Kali ini, kami akan memberikan tips memilih foundation yang bagus untuk usia 50-an. Beragam rekomendasi merek foundation terbaik, seperti MAKE OVER, SKINTIFIC, dan Wardah ada dalam ulasan kami. Artikel ini sudah ditinjau oleh makeup artist kami, Renata Aprianti. Yuk simak artikelnya!
Renata Aprianti merupakan seorang makeup artist dan beauty enthusiast yang aktif membagikan video review produk beauty. Selain itu, Renata juga senang membagikan tutorial makeup dan skincare di YouTube dan Instagram miliknya. Wanita yang suka menulis ini pernah menerbitkan tiga novel remaja dan telah berkecimpung di dunia blogger selama sepuluh tahun. Penulis dan penggemar dunia beauty ini fokus menjadi makeup artist (MUA) dan vlogger sejak 2017.
Ucha Candra, atau akrab dipanggil Ucha, adalah konten kreator yang sering membuat konten review produk-produk skincare di akun Instagram miliknya. Lulusan Universitas Brawijaya jurusan Sastra Jepang ini bergabung dengan mybest Indonesia sejak 2017. Selain menjadi content writer, kecintaannya pada dunia tulis-menulis mengantarkannya menjadi editor konten-konten skincare mybest Indonesia. Kesempatan ini membawanya untuk meng-explore hobinya lebih jauh, yakni dunia skincare dan fashion.
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Daftar isi
Di usia 50-an, kulit mulai mengalami keriput, pori-pori besar, dan kusam. Pemilihan foundation di usia ini akan berbeda dengan usia sebelumnya.
Anda perlu memilih foundation yang mengandung pelembap dan anti-aging. Anda sebaiknya memilih foundation dengan finish dewy agar wajah terkesan segar, flawless, dan glowing. Namun, dewy foundation yang terlalu mengilap juga berisiko membuat kerutan dan pori-pori tampak jelas.
Di usia ini, kerutan banyak muncul di area mulut, mata, dan beberapa titik lainnya. Pilihlah foundation cair jika Anda ingin menyamarkan kerutan ini. Foundation cair akan meminimalisasi kerutan di sekitar bibir atau mata, bahkan saat Anda banyak menggerakan wajah.
Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir lagi keriput akan terlihat mencolok. Selain itu, foundation cair juga mudah di-blend sehingga bisa digunakan oleh pemula sekalipun.
Bagi Anda yang suka dengan makeup praktis dan simpel, pilihlah foundation tipe cushion. Cushion foundation merupakan perpaduan powder dan liquid foundation yang dikemas menyerupai compact powder dengan tekstur cair.
Cushion foundation dilengkapi dengan sponge atau puff untuk memudahkan pengaplikasiannya. Anda pun tak perlu teknik khusus saat memakainya karena sangat praktis.
Untuk menyembunyikan age spots seperti noda dan bintik hitam di wajah, Anda bisa menggunakan concealer. Namun, concealer cenderung tebal sehingga berisiko memperjelas kerutan.
Sebagai gantinya, Anda bisa memilih foundation berbentuk cream. Meskipun hanya diaplikasikan sedikit, cream foundation punya coverage yang bagus hingga mampu menutupi bintik-bintik kecil yang menyebar di kulit wajah.
Umumnya, cream foundation dilengkapi dengan pelembap sehingga cenderung cocok untuk kulit kering. Meski demikian, sebaiknya Anda memilih foundation krim yang memiliki konsistensi dan tekstur ringan saat diaplikasikan. Hal ini untuk menghindari efek terlalu tebalnya foundation ketika digunakan.
Saat Anda memasuki usia 50-an, kulit yang mengendur membuat tampilan pori-pori makin membesar. Biasanya, pori-pori besar ini terlihat cukup mencolok jika dilihat dari jarak dekat. Untuk itu, pilihlah mineral powder foundation yang efektif untuk menutup pori-pori wajah secara nyaman dan aman.
Dengan foundation ini, riasan Anda tidak akan tampak tebal dan hasilnya pun natural. Sayangnya, tipe foundation ini kurang populer dan sulit ditemukan di Indonesia.
Powder foundation merupakan tipe foundation yang memiliki kandungan minyak lebih sedikit daripada foundation cair. Produk ini direkomendasikan untuk Anda yang memiliki kulit cenderung berminyak.
Ada dua tipe powder foundation, yakni pressed powder atau bedak padat, dan loose powder atau bedak bubuk. Hal yang membedakan pressed powder dan loose powder adalah tingkat coverage dan hasil akhir riasan.
Foundation berbentuk stick dapat mengoreksi warna kulit atau hyperpigmentation secara menyeluruh dibandingkan concealer. Produk ini memiliki kandungan minyak yang paling banyak dibandingkan dengan tipe foundation yang lainnya. Foundation ini memiliki daya coverage tinggi yang mampu menyembunyikan setiap masalah kulit usia 50-an.
Pemilihan warna merupakan poin penting dalam memilih foundation untuk usia 50 tahun. Memilih warna yang cocok dengan warna leher dan kulit akan menghasilkan makeup yang optimal. Pastikan Anda memperhatikan poin-poin di bawah ini agar Anda mendapatkan warna foundation yang sesuai.
Ketika Anda memilih foundation di toko offline, Anda dapat mencoba sampelnya terlebih dahulu. Jika foundation tersebut mudah menyatu secara lembut di kulit, Anda dapat membelinya. Namun, jika Anda membelinya secara online, pastikan foundation yang Anda pilih mengandung pelembap.
Paparan sinar UV dapat menyebabkan berbagai permasalahan kulit, seperti warna kulit tidak merata, kulit kering, munculnya noda hitam dan kerutan. Karena itu, sebaiknya Anda memilih foundation yang mengandung proteksi UV.
Anda bisa memilih foundation yang memiliki nilai SPF/PA sesuai dengan kebutuhan Anda. SPF 15 hingga 25 dengan PA++ sudah cukup untuk penggunaan sehari-hari. Akan tetapi, ketika Anda berkegiatan outdoor dalam waktu lama, Anda disarankan menggunakan SPF 50+ dengan PA++++.
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda pasti tidak ingin melewatkan foundation yang satu ini. Foundation Maybelline sudah dikenal dengan kemampuannya dalam menghasilkan makeup yang smooth dan flawless.
Nah, foundation ini bisa membantu Anda menyamarkan garis halus dan pori-pori supaya tampak poreless. Dengan finish matte, foundation ini bisa mengontrol minyak hingga 16 jam, lho. Jika bingung memilih shade, Anda bisa mencoba kemasan sachet-nya terlebih dahulu.
Anda ingin tampilan wajah yang matte, tetapi tidak flat? Rekomendasi foundation berikut bisa Anda coba. Foundation powder ini memiliki teknologi yang menghasilkan warna merata dan menyatu dengan kulit. Formulanya bisa menahan minyak wajah hingga 12 jam, tetapi tidak sepenuhnya matte total sehingga wajah tetap terlihat segar.
Saat dipakai, foundation ini akan terasa ringan dan nyaman. Dengan hadirnya soft focus agent, foundation ini bisa menyamarkan pori dan garis halus. Bedak ini juga buildable, sehingga coverage-nya dapat disesuaikan mulai dari medium hingga full.
Kelebihan:
Kekurangan:
Beberapa orang bermasalah dengan kulit berminyak di usia 50-an. Jika Anda juga mengalaminya, kami sarankan foundation dari L’Oréal Paris. Foundation ini diklaim mampu menahan minyak dan mempertahankan makeup hingga 24 jam, lho.
Hasilnya akhirnya high coverage, tetapi tetap tampak natural. Jika Anda aktif beraktivitas di luar ruangan, foundation ini bisa menjaga makeup tetap sempurna karena formulanya yang transferproof, waterproof, dan sweatproof.
Kelebihan:
Kekurangan:
Rekomendasi foundation berikutnya kami hadirkan dari Wardah Colorfit. Foundation ini merupakan kombinasi dari bedak dan foundation. Produk ini memberikan finish yang natural, tetapi coverage-nya bisa diatur sesuai kebutuhan.
Dengan SkinMatch Technology, warna bedak ini akan menyatu dengan kulit Anda. Untuk Anda yang memiliki kulit berminyak dan pori-pori besar, foundation powder ini bisa menahan minyak dan menyamarkan tampilan pori-pori Anda. Untuk menyamarkan tanda penuaan, foundation ini layak Anda coba.
Kelebihan:
Kekurangan:
Kalau Anda lebih suka dengan makeup yang tampak glowing, silakan coba powder foundation ini. Foundation ESQA hadir dengan velvet matte finish. Coverage-nya bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Formulanya bisa mengontrol produksi minyak pada wajah seharian. Selain itu, kulit juga tidak terasa kering dan tertarik. Foundation ini hadir dengan dua sisi spons untuk memudahkan pemakaiannya.
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda pasti tidak asing lagi dengan foundation dari LT Pro yang satu ini. Foundation cream LT Pro dikenal sebagai foundation profesional yang penggunaannya bisa dipadukan dengan foundation lainnya.
Foundation ini diklaim waterproof dan memberikan soft fokus effect untuk makeup yang smooth dan awet. Foundation ini pun dilengkapi dengan sunflower dan squalane sebagai pelembap dan antioksidan.
Kelebihan:
Kekurangan:
Bila Anda punya kulit yang kering dan kesulitan menemukan foundation yang tidak mudah retak, cushion ini jawabannya. Cushion foundation ini telah di-infused dengan skincare serum yang tinggi pelembap. Saat dipakai, foundation ini akan memelihara kelembapan sekaligus menguatkan skin barrier.
Dari segi formula, foundation ini memberikan full coverage dalam sekali tap, lho! Dengan Raincoat Protective Film Technology, foundation ini tahan hingga 12 jam untuk mencegah kusam dan warna tidak merata. Sangat menarik untuk dicoba!
Kelebihan:
Kekurangan:
Jika Anda masih sering beraktivitas di luar ruangan, kami rekomendasikan cushion foundation dari Y.O.U. Selain menawarkan coverage yang full, foundation ini memberi perlindungan sinar UV hingga SPF 40/PA+++. Anda tak perlu takut lagi beraktivitas di bawah sinar matahari!
Teksturnya yang ringan akan mudah dibaurkan pada kulit dengan garis halus dan keriput. Ketidaksempurnaan pada wajah bisa tersamarkan dengan mudah. Ditambah dengan kandungan pelembapnya, Anda tak perlu khawatir makeup jadi kering, tampak tebal, dan crack.
Kelebihan:
Kekurangan:
Untuk Anda yang lebih menyukai riasan yang natural, kami rekomendasikan Two Way Foundation dari Revlon®. Foundation powder ini memiliki tekstur yang lembut dan ringan layaknya bedak padat.
Foundation ini bisa menahan minyak berlebih. Namun, tampilannya memiliki sedikit shimmer agar kulit tampak sedikit glowing. Wajah Anda tentunya akan tampak lebih segar. Dengan harga yang cukup terjangkau, bedak ini cocok dijadikan makeup sehari-hari.
Kelebihan:
Kekurangan:
Foundation yang satu ini merupakan salah satu foundation andalan para MUA. Foundation MUAQ menghadirkan tekstur yang lembut, mudah dibaurkan, tidak terlihat kaku, maupun cakey. Ketahanannya pun bisa awet hingga delapan jam meski wajah sedang lembap atau berminyak. Cocok untuk menyamarkan kerutan!
Formulanya memadukan antara makeup dan skincare, seperti vitamin C dan E, royal jelly, olive oil, dan jahe yang bisa mempertahankan elastisitas dan mengontrol minyak di wajah. Saat dipakai, kulit wajah tetap bisa bernafas dan merasa nyaman sepanjang hari.
Saat mengaplikasikan foundation, pertama-tama, Anda dapat menggunakan jari. Setelah itu, lanjutkan dengan menggunakan kuas makeup khusus foundation yang memiliki permukaan datar (buffing brush). Aplikasikan kuas tersebut dengan gerakan memutar dari dalam ke luar. Tujuannya adalah untuk menutupi pori-pori kulit dan mengurangi kelebihan foundation.
Dengan melakukan tips di atas, foundation yang Anda gunakan akan bertahan lama dan tidak mudah luntur. Hasilnya, kulit wajah tampak alami dan berkilau sehat.
Beberapa foundation telah dilengkapi dengan kandungan terbaik untuk merawat kulit Anda agar tampak lebih kencang dan sehat. Silakan merujuk kepada artikel kami dan temukan foundation yang tepat. Anda pun dapat tampil cantik dan muda, serta tidak terkalahkan oleh usia.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan