HP 5GSolusi Memilih Produk Terbaik
mybest
HP 5GSolusi Memilih Produk Terbaik
  • 10 Rekomendasi HP 5G Terbaik  [Murah, Mulai 1 Jutaan] (Terbaru Tahun 2026) 1
  • 10 Rekomendasi HP 5G Terbaik  [Murah, Mulai 1 Jutaan] (Terbaru Tahun 2026) 2
  • 10 Rekomendasi HP 5G Terbaik  [Murah, Mulai 1 Jutaan] (Terbaru Tahun 2026) 3
  • 10 Rekomendasi HP 5G Terbaik  [Murah, Mulai 1 Jutaan] (Terbaru Tahun 2026) 4
  • 10 Rekomendasi HP 5G Terbaik  [Murah, Mulai 1 Jutaan] (Terbaru Tahun 2026) 5

10 Rekomendasi HP 5G Terbaik [Murah, Mulai 1 Jutaan] (Terbaru Tahun 2026)

HP sinyal terkuat atau HP 5G kini makin mudah dijangkau mulai dari harga 1 jutaan, 2 jutaan, hingga kelas flagship dengan spesifikasi unggulan. HP support 5G mendukung koneksi internet yang lebih cepat dan stabil sehingga cocok untuk streaming, gaming, hingga aktivitas online harian. Namun, banyaknya pilihan HP 5G terbaru dari merek ternama seperti Samsung, Xiaomi, OPPO, dan Infinix mungkin membuat Anda bingung menentukan pilihan.


Untuk membantu Anda, kami bersama tech enthusiast, Deddy Huang, dan gadget reviewer, Yahya Kurniawan, akan menjelaskan cara memilih HP yang sudah support 5G. Kami juga akan memberikan rekomendasi HP 5G terbaik. Rekomendasi ini dipilih dari produk-produk terlaris di marketplace dan diurutkan sesuai cara memilih mybest. Yuk, simak artikelnya sampai akhir!

Highlight HP 5G Teratas

1

Xiaomi Communication Technology

POCOX7 Pro 5G
X7 Pro 5G

Dengan performa kelas flagship untuk gaming dan multitasking berat

2

Xiaomi Communication Technology

RedmiNote 14 Pro 5G
Note 14 Pro 5G

Kamera 200 MP dan performa 5G ultra cepat dalam desain premium

3

Xiaomi Communication Technology

Xiaomi15T
15T

Tampilan imersif yang tetap ramah mata berkat sertifikasi TÜV

4

Tecno Mobile

Tecno Camon 40 Pro 5G
Tecno Camon 40 Pro 5G

Chipset Dimensity 7300 bertenaga untuk performa terbaik di kelas 3 jutaan

5

Tecno Telecom

InfinixNote 50X 5G+
Note 50X 5G+

Performa 5G cepat dengan kamera 50 MP ultra jernih

Deddy Huang
Pakar
Tech enthusiast
Deddy Huang

Deddy Huang adalah spesialis digital marketing berpengalaman 10+ tahun di content marketing dan tech content creator. Tech enthusiast ini aktif membagikan ulasan gadget melalui blog deddyhuang.com dan akun Instagram @deddyhuang dengan 20.000+ follower. Di waktu senggang, ia juga berprofesi sebagai commercial food photographer untuk kebutuhan menu dan produk serta travel blogger yang melengkapi portofolio kreatifnya. Kombinasi keahlian teknis dan kreatif menjadikan Deddy sebagai profesional serbabisa di industri digital Indonesia.

Profil Deddy Huang
Lanjut membaca
Yahya Kurniawan
Pakar
Gadget Reviewer
Yahya Kurniawan

Yahya Kurniawan adalah kreator konten teknologi di kanal YouTube "Ogitu Doang" yang telah menarik lebih dari 11.000 subscriber. Memulai karier sebagai penulis buku komputer terbitan Elex Media serta kontributor tetap di majalah INFO Komputer dan tabloid PCPlus, ia membawa kedalaman materi jurnalistik ke platform digital. Melalui konten edukatif yang praktis, Yahya mentransformasikan pengetahuan kompleks menjadi video YouTube yang mudah dipahami oleh audiens modern.

Profil Yahya Kurniawan
Lanjut membaca
Ratih Nurwalidah
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Ratih Nurwalidah

Ratih adalah content planner mybest Indonesia yang bergabung sejak 2020 dan berpengalaman lebih dari 5 tahun meriset produk. Topik yang ia kuasai, seperti perlengkapan elektronik, perangkat audio, hingga skincare dan perawatan tubuh. Sebagai writer yang aktif sejak kuliah, lulusan Ilmu Komunikasi, Universitas Pendidikan Indonesia ini telah banyak membantu mybest dalam pembuatan artikel, melakukan riset pasar, dan bekolaborasi dengan pakar untuk membuat artikel yang menjawab kebutuhan pembaca.

Profil Ratih Nurwalidah
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Why You Can Trust Us

mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.

Apa bedanya HP 5G dengan 4G?

Pakar
Pakar

HP 5G menawarkan kecepatan internet lebih tinggi dan latensi yang lebih rendah dibanding HP 4G.

Apa bedanya HP 5G dengan 4G?
Sumber: shopee.co.id
HP 5G adalah ponsel yang dilengkapi dengan modem dan antena khusus untuk menangkap jaringan 5G, yakni generasi kelima dari teknologi seluler. Dibandingkan 4G, jaringan 5G menawarkan kecepatan data yang jauh lebih tinggi, waktu respons (latency) lebih rendah, dan kapasitas koneksi yang lebih besar. Meskipun belum merata secara nasional, jaringan 5G sudah tersedia di beberapa kota besar, seperti Jakarta, Surabaya, dan Bandung.

HP 5G cocok untuk pengguna yang sering melakukan aktivitas berbasis data tinggi seperti live streaming, bermain game online, serta download file besar. Untuk kebutuhan tersebut, koneksi cepat dan stabil yang ditawarkan oleh 5G akan sangat terasa. Namun, pengguna yang hanya menggunakan HP untuk media sosial, chatting, dan browsing ringan belum tentu merasakan perbedaan signifikan dibanding HP 4G.

Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang

HP 5G tetap bisa digunakan di jaringan 4G dan SIM card 4G juga masih bisa dipakai di HP 5G. Jadi, Anda tidak perlu khawatir jika berada di area yang belum terjangkau jaringan 5G.

Cara memilih HP 5G

Fitur 5G saja tidak cukup jika Anda menginginkan performa yang optimal untuk berbagai kebutuhan. Chipset, baterai, layar, hingga kamera adalah aspek penting yang perlu diperhatikan saat memilih HP 5G. Simak poin-poin berikut agar Anda bisa menemukan HP 5G yang paling sesuai dengan gaya penggunaan Anda.

1

Perhatikan chipsetnya terutama untuk gaming, utamakan Snapdragon 7 dan Dimensity 8000 series atau yang lebih tinggi

Pakar
Pakar

Apabila hanya untuk media sosial atau browsing, chipset tidak perlu terlalu dipikirkan. Namun, jika ingin lancar main game berat, pilih chipset yang performanya lebih andal.

Perhatikan chipsetnya terutama untuk gaming, utamakan Snapdragon 7 dan Dimensity 8000 series atau yang lebih tinggi
Sumber: shopee.co.id
Chipset menentukan performa keseluruhan HP 5G, termasuk kecepatan koneksi, efisiensi daya, dan kemampuan menjalankan aplikasi berat seperti game. Untuk pemakaian ringan, chipset kelas menengah masih bisa diandalkan. Namun jika Anda sering bermain game berat atau multitasking, sebaiknya pilih chipset yang lebih tangguh dan efisien. Berikut panduan chipset berdasarkan kelas performanya:

  • Untuk penggunaan ringan: MediaTek Dimensity 6100+, Snapdragon 4 Gen 2
  • Chipset kelas menengah: Snapdragon 6 Gen 1, Snapdragon 695, Dimensity 7050
  • Untuk gaming berat: Snapdragon 7+ Gen 3, Snapdragon 8s Gen 3, Dimensity 8200/8300
  • Chipset performa flagship: Snapdragon 8 Gen 2/Gen 3, Dimensity 9200+
Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang
Kalau bujet terbatas, chipset seperti Snapdragon 695 atau Dimensity 7050 sudah cukup untuk game menengah. Namun, untuk pengalaman gaming mulus dan tahan lama, pertimbangkan chipset seperti Snapdragon 7+ Gen 3 atau Dimensity 8300 yang mendekati performa flagship. Chipset yang lebih tinggi juga membuat HP Anda lebih siap untuk dipakai hingga beberapa tahun ke depan.
2

Pertimbangkan baterai berkapasitas 5.000 mAh ke atas dan dilengkapi fast charging minimal 18W

Pakar
Pakar

HP 5G lebih boros daya karena koneksi datanya aktif terus-menerus, jadi pilih baterai minimal 5.000 mAh dan dukungan fast charging setidaknya 18W.

Pertimbangkan baterai berkapasitas 5.000 mAh ke atas dan dilengkapi fast charging minimal 18W
Sumber: shopee.co.id
Secara umum, koneksi ke jaringan 5G akan mengonsumsi daya lebih besar. Oleh sebab itu, kapasitas baterai menjadi aspek penting saat memilih HP 5G. Pilih kapasitas minimal 5.000 mAh agar HP tetap bisa bertahan seharian untuk penggunaan, seperti media sosial, streaming, video call, atau gaming ringan.


Fast charging juga penting karena membantu mengisi daya lebih cepat saat Anda sibuk atau dalam mobilitas tinggi. Kecepatan fast charging idealnya berada di kisaran 25–33W. Namun, minimal 18W juga bisa Anda pertimbangkan. Beberapa HP kelas menengah bahkan sudah mendukung fast charging hingga 67W atau lebih.

Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang

Beberapa chipset terbaru juga dirancang agar lebih hemat daya di jaringan 5G, misalnya Snapdragon 6 Gen 1 atau MediaTek Dimensity 6100+. Selain itu, fitur tambahan seperti adaptive refresh rate dan AI power management pada sistem operasi juga membantu memperpanjang masa pakai baterai.

3

Untuk kebutuhan hiburan, prioritaskan HP dengan layar minimal FHD+ dan speaker stereo

Pakar
Pakar

Untuk menonton atau scroll media sosial, resolusi layar FHD+ lebih tajam dan nyaman di mata. Speaker stereo juga membuat suara lebih imersif saat menonton atau main game.

Untuk kebutuhan hiburan, prioritaskan HP dengan layar minimal FHD+ dan speaker stereo
Sumber: shopee.co.id
Resolusi FHD+ (2160x1080 piksel) memberikan gambar yang tajam dan detail sehingga membuat pengalaman visual terasa lebih hidup. Layar jenis AMOLED atau OLED sangat direkomendasikan karena warna yang lebih cerah, kontras tinggi, dan hemat daya saat menampilkan warna gelap. Jenis panel ini juga ideal untuk aktivitas membaca dan menonton di dalam maupun luar ruangan.

Selain layar, speaker stereo menjadi nilai tambah besar untuk hiburan. Tidak seperti speaker mono yang hanya menghasilkan suara dari satu sisi, speaker stereo memunculkan suara dari dua arah. Audio saat menonton film, mendengarkan musik, atau bermain game dengan suara latar yang kompleks pun akan terdengar lebih ciamik. Beberapa HP 5G bahkan sudah dilengkapi dengan dukungan Dolby Atmos untuk kualitas audio yang lebih mendalam.

Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang
Ukuran layar yang ideal untuk mobile gaming adalah sekitar 6,5-6,78 inch. Berdasarkan pengalaman, layar 6,8 inch ke atas kurang nyaman untuk gaming karena terlalu besar dan membuat tangan cepat pegal.

Apabila sering dipakai gaming, prioritaskan refresh rate 120 Hz ke atas

Pakar
Pakar

Refresh rate 120 Hz membuat animasi game terasa lebih halus dan responsif, terutama saat bermain game kompetitif.

Apabila sering dipakai gaming, prioritaskan refresh rate 120 Hz ke atas
Sumber: shopee.co.id

Refresh rate menunjukkan seberapa sering layar memperbarui tampilan per detik. Oleh karena itu, pilih refresh rate minimal 120 Hz yang tergolong tinggi. Hal ini penting bagi gamer karena pergerakan karakter, transisi layar, dan efek visual akan terlihat lebih lancar. Selain itu, layar dengan touch sampling rate tinggi, misalnya 180 Hz ke atas, akan membuat kontrol sentuhan lebih responsif.

Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang

Beberapa HP sekarang sudah dilengkapi fitur dynamic refresh rate yang memungkinkan layar menyesuaikan kecepatan refresh secara otomatis sesuai jenis konten. Fitur ini berguna untuk menjaga efisiensi baterai tanpa mengorbankan kenyamanan visual.

4

Untuk kebutuhan fotografi dan konten, pilih kamera dengan ragam fitur fotografi dan kapasitas ROM minimal 128 GB

Kamera saat ini bukan hanya soal megapiksel, melainkan juga soal fitur seperti mode malam, ultrawide, dan stabilisasi video. Sementara itu, file konten yang dihasilkan dari kamera HP saat ini juga memakan ruang besar. Oleh karena itu, pastikan untuk memeriksa fitur fotografi dan kapasitas penyimpanan sebelum membeli HP 5G.

Fitur fotografi: Hasil foto yang lebih cantik dan video yang stabil

Pakar
Pakar

Fitur seperti OIS, HDR, ultrawide, dan night mode punya peran besar untuk hasil foto yang tajam, terang, dan minim goyangan.

Fitur fotografi: Hasil foto yang lebih cantik dan video yang stabil
Sumber: shopee.co.id
Fitur kamera yang lengkap sangat membantu menghasilkan foto dan video yang bagus, meskipun di kondisi cahaya minim atau saat tangan tidak terlalu stabil. Tidak hanya soal resolusi, kualitas kamera sangat bergantung pada fitur pendukung dan software pemrosesan gambar. Berikut fitur yang sebaiknya Anda perhatikan:

  • Night Mode: Membantu menangkap cahaya lebih banyak agar hasil foto tetap terang di malam hari.
  • HDR: Menyeimbangkan area terang dan gelap, cocok untuk foto dengan pencahayaan ekstrem.
  • Ultra-Wide: Memungkinkan Anda mengambil gambar pemandangan atau grup tanpa harus menjauh.
  • Portrait Mode: Menghasilkan latar belakang blur alami dan fokus tajam pada subjek.
  • OIS (Optical Image Stabilization): Menstabilkan gambar dan video agar tidak goyang saat tangan bergerak.
  • AI Enhancement: Secara otomatis menyempurnakan warna, detail, dan pencahayaan berdasarkan objek.
Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang

Fitur OIS kini sudah mulai hadir di beberapa HP 5G murah. Kalau Anda sering merekam video atau memotret saat bepergian, kehadiran OIS dan fitur AI sangat terasa manfaatnya. Tidak kalah penting, layar dengan akurasi warna yang baik juga akan membantu melihat hasil foto dengan lebih akurat.

ROM 128 GB: Cukup untuk Anda yang rajin backup data

Pakar
Pakar

Apabila Anda sering menyimpan foto, video, dokumen, dan aplikasi dalam jumlah besar, ROM 128 GB adalah kapasitas aman yang direkomendasikan.

ROM 128 GB: Cukup untuk Anda yang rajin backup data
Sumber: shopee.co.id

Penggunaan kamera resolusi tinggi dan koneksi 5G yang memudahkan upload dan download membuat kebutuhan ruang penyimpanan di HP makin besar. Dengan storage 128 GB, Anda bisa menyimpan banyak foto, video, dan file lainnya tanpa perlu sering menghapus file.


Meski sebagian HP masih menyediakan slot microSD, kini makin banyak model yang hanya mengandalkan memori internal. Oleh karena itu, memiliki storage besar dari awal lebih praktis dibanding mengandalkan slot microSD.

Deddy Huang
Tech enthusiast
Deddy Huang

Jika Anda bisa memilih, lebih baik ambil varian dengan 256 GB agar lebih future-proof. Namun, apabila bujet terbatas, 128 GB sudah cukup asal didukung slot microSD atau aktif menggunakan cloud storage.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat HP 5G Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi HP 5G terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 08 Januari 2026).
Ranking popularitas
Filter

Produk

Gambar

Harga terendah

Poin

Perincian

Chipset

Memory

Storage

Slot SD card

Dimensi layar

Resolusi layar

Kapasitas baterai

Kamera utama

Kamera depan

Resolusi rekaman video

Image stabilization

Hi-res audio

Refresh rate

Jenis layar

Fitur fast charging

Fitur NFC

Jaringan

1

Xiaomi Communication Technology

POCOX7 Pro 5G

Xiaomi Communication Technology  X7 Pro 5G  1

Dengan performa kelas flagship untuk gaming dan multitasking berat

Mediatek Dimensity 8400-Ultra

12 GB

512 GB

6.67 inci

1.5K (2712 x 1220 p)

6.000 mAh

50 MP (wide), 8 MP (ultrawide)

20 MP

4K 60 fps

120 Hz

AMOLED

(90 watt)

5G

2

Xiaomi Communication Technology

RedmiNote 14 Pro 5G

Xiaomi Communication Technology Note 14 Pro 5G 1

Kamera 200 MP dan performa 5G ultra cepat dalam desain premium

MediaTek Dimensity 7300-Ultra

12 GB

512 GB

6.67 inci

2712 x 1220 p

5.110 mAh

200 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)

20 MP

4K 30 fps

120 Hz

AMOLED

(45 watt)

5G

3

Xiaomi Communication Technology

Xiaomi15T

Xiaomi Communication Technology 15T 1

Tampilan imersif yang tetap ramah mata berkat sertifikasi TÜV

Mediatek Dimensity 8400-Ultra

12 GB

512 GB

6.83 inci

2772 x 1280 p

5500 mAh

50 MP (wide), 50 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide)

32 MP (wide)

4K 30/60fps, 1080p 30/60/120/240/960fps

(OIS)

120 Hz

AMOLED

5G

4

Tecno Mobile

Tecno Camon 40 Pro 5G

Tecno Mobile Tecno Camon 40 Pro 5G 1

Chipset Dimensity 7300 bertenaga untuk performa terbaik di kelas 3 jutaan

MediaTek Dimensity 7300 Ultimate

8 GB

256 GB

6.78 inci

1080 x 2436 p

5.200 mAh

50 MP (wide), 8 MP (ultrawide)

50 MP (wide)

4K 60 fps

144 Hz

AMOLED

5G

5

Tecno Telecom

InfinixNote 50X 5G+

Tecno Telecom Note 50X 5G+ 1

Performa 5G cepat dengan kamera 50 MP ultra jernih

MediaTek Dimensity 7300 Ultimate

8 + 8 GB

256 GB

6.67 inci

HD+ (720 x 1600 p)

5200 mAh

50 MP + 2 MP

8 MP

4K 30 fps, 1080p H-FPS , 1080p 30 fps (kamera belakang), 2K 30 fps , 1080p 30 fps, 720p 30 fps (kamera depan)

60/90/120 Hz

IPS LCD

5G

6

Apple

AppleiPhone 13

Apple iPhone 13  1

Dengan kamera dan performa profesional, andalan para content creator

Apple A15 Bionic

4 GB

128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB

6,1 inci

2532 x 1170 piksel

3240 mAh

12 MP wide camera, 12 MP ultra-wide camera

12 MP

720p, 1080p, 4K HDR

60 Hz

OLED

7

Samsung Electronics

SamsungGalaxy A26 5G

Samsung Electronics Galaxy A26 5G 1

Navigasi lebih mudah untuk semua pengguna dengan One UI 7

Samsung Exynos 1380

8 GB

256 GB

(up to 2 TB)

6.7 inci

1080 x 2340 p

5000 mAh

50 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)

13 MP (wide)

4K 30fps, 1080p 30fps, 720p 480fps

(OIS)

120 Hz

Super AMOLED

5G

8

OPPO

OPPOReno13 5G

OPPO Reno13 5G 1

Syuting dan editing jadi efisien dengan berbagai fitur AI

Mediatek Dimensity 8350

12 GB

256 GB

6.59 inci

1256 x 2760 p

5450 mAh

50 MP (wide), 8 MP (ultrawide)

50 MP (wide)

4K 30/60fps, 1080p 30/60/120fps

(OIS)

120 Hz

AMOLED

5G

9

realme

realmeGT 7

realme GT 7 1

Dimensity 9400e menghadirkan performa gaming dan video sinematik 4K

MediaTek 9400e

12 GB

256 GB

6.78 inci

2780 × 1264 p

7000 mAh

50 MP (wide), 50 MP (telephoto), 8 MP (ultrawide)

32 MP (wide)

8K 30 fps

(OIS)

120 Hz

AMOLED

5G

10

Vivo Mobile Indonesia

vivo Y19s GT 5G

Vivo Mobile Indonesia vivo Y19s GT 5G 1

Main sambil balas pesan tanpa jeda berkat Funtouch OS 15

Mediatek Dimensity 6300 5G

6 GB

128 GB

(up to 2 TB)

6.74 inci

1600 x 720 p

5500 mAh

50 MP (wide)

5 MP (wide)

1080p 30fps

90 Hz

IPS LCD

5G

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Xiaomi Communication Technology
POCOX7 Pro 5G

X7 Pro 5G  1
Sumber: shopee.co.id
X7 Pro 5G  2
Sumber: shopee.co.id
X7 Pro 5G  3
Sumber: shopee.co.id
X7 Pro 5G  4
Sumber: shopee.co.id
X7 Pro 5G  5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp5.059.000
Menengah
Harga referensi
Rp5.059.000
Menengah
ChipsetMediatek Dimensity 8400-Ultra
Memory12 GB
Storage
512 GB
Fitur NFC

Dengan performa kelas flagship untuk gaming dan multitasking berat

  • Dibekali chipset Dimensity 8400-Ultra dengan skor AnTuTu 1.704.330 yang menghadirkan performa ultracepat untuk gaming dan multitasking berat
  • Memiliki desain antena split tiga dan AI Smart Antenna untuk menjaga koneksi tetap stabil meski dalam kondisi susah sinyal
  • Dengan layar AMOLED CrystalRes 1.5K 120Hz yang mampu menampilkan visual tajam, halus, dan jernih, ideal untuk gaming dan menonton
  • Kapasitas baterainya besar dengan pengisian supercepat, mampu mengisi daya hingga 100% hanya dalam 42 menit
  • Dilengkapi dengan sistem pendingin terbesar dan canggih agar suhu tetap rendah saat digunakan bermain game berat
Slot SD card
Dimensi layar6.67 inci
Resolusi layar1.5K (2712 x 1220 p)
Kapasitas baterai6.000 mAh
Kamera utama50 MP (wide), 8 MP (ultrawide)
Kamera depan20 MP
Resolusi rekaman video4K 60 fps
Image stabilization
Hi-res audio
Refresh rate120 Hz
Jenis layarAMOLED
Fitur fast charging(90 watt)
Jaringan5G
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Xiaomi Communication Technology
RedmiNote 14 Pro 5G

Harga referensi
Rp3.999.000
Agak Murah
ChipsetMediaTek Dimensity 7300-Ultra
Memory12 GB
Storage
512 GB
Fitur NFC

Kamera 200 MP dan performa 5G ultra cepat dalam desain premium

  • Kamera utama 200 MP dengan teknologi AI dan OIS Pro-grade hasilkan foto jernih dalam segala kondisi

  • Tahan air dan debu berkat sertifikasi IP68 serta dilindungi Corning® Gorilla® Glass Victus® 2

  • Ditenagai MediaTek Dimensity 7300-Ultra untuk performa mulus dan konektivitas 5G yang responsif

  • Desain mewah dengan kulit sintetis elegan dan layar lengkung 3D yang nyaman digenggam

Slot SD card
Dimensi layar6.67 inci
Resolusi layar2712 x 1220 p
Kapasitas baterai5.110 mAh
Kamera utama200 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
Kamera depan20 MP
Resolusi rekaman video4K 30 fps
Image stabilization
Hi-res audio
Refresh rate120 Hz
Jenis layarAMOLED
Fitur fast charging(45 watt)
Jaringan5G
View all
No.3

Xiaomi Communication Technology
Xiaomi15T

Harga referensi
Rp8.059.000
Agak Mahal
ChipsetMediatek Dimensity 8400-Ultra
Memory12 GB
Storage
512 GB
Fitur NFC

Tampilan imersif yang tetap ramah mata berkat sertifikasi TÜV

  • MediaTek Dimensity 8400 Ultra 4 nm memberikan performa lancar untuk berbagai aktivitas
  • Kamera ganda Leica 50 MP dilengkapi OIS untuk fotografi tajam dan video 4K
  • Perlindungan Corning Gorilla Glass 7i serta ketahanan air dan debu IP68 meningkatkan daya tahan perangkat
  • Layar AMOLED 6,83 inci dengan 120 Hz dilengkapi perlindungan mata bersertifikat TÜV
  • Penyimpanan UFS 4.1 bersama RAM LPDDR5X mempercepat proses dan respons aplikasi
Slot SD card
Dimensi layar6.83 inci
Resolusi layar2772 x 1280 p
Kapasitas baterai5500 mAh
Kamera utama50 MP (wide), 50 MP (telephoto), 12 MP (ultrawide)
Kamera depan32 MP (wide)
Resolusi rekaman video4K 30/60fps, 1080p 30/60/120/240/960fps
Image stabilization(OIS)
Hi-res audio
Refresh rate120 Hz
Jenis layarAMOLED
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all
No.4

Tecno Mobile
Tecno Camon 40 Pro 5G

Harga referensi
Rp4.199.000
Menengah
ChipsetMediaTek Dimensity 7300 Ultimate
Memory8 GB
Storage
256 GB
Fitur NFC

Chipset Dimensity 7300 bertenaga untuk performa terbaik di kelas 3 jutaan

  • Prosesor MediaTek Dimensity 7300 menghadirkan performa kencang, terbukti mampu menjalankan PUBG hingga 89,4 fps

  • Tombol One-Tap memberi akses cepat, tekan dua kali untuk FlashSnap atau tahan untuk asisten AI Ella

  • Fitur FlashSnap menyimpan 15 frame per detik lalu memilih foto terbaik dengan dukungan algoritma AI canggih

  • Mode AutoSnap otomatis mengabadikan momen tanpa perlu membuka kamera, membuat hasil foto lebih praktis dan spontan

Slot SD card
Dimensi layar6.78 inci
Resolusi layar1080 x 2436 p
Kapasitas baterai5.200 mAh
Kamera utama50 MP (wide), 8 MP (ultrawide)
Kamera depan50 MP (wide)
Resolusi rekaman video4K 60 fps
Image stabilization
Hi-res audio
Refresh rate144 Hz
Jenis layarAMOLED
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all
No.5

Tecno Telecom
InfinixNote 50X 5G+

Harga referensi
Rp2.599.000
Agak Murah
ChipsetMediaTek Dimensity 7300 Ultimate
Memory8 + 8 GB
Storage
256 GB
Fitur NFC

Performa 5G cepat dengan kamera 50 MP ultra jernih

  • Didukung prosesor MediaTek Dimensity 7300 Ultimate untuk kinerja yang lebih bertenaga
  • Penyimpanan internal 256 GB memberikan ruang luas untuk file, aplikasi, dan media
  • Kamera belakang 50 MP dan 2 MP dengan perekaman hingga 4K 30 fps untuk hasil jernih
  • Layar 6,67 inci HD+ menghadirkan pengalaman visual yang imersif dan nyaman di mata
  • Hadir dengan dukungan 5G, NFC, dan One-Tap AI∞ untuk pengalaman lebih praktis
Slot SD card
Dimensi layar6.67 inci
Resolusi layarHD+ (720 x 1600 p)
Kapasitas baterai5200 mAh
Kamera utama50 MP + 2 MP
Kamera depan8 MP
Resolusi rekaman video4K 30 fps, 1080p H-FPS , 1080p 30 fps (kamera belakang), 2K 30 fps , 1080p 30 fps, 720p 30 fps (kamera depan)
Image stabilization
Hi-res audio
Refresh rate60/90/120 Hz
Jenis layarIPS LCD
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all
No.6

Apple
AppleiPhone 13

Harga referensi
Rp8.539.000
Agak Mahal
ChipsetApple A15 Bionic
Memory4 GB
Storage
128 GB, 256 GB, 512 GB, 1 TB
Fitur NFC

Dengan kamera dan performa profesional, andalan para content creator

  • Layar 6,1″ Super Retina XDR OLED dengan HDR, True Tone, dan kecerahan puncak 1200 nits

  • Sistem kamera ganda 12 MP (wide + ultra‑wide) dengan sensor‑shift OIS, Smart HDR 4, dan Cinematic Mode 

  • Cinematic Mode menghasilkan video dengan efek fokus sinematik seperti film profesional

  • Baterai tahan lama dengan hingga 19 jam pemutaran video

Slot SD card
Dimensi layar 6,1 inci
Resolusi layar2532 x 1170 piksel
Kapasitas baterai3240 mAh
Kamera utama12 MP wide camera, 12 MP ultra-wide camera
Kamera depan12 MP
Resolusi rekaman video720p, 1080p, 4K HDR
Image stabilization
Hi-res audio
Refresh rate60 Hz
Jenis layarOLED
Fitur fast charging
Jaringan
View all
No.7

Samsung Electronics
SamsungGalaxy A26 5G

Harga referensi
Rp3.899.000
Agak Murah
ChipsetSamsung Exynos 1380
Memory8 GB
Storage
256 GB
Fitur NFC

Navigasi lebih mudah untuk semua pengguna dengan One UI 7

  • One UI 7 pada Android 15 memberikan tampilan clean dan navigasi mudah untuk semua kalangan
  • Dukungan OIS pada triple camera membantu menjaga kualitas foto dan video tetap stabil
  • Visual lebih hidup hadir melalui layar Super AMOLED 6,7 inci FHD+ dan refresh rate 120 Hz
  • Sertifikasi IP67 serta Gorilla Glass Victus memberikan ketahanan ekstra terhadap debu dan air
  • Baterai 5.000 mAh dengan dukungan 25 watt fast charging mendukung aktivitas seharian lebih optimal
Slot SD card(up to 2 TB)
Dimensi layar6.7 inci
Resolusi layar1080 x 2340 p
Kapasitas baterai5000 mAh
Kamera utama50 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
Kamera depan13 MP (wide)
Resolusi rekaman video4K 30fps, 1080p 30fps, 720p 480fps
Image stabilization(OIS)
Hi-res audio
Refresh rate120 Hz
Jenis layarSuper AMOLED
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all
No.8

OPPO
OPPOReno13 5G

Harga referensi
Rp8.699.000
Agak Mahal
ChipsetMediatek Dimensity 8350
Memory12 GB
Storage
256 GB
Fitur NFC

Syuting dan editing jadi efisien dengan berbagai fitur AI

  • Kameranya kombinasi 50 MP wide + 8 MP ultrawide + 2 MP mono mendukung foto dan video 4K tajam dalam berbagai sudut pandang
  • Fitur AI seperti Livephoto, AI Clarity Enhancer, dan AI Eraser memudahkan pengeditan cepat untuk konten estetis
  • Layar AMOLED 6,59″ 120 Hz dengan kecerahan hingga 1.200 nits tampilkan detail warna cerah, ideal untuk editing visual
  • Baterai 5.600 mAh + pengisian cepat 80 W memastikan produksi konten seharian tanpa khawatir kehabisan daya
Slot SD card
Dimensi layar6.59 inci
Resolusi layar1256 x 2760 p
Kapasitas baterai5450 mAh
Kamera utama50 MP (wide), 8 MP (ultrawide)
Kamera depan50 MP (wide)
Resolusi rekaman video4K 30/60fps, 1080p 30/60/120fps
Image stabilization(OIS)
Hi-res audio
Refresh rate120 Hz
Jenis layarAMOLED
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all
No.9

realme
realmeGT 7

Harga referensi
Rp6.999.000
Agak Mahal
ChipsetMediaTek 9400e
Memory12 GB
Storage
256 GB
Fitur NFC

Dimensity 9400e menghadirkan performa gaming dan video sinematik 4K

  • Chipset flagship Dimensity 9400e hasil kolaborasi realme dan MediaTek mendukung kecepatan tinggi serta efisiensi daya optimal

  • AI Gaming Coach memberi analisis real-time pada game FPS dan MOBA, membantu meningkatkan strategi bermain lebih cerdas

  • Fitur full-scene 4K cinematic video mendukung perekaman 4K 60 fps Dolby Vision hingga 8K yang memukau

  • Al Planner dengan ketukan dua kali memindai layar, mengekstrak informasi penting, lalu membuat jadwal otomatis

Slot SD card
Dimensi layar6.78 inci
Resolusi layar2780 × 1264 p
Kapasitas baterai7000 mAh
Kamera utama50 MP (wide), 50 MP (telephoto), 8 MP (ultrawide)
Kamera depan32 MP (wide)
Resolusi rekaman video8K 30 fps
Image stabilization(OIS)
Hi-res audio
Refresh rate120 Hz
Jenis layarAMOLED
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all
No.10

Vivo Mobile Indonesia
vivo Y19s GT 5G

Harga referensi
Rp1.999.000
Lebih Murah
ChipsetMediatek Dimensity 6300 5G
Memory6 GB
Storage
128 GB
Fitur NFC

Main sambil balas pesan tanpa jeda berkat Funtouch OS 15

  • Ultra Game Mode di Funtouch OS 15 memungkinkan pengaturan cepat dan membuka jendela kecil tanpa keluar dari game

  • Fitur Game Small Window mendukung tampilan panduan atau chat sambil tetap bermain dalam mode landscape

  • Chipset Dimensity 6300 dengan GPU Mali-G57 mendukung koneksi stabil dan performa cukup untuk game kasual hingga menengah

  • Baterai BlueVolt 5.500 mAh dengan struktur pelindung 7 lapis menjaga perangkat tetap kuat, tahan lama, dan siap digunakan seharian

Slot SD card(up to 2 TB)
Dimensi layar6.74 inci
Resolusi layar1600 x 720 p
Kapasitas baterai5500 mAh
Kamera utama50 MP (wide)
Kamera depan5 MP (wide)
Resolusi rekaman video1080p 30fps
Image stabilization
Hi-res audio
Refresh rate90 Hz
Jenis layarIPS LCD
Fitur fast charging
Jaringan5G
View all

Baca juga rekomendasi HP lainnya di sini

Jika Anda masih mempertimbangkan pilihan berdasarkan anggaran, kami juga telah menyiapkan rekomendasi HP berdasarkan rentang harga. Mulai dari HP 1 jutaan hingga 3 jutaan, semuanya bisa Anda temukan dalam artikel-artikel berikut ini. Klik tautannya untuk mengetahui fitur unggulan dan tips memilihnya.

5 Rekomendasi HP 5G terbaik

No. 1: Xiaomi Communication Technology POCOX7 Pro 5G

No. 2: Xiaomi Communication TechnologyRedmiNote 14 Pro 5G

No. 3: Xiaomi Communication TechnologyXiaomi15T

No. 4: Tecno MobileTecno Camon 40 Pro 5G

No. 5: Tecno TelecomInfinixNote 50X 5G+

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.

Populer
Rekomendasi Produk Terlaris Terkait HP 5G

HP Vivo Harga 2 Jutaan dengan Kamera

10 Produk

Populer
favlist Terkait Handphone & tablet

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.