




Pengharum mobil dapat menjaga kabin tetap segar dan nyaman saat berkendara. Ada berbagai pilihan pewangi mobil, mulai dari bentuk gel, cair, hingga spray dengan beragam aroma. Keharumannya tak hanya membuat perjalanan lebih menyenangkan, tetapi juga memberi kesan mobil yang lebih bersih dan terawat. Namun, ada banyak merek pengharum mobil yang bagus di pasaran, seperti Glade, Stella, dan BayFresh.
Banyaknya pilihan mungkin membuat Anda bingung menentukan produk yang cocok. Untuk itu, kami akan menjelaskan cara memilih pengharum mobil sesuai kebutuhan dan preferensi aroma. Kami juga akan memberikan rekomendasi pengharum mobil terbaik. Rekomendasi ini dipilih dari produk-produk terlaris di marketplace dan diurutkan sesuai cara memilih mybest. Yuk, simak sampai tuntas!
Highlight Pengharum Mobil Teratas
Procter & Gamble

Rasakan kelembutan vanilla yang menenangkan sekaligus menjaga mood
SC Johnson

Hadir dengan aroma menyegarkan yang tidak akan memberikan rasa mual
Godrej

Empaskan bau tak sedap dengan aroma lembut yang bernuansa feminin

Dominiko adalah content planner di mybest dengan lebih dari 10 tahun pengalaman dalam digital content creation, SEO, dan analisis tren produk. Memulai karier di Kaskus sebagai writer dan strategist, ia mengasah keterampilan dalam content marketing, review produk, hingga copywriting. Kini, ia aktif berkolaborasi dengan pakar berbagai industri dan menggunakan riset berbasis data untuk menyusun rekomendasi produk yang akurat, tepercaya, dan bermanfaat bagi pembaca mybest.
mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.
Anda perlu memperhatikan tipe pengharum yang ingin dipasang agar tak salah pilih. Selain itu, akan lebih baik memilih wewangian natural agar aromanya tidak terlalu menyengat. Apabila ingin menetralkan bau, sebaiknya pilih pengharum dengan fitur deodorizer. Berikut ini penjelasan selengkapnya!
Pengharum mobil dapat berbentuk gel, solid, ataupun cair. Secara umum, bentuk gel dan solid memiliki karakter yang serupa dan cukup berbeda dari bentuk cair. Berikut penjelasan untuk tiap bentuk pewangi tersebut.
Hanya saja pengharum tipe cair terkadang mengandung alkohol dan etanol sehingga dapat membuat evaporator berlendir. Lendir tersebut dapat meninggalkan bekas yang sulit dibersihkan. Risiko dari hal ini adalah kebocoran AC karena noda yang tertinggal dapat berkarat. Karena itu, pastikanlah Anda memilih pengharum mobil tipe cair yang tidak mengandung alkohol dan etanol.
Karena identik dengan wangi sehari-hari, aroma sabun dan woody akan lebih mudah diterima oleh banyak orang. Jadi, jika mencari pengharum mobil yang tidak bikin mabuk, mulailah dari wewangian yang sudah terasa familer pada keseharian Anda.
Sayangnya, pengharum mobil di Indonesia masih jarang yang memiliki fitur deodorizer. Produsen biasanya menggunakan klaim 'menghilangkan/melawan bau tidak sedap' pada deskripsi produk. Namun, tidak semua produk memiliki label ini. Jadi, perhatikanlah klaim tersebut bila Anda perlu mengatasi bau kurang sedap di dalam mobil.
Berdasarkan cara pasangnya, banyak tipe pengharum mobil yang beredar di pasaran, seperti tipe botol/kaleng, gantungan, klip, dan spray. Tiap tipe memiliki tempat pemasangan atau cara penggunaan yang berbeda. Pilih saja tipe yang menurut Anda paling praktis digunakan.
Produk | Gambar | Harga terendah | Poin | Perincian | |||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Bentuk pengharum | Varian aroma | Ketahanan | Efek deodoran | Cara pemasangan | |||||
1 | Procter & Gamble Ambipur|Car Premium Clip Vanilla Bouquet | ![]() | Rasakan kelembutan vanilla yang menenangkan sekaligus menjaga mood | Cair | Fresh and Cool, Aqua, Lavender Comfort, After Tobacco, Pacific Air | 60 hari | Dipasang di grille AC | ||
2 | CAPSEN Magnet Car Diffuser | ![]() | Aromaterapi murni tanpa tambahan bahan kimia serta pewangi buatan | Cair | Summer | Tidak diketahui | Dipasang di grille AC | ||
3 | SC Johnson Glade Air Freshener Diamond Wild Berries | ![]() | Hadir dengan aroma menyegarkan yang tidak akan memberikan rasa mual | Cair | Wild Berries | 2 tahun | Freestanding | ||
4 | Godrej Stella|Air Freshener Car + Indoor Rose Kiss | ![]() | Empaskan bau tak sedap dengan aroma lembut yang bernuansa feminin | Gel | Orange Blossom, Golden Vanilla, Lily Dream, Purple Dream, Aqua Fresh | 30 hari | Digantung | ||
5 | SC Johnson BayFresh Car Freshener Hang 'n Go Strawberry Bubblegum | ![]() | Pewangi berdesain es krim untuk para pencinta aroma manis | Strip | Caramel Vanilla Coffee, Vanilla Ice Cream, Frozen Lime, Dark Ice, Sakura Bloom | 14 hari | Digantung | ||
6 | Goodbunny Bunny Fresh Air Freshener Pear & Freesia | ![]() | Terinspirasi dari aroma parfum mewah Jo Malone yang berkarakter | Strip | Casanovy, Blue de Chanel, French Vanilla, Le Male, Peach Please | 21-28 hari | Digantung | ||
7 | Calve Luxury Car Parfume Soft Coffee | ![]() | Tingkatkan suasana hati saat berkendara dengan formula aromaterapi yang menenangkan | Cair | Strong Coffee, Blueberry, Strawberry, Melon, Mangga | 30 hari | Digantung | ||
8 | LD Air Freshener Organic Orange | ![]() | Efektif menghilangkan bau dengan aroma citrus yang membangkitkan semangat | Gel | Cherry, Lavender, Lollipop, Lemon, Polar | 60 hari | Freestanding | ||
9 | C-PARTS Indonesia C-PARTS C-Fresh Car Air-Conditioning Perfume Bubble Gum | ![]() | Mengharumkan mobil serta ruangan dengan satu spray andalan | Cair | Bubble Gum | Tidak diketahui | Disemprot | ||
10 | Energizer Holdings California Scents Cool Gel Coronado Cherry | ![]() | Hadirkan kesegaran buah cherry dalam mobil dengan intensitas wangi yang bisa disesuaikan | Gel | Newport New Car, Shasta Strawberry, Monterey Vanilla, Ice Lod Ghiaccio, L.A. Lavender | 30 hari | Freestanding | ||
| Bentuk pengharum | Cair |
|---|---|
| Ketahanan | 60 hari |
Menghadirkan keharuman yang tahan lama, membuat mobil bebas bau apak
| Varian aroma | Fresh and Cool, Aqua, Lavender Comfort, After Tobacco, Pacific Air |
|---|---|
| Cara pemasangan | Dipasang di grille AC |
| Bentuk pengharum | Cair |
|---|---|
| Ketahanan | Tidak diketahui |
| Varian aroma | Summer |
|---|---|
| Cara pemasangan | Dipasang di grille AC |
| Bentuk pengharum | Cair |
|---|---|
| Ketahanan | 2 tahun |
| Varian aroma | Wild Berries |
|---|---|
| Cara pemasangan | Freestanding |
| Bentuk pengharum | Gel |
|---|---|
| Ketahanan | 30 hari |
Aroma rose kiss bernuansa feminin, cocok untuk Anda yang menyukai aroma lembut
Memberi efek kesegaran hingga sekitar 30 hari tergantung lingkungan dan sirkulasi udara
Bentuknya compact dan ringan, mudah digantung tanpa memakan tempat
Penghilang aroma tak sedap yang aromanya aman dihirup
| Varian aroma | Orange Blossom, Golden Vanilla, Lily Dream, Purple Dream, Aqua Fresh |
|---|---|
| Cara pemasangan | Digantung |
| Bentuk pengharum | Strip |
|---|---|
| Ketahanan | 14 hari |
Berbentuk paper freshener lucu seperti es krim, mudah digantung tanpa menghalangi penglihatan
| Varian aroma | Caramel Vanilla Coffee, Vanilla Ice Cream, Frozen Lime, Dark Ice, Sakura Bloom |
|---|---|
| Cara pemasangan | Digantung |
| Bentuk pengharum | Strip |
|---|---|
| Ketahanan | 21-28 hari |
Menawarkan aroma Pear & Freesia yang terinspirasi dari parfum mewah Jo Malone
Memberikan aroma pear yang segar dan bunga freesia yang lembut serta berkarakter
Memiliki kemasan yang menarik perhatian dengan motif kelinci yang lucu
Aromanya diklaim dapat bertahan hingga 3-4 minggu
| Varian aroma | Casanovy, Blue de Chanel, French Vanilla, Le Male, Peach Please |
|---|---|
| Cara pemasangan | Digantung |
| Bentuk pengharum | Cair |
|---|---|
| Ketahanan | 30 hari |
Parfum mobil beraroma kopi yang soft dan memberikan efek calming
Dibuat dengan formula aromaterapi dan therapeutic grade
Selain sebagai pengharum, produk juga diklaim mampu menciptakan energi positif, menghilangkan rasa capek, dan sebagainya
Hadir dalam kemasan botol kecil yang mudah digantung atau ditempatkan di kabin mobil
| Varian aroma | Strong Coffee, Blueberry, Strawberry, Melon, Mangga |
|---|---|
| Cara pemasangan | Digantung |
| Bentuk pengharum | Gel |
|---|---|
| Ketahanan | 60 hari |
Pewangi mobil dari Spanyol yang mampu menghilangkan bau makanan atau apak di dalam mobil
Menawarkan aroma citrus atau orange yang segar, pas untuk memberikan efek revitalisasi yang membantu membangkitkan semangat
Dikemas dalam kaleng dan dilengkapi penutup yang bisa diputar untuk mengatur jumlah keluarnya aroma
Memiliki klaim dapat bertahan hingga 60 hari
| Varian aroma | Cherry, Lavender, Lollipop, Lemon, Polar |
|---|---|
| Cara pemasangan | Freestanding |
| Bentuk pengharum | Cair |
|---|---|
| Ketahanan | Tidak diketahui |
| Varian aroma | Bubble Gum |
|---|---|
| Cara pemasangan | Disemprot |
| Bentuk pengharum | Gel |
|---|---|
| Ketahanan | 30 hari |
Gel pengharum dengan perpaduan wangi spicy cherry, bitter almond, dan dark cherry yang menyegarkan
| Varian aroma | Newport New Car, Shasta Strawberry, Monterey Vanilla, Ice Lod Ghiaccio, L.A. Lavender |
|---|---|
| Cara pemasangan | Freestanding |
Selain pengharum mobil yang membuat kabin selalu segar, ada pula produk perawatan mobil lainnya. Anda bisa menambahkan pembersih kaca mobil, semir ban mobil, dan vacuum cleaner mobil untuk merawat kendaraan Anda. Dengan kombinasi perawatan tersebut, tampilan dan kenyamanan mobil Anda tetap terjaga, baik dari segi kebersihan interior maupun kilau eksteriornya.
No. 1: Procter & Gamble|Ambipur|Car Premium Clip Vanilla Bouquet
No. 2: |CAPSEN Magnet Car Diffuser
No. 3: SC Johnson|Glade Air Freshener Diamond Wild Berries
No. 4: Godrej |Stella|Air Freshener Car + Indoor Rose Kiss
No. 5: SC Johnson|BayFresh Car Freshener Hang 'n Go Strawberry Bubblegum
Lihat rekomendasi lengkapnya di siniDeskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
























