerahkan kulit kusam. Namun, apabila Anda ingin membersihkan kulit dari sel kulit mati, Anda bisa menggunakan exfoliating serum. Penggunaan exfoliating serum tidak boleh terlalu sering, cukup 1 x seminggu saja.

Sebagai catatan, exfoliating serum harus digunakan dalam kondisi kulit yang baik. Hindari penggunaan exfoliating serum saat ada jerawat meradang atau kulit kemerahan. Penggunaan exfoliating serum saat kulit sedang meradang dapat memperparah peradangan kulit.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?
Ya
Tidak

10 Rekomendasi serum wajah terbaik untuk kulit kering

Berikut ini adalah rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 11 September 2023).
Edit ranking
Popularity
Filter
Filter
BPOM
Tekstur
Cair
Krim
Gel
Bentuk kemasan
Botol pipet
Botol pump
Kemasan percobaan
Alkohol
Pewangi
Reset
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
BPOM
Nomor BPOM
Isi/varian isi
Bahan aktif
Tekstur
Bentuk kemasan
Rekomendasi jenis kulit
Fungsi/manfaat
Kandungan pencerah
Kandungan pelembap
Kandungan anti-inflamasi
Kandungan antiaging
Kemasan percobaan
Saran waktu pemakaian
Alkohol
Pewangi
1

SOMETHINC

HYALuronic 9+ Advanced + B5 Serum

SOMETHINC  HYALuronic 9+ Advanced + B5 Serum 1枚目

Mengatasi kulit kering dan lelah dengan kandungan 9x hyaluronic acid

Ya

NA18210102692

20 ml, 40 ml

Hyaluronic acid, panthenol, chlorella

Cair

Botol pump & pipet

Semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif

Melembapkan, menjaga elastisitas, meredakan kemerahan, menghaluskan

Tidak ada

Onsen sui water, squalane, hyaluronic acid, panthenol

Panthenol

Chlorella vulgaris extract

Tidak ada

Pagi dan malam hari

Tidak ada

Tidak ada

2

Trueve

Ultimate Drops of Brightening Serum

Trueve  Ultimate Drops of Brightening Serum 1枚目

Lebih efektif mencerahkan berkat kandungan VC-IP

Ya

NA18211902646

15 ml, 30 ml

VC-IP, chromabright, ceramide

Cair

Botol pipet

Normal, kering

Mencerahkan kulit, menyamarkan noda hitam, memberi perlindungan dari bahaya sinar UV , memperkuat skin barrier

VC-IP

Hyaluronic acid

Chromabright

Tidak ada

Tidak ada

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

3

SKINTIFIC

4D Hyaluronic Acid Hydrating Serum

SKINTIFIC 4D Hyaluronic Acid Hydrating Serum 1枚目

Mengatasi permasalahan kulit yang kering hingga terkelupas

Ya

NA11220100309

20 ml

Peptides

Cair

Botol pump

Semua jenis kulit

Mengatasi dehidrasi, menghaluskan, meningkatkan elastisitas, mencegah kulit kering dan terkelupas

Tidak ada

5% Hymagic 4D hyaluronic acid, peptides, thermal water

Tidak ada

Peptides

Tidak ada

Tidak diketahui

Tidak ada

Tidak ada

4

Implora

Hydrating Serum

Implora  Hydrating Serum 1枚目

Kulit tampak lebih muda, berkat kandungan pelembap yang melawan keriput halus

Ya

NA18212000524

20 ml

Hyaluronic acid, Aloe vera extract, Chenopodium quinoa seed extract

Cair

Botol pipet

Semua jenis kulit

Membantu proses regenerasi kulit, miningkatkan fungsi skin barrier, dan mencegah tanda-tanda penuaan

Tidak ada

Hyaluronic acid, Aloe vera extract

Chenopodium quinoa seed extract

Tidak ada

Tidak ada

Pagi dan malam

Tidak ada

Tidak ada

5

The Originote

Hyalu-C Serum

The Originote  Hyalu-C Serum 1枚目

Melembapkan dan meratakan warna kulit dengan hyaluronic acid dan vitamin C

Ya

NA18222000545

20 ml

Hyaluronic acid, niacinamide, daisy extract, sodium hyaluronate, hydrolyzed collagen, Centella asiatica extract, oligopeptide-1, hexapeptide-9, ascorbic acid, magnesium ascorbyl phosphate

Cair

Botol pump

Semua jenis kulit

Mencerahkan kulit wajah, sebagai antioksidan, merawat keremajaan kulit

Niacinamide

Hyaluronic acid, glycerin

Centella asiatica extract, oligopeptide-1, hexapeptide-9

Hydrolyzed collagen

-

Pagi dan malam

Tidak ada

Tidak ada

6

Azarine

Hydramax Waterbank Serum

Azarine Hydramax Waterbank Serum 1枚目

Serum yang mengunci kelembapan selama 48 jam penuh

Ya

NA18210107801

20 ml

Hyaluronic acid, panthenol, ceramide

Cair

Botol pipet

Semua jenis kulit

Melembabkan & membuat kenyal, merawat dan melindungi skin barrier, membuat kulit tampak glowing dan segar

Tidak ada

Propanediol, hyaluronic acid, polyglutamic acid, glycerin

Panthenol

Collagen, panthenol, ceramide

Tidak ada

Pagi dan malam hari

Tidak ada

Tidak ada

7

Elshe Estetika Nusantara

ElsheSkin Hydracare Calming Serum

Elshe Estetika Nusantara ElsheSkin Hydracare Calming Serum 1枚目

Serum andalan si kulit kering, efek melembapkannya tidak main-main!

Ya

NA18210104820

15 ml, 30 ml

7 moisturizing agent, vitamin B complex, 2% niacinamide, dan 1% arbutin

Cair

Botol pipet

Semua jenis kulit

Melembapkan dan menjaga skin barrier

Niacinamide, arbutin

7 moisturizing agent

Vitamin B complex

Royal jelly protein

Tidak ada

Pagi dan malam

Tidak ada

Tidak ada

8

Safi

Hydra Glow Hydrating Water Bank Serum

Safi Hydra Glow Hydrating Water Bank Serum 1枚目

Dapatkan kulit lembap dan bercahaya tanpa perlu makeup

Ya

NA32200100108

30 ml

Niacinamide, ceramide

Cair

Botol pipet

Semua jenis kulit

Melembapkan, membantu struktur kulit terasa lebih lembut, memelihara elastisitas kulit, mencerahkan

Niacinamide

Ekstrak fermentasi beras, vitamin B5, hyaluronic acid

Tidak ada

Tidak ada

Tidak ada

Pagi dan malam

Tidak ada

Tidak ada

9

Skin1004

Hyalu-cica Blue Serum

Skin1004 Hyalu-cica Blue Serum 1枚目

Menenangkan kulit bermasalah, seperti kemerahan, kering, dan sensitif

Ya

NA26210100577

30 ml, 50 ml

Niacinamide, panthenol, adenosine, ceramide

Cair

Botol pipet

Kulit kombinasi, kering

Melembapkan, menenangkan, mengencangkan kulit

Niacinamide, adenosine

Hyaluronic acid

Centella asiatica leaf water

Panthenol, ceramide

Tidak ada

Pagi dan malam

Tidak ada

Tidak ada

10

Eiem Beauty

Hydration Booster Serum

Eiem Beauty Hydration Booster Serum 1枚目

Perpaduan hyaluronic dan niacinamide-nya menghidrasi dan menyeimbangkan kelembapan kulit

Ya

NA18210109598

20 ml

Multiple type hyaluronic, 4% niacinamide, lactobacillius ferment, allantoin, hydrolzyed collagen, glucosamine

Gel

Botol pipet

Semua jenis kulit

Melembapkan dan mencerahkan kulit

Niacinamide

Allantoin dan hydrolzyed collagen

Allantoin

Tidak ada

Tidak ada

Pagi dan malam

Tidak ada

Tidak ada

Perincian produk
Close
Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

SOMETHINC HYALuronic 9+ Advanced + B5 Serum

HYALuronic 9+ Advanced + B5 Serum Gambar 1
Sumber: somethinc.com
Harga referensi
Mulai dari Rp131.000,00

Mengatasi kulit kering dan lelah dengan kandungan 9x hyaluronic acid

Anda pasti sudah tidak asing dengan serum hyaluronic acid SOMETHINC, bukan? Nah, sekarang hydrating serum ini hadir dengan formula baru. Formula terbaru ini menambahkan Onsen Sui Water sebagai bahan aktif utama menyerupai hydrating toner-nyaTentunya, kelembapan serum ini makin mumpuni, ya!


Serum ini kami rekomendasikan untuk Anda yang bermasalah dengan kulit kering, dehidrasi, lelah, kasar, dan kendur. Namun, formula barunya dinilai lebih thick yang berarti berpotensi menimbulkan rasa lengket dan over hydrating untuk jenis kulit lain.

BPOMYa
Nomor BPOMNA18210102692
Isi/varian isi20 ml, 40 ml
Bahan aktifHyaluronic acid, panthenol, chlorella
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pump & pipet
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit, termasuk kulit sensitif
Fungsi/manfaatMelembapkan, menjaga elastisitas, meredakan kemerahan, menghaluskan
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan pelembapOnsen sui water, squalane, hyaluronic acid, panthenol
Kandungan anti-inflamasiPanthenol
Kandungan antiagingChlorella vulgaris extract
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam hari
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
Ya
Tidak
No.2

Trueve Ultimate Drops of Brightening Serum

Lebih efektif mencerahkan berkat kandungan VC-IP

Sudah gonta-ganti skincare, tetapi belum ada yang benar-benar mencerahkan wajah Anda? Coba produk yang satu ini, deh. Dengan kandungan VC-IP, kandungan ini jauh lebih efektif mencerahkan dibandingkan vitamin C jenis lainnya. 


Ditambah lagi, VC-IP yang ada di dalam serum ini, 3x lebih banyak dan kuat. Jadi, kulit akan jauh lebih cerah, noda hitam memudar, dan wajah Anda bisa tampak lebih berseri. 

BPOMYa
Nomor BPOMNA18211902646
Isi/varian isi15 ml, 30 ml
Bahan aktif VC-IP, chromabright, ceramide
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitNormal, kering
Fungsi/manfaatMencerahkan kulit, menyamarkan noda hitam, memberi perlindungan dari bahaya sinar UV , memperkuat skin barrier
Kandungan pencerah VC-IP
Kandungan pelembapHyaluronic acid
Kandungan anti-inflamasiChromabright
Kandungan antiagingTidak ada
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianTidak diketahui
AlkoholTidak diketahui
PewangiTidak diketahui
No.3

SKINTIFIC4D Hyaluronic Acid Hydrating Serum

Mengatasi permasalahan kulit yang kering hingga terkelupas

Kulit yang sangat kering sering kali menimbulkan rasa gatal dan iritasi. Pada kondisi yang buruk, kulit kering juga bisa mengelupas. Jika Anda mengalaminya, kami merekomendasikan serum untuk kulit sangat kering dari SKINTIFIC.


Serum kulit kering ini mengandung hyaluronic acid tinggi yang dapat menghidrasi secara mendalam. Hasilnya, kulit terbebas dari rasa tertarik dan terkelupas. Kandungan air dalam hydrating serum ini bahkan dapat membantu mengunci kelembapan kulit hingga 48 jam.

BPOMYa
Nomor BPOMNA11220100309
Isi/varian isi20 ml
Bahan aktifPeptides
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pump
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMengatasi dehidrasi, menghaluskan, meningkatkan elastisitas, mencegah kulit kering dan terkelupas
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan pelembap5% Hymagic 4D hyaluronic acid, peptides, thermal water
Kandungan anti-inflamasiTidak ada
Kandungan antiagingPeptides
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianTidak diketahui
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.4

Implora Hydrating Serum

Kulit tampak lebih muda, berkat kandungan pelembap yang melawan keriput halus

Implora Hydrating Serum adalah solusi efektif untuk perawatan kulit yang membutuhkan kelembapan ekstra. Serum ini dirancang untuk semua jenis kulit, terutama bagi Anda yang memiliki kulit kering atau sensitif. Dengan kandungan bahan aktif yang kaya, serum ini membuat kulit tetap terhidrasi dan mengurangi garis halus serta kerutan. 


Formula ringan dan mudah meresap membuatnya cocok untuk digunakan sepanjang hari. Dengan pemakaian teratur, kulit akan tampak lebih sehat, segar, dan bercahaya. Produk ini adalah pilihan sempurna bagi Anda yang mencari solusi efektif untuk merawat dan menghidrasi kulit.

BPOMYa
Nomor BPOMNA18212000524
Isi/varian isi20 ml
Bahan aktifHyaluronic acid, Aloe vera extract, Chenopodium quinoa seed extract
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMembantu proses regenerasi kulit, miningkatkan fungsi skin barrier, dan mencegah tanda-tanda penuaan
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan pelembapHyaluronic acid, Aloe vera extract
Kandungan anti-inflamasi Chenopodium quinoa seed extract
Kandungan antiagingTidak ada
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.5

The Originote Hyalu-C Serum

Melembapkan dan meratakan warna kulit dengan hyaluronic acid dan vitamin C

The Originote Hyalu-C Serum adalah sebuah serum inovatif yang dirancang untuk memberikan manfaat beragam pada kulit. Kandungan hyaluronic acid dan vitamin C, memberikan kelembapan, membantu meratakan warna kulit, serta membuat kulit lebih cerah dan sehat.


Dengan penggunaan teratur, produk ini dapat membantu mengurangi tanda-tanda penuaan seperti kerutan halus dan meningkatkan tekstur kulit secara keseluruhan. Jika Anda merasa memiliki kulit kusam, coba saja masukkan produk ini dalam skincare rutin sehari-hari.

BPOMYa
Nomor BPOMNA18222000545
Isi/varian isi20 ml
Bahan aktifHyaluronic acid, niacinamide, daisy extract, sodium hyaluronate, hydrolyzed collagen, Centella asiatica extract, oligopeptide-1, hexapeptide-9, ascorbic acid, magnesium ascorbyl phosphate
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pump
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMencerahkan kulit wajah, sebagai antioksidan, merawat keremajaan kulit
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan pelembapHyaluronic acid, glycerin
Kandungan anti-inflamasiCentella asiatica extract, oligopeptide-1, hexapeptide-9
Kandungan antiagingHydrolyzed collagen
Kemasan percobaan-
Saran waktu pemakaianPagi dan malam
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.6

AzarineHydramax Waterbank Serum

Serum yang mengunci kelembapan selama 48 jam penuh

Anda mencari serum untuk kulit kering dengan harga terjangkau? Anda bisa mencoba serum lokal Azarine berikut ini. Serum ini memiliki teknologi 3D Moisture Matrix Protection yang diklaim mampu mengunci kelembapan selama 48 jam.


Hydrating serum ini mengandung 5% hyaluronic acid beragam bentuk dan ceramide yang melembapkan dan mengenyalkan kulit. Selain itu, ada juga kandungan citric acid yang mencerahkan kulit. Serum ini punya tekstur cair yang tidak lengket di kulit dan boleh dipakai semua usia. Kulit akan jadi lembap dan glowing!

BPOMYa
Nomor BPOMNA18210107801
Isi/varian isi20 ml
Bahan aktifHyaluronic acid, panthenol, ceramide
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMelembabkan & membuat kenyal, merawat dan melindungi skin barrier, membuat kulit tampak glowing dan segar
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan pelembapPropanediol, hyaluronic acid, polyglutamic acid, glycerin
Kandungan anti-inflamasiPanthenol
Kandungan antiagingCollagen, panthenol, ceramide
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam hari
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.7

Elshe Estetika NusantaraElsheSkin Hydracare Calming Serum

Serum andalan si kulit kering, efek melembapkannya tidak main-main!

Apabila Anda menginginkan serum untuk kulit kering yang menghidrasi kulit sekaligus mengatasi berbagai masalah kulit, lirik saja produk ini! Serum ini dapat mengatasi mengatasi kulit kering, iritasi, sunburn, hingga mengurangi hiperpigmentasi.


Produk ini mengandung tujuh moisturizing agent, hyaluronic acid, dan ceramide yang berfungsi untuk melembapkan. Selain itu, terdapat kandungan black pearl, galactomyces, dan niacinamide untuk mencerahkan kulit sekaligus memperkuat skin barrier. Untuk mendapatkan hasil yang optimal, Anda disarankan menggunakan serum ini tiap pagi dan malam hari sebelum tidur.

BPOMYa
Nomor BPOMNA18210104820
Isi/varian isi15 ml, 30 ml
Bahan aktif7 moisturizing agent, vitamin B complex, 2% niacinamide, dan 1% arbutin
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMelembapkan dan menjaga skin barrier
Kandungan pencerahNiacinamide, arbutin
Kandungan pelembap7 moisturizing agent
Kandungan anti-inflamasiVitamin B complex
Kandungan antiagingRoyal jelly protein
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.8

SafiHydra Glow Hydrating Water Bank Serum

Dapatkan kulit lembap dan bercahaya tanpa perlu makeup

Serum ini mengandung bahan-bahan aktif yang membantu menghidrasi kulit secara mendalam dan memberikan kilau alami. Kandungan serum ini juga dapat membantu meratakan warna kulit dan meningkatkan tekstur kulit. Dengan pemakaian teratur, kulit akan terasa lebih kenyal, cerah, dan sehat. Produk ini adalah solusi ideal untuk Andayang ingin kulit yang terhidrasi dan bercahaya sepanjang hari.

BPOMYa
Nomor BPOMNA32200100108
Isi/varian isi30 ml
Bahan aktifNiacinamide, ceramide
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMelembapkan, membantu struktur kulit terasa lebih lembut, memelihara elastisitas kulit, mencerahkan
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan pelembapEkstrak fermentasi beras, vitamin B5, hyaluronic acid
Kandungan anti-inflamasiTidak ada
Kandungan antiagingTidak ada
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.9

Skin1004Hyalu-cica Blue Serum

Menenangkan kulit bermasalah, seperti kemerahan, kering, dan sensitif

Produk ini adalah serum perawatan kulit yang menggabungkan dua bahan unggulan, yaitu hyaluronic acid dan Centella asiatica. Serum ini dirancang untuk memberikan kelembapan intensif dan mengurangi iritasi pada kulit. 


Hyaluronic acid membantu menjaga kulit tetap terhidrasi dan kenyal. Sementara itu, Centella asiatica memiliki sifat anti-inflamasi yang menenangkan kulit yang sensitif atau teriritasi. Produk ini cocok untuk Anda yang sedang mengalami kulit kering, kemerahan, atau masalah kulit sensitif. Dengan serum ini, kulit akan tampak lebih segar, sehat, dan lebih tenang.

BPOMYa
Nomor BPOMNA26210100577
Isi/varian isi30 ml, 50 ml
Bahan aktifNiacinamide, panthenol, adenosine, ceramide
TeksturCair
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitKulit kombinasi, kering
Fungsi/manfaatMelembapkan, menenangkan, mengencangkan kulit
Kandungan pencerahNiacinamide, adenosine
Kandungan pelembapHyaluronic acid
Kandungan anti-inflamasiCentella asiatica leaf water
Kandungan antiagingPanthenol, ceramide
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada
No.10

Eiem BeautyHydration Booster Serum

Perpaduan hyaluronic dan niacinamide-nya menghidrasi dan menyeimbangkan kelembapan kulit

Hyaluronic acid merupakan salah satu jenis pelembap terbaik. Sementara itu, niacinamide adalah hero ingredients untuk beragam masalah kulit. Nah, serum Eiem Beauty memadukan kedua bahan tersebut untuk kulit Anda. Serum ini juga memiliki berbagai jenis hyaluronate yang akan memberi kelembapan di berbagai lapisan kulit.


Selain itu, serum ini juga dilengkapi acetyl glucosamine yang terbukti klinis dapat meningkatkan kondisi skin barrier dan mencerahkan kulit. Lalu, ada lactobacillus ferment dan allantoin yang akan memberikan kelembapan serta nutrisi ekstra yang dibutuhkan. Anda tertarik untuk mencoba?

BPOMYa
Nomor BPOMNA18210109598
Isi/varian isi20 ml
Bahan aktifMultiple type hyaluronic, 4% niacinamide, lactobacillius ferment, allantoin, hydrolzyed collagen, glucosamine
TeksturGel
Bentuk kemasanBotol pipet
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Fungsi/manfaatMelembapkan dan mencerahkan kulit
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan pelembapAllantoin dan hydrolzyed collagen
Kandungan anti-inflamasiAllantoin
Kandungan antiagingTidak ada
Kemasan percobaanTidak ada
Saran waktu pemakaianPagi dan malam
AlkoholTidak ada
PewangiTidak ada

5 Rekomendasi Serum Wajah untuk Kulit Kering terbaik

No. 1: SOMETHINC | HYALuronic 9+ Advanced + B5 Serum

No. 2: Trueve | Ultimate Drops of Brightening Serum

No. 3: SKINTIFIC | 4D Hyaluronic Acid Hydrating Serum

No. 4: Implora | Hydrating Serum

No. 5: The Originote | Hyalu-C Serum

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel populer