mybest
Eyebrow

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Makeup mata
  4. 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023)

Eyebrow powder mampu memberi sentuhan akhir yang halus dan alami pada alis. Warnanya pun beragam, seperti cokelat, khaki, atau abu-abu yang bisa disesuaikan dengan warna rambut. Kini sudah tersedia beragam merek eyebrow powder untuk membingkai alis Anda sesuai keinginan, mulai dari produk lokal hingga impor.

Kali ini kami akan memperkenalkan produk eyeshadow powder yang bagus dan menjelaskan poin-poin yang perlu diperhatikan dalam pemilihannya. Anda bisa memilih produk dari merek ternama, seperti Maybelline, Anastasia Beverly Hills, serta Too Faced. Artikel ini sudah ditinjau oleh makeup artist kami, Teh Dini. Selamat membaca!
Diperbaharui 14/07/2023
Dini Indriyani
Pakar
Makeup artist
Dini Indriyani

Sering disapa Teh Dini, makeup artist yang berfokus pada wedding makeup ini memulai perjalanan profesionalnya sejak 2011 di Bandung. Dini kemudian melanjutkan kariernya di Jakarta sejak 2013. Meskipun memiliki spesialisasi di bidang airbrush makeup, Dini juga menguasai genre makeup yang lain. Karena itu, sejak 2016 Dini aktif memberikan workshop serta private class di berbagai kota. Dini juga pernah menjadi mentor di Sanggar Liza Beauty Course sampai tahun 2019.

Profil Dini Indriyani
Lanjut membaca
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Daftar isi

Pesona eyebrow powder

Pesona eyebrow powder

Sesuai namanya, eyebrow powder adalah produk makeup untuk alis yang hadir dalam bentuk bubuk. Eyebrow powder menarik perhatian berkat kemampuannya menyempurnakan bentuk alis dan mengisi bagian alis yang kosong sehingga tampak penuh. 


Nah, berikut ini berbagai keunggulan serta keterbatasan eyebrow powder.

  • Memberikan tampilan akhir yang lebih natural.
  • Sesuai digunakan oleh pemula sebab cenderung mudah dikoreksi bila terjadi kesalahan.
  • Relatif lebih mudah membuat kesan gradasi pada warna alis.
  • Tampak patchy jika kulit wajah kering.
  • Harganya cenderung lebih tinggi dibandingkan dengan pensil alis.
  • Tidak bisa digunakan untuk eyebrow yang tipis sekali. Supaya hasilnya nyata, Anda perlu mengombinasikannya dengan produk lain seperti liquid eyebrow dan spidol alis.

Berkolaborasi dengan pakar: Cara memilih eyebrow powder

Alis merupakan bagian penting yang menentukan kesan pada wajah. Jadi, Anda tentu ingin memilih produk eyebrow powder yang cocok dengan Anda, bukan? Untuk itu, mari perhatikan beberapa cara dalam memilih eyebrow powder yang tepat.
1

Pilih yang sesuai dengan warna rambut

Pilih yang sesuai dengan warna rambut

Ketika memilih produk eyebrow powder, penting untuk memilih warna yang sesuai dengan warna rambut Anda. Supaya tidak terlihat janggal, Anda bisa memilih eyebrow powder yang warnanya satu tone lebih cerah daripada warna rambut


Simak panduan pemilihan warna sesuai warna rambut berikut ini untuk mendapatkan eyebrow powder yang tepat!

  • Jika Anda memiliki rambut berwarna ash, Anda bisa memilih eyebrow powder warna ash brown atau abu-abu. 
  • Apabila rambut Anda berwarna terang, pilih warna light brown. 
  • Untuk rambut kemerahan, eyebrow powder dengan warna pink brown lebih pas digunakan. 
  • Pemilik rambut hitam, cobalah untuk menggunakan eyebrow powder dengan warna sedikit lebih cerah seperti abu-abu atau cokelat gelap.
2

Tentukan berdasarkan tipe produk

Eyebrow powder memiliki berbagai variasi produk seperti tipe palet dan tipe chip. Karena memiliki karakteristik dan keunggulan masing-masing, pilih tipe yang memenuhi kebutuhan Anda. Apabila masih bingung, Anda juga dapat menggunakan kombinasi dari kedua tipe tersebut seperti beberapa makeup artist profesional.

Tipe palet, mudah disesuaikan warnanya

Tipe palet, mudah disesuaikan warnanya
Eyebrow powder tipe palet biasanya memiliki beberapa warna dalam satu set sehingga memudahkan Anda memilih warna sesuai preferensi. Karena mudah dicocokkan dengan berbagai warna rambut, tipe ini cocok untuk Anda yang sering mengganti warna rambut

Ada juga beberapa produk multifungsi yang dapat digunakan tidak hanya untuk alis, tetapi juga untuk membuat shading pada hidung. Kami menyarankan Anda memiliki kuas cadangan saat memakai eyebrow powder tipe palet agar tidak tercampur.

Tipe chip, praktis dan hemat waktu penggunaan

Tipe chip, praktis dan hemat waktu penggunaan
Anda tidak perlu lagi menyiapkan eyebrow brush secara terpisah ketika menggunakan tipe chip. Praktis, kan? Anda dapat menyelesaikan makeup alis dalam waktu singkat. Jadi, dapat dikatakan bahwa tipe ini adalah tipe yang cocok bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu untuk berias. 

Tipe ini juga pas digunakan untuk touch up ketika Anda berada di luar rumah. Namun, eyebrow powder tipe chip lebih ideal untuk eyebrow yang sudah tebal. Jika digunakan pada eyebrow yang tipis, ada kemungkinan produknya menempel di kulit

Dual type, gabungan powder dan pensil

Dual type, gabungan powder dan pensil
Selain itu, ada eyebrow powder tipe ganda atau dual type yang merupakan gabungan tipe pensil dan tipe powder. Anda dapat mengisi bagian pangkal alis menggunakan powder sehingga hasilnya natural. Selanjutnya, gunakan bagian pensil untuk menggambar ujung alis yang mengerucut.

Hanya dengan satu produk, Anda dapat menyelesaikan makeup alis secara sempurna. Lebih dari itu, tipe ini juga memiliki bentuk yang ramping sehingga akan menghemat tempat pada pouch makeup Anda.

3

Cari yang tahan lama

Cari yang tahan lama

Apabila Anda harus tampil on point sepanjang hari, tentunya ketahanan riasan perlu menjadi pertimbangan. Karena itu, carilah eyebrow powder dengan klaim smudge proof untuk tampilan yang lebih awet. Di samping itu, Anda dapat mempertimbangkan produk dengan kandungan emolien atau wax agar eyebrow powder menempel lebih lama.


Formula emolien atau wax mungkin Anda temukan langsung di dalam produk atau terpisah. Untuk jenis yang terpisah, palet akan terdiri dari eyebrow powder serta wax. Anda perlu mengoleskan wax terlebih dahulu pada alis, baru membaurkan eyebrow powder.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi eyebrow powder terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk eyebrow powder terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.Disclaimer: Sepuluh produk di bawah ini murni rekomendasi mybest dan bukan dari Dini Indriyani.
Ranking popularitas
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Make Over

Eye Brow Definition Kit

Make Over Eye Brow Definition Kit 1枚目

Formula yang halus untuk mengisi, membentuk, dan mempertegas alis Anda

2

Madame Gie

Brow Draw Eyebrow

Madame Gie Brow Draw Eyebrow 1枚目

Inilah eyebrow powder berkualitas yang harganya ramah di kantong!

3

Focallure

3 Colors Eyebrow Powder

Focallure 3 Colors Eyebrow Powder 1枚目

Miliki tampilan alis sempurna layaknya hasil riasan make up artist profesional!

4

Maybelline

Fashion Brow Duo Shaper

Maybelline Fashion Brow Duo Shaper 1枚目

Dilengkapi pencil tip mungil dan spons silikon, bentuk alis menjadi presisi serta penuh

5

Anastasia Beverly Hills

Brow Powder Duo

Anastasia Beverly Hills Brow Powder Duo 1枚目

Tidak sulit lagi mengaplikasikan teknik ombre!

6

MAC

Shape+Shade Brow Tint

MAC Shape+Shade Brow Tint 1枚目

Mau alis tetap on point saat berolahraga? Bisa!

7

Barry M

It's A Brow Thing Eyebrow Powder

Barry M It's A Brow Thing Eyebrow Powder 1枚目

Bebas dari animal testing, pilihan yang lebih eco-friendly

8

Rimmel London

Brow This Way Eyebrow Sculpting Kit

Rimmel London Brow This Way Eyebrow Sculpting Kit 1枚目

Formula yang tahan lama, alis photo-ready sepanjang hari bukan lagi sekadar impian

9

SILKYGIRL

Perfect Brow Liner & Powder

SILKYGIRL Perfect Brow Liner & Powder 1枚目

Wujudkan tampilan alis 3D dengan sempurna!

10

Benefit Cosmetics

Foolproof Brow Powder

Benefit Cosmetics Foolproof Brow Powder 1枚目

Dengan kemasan yang menduplikasi bentuk alis untuk memudahkan pengaplikasian

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Make OverEye Brow Definition Kit

Eye Brow Definition Kit Gambar 1
Sumber: makeoverforall.com
Harga referensi
Mulai dari Rp118.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp118.000,00

Formula yang halus untuk mengisi, membentuk, dan mempertegas alis Anda

Apabila alis Anda tergolong tipis, Eye Brow Definition Kit ini perlu ada dalam makeup pouch Anda. Dengan formula yang halus, produk ini siap mengisi, membentuk, serta mempertegas bentuk alis Anda.


Di dalam palet pilihan Anda, terdapat dua warna yang kompatibel serta dapat dicampur. Jadi, Anda bisa dengan mudah bereksperimen dengan warnanya agar terasa cocok dengan penampilan Anda.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Madame GieBrow Draw Eyebrow

Harga referensi
Mulai dari Rp30.000,00

Inilah eyebrow powder berkualitas yang harganya ramah di kantong!

Untuk Anda yang menginginkan eyebrow powder berkualitas dengan harga terjangkau, jatuhkanlah pilihan kepada produk dari Madame Gie ini. Walaupun harganya terbilang sangat terjangkau, kualitasnya tidak perlu Anda ragukan. 


Produk ini hadir dengan formula waterproof dan memiliki berbagai varian warna yang bisa disesuaikan dengan preferensi Anda. Lebih dari itu, produk ini juga multipurpose, lho! Selain untuk merias alis, Anda dapat menggunakannya sebagai contour wajah. Praktis sekali, bukan? 

No.3

Focallure3 Colors Eyebrow Powder

Harga referensi
Mulai dari Rp77.000,00

Miliki tampilan alis sempurna layaknya hasil riasan make up artist profesional!

Anda perlu menghadiri resepsi pernikahan dan ingin tampilan alis sempurna seolah hasil riasan make up artist profesional? Tidak perlu panik sebab ada 3 Colors Eyebrow Powder dari Focallure yang bisa menjadi solusi. Dibekali dengan formula smudge proof dan blendable, produk ini siap memberikan riasan alis yang menawan.


Cukup oleskan produk ini secara perlahan dan tidak terlalu ditekan, niscaya bentuk alis sempurna menjadi milik Anda. Jangan lupa, ikuti alur asli rambut alis Anda untuk memperoleh tampilan yang natural.

No.4

MaybellineFashion Brow Duo Shaper

Harga referensi
Mulai dari Rp109.000,00

Dilengkapi pencil tip mungil dan spons silikon, bentuk alis menjadi presisi serta penuh

Dengan menggunakan dua ujung produk ini, Anda bisa mendapatkan alis yang terlihat natural, penuh, dan bertahan sampai 12 jam. Eyebrow powder ini termasuk produk yang waterproof sehingga sangat cocok untuk Anda yang aktif di luar rumah.


Ujung pensil yang berukuran hanya 2 mm akan membantu Anda lebih mudah dalam membingkai alis dengan presisi. Selain itu, ujung spons untuk powder-nya terbuat dari bahan silikon yang lembut untuk memberikan hasil akhir yang penuh. Benar-benar kombinasi sempurna untuk riasan alis Anda!
No.5

Anastasia Beverly HillsBrow Powder Duo

Harga referensi
Mulai dari Rp310.000,00

Tidak sulit lagi mengaplikasikan teknik ombre!

Brow Powder Duo dilengkapi dengan dua warna berbeda dalam satu palet. Setiap pigmen warna mempunyai karakter yang padat, tetapi halus sehingga mudah dibaurkan. Karena itu, kami merekomendasikan produk ini untuk Anda yang gemar mengaplikasikan teknik ombre pada alis.


Tidak hanya itu, Anda bisa menciptakan berbagai tampilan dengan eyebrow powder ini, mulai dari natural, bold, hingga dramatis. Terlebih, produk ini menawarkan 11 warna yang bisa dipilih sesuai dengan warna rambut serta undertone kulit Anda.

No.6

MACShape+Shade Brow Tint

Harga referensi
Mulai dari Rp365.000,00

Mau alis tetap on point saat berolahraga? Bisa!

Produk keluaran high-end brand MAC ini merupakan perpaduan antara tipe liquid dan powder. Anda bisa menggambar alis menggunakan sisi liquid, lalu mengisinya dengan powder yang ada di ujung satunya. Powder-nya telah diinfus dengan wax sehingga alis akan terlihat lebih halus dan pewarna alis menempel dengan baik!

Karena formulanya tahan air dan kelembapan, eyebrow powder ini sesuai digunakan ketika Anda berolahraga. Selain itu, MAC juga mengeklaim bahwa produk buatannya ini smudgeproof sehingga tidak akan mudah luntur ketika tersentuh atau tergosok. Plus, aplikatornya ramping sehingga memudahkan Anda membentuk serat alis.
No.7

Barry MIt's A Brow Thing Eyebrow Powder

Harga referensi
Mulai dari Rp85.000,00

Bebas dari animal testing, pilihan yang lebih eco-friendly

Apakah Anda sedang mencari alternatif produk makeup mata yang lebih eco-friendly? Jika jawabannya adalah iya, pertimbangkanlah eyebrow powder dari Barry M yang bebas dari animal testing ini. Dengan komposisi 100% vegan dan cruelty-free, produk ini tentunya lebih ramah bagi lingkungan.


Di samping itu, produk ini juga tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Aplikator dengan ujung lembut pada eyebrow powder ini bisa memberikan tampilan alis yang lebih tebal. Ditambah lagi, tekstur powder yang lembut akan mampu mengisi alis dengan warna yang terkesan halus.

No.8

Rimmel LondonBrow This Way Eyebrow Sculpting Kit

Harga referensi
Mulai dari Rp85.000,00

Formula yang tahan lama, alis photo-ready sepanjang hari bukan lagi sekadar impian

Brow This Way Eyebrow Sculpting Kit ini dirancang dengan formula yang tahan lama dan ringan. Jadi, pilihlah produk ini bila Anda perlu tampil optimal sepanjang hari. Eyebrow powder ini dilengkapi dengan angled brush dan combing brush untuk pengaplikasian yang presisi sehingga mudah digunakan.

Anda cukup mengikuti dua langkah mudah dalam mengaplikasikan produk ini. Pertama, oleskan wax untuk membentuk outline alis, kemudian isi dengan powder untuk mendapatkan hasil akhir yang natural. Dengan begitu mudah, Anda bisa mendapatkan alis yang terlihat photo-ready setiap saat!
No.9

SILKYGIRLPerfect Brow Liner & Powder

Harga referensi
Mulai dari Rp59.500,00

Wujudkan tampilan alis 3D dengan sempurna!

Eyebrow powder ganda dari SILKYGIRL ini didesain untuk Anda yang ingin mendapatkan alis 3D yang terlihat penuh dan sempurna. Formulanya yang mudah membaur pada alis memudahkan Anda membentuk alis dengan lebih cepat sehingga nyaman digunakan.

Dapatkan alis yang Anda impikan dengan menggunakan ujung pensil untuk membentuk garis alis. Untuk menampilkan alis yang terlihat alami dan terkesan lembut, Anda bisa mengisi area yang tersisa dengan ujung powder-nya.
No.10

Benefit CosmeticsFoolproof Brow Powder

Harga referensi
Mulai dari Rp440.000,00

Dengan kemasan yang menduplikasi bentuk alis untuk memudahkan pengaplikasian

Pengamasan yang unik, yaitu menduplikasi bentuk alis, menjadikan produk ini layak dimiliki Anda yang gemar mengoleksi makeup. Kemasan yang menarik ini tentu dibuat bukan tanpa alasan, melainkan agar Anda lebih mudah mengaplikasikan produk. Anda tinggal mengikuti penggunaan warna seperti pada kemasan. 


Dua gradasi warna yang disajikan pada pan berbentuk alis sangat membantu mencegah kesalahan dalam pengaplikasian, bahkan bagi pemula. Selain itu, produk bertekstur lembut seperti beledu ini didesain untuk menciptakan alis yang terlihat penuh dan natural. Bila Anda tidak memiliki waktu untuk touch up, produk ini bisa diandalkan karena mampu bertahan sampai 12 jam!

Tips dari makeup artist kami, Dini Apriyani

Tips dari makeup artist kami, Dini Apriyani

Berikut adalah tips agar eyebrow Anda on point sepanjang hari:

  1. Gunakan wax dengan spoolie bersih searah bulu eyebrow.
  2. Gunakan compact eyebrow untuk menutupi seluruh eyebrow.
  3. Bingkai eyebrow menggunakan liquid eyebrow.
  4. Baurkan dengan eyebrow powder dengan teknik gradasi.

  5. Rapikan dengan concealer atau liquid foundation agar bentuknya sempurna.

Baca juga rekomendasi tint eyebrow dan maskara alis terbaik di sini!

Disarankan untuk menggunakan tint eyebrow sebagai base sebelum memakai eyebrow powder. Dengan menggunakan tint eyebrow, makeup alis Anda tidak akan hilang, bahkan setelah mencuci wajah selama beberapa hari. Selain itu, kami juga merekomendasikan Anda untuk menggunakan maskara alis agar riasan alis tampak makin on point. Silakan baca rekomendasi lengkapnya pada artikel di bawah ini.

Kesimpulan

Eyebrow powder akan menyempurnakan riasan Anda, terutama bagi Anda yang menyukai makeup natural. Pilih yang sesuai warna rambut supaya hasil terlihat lebih menyatu. Anda juga bisa memilih berdasarkan tipe produk, tipe palet yang mudah disesuaikan warnanya atau tipe chip yang praktis.

Dual type yang merupakan gabungan antara eyebrow powder dan pensil alis pun dapat menjadi pertimbangan. Pilihlah yang penggunaannya paling mudah menurut Anda dan dapatkan bentuk alis yang sempurna!

5 Rekomendasi Eyebrow Powder terbaik

No. 1: Make OverEye Brow Definition Kit

No. 2: Madame GieBrow Draw Eyebrow

No. 3: Focallure3 Colors Eyebrow Powder

No. 4: MaybellineFashion Brow Duo Shaper

No. 5: Anastasia Beverly HillsBrow Powder Duo

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Makeup mata
  4. 10 Eyebrow Powder Terbaik - Ditinjau oleh Makeup Artist (Terbaru Tahun 2023)