7 Rekomendasi Peralatan Menggambar yang Affordable

7 Rekomendasi Peralatan Menggambar yang Affordable

Sebagai seorang ilustrator, saya sering menerima pertanyaan mengenai alat yang sebaiknya digunakan untuk mulai belajar menggambar. Ada pemikiran yang cukup umum bahwa makin mahal alat yang digunakan, makin baik pula hasil karyanya. Padahal, menurut saya banyak sekali peralatan menggambar dengan harga terjangkau dan berkualitas. Alat-alat seperti ini memiliki kemampuan yang sangat baik untuk menunjang proses belajar kalian.

Untuk membantu kalian memilih, saya telah menuliskan tujuh rekomendasi alat gambar affordable yang dapat membantu kalian di bawah ini. Alat-alat ini adalah alat yang saya gunakan di saat saya baru mulai belajar menggambar. Semua alat ini mudah ditemukan dan harganya pun terjangkau, bahkan untuk kantong pelajar.

Creator Image
Adelia Maghfira
Komikus & ilustrator
  • Staedtler
    LUNA 137 Watercolour Pencil


    Adelia Maghfira

    Produk ini merupakan salah satu pensil warna favorit saya. Teksturnya sangatlah lembut. Berkat hal itu, pensil warna ini mudah diaplikasikan di kertas dan dibaurkan dengan warna lain. Harganya yang sangat terjangkau juga merupakan salah satu daya tariknya, ya. 

    Salah satu keunikan dari pensil ini adalah kemampuannya untuk menjadi cat air. Kalian hanya perlu menggoreskan sedikit air dengan kuas di bagian yang telah diwarnai dengan pensil ini. Dengan begitu, hasil akhir gambar kalian akan menjadi lebih unik dan menarik.

    Karena fitur unik ini, sedikitnya jumlah pilihan warna yang ada tidak menjadi masalah. Kita malah ditantang untuk lebih berkreasi dan mencoba berbagai teknik baru. Ini merupakan pensil warna multifungsi yang sangat saya rekomendasikan untuk menunjang proses belajar menggambar kalian!
  • Faber Castell
    12 Erasable Crayons


    Adelia Maghfira

    Seperti namanya, Faber Castell Erasable Crayons ini adalah krayon yang bisa kalian hapus dengan menggunakan penghapus khusus. Penghapus ini sudah tersedia satu set dengan krayon sehingga kalian tidak perlu pusing membelinya secara terpisah. 

    Tentu saja, hal ini akan sangat membantu kalian yang baru belajar menggambar. Jika kalian melakukan kesalahan saat mewarnai, kalian bisa menghapus kesalahan tersebut dengan mudah. Praktis, bukan?

    Tekstur dari krayon ini pun sangatlah halus, hampir seperti pensil warna. Inilah yang membuatnya menjadi mudah sekali untuk dihapus. Krayon ini dapat kalian gunakan untuk mewarnai detail kecil. Kalian juga dapat berkreasi dengan penghapusnya untuk menciptakan efek cahaya pada karya kalian!
  • Faber Castell
    Connector Felt Tip Pen


    Adelia Maghfira

    Spidol ini memiliki warna yang terang dan cerah serta ujung spidol yang tajam. Karena itu, spidol dari Faber Castell ini sangat cocok digunakan untuk menggambar ornamen detail yang membutuhkan ketelitian.

    Tidak seperti produk sejenisnya dari merek lain, warna dari spidol ini dapat dicampur dengan mudah. Spidol ini juga memberikan hasil akhir yang rata pada kertas. Warnanya tidak akan bertumpuk dan meninggalkan tekstur bergaris saat kita menggores lagi di atas warna sebelumnya.

    Menurut saya, hal ini sangat membantu saya dalam menggambar terutama saat mewarnai pada bidang gambar yang cukup luas. Gambar akan terlihat lebih rapih dan solid ketika menggunakan produk ini.
  • Uni Mitsubishi Pencil
    Posca 1.8–2.5 mm Medium Tip


    Adelia Maghfira

    Posca adalah spidol yang menurut saya sangat unik karena memiliki hasil akhir seperti cat air. Ujung spidol ini berukuran cukup besar sehingga cocok digunakan untuk blocking warna pada bidang gambar lebar. Hasil warnanya solid dan tidak menumpuk ketika bersinggungan dengan warna lain. 

    Poin yang tak kalah penting adalah pilihan warnanya yang banyak dan menarik. Hasil ilustrasi kalian pastinya akan menjadi lebih cantik berkat produk yang satu ini.  

    Posca mengeluarkan berbagai macam ukuran dan bentuk ujung spidol yang berbeda-beda untuk berbagai keperluan. Selain itu, produk ini bisa digunakan untuk menggambar di berbagai permukaan, lho! Kalian bisa berkarya di berbagai media seperti kain, keramik, kayu, kanvas, hingga tembok menggunakan spidol ini. 
  • Sakura
    Koi Coloring Brush Pen


    Adelia Maghfira

    Untuk kategori brush pen, produk ini bisa dibilang sebagai produk paket lengkap dengan kualitas mumpuni. Kuas dari Sakura Koi Brush Pen ini sangat lembut, lancip, dan fleksibel. Karena itu, produk ini sangat tepat untuk dipakai mewarnai detail kecil. Hasil akhirnya juga rata dan tidak membuat tekstur bergaris di atas goresan sebelumnya.

    Teksturnya ringan sehingga bisa dipakai di kertas tipis tanpa harus khawatir tinta tembus ke belakang kertas. Ukurannya juga tidak terlalu tebal dan besar sehingga mudah dibawa bepergian. Sama seperti spidol dari Posca, tersedia banyak pilihan warna menarik yang dapat kalian koleksi.
  • Sakura
    Koi Water Colors Pocket Field Sketch Box


    Adelia Maghfira

    Kelebihan utama dari paket cat air ini adalah kemasannya yang praktis untuk dibawa ke mana saja. Produk ini memuat dua puluh empat cat air dengan warna-warna menarik. Di bagian belakangnya juga terdapat holding handle yang memudahkan kalian memegang paket cat air ini.

    Wadahnya juga sangat praktis karena memiliki tempat untuk mencampur warna. Di dalamnya juga terdapat busa untuk membersihkan kuas saat melukis. Intinya, kalian tidak perlu membawa peralatan tambahan lagi bila sudah memiliki produk ini.

    Produk ini dijual bersamaan dengan water brush. Ini adalah kuas yang bisa diisi dengan air sehingga proses melukis menjadi lebih mudah dan efisien. Saya sangat menyukai kuas ini karena sangat membantu menghindari tumpahnya air yang digunakan untuk membasahi kuas. Karena itu, kalian tidak perlu khawatir akan air yang tumpah dan merusak karya kalian, ya!
  • Reeves
    Acrylic Paint Set 12


    Adelia Maghfira

    Produk dari Reeves ini adalah salah satu cat akrilik yang sangat mudah ditemukan di pasaran. Walau terkesan umum, cat ini memiliki kualitas yang baik dan segudang keunggulan. Itulah alasan utama saya merekomendasikan produk ini untuk kalian yang baru mulai belajar menggambar.

    Teksturnya sangat ringan sehingga catnya tidak menembus hingga bagian belakang kertas. Selain itu, kelebihan lain dari produk ini adalah cat yang sangat mudah dicampur dengan warna lainnya. Bahkan, kalian dapat mencampurnya dengan warna lain ketika cat sudah mulai mengering. Karena itu, kalian tidak perlu terburu-buru ketika mewarnai, ya. 

    Warnanya cukup nyata dan tegas sehingga kalian dapat menciptakan banyak gradasi warna hanya dengan satu cat saja. Cukup dengan menambahkan air dengan kuantitas yang berbeda, kalian bisa mendapatkan berbagai macam warna. Karena itu, menurut saya produk ini cukup hemat dalam penggunaanya.