mybest
Rok

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Fashion wanita
  3. Pakaian wanita
  4. 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Rok batik dapat menjadi pilihan outfit untuk acara formal seperti kondangan ataupun kasual seperti kegiatan sehari-hari. Tak lagi terkesan kuno, rok batik kini hadir dengan model yang lebih modern dan kekinian. Selain dipadukan dengan kebaya, rok batik juga cocok dikenakan dengan atasan kemeja atau kaus.


Agar tak salah pilih, kami akan memberikan tips memilih rok batik yang bagus. Kami juga akan merekomendasikan batik skirt cantik dari berbagai merek, seperti Woubatik Style, Batik Saga, dan Hadinata Batik. Ada juga rok batik yang cocok bagi wanita berhijab syar'i. Simak terus, ya!

Diperbaharui 14/07/2023
DILA
Penyunting
Editor mybest Indonesia
DILA

DILA merupakan editor berbakat yang bergabung di mybest sejak 2017. Ia telah banyak menulis dan menyunting rekomendasi produk. Konten yang ditulis dan dieditnya meliputi berbagai genre seperti skincare, kitchen gadget, elektronik dapur, gadget, dan laptop. Teliti dalam mencari data dan memeriksa spesifik, artikel-artikel yang ditulis dan diedit DILA mudah dipahami dan disukai pembaca. Pengetahuannya sangat membantu memilih barang sesuai kebutuhan.

Profil DILA
Lanjut membaca

Daftar isi

Cara memilih rok batik

Sebelum membeli rok batik, ada beberapa poin penting yang harus diperhatikan. Di samping mempertimbangkan model dan motif, perhatikan juga kegunaannya di berbagai kegiatan yang akan Anda lakukan. Jangan lewatkan penjelasan berikut agar Anda tidak salah pilih.

1

Ketahui model rok batik kekinian dari merek populer, seperti Woubatik Style, Batik Saga, Hadinata Batik, dan lainnya

Ketahui model rok batik kekinian dari merek populer, seperti Woubatik Style, Batik Saga, Hadinata Batik, dan lainnya
Sumber: hadinatabatik.com

Sekarang ini sudah tak terhitung lagi brand yang memproduksi rok batik. Meski begitu, ada beberapa clothing brand yang sebaiknya Anda cek terlebih dahulu ketika memilih rok batik. Berikut beberapa brand beserta ciri khas rok batiknya.


  • Woubatik Style menghadirkan rok batik dengan harga terjangkau. Rok batik dari brand ini dapat menjadi pilihan bagi Anda yang memiliki bujet terbatas.

  • Batik Saga memiliki corak batik signature yang orisinal dan tidak dimiliki oleh merek lain. Rok batik dari brand ini kebanyakan berwarna netral, seperti hitam dan cokelat.

  • Hadinata Batik punya rok batik berbahan semisutra yang premium. Produknya memiliki pada permukaan sehingga kesan elegan dan mahalnya terasa.

Selain yang disebutkan di atas, ada pula brand lain yang tak boleh dilewatkan, seperti Bhatara Batik, Pradawita Batik, dan Nuansa Batik. Bagi Anda penyuka produk premium, brand Evernoon pun tak boleh dilewatkan!

2

Supaya lebih leluasa bergerak, pilih rok batik berpotongan A-line, payung, dan pleated

Supaya lebih leluasa bergerak, pilih rok batik berpotongan A-line, payung, dan pleated

Sebagian wanita ragu untuk mengenakan rok karena mengira panjang langkah menjadi terbatas dan menjadi sulit bergerak. Padahal, ada beberapa jenis potongan rok yang dapat tetap mendukung pergerakan tubuh Anda. Berikut beberapa di antara jenis potongan rok yang dimaksud.


  • A-line: Bentuk rok ini menyerupai huruf A dengan bentuk makin melebar ke bawah. Potongan ini memberikan ruang gerak yang cukup pada kaki untuk melangkah. Selain itu, siluet tubuh pun akan tampak lebih ramping karena rok A-line mampu menyamarkan pinggul yang lebar.

  • Payung atau flare: Sekilas bentuknya mirip seperti potongan A-line. Namun, rok flare jauh lebih lebar dibandingkan A-line. Potongan payung menyediakan space yang sangat luas untuk kaki Anda. Meski begitu, tidak disarankan mengenakan rok payung atau flare skirt di tempat berangin karena mudah tersingkap.

  • Pleated atau plisket: Sebagian orang mungkin lebih mengenal potongan ini dengan istilah rimpel. Meski begitu, sebenarnya pleated merujuk pada rimpel berukuran besar. Sementara itu, rimpel yang kecil-kecil umumnya disebut dengan plisket. Adanya lipatan kain pada rok membuat rok tampak rapi dan pas di badan tanpa membatasi gerak tubuh Anda.
3

Pertimbangkan rok batik lilit dan sepan bila Anda ingin terkesan lebih anggun

Bagi Anda yang ingin tampil lebih anggun, pilihlah rok yang pas di badan dan menampakkan lekuk tubuh Anda. Meski menjadi tantangan tersendiri, bagi Anda yang ingin tampak graceful bak putri, pertimbangkan rok berpotongan ini.


  • Lilit: Rok lilit berwujud lembaran kain dengan tali pengikat pada dua ujungnya. Sesuai namanya, rok ini dikenakan dengan cara dililitkan pada pinggang, lalu dikencangkan dengan mengikatkan talinya. Sebagian produk mungkin membutuhkan ring sebagai pelengkap. Mungkin sedikit ribet, tetapi rok lilit menawarkan aksen tradisional pada penampilan Anda.

  • Sepan: Rok sepan memiliki ciri khas potongan yang makin ketat pada bagian ujung kaki. Hasilnya, lekuk tubuh akan tampak lebih jelas. Pergerakan badan mungkin menjadi lebih terbatas saat mengenakan rok sepan. Namun, Anda dapat memilih rok sepan dengan belahan (slit) atau yang bahannya stretch.
4

Carilah rok batik dengan motif modern untuk mendapatkan tampilan yang lebih kasual

Carilah rok batik dengan motif modern untuk mendapatkan tampilan yang lebih kasual

Agar lebih fungsional, kebanyakan orang mencari rok batik yang dapat dikenakan sehari-hari. Bila Anda salah satunya, carilah rok batik motif modern. Motif modern diproduksi oleh berbagai merek demi memperluas pasar. Tujuannya agar batik populer tak hanya di kalangan orang tua, tetapi juga anak muda.


Batik modern umumnya bermotif tumbuhan, seperti daun atau rangkaian bunga. Pewarnaannya pun cenderung bebas dan lebih vivid, seperti kombinasi warna merah, biru, ungu, dan lainnya. Oleh karena itu, rok batik modern akan sangat serasi dipasangkan dengan atasan polos yang kasual, seperti kaus atau kemeja.

5

Anda akan menghadiri acara formal seperti kondangan? Utamakan rok batik bermotif tradisional untuk dipadukan dengan kebaya

Anda akan menghadiri acara formal seperti kondangan? Utamakan rok batik bermotif tradisional untuk dipadukan dengan kebaya

Dikenakan saat kondangan barangkali itulah image kuat dari batik. Bila Anda memang mencari rok batik untuk acara formal, pilihlah yang bermotif tradisional. Motif batik tradisional memiliki makna dan filosofi yang erat hubungannya dengan budaya daerah asal corak batik. Coloring-nya pun didominasi warna-warna earthy, seperti hitam, cokelat, dan putih.


Contoh motif batik tradisional adalah Wahyu Temurun yang ada pada rok sepan dari brand Evernoon. Ada pula motif batik tradisional dengan pola geometris yang populer, seperti Kawung dan Parang Rusak. Anda dapat memadukannya dengan atasan kebaya untuk melengkapi tampilan formal Anda.

6

Pilihlah model rok batik pendek dan midi untuk menonjolkan keindahan kaki Anda

Rok midi (medium length) digemari karena tidak terlalu panjang, tetapi tidak terlalu pendek pula. Panjang rok midi yang banyak beredar di pasaran adalah 62–68 cm. Pada ukuran yang tepat, ujung rok akan jatuh sekitar 2 inci di bawah lutut hingga di atas mata kaki. Dengan bagian kaki yang terlihat, Anda dapat menonjolkan keindahan kaki sekaligus alas kaki yang sedang dikenakan.

7

Dapatkan rok batik panjang untuk Anda pengguna hijab yang ingin tampil stylish tetapi tetap syar'i

Dengan panjang rata-rata 90–100 cm, rok maksi (maxi skirt) memiliki panjang hingga mata kaki. Kesan lebih bersahaja akan didapatkan dari mengenakan rok maksi. Anda bisa mengenakannya untuk berbagai kesempatan, termasuk pada acara kasual dan formal. Meski cocok dikenakan oleh siapa saja, rok maksi lebih banyak dipilih oleh para wanita berhijab.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi rok batik terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk rok batik terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
Model rok
Tipe
Ukuran
Panjang rok
Bahan
Belahan rok
Instan
Detail
1

Woubatik Style

Rok Span Nabila

Woubatik Style Rok Span Nabila 1枚目

Model simpel dan bahan adem, nyaman dikenakan berlama-lama

A-line

Maxi

All size

90–100 cm

Katun Prima

Karet pinggang

2

Yuli Kebaya

Rok Batik Model Wiru

Yuli Kebaya Rok Batik Model Wiru 1枚目

Rok batik wiru depan yang aman untuk hijab syar'i

A-line

Maxi

S, M, L, XL, XXL, XXXL

90 cm

Katun

Karet pinggang, wiru

3

Batik Saga

Rok Payung Batik Cap

Batik Saga Rok Payung Batik Cap 1枚目

Rok payung cantik untuk melengkapi gaya sehari-hari

Flare

Maxi

All size

100 cm

Tidak diketahui

Karet pinggang, tali samping

4

Hadinata Batik

Rok Lilit Jasmine Jaffar

Hadinata Batik Rok Lilit Jasmine Jaffar 1枚目

Bisa maxi atau midi, atur tingkat keformalan sesuai kebutuhan Anda

Lilit

Midi, maxi

All size

95 cm

Semisutra

Aksen lilit, serut

5

Pusat Bordir Tasikmalaya

Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi

Pusat Bordir Tasikmalaya Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi 1枚目

Apa pun atasannya, bawahannya tetap rok lilit stylish ini!

Lilit

Maxi

All size

106 cm

Silk Danar Hadi

Aksen lilit

6

HN Mode

Rok Span Batik Belah Tengah

HN Mode Rok Span Batik Belah Tengah 1枚目

Dilengkapi slit panjang agar Anda tampil anggun dan seksi

Sepan

Maxi

All size

100 cm

Semisutra silk / polyester with gold foil

Slit, karet pinggang

7

Bhatara Batik

Vivian Skirt

Bhatara Batik Vivian Skirt 1枚目

Biasakan diri mengenakan batik, mulai dari rok midi bergaya kasual

A-line

Midi

S/M, L/XL

62 cm (S/M), 65 cm (L/XL)

Katun

Karet pinggang

8

Pradawita Batik

Rok Florista

Pradawita Batik Rok Florista 1枚目

Motif bunga-bunga cantik dengan potongan rok yang clean

Flare

Midi

S, M, L, XL

65 cm (S), 66 cm (M), 67 cm (L), 68 cm (XL)

Katun

Tidak diketahui

9

Evernoon

Rok Plisket Motif Batik - Wahyu Tumurun

Evernoon Rok Plisket Motif Batik - Wahyu Tumurun 1枚目

Tampil klasik dan elegan dengan motif klasik Wahyu Tumurun

Sepan, pleated

Maxi

All size

90–100 cm

Sanwoss

Plisket, karet pinggang

10

Nuansa Batik

Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch

Nuansa Batik Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch 1枚目

Modis dan sopan untuk dikenakan sebagai busana kerja

Pleated

Midi

All size

67 cm

Katun stretch

Karet pinggang

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Woubatik StyleRok Span Nabila

Rok Span Nabila Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Rok Span Nabila Gambar 2
Sumber: shopee.co.id
Rok Span Nabila Gambar 3
Sumber: shopee.co.id
Rok Span Nabila Gambar 4
Sumber: shopee.co.id
Rok Span Nabila Gambar 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp78.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp78.000,00

Model simpel dan bahan adem, nyaman dikenakan berlama-lama

Kelebihan:

  • Desain simpel dan bahan adem, nyaman dikenakan berlama-lama
  • Dilengkapi karet elastis di pinggang, tidak terasa sesak
  • Harganya cukup bersahabat

Kekurangan:

  • Bahannya agak tipis, sebaiknya Anda mengenakan bawahan lain sebagai dalaman
  • Menurut review, ukuran lebih kecil dari yang tertera, disarankan pilih ukuran satu tingkat lebih besar

Bagi Anda yang akan segera lulus dan sedang mencari rok batik sebagai bawahan kebaya wisuda, ini pilihannya. Rok Span Nabila dari Woubatik Style memiliki model simpel dan berbahan katun yang adem. Bagian pinggang berupa karet elastis yang tidak bikin sesak. Anda pun dapat nyaman mengenakannya meski acara wisuda berlangsung seharian. Terlebih lagi, harganya cukup terjangkau di kantong pelajar dan mahasiswa.

Model rokA-line
TipeMaxi
UkuranAll size
Panjang rok90–100 cm
BahanKatun Prima
Belahan rok
Instan
DetailKaret pinggang
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Yuli KebayaRok Batik Model Wiru

Rok Batik Model Wiru Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Model Wiru Gambar 2
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Model Wiru Gambar 3
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Model Wiru Gambar 4
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Model Wiru Gambar 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp130.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp130.000,00

Rok batik wiru depan yang aman untuk hijab syar'i

Kelebihan:

  • Size-nya tersedia hingga ukuran jumbo
  • Detail wiru depan yang menambah anggun penampilan
  • Pilihan coraknya banyak

Kekurangan:

  • Menurut review, kainnya agak tipis sehingga disarankan menggunakan leggings atau dalaman serupa

Kondangan kadang menjadi kesempatan bagi para wanita untuk berdandan anggun mengenakan kebaya. Agar penampilan berkebaya Anda makin anggun, pakailah Rok Batik Model Wiru dari Yuli Kebaya sebagai bawahannya. Sesuai namanya, rok ini memiliki aksen wiru atau lipatan di bagian depan.


Ukuran rok ini pun beragam, mulai dari size reguler hingga jumbo! Dapat dikatakan rok ini sangat recommended bagi Anda yang berhijab syar'i. Anda dapat memilih ukuran setingkat lebih besar agar lekuk tubuh tidak terlalu tampak.

Model rokA-line
TipeMaxi
UkuranS, M, L, XL, XXL, XXXL
Panjang rok90 cm
BahanKatun
Belahan rok
Instan
DetailKaret pinggang, wiru
No.3

Batik SagaRok Payung Batik Cap

Harga referensi
Mulai dari Rp189.000,00

Rok payung cantik untuk melengkapi gaya sehari-hari

Kelebihan:
  • Bahan tebal, tetapi adem dan menyerap keringat
  • Karet pinggangnya besar, tidak perlu khawatir kekecilan bagi wanita plus size

Kekurangan:

  • Tekstur kain terasa sedikit kasar, menurut pembeli
  • Kain pada produk baru masih memiliki lapisan lilin tipis sehingga mungkin terasa kaku dikenakan

Siapa bilang rok batik hanya cocok dikenakan saat kondangan atau acara formal? Rok batik payung dari Batik Saga ini malah pas dikenakan sebagai busana sehari-hari Anda. Baik hangout bersama teman-teman maupun sekadar berbelanja di minimarket, rok ini tak akan terasa lebai dikenakan. Pilihan motif batiknya pun banyak, mulai dari tradisional hingga modern. Roknya lebar sehingga Anda yang berhijab syar'i pun nyaman mengenakannya.

Model rokFlare
TipeMaxi
UkuranAll size
Panjang rok100 cm
BahanTidak diketahui
Belahan rok
Instan
DetailKaret pinggang, tali samping
No.4

Hadinata BatikRok Lilit Jasmine Jaffar

Harga referensi
Mulai dari Rp499.000,00

Bisa maxi atau midi, atur tingkat keformalan sesuai kebutuhan Anda

Kelebihan:
  • Material semisutra yang berkilau, terlihat mewah dan elegan
  • Mudah dikenakan tanpa perlu ring


Kekurangan:

  • Pada mode maxi, rok kurang optimal menutupi kaki sehingga kurang cocok bagi wanita berhijab

Satu rok batik untuk berbagai gaya berpakaian? Bisa saja kalau Anda memilih Rok Lilit Jasmine Jaffar dari Hadinata Batik. Rok lilit batik ini dapat Anda kenakan dengan dua mode, yaitu maxi dan midi. Anda pun lebih mudah menyesuaikan panjang rok sesuai dengan agenda yang dihadiri. 


Untuk acara yang lebih formal seperti kumpul keluarga, Anda dapat memanjangkan rok ini agar terlihat santun. Saat memakainya untuk hangout bersama besties, pendekkan rok ini agar terkesan santai.

Model rokLilit
TipeMidi, maxi
UkuranAll size
Panjang rok95 cm
BahanSemisutra
Belahan rok
Instan
DetailAksen lilit, serut
No.5

Pusat Bordir TasikmalayaRok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi

Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi Gambar 2
Sumber: shopee.co.id
Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi Gambar 3
Sumber: shopee.co.id
Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi Gambar 4
Sumber: shopee.co.id
Rok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi Gambar 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp180.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp180.000,00

Apa pun atasannya, bawahannya tetap rok lilit stylish ini!

Kelebihan:

  • Berbahan semisutra, terlihat mewah dan elegan
  • Pilihan corak dan warnanya sangat banyak
  • Dilengkapi furing sehingga rok tidak menerawang

Kekurangan:

  • Perlu dikenakan bersama ring untuk menghasilkan aksen kerut yang cantik
  • Rok cukup panjang, mungkin kurang cocok bagi wanita dengan tinggi badan di bawah 160 cm

Anda yang senang mengoleksi rok lilit pasti akan berbinar-binar melihat produk yang satu ini. Pasalnya, Pusat Bordir Tasikmalanya punya koleksi rok lilit dengan berbagai corak dan warna, mulai dari yang modelnya kasual hingga formal. Selain itu, bahan semisutra membuat rok ini tampak berkilau mewah dan elegan saat Anda kenakan. Produk ini pun sudah dilengkapi dengan ring untuk memudahkan Anda mengenakan rok lilit dengan cantik.

Model rokLilit
TipeMaxi
UkuranAll size
Panjang rok106 cm
BahanSilk Danar Hadi
Belahan rok
Instan
DetailAksen lilit
No.6

HN ModeRok Span Batik Belah Tengah

Harga referensi
Mulai dari Rp110.000,00

Dilengkapi slit panjang agar Anda tampil anggun dan seksi

Kelebihan:

  • Menghadirkan kesan seksi berkat adanya slit panjang dan potongan fit di badan
  • Bahan semisutra yang memberi kesan anggun dan mahal

Kekurangan:

  • Size terbatas, tidak disarankan bagi wanita berbobot lebih dari 75 kg
  • Belahan rok cukup tinggi, mungkin terlalu terbuka bagi sebagian orang

Di balik kesannya yang tradisional, tidak jarang rok batik kekinian memiliki model yang unik. Bila Anda ingin tampil sedikit berani saat mengenakan rok batik, produk dari HN Mode ini jawabannya. Rok batik ini dilengkapi slit panjang hingga di atas lutut sehingga kaki Anda akan terekspos sebagian.


Ditambah dengan potongan rok yang fit di badan, kesan anggun nan sensual pun akan makin terasa pada penampilan Anda. Tentu akan cocok bila Anda mengenakannya saat acara resmi di tempat-tempat yang glamor, misalnya menghadiri resepsi pernikahan di hotel.

Model rokSepan
TipeMaxi
UkuranAll size
Panjang rok100 cm
BahanSemisutra silk / polyester with gold foil
Belahan rok
Instan
DetailSlit, karet pinggang
No.7

Bhatara BatikVivian Skirt

Harga referensi
Mulai dari Rp199.500,00

Biasakan diri mengenakan batik, mulai dari rok midi bergaya kasual

Kelebihan:
  • Batik kombinasi polos, terasa lebih kasual dan less exclusive
  • Modelnya modern, mudah dipadupadankan dengan pakaian sehari-hari

Kekurangan:

  • Tidak disarankan dicuci menggunakan mesin cuci, perawatannya mungkin perlu efforts

Pastikan Anda memasukkan batik sebagai salah satu corak favorit bila Anda seorang pencinta fashion! Dengan berbagai inovasi desain masa kini, rok batik tak lagi memiliki kesan kuno. Rok batik kombinasi polos ini tampak kasual sehingga mudah dipadukan dengan berbagai busana harian. Sebut saja kaus, tank top, dan sebagainya. Dengan rok batik midi yang mudah dipadukan, kecintaan Anda terhadap budaya bangsa ini dapat meningkat.

Model rokA-line
TipeMidi
UkuranS/M, L/XL
Panjang rok62 cm (S/M), 65 cm (L/XL)
BahanKatun
Belahan rok
Instan
DetailKaret pinggang
No.8

Pradawita BatikRok Florista

Rok Florista Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Rok Florista Gambar 2
Sumber: shopee.co.id
Rok Florista Gambar 3
Sumber: shopee.co.id
Rok Florista Gambar 4
Sumber: shopee.co.id
Rok Florista Gambar 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp619.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp619.000,00

Motif bunga-bunga cantik dengan potongan rok yang clean

Kelebihan:

  • Dilengkapi furing sehingga tidak menerawang
  • Pengancingnya zipper yang memberi kesan clean saat dikenakan

Kekurangan:

  • Tidak ada karet di pinggang, adjustment-nya mungkin lebih merepotkan

Bila girly and classy adalah tema fashion Anda sehari-hari, Anda perlu memiliki Rok Florista dari Pradawita Batik ini. Motif batik bunga-bunga pada rok ini kental akan kesan feminin. Warna dasar yang tersedia pun terbilang netral sehingga balanced dengan motif batik yang terkesan ramai. Roknya pun menggunakan ritsleting di bagian belakang. Hal ini membuat tampilannya clean dan meningkatkan kesan classy pada penampilan Anda.

Model rokFlare
TipeMidi
UkuranS, M, L, XL
Panjang rok65 cm (S), 66 cm (M), 67 cm (L), 68 cm (XL)
BahanKatun
Belahan rok
Instan
DetailTidak diketahui
No.9

EvernoonRok Plisket Motif Batik - Wahyu Tumurun

Harga referensi
Mulai dari Rp1.177.500,00

Tampil klasik dan elegan dengan motif klasik Wahyu Tumurun

Kelebihan:

  • Seluruh bagian rok bisa stretch, melangkah jadi tidak sulit meski rok terlihat pas di badan
  • Tampilan rapi dan tampak pas di badan berkat adanya plisket

Kekurangan:

  • Model dan motifnya klasik, lebih cocok dikenakan di acara formal
  • Produk premium sehingga harganya tergolong mahal

Motif Wahyu Tumurun dikenal sebagai motif batik klasik yang sudah terkenal sejak lama. Konon, pola mahkota terbang pada motif ini melambangkan kemuliaan. Karena memiliki motif tradisional, rok batik panjang ini ideal dipilih bila Anda mencari rok batik untuk menghadiri acara formal yang spesial. Misalnya, pernikahan kerabat dekat atau anggota keluarga. Ditambah detail plisket, kesan rapi dan elegan pun akan kian tampak pada penampilan Anda.

Model rokSepan, pleated
TipeMaxi
UkuranAll size
Panjang rok90–100 cm
BahanSanwoss
Belahan rok
Instan
DetailPlisket, karet pinggang
No.10

Nuansa BatikRok Batik Pendek Bahan Katun Stretch

Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch Gambar 2
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch Gambar 3
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch Gambar 4
Sumber: shopee.co.id
Rok Batik Pendek Bahan Katun Stretch Gambar 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp169.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp169.000,00

Modis dan sopan untuk dikenakan sebagai busana kerja

Kelebihan:

  • Berbahan katun stretch, tidak kaku saat dikenakan
  • Perpaduan warna dan motifnya modis dan menarik

Kekurangan:

  • Pleat bagian depan tampak teratur, tetapi tidak demikian dengan bagian belakang karena ada karet pinggangnya

Tidak sedikit kantor perusahaan swasta yang mewajibkan pegawai atau karyawannya mengenakan batik pada hari-hari tertentu. Bila pilihan batiknya bebas, rok dari Nuansa Batik ini bisa Anda pertimbangkan untuk tampil modis saat bekerja. Rok batik ini memiliki pleat yang memberi kesan manis, tetapi tetap modest dan tidak berlebihan. Kombinasi warna dan motifnya yang cantik-cantik pun memberi kesan youthful bagi sang pengguna.

Model rokPleated
TipeMidi
UkuranAll size
Panjang rok67 cm
BahanKatun stretch
Belahan rok
Instan
DetailKaret pinggang

Baca juga rekomendasi atasan wanita yang cocok dengan rok batik di sini

Meski dapat dikatakan berjodoh, rok batik tidak melulu harus dipasangkan dengan atasan kebaya. Di samping kebaya, ada beberapa atasan lain yang juga tak kalah bagus untuk dikenakan bersama rok batik. Berikut ulasannya!

Kesimpulan

Rok batik menjadi item sempurna untuk berbagai kesempatan, mulai dari daily hingga acara resmi seperti pesta dan kondangan. Tidak hanya untuk orang tua, banyak pula rok batik berdesain modern yang digemari oleh anak muda.


Apa pun pilihan Anda, kami berharap referensi di atas dapat bermanfaat. Selain menawan, rok batik tentu menjadi salah satu wujud kecintaan Anda pada budaya Indonesia. Selamat memilih!

5 Rekomendasi Rok Batik terbaik

No. 1: Woubatik StyleRok Span Nabila

No. 2: Yuli KebayaRok Batik Model Wiru

No. 3: Batik SagaRok Payung Batik Cap

No. 4: Hadinata BatikRok Lilit Jasmine Jaffar

No. 5: Pusat Bordir TasikmalayaRok Lilit Batik Semi Sutra Danar Hadi

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
  1. TOP
  2. Fashion wanita
  3. Pakaian wanita
  4. 10 Rekomendasi Rok Batik Terbaik (Terbaru Tahun 2023)