Bantal bayi adalah salah satu perlengkapan yang dibutuhkan oleh bayi sejak ia lahir. Seiring dengan perkembangan zaman, bentuk bantal bayi sangatlah beragam. Lalu, bagaimana cara memilih bantal bayi yang bagus dan sesuai dengan kebutuhan buah hati?
Berikut ini, kami akan merekomendasikan bantal bayi terbaik yang dapat Anda pilih. Ada rekomendasi bantal peyang bayi, rekomendasi bantal anak 1 tahun, dan masih banyak lagi. Berbagai produk dari merek ternama, seperti Baa Baa Shepz, Omiland, Babybee, juga akan Anda temukan di sini. Yuk, langsung baca!
Dona Handayani merupakan lulusan dari Universitas Multimedia Nusantara jurusan jurnalistik. Kecintaannya terhadap kegiatan riset dan menulis sudah melekat sejak masih duduk di bangku SMA. Selain pernah bekerja di bidang perhotelan dan perusahaan startup fashion, saat ini, ibu satu anak ini menjadi content writer di mybest Indonesia. Berbekal pengalaman riset dan jam terbang penulisannya, Dona banyak berkontribusi untuk penulisan topik kecantikan, ibu & anak, fesyen, serta artikel pakar dengan topik lainnya.
Daftar isi
Banyak ibu yang menyiapkan bantal bayi karena mengkhawatirkan bentuk kepala bayi mereka. Namun, apakah bayi membutuhkan bantal bayi? Kapan waktu yang tepat untuk menggunakan bantal bayi? Nah, kami akan menjelaskannya pada poin-poin di bawah ini.
Untuk bayi baru lahir, carilah bantal yang tipis sehingga kepala bayi sejajar dengan tubuhnya. Hal ini untuk meminimalkan risiko sudden infant death syndrome (SIDS) atau risiko lainnya. Sementara itu, apabila Anda khawatir bayi Anda akan muntah setelah minum ASI, kami juga merekomendasikan bantal berbentuk miring.
Bantal bayi yang miring akan mencegah ASI keluar dari perut. Hal ini lantaran tubuh bagian atas bayi memiliki posisi yang sedikit lebih tinggi. Bantal miring juga dapat membantu meredakan hidung tersumbat dan mendukung pernapasan alami bayi. Sayangnya, penggunaan bantal miring tidak direkomendasikan untuk dipakai terlalu lama, apalagi jika bayi diletakkan tanpa pengawasan.
Di pasaran, banyak juga bantal yang dijual satu set dengan guling. Namun, di artikel ini kami tidak akan membahasnya. Anda bisa menemukan rekomendasi bantal guling bayi di artikel kami yang lain. Silakan klik link di bawah untuk info selengkapnya.
Jika Anda khawatir dengan kepala dan posisi tidur bayi Anda, pilihlah bantal berbentuk donat. Bantal berlubang akan memudahkan bayi berbaring dalam posisi terlentang dan membantu mencegah tekanan pada bagian kepala bayi. Namun, ada pendapat yang mengatakan bahwa mengoreksi kebiasaan tidur bayi hanya dengan menggunakan bantal berlubang itu sulit.
Jadi, jika Anda benar-benar concern akan kebiasaan tidur bayi Anda, silakan pertimbangkan untuk berkonsultasi dengan ahlinya. Di pasaran juga banyak produsen yang menawarkan bantal antipeang dengan bentuk berlubang. Mereka mengeklaim bahwa bantal tersebut dapat mengatasi kepala peang.
Sebetulnya, penggunaan bantal antipeang diperbolehkan, tetapi tidak terlalu memberikan banyak manfaat untuk bayi. Alasannya karena kepala peang pada bayi dapat diatasi seiring berjalannya waktu dan bukan karena penggunaan bantal peang. Sebagai tambahan, demi keamanan, penggunaan bantal peang sebaiknya digunakan pada usia bayi 18 bulan hingga 3 tahun.
Anak usia di atas 1 tahun umumnya lebih aktif dan mungkin membuat bantal mereka kotor dengan cepat. Memiliki bantal yang bisa dicuci akan memudahkan Anda untuk menjaga kebersihannya. Bantal yang bersih juga bisa meminimalkan anak terkena reaksi alergi atau gatal akibat debu dan kotoran.
Pilihlah bantal dengan bahan dakron atau silikon microfiber yang dapat dicuci secara menyeluruh sehingga bantal tetap higienis. Dakron bertekstur lembut, halus, dan tidak pengap meskipun bayi banyak berkeringat. Sementara itu, bahan silikon microfiber memiliki sirkulasi udara yang baik dan dapat menyerap air.
Untuk bayi dengan kulit sensitif, keringat saat tidur dapat menyebabkan eksem pada bagian kepala. Dengan bantal dakron atau silikon microfiber, Anda bisa menggunakannya tanpa rasa khawatir. Produk-produk dari Omiland umumnya berbahan dakron. Jika Anda menginginkan bantal bayi dari dakron, Anda bisa lihat produk ini.
Bantal dengan bahan lateks sangat direkomendasikan untuk Anda yang ingin memberikan kenyamanan maksimal untuk buah hati. Bantal lateks memiliki struktur padat dengan pori-pori yang kecil.
Hal ini meminimalkan debu dan bakteri bersarang pada bantal lateks. Dengan demikian, bantal lateks lebih aman untuk kesehatan bayi Anda. Beberapa contoh bantal bayi terbaik berbahan lateks adalah Vablo, Babybee, atau Dunlopillo.
Namun, beberapa bantal dengan material busa biasanya tidak bisa dicuci. Jadi, sebaiknya pastikan bantal busa pilihan Anda dapat dicuci dengan cara melepas sarungnya. Produk-produk bermerek seperti Babymoov, Clevamama, dan Mama's Choice adalah beberapa contoh bantal yang terbuat dari busa atau foam.
Bantal bersentuhan langsung dengan kulit bayi. Jadi, sebaiknya gunakan sarung bantal yang menyerap keringat serta halus. Ada dua bahan sarung yang umumnya dipakai, yaitu:
Kain katun tentu saja bahan terbaik untuk bayi. Bahan ini adem dan breathable. Selain itu, katun tidak mengiritasi kulit bayi yang sensitif serta memiliki daya serap air yang baik. Jika Anda menginginkan sesuatu yang aman untuk kulit bayi, pilihlah katun organik. Dengan katun organik, Anda tidak perlu khawatir apabila bayi Anda memasukkannya ke mulut.
Selain sarung berbahan katun, Anda juga bisa memilih sarung bantal dari kain serat bambu. Bahan serat bambu breathable sehingga bayi dapat tidur dengan nyaman. Seratbambu juga patut dijadikan pilihan karena memiliki sifat antibakteri.
Kelebihan:
Kekurangan:
Untuk menambah kenyamanan saat menyusui atau menggendong si kecil, gunakanlah bantal bayi dari Omiland ini. Bantal ini memiliki karet pada bagian belakangnya sebagai pegangan sehingga bantal tidak akan terjatuh dari tangan. Tak hanya itu, bentuk bantal ini juga kecil dan ringan. Dengan demikian, produk ini pun cocok untuk dibawa saat bepergian.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | Tidak disebutkan |
Bahan bagian dalam | Tidak disebutkan |
Bahan lapisan luar | Poliester |
Ukuran | 18 cm x 15 cm |
Removable cover | ☓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ☓ |
Antibakteri | Tidak disebutkan |
Kelebihan:
Kekurangan:
Produk ini merupakan jawaban bagi para ibu yang concern sekali dengan bentuk kepala bayi. Sesuai namanya, bantal dari Mama's Choice ini ditujukan untuk menjaga bentuk kepala bayi Anda.
Bantal ini memiliki desain ergonomis yang membuatnya dapat digunakan di stroller, tempat tidur, ataupun kursi mobil. Bentuk kepala bayi akan tetap terjaga baik saat bayi tidur telentang maupun miring.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | Tidak disebutkan |
Bahan bagian dalam | 100% organic memory foam |
Bahan lapisan luar | Soft cotton |
Ukuran | Tidak disebutkan |
Removable cover | ✓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ✓ |
Antibakteri | ✓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda mungkin ingin tahu apa merek bantal bayi rekomendasi dokter? Ini dia salah satunya. Produk unggulan Babymoov ini dikembangkan oleh dokter anak asal Prancis. Bentuknya ergonomis dengan lubang di bagian tengah untuk mencegah terjadinya kepala peang pada bayi.
Selain itu, bantal ini juga aman digunakan karena memiliki material antiselip. Bantal tidak akan mudah bergeser sehingga meminimalkan risiko anak tertutup bantal saat tidur. Untuk keamanan bayi Anda, silakan pilih bantal ini, ya.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | 0–4 bulan |
Bahan bagian dalam | Injected polyurethane foam |
Bahan lapisan luar | Coolmax |
Ukuran | 24 cm x 4,7 cm x 30 cm |
Removable cover | ☓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ☓ |
Antibakteri | ✓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
ClevaMama dibuat dengan teknologi ClevaFoam yang mampu mengurangi tekanan pada kepala bayi hingga 50%. Bantal ini akan mendukung posisi badan bayi Anda dan menjaga bentuk kepalanya.
Meski berbentuk foam, bantal ini tidak terasa panas. Hal ini karena struktur bahan yang terbuka dan breathable sehingga dapat mengurangi retensi panas. Bukan hanya itu, bahan ini juga mendapatkan sertifikat bebas asma dan alergi, lho! Jika anak Anda memiliki riwayat alergi dan asma, langsung saja pilih produk ini.
Bentuk | Biasa |
---|---|
Untuk usia | 0–12 bulan |
Bahan bagian dalam | Clevafoam |
Bahan lapisan luar | Tidak disebutkan |
Ukuran | 23 cm x 40 cm x 3,5 cm |
Removable cover | ✓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ✓ |
Antibakteri | ☓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
Bagi Anda yang mencari bantal bayi berkualitas dengan desain yang menggemaskan, produk inilah jawabannya. Sumimo meluncurkan bantal bayi dengan desain binatang, yakni kelinci dan gajah.
Kedua pilihan karakter tersebut dilengkapi dengan telinga yang membuatnya tampak begitu menggemaskan. Selain tampilannya menarik, produk ini dibuat dari bahan kain minky. Tak hanya lembut, kain ini juga memiliki sifat yang waterproof, lho.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | Tidak disebutkan |
Bahan bagian dalam | Tidak disebutkan |
Bahan lapisan luar | Kain minky |
Ukuran | 27 cm x 23 cm |
Removable cover | ☓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ☓ |
Antibakteri | ☓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
Bayi Anda bermasalah saat tidur? Mungkin si kecil merasakan ketidaknyamanan pada bantal yang digunakannya. Cobalah MOOIMOM Head Shaping Pillow yang diperuntukkan untuk bayi usia 0–6 bulan.
Bantal yang terbuat dari memory foam ini didesain ergonomis untuk menyangga kepala bayi Anda dengan baik. Bagian tengahnya bolong dan bagian bawah bantal dibuat sedemikian rupa untuk meratakan tekanan di seluruh permukaan tengkorak bayi. Bayi dijamin bisa tidur nyenyak dan terhindar dari risiko SIDS.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | 0-6 bulan |
Bahan bagian dalam | 100% polyurethane |
Bahan lapisan luar | 40% bamboo fiber, 60% polyester |
Ukuran | 23,5 cm x 22 cm x 3,5 cm |
Removable cover | ☓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ☓ |
Antibakteri | ✓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
Vablo menghadirkan bantal peang dengan bahan-bahan berkualitas. Bantalnya terbuat dari 100% lateks dengan pori-pori kecil sehingga mencegah masuknya tungau dan debu. Hal ini membuat bantal Vablo cocok untuk bayi yang mudah alergi dan berkulit sensitif. Bahan lateks juga adem sehingga bayi akan tetap merasa nyaman meski kepalanya cenderung mudah berkeringat.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | 0–7 bulan |
Bahan bagian dalam | 100% latex foam |
Bahan lapisan luar | Wool premium knitted |
Ukuran | 47 cm x 28 cm x 4 cm |
Removable cover | ☓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ✓ |
Antibakteri | ☓ |
Kekurangan:
Babybee mengeluarkan bantal bayi yang didesain dengan kemiringan 15°. Bentuk bantal ini membantu bayi agar bagian atas badan bayi berada pada posisi yang lebih tinggi sewaktu tidur. Bantal ini pun dapat membantu melegakan pernafasan bayi saat terpapar batuk dan pilek.
Tak hanya itu, posisi tersebut dapat mencegah bayi muntah sehabis minum ASI. Karena itu, Anda yang khawatir si kecil mudah gumoh setelah minum susu bisa mempertimbangkan produk ini. Bisa digunakan hingga usia 5 tahun, Anda bisa mempertimbangkannya jika sedang mencari rekomendasi bantal anak 1 tahun ke atas.
Bentuk | Miring |
---|---|
Untuk usia | 0–5 tahun |
Bahan bagian dalam | Belgium natural latex |
Bahan lapisan luar | Tencel, bamboo fiber |
Ukuran | 60 cm x 30 cm |
Removable cover | ✓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ✓ |
Antibakteri | ✓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
Sering bepergian bersama si kecil dengan membawa stroller? Agar tidur si kecil makin nyaman dan nyenyak, Anda bisa membeli bantal mini dari Dunlopillo ini. Terbuat dari lateks, bantal ini punya tingkat keempukan yang firm dan nyaman di kepala bayi.
Bagian tengahnya terdapat cekungan sehingga pas untuk menopang kepala bayi. Dibawa untuk travelling juga oke karena Anda tak perlu khawatir ketika bantal kotor. Alasannya, bantal antibakteri ini dapat dicuci dengan mesin cuci sehingga mudah sekali dibersihkan.
Bentuk | Donat/berlubang |
---|---|
Untuk usia | 0–10 bulan |
Bahan bagian dalam | Latex pincore |
Bahan lapisan luar | Cotton |
Ukuran | 27 cm x 20 cm x 2,5 cm |
Removable cover | ☓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ✓ |
Antibakteri | ✓ |
Kelebihan:
Kekurangan:
Bila Anda mencari bantal yang sesuai dengan usia bayi, Anda bisa mencoba produk dari Baabaasheepz. Bantal ini memiliki beberapa pilihan ukuran sehingga Anda bisa leluasa memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan. Terbuat dari 95% bambu, bantal ini terasa empuk dan lembut. Dengan kelembutannya, anak-anak dijamin akan tidur lebih nyenyak.
Di bagian ujung sarung bantal, terdapat aksen menonjol yang disukai anak-anak untuk digigit atau sekadar dimasukkan ke mulut. Tidak perlu khawatir, karena terbuat dari bahan alami, sarung bantalnya aman jika tergigit. Selain itu, sarungnya juga bisa dilepas dan dicuci sehingga kehigienisannya bisa tetap terjaga.
Bentuk | Biasa |
---|---|
Untuk usia | Tidak disebutkan |
Bahan bagian dalam | 95% bamboo, 5% spandex |
Bahan lapisan luar | 95% bamboo, 5% spandex |
Ukuran | 13 cm x 30 cm, 18 cm x 38 cm, 23 cm x 53 cm, 31 cm x 86 cm |
Removable cover | ✓ |
Washable cover | ✓ |
Hypoallergenic | ✓ |
Antibakteri | ✓ |
Selain bantal bayi, ada banyak item lain yang dapat menunjang kenyamanan tidur si kecil. Untuk itu, silakan baca artikel produk yang menunjang kenyamanan tidur si kecil di sini.
Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, sebaiknya Anda selalu mengawasi si kecil selagi menggunakan bantal bayi. Selain itu, pilihlah bantal bayi dengan kualitas yang baik, lalu bersihkanlah bantal bayi secara rutin.
Kualitas tidur sangatlah penting untuk buah hati Anda. Karena itu, temukanlah bantal bayi yang tepat agar si kecil dapat tidur dengan nyaman. Selamat menemukan produk pilihan!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan