mybest
Meja

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Interior & furnitur
  3. Ruang tamu & keluarga
  4. 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Kegiatan belajar, baik di rumah maupun sekolah, tidaklah lepas dari penggunaan meja belajar. Agar makin nyaman, temukanlah meja belajar lipat yang mudah digunakan dan tidak membuat sempit ruangan. Ada berbagai desain, harga, dan ukuran yang ditawarkan.


Supaya Anda tidak bingung, kami akan menjelaskan tips memilih dan merekomendasikan meja belajar lipat yang bagus. Berbagai meja belajar anak lipat berbahan kayu dari merek Cubic Home & Living dan Informa pun akan kami bahas di sini. Tidak hanya untuk anak, Anda juga akan menemukan meja belajar lipat terbaik untuk orang dewasa. Disimak, ya!

Diperbaharui 14/07/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Apa kelebihan meja belajar lipat?

Apa kelebihan meja belajar lipat?

Ukuran kamar yang minim sering menjadi permasalahan tersendiri ketika ingin membeli furnitur, contohnya meja belajar. Dalam hal ini, meja belajar lipat dapat menjadi jawaban yang tepat. 


  • Ukuran yang kecil, bobot yang ringan, dan desain yang portable membuat meja belajar lipat dapat dipindahkan dengan mudah. 

  • Meja belajar lipat tidak hanya mudah dipindahkan, tetapi juga mudah dibersihkan. Anda hanya perlu menggunakan tisu atau kain lap untuk membersihkannya. 

  • Setelah itu, Anda dapat melipatnya dan menyimpannya di samping lemari. Alhasil, meja belajarnya tidak akan mengganggu mobilitas Anda dan anak-anak ketika berada di dalam kamar.

  • Meja belajar lipat juga akan membuat badan berada dalam posisi duduk yang tegap ketika belajar. Posisi tersebut tentunya akan memengaruhi mood belajar. Apabila mood belajar bagus, hasil belajar pun kemungkinan akan menjadi lebih maksimal.

Cara memilih meja belajar lipat

Meja lipat untuk belajar untuk Anda atau si kecil tersedia dalam beragam model, bahan, dan ukuran. Agar Anda tidak salah pilih, berikut ini kami jelaskan terlebih dahulu cara memilihnya.

1

Kenali bahan yang digunakan

Umumnya, meja belajar lipat dibuat dari tiga jenis bahan, yaitu metal, plastik, dan kayu. Ketiga bahan tersebut memiliki keunggulan masing-masing, Anda bisa memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Bahan metal: Kuat untuk digunakan jangka panjang

Bahan metal: Kuat untuk digunakan jangka panjang

Anda akan menemukan meja lipat untuk belajar yang dibuat menggunakan bahan metal. Produk berbahan metal tidak mudah patah. Selain itu, beberapa produk berbahan metal juga tahan terhadap karat. Jika Anda mencari meja belajar lipat untuk dipakai dalam jangka panjang, meja belajar lipat berbahan metal pantas diperhitungkan.


Akan tetapi, beberapa meja belajar lipat berbahan metal memiliki bobot yang lebih berat dibandingkan produk berbahan plastik dan kayu. Hal tersebut mungkin bisa membuat Anda atau si kecil mengalami kesulitan saat hendak mengangkat atau memindahkannya. Pertimbangkan baik-baik sebelum Anda menentukan pilihan.

Bahan plastik: Ekonomis, ringan, dan modelnya variatif

Bahan plastik: Ekonomis, ringan, dan modelnya variatif

Meja belajar lipat plastik tidak hanya memiliki harga yang bersahabat, tetapi juga tersedia dalam berbagai bentuk menarik. Si kecil kemungkinan akan menyukainya ketika melihat pada pandangan pertama. Produk berbahan plastik biasanya juga memiliki bobot yang ringan sehingga mudah diangkat meski oleh anak kecil sekalipun.


Namun, pastikan anak Anda tidak terlalu sering meletakkan benda berat di atas meja berbahan plastik. Hal tersebut penting mengingat meja plastik rentan patah. Meski begitu, pengembangan terus dilakukan sehingga meja belajar berbahan plastik makin kuat digunakan. Meja lipat plastik dapat menjadi pilihan tepat apabila Anda mencari meja belajar yang modelnya variatif dan mudah dibawa anak-anak.

Bahan kayu: Ketahanan dan bobotnya seimbang

Bahan kayu: Ketahanan dan bobotnya seimbang

Meja belajar lipat kayu lebih tahan banting daripada plastik, tetapi tidak sekuat bahan metal. Selain itu, bobotnya pun termasuk menengah, tidak terlalu berat dan tidak pula terlalu ringan. Karakteristik tersebut membuat meja belajar lipat kayu pas dipilih jika Anda menyukai produk yang balance


Tampilan yang cantik dan natural membuat meja belajar lipat bahan kayu tampak beda dan memiliki keunikan tersendiri. Namun, Anda harus menjaganya supaya tidak terkena tumpahan air karena bisa menyebabkan kayu menjadi lapuk.

2

Sesuaikan desain meja dengan penggunanya

Anda bisa menemukan berbagai jenis meja belajar lipat di pasaran dan membelinya dengan mudah melalui toko belanja online. Namun, sebelum melakukan transaksi, Anda perlu menyesuaikan desain meja dengan orang yang akan menggunakannya. Agar makin jelas, langsung saja simak pembahasannya di bawah ini.

Anak-anak: Meja dengan karakter yang lucu dan berdesain fungsional

Anak-anak: Meja dengan karakter yang lucu dan berdesain fungsional

Anak-anak akan menyukai benda-benda yang visualnya menarik. Apabila meja belajar lipat menampilkan karakter kartun favoritnya, tentu si kecil akan makin bersemangat belajar. Selain memiliki visual yang menarik, Anda juga bisa memilih produk yang berdesain fungsional. 


Sebagai contoh, pilihlah meja yang dilengkapi permainan teka-teki silang. Jadi, si kecil bisa belajar tentang hal baru saat melihat permukaan meja belajar lipat tersebut. Sebagai tambahan, pastikan juga meja lipat tersebut memiliki pinggiran yang tidak lancip agar tidak membahayakan buah hati tercinta.

Dewasa: Meja dengan kelebihan tambahan dapat dipertimbangkan

Dewasa: Meja dengan kelebihan tambahan dapat dipertimbangkan
Sumber: cubichomeliving.com

Anak yang sudah remaja atau orang dewasa membutuhkan meja lipat yang berbeda dengan anak kecil. Dalam hal ini, Anda mungkin bisa mempertimbangkan meja belajar lipat yang bisa digunakan sebagai meja laptop.


Agar kenyamanan selama menggunakan laptop bisa terjaga, Anda sebaiknya memilih meja yang kemiringannya dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu, pastikan juga ada kelebihan khusus yang berhubungan dengan laptop, seperti cooler atau tempat menyimpan mouse. Meja belajar lipat untuk anak remaja atau orang dewasa sebaiknya harus lebih fungsional.

3

Perhatikan ukuran dan ketinggian meja lipat belajar

Perhatikan ukuran dan ketinggian meja lipat belajar

Meja lipat untuk belajar didesain dalam berbagai macam ukuran. Nah, hal yang tak boleh dilupakan ketika memilih meja lipat untuk Anda atau anak-anak adalah ketinggian mejanya. 


  • Ketinggian meja yang disarankan untuk anak-anak adalah 3–5 cm lebih tinggi dari dudukan siku si kecil. Namun, hal tersebut mungkin akan sulit diketahui jika Anda membeli produk dari toko online. Maka dari itu, Anda bisa memilih meja yang ketinggiannya 19-28 cm.

  • Anda yang sering menggunakan laptop ketika belajar memerlukan meja dengan ukuran yang lebih besar atau lebar. Produk dengan tinggi sekitar 30–70 cm pun dapat dijadikan pilihan. Perlu diperhatikan, makin besar ukuran mejanya, makin besar area penyimpanan yang dibutuhkan. Anda juga harus memastikan kaki mejanya kokoh agar bisa menahan beban yang lebih berat. 

Selain itu, jangan lupa untuk memastikan mejanya mendukung posisi duduk yang tegap supaya Anda tidak mengalami cedera. Cek juga ada tidaknya gagang atau lubang gagang pada meja pilihan Anda. Meja yang dilengkapi gagang atau lubang gagang tentu akan makin mudah dibawa dan disimpan.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi meja belajar lipat terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk meja belajar lipat terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Ranking popularitas
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

NAPOLLY

Meja Lipat Anak

NAPOLLY Meja Lipat Anak 1枚目

Buka bagian atasnya dan simpan alat tulis dengan rapi!

2

Wooden Projects

Meja Belajar SerbagunaMBJ

Wooden Projects Meja Belajar Serbaguna 1枚目

Pilihan warnanya menarik, harganya pun terjangkau

3

Parim

Meja Lipat PR-126

Parim Meja Lipat  1枚目

Slot tabletnya sangat mendukung perkuliahan online

4

Informa

Oxy Meja Lipat

Informa Oxy Meja Lipat 1枚目

Ubah kemiringan sebagian sisi mejanya sesuka Anda

5

Pengrajin.com

Meja Belajar Dan Kerja Lipat Minimalis EditionMsb05

Pengrajin.com Meja Belajar Dan Kerja Lipat Minimalis Edition 1枚目

Ukurannya tinggi, pas diletakkan di ruang kerja

6

Tataruma

Deska - Meja Lipat Portable Estetik Minimalis Ala Korea

Tataruma Deska - Meja Lipat Portable Estetik Minimalis Ala Korea 1枚目

Lengkapi ruangan bergaya ala Korea dengan produk ini!

7

Cubic Home & Living

Meja Lipat Dinding Minimalis Motif KayuYAGI FT 60

Cubic Home & Living Meja Lipat Dinding Minimalis Motif Kayu 1枚目

Angkat saat ingin digunakan dan turunkan setelah selesai dipakai

8

Panda Home

Meja Lipat Koper Meja Portable

Panda Home Meja Lipat Koper Meja Portable 1枚目

Meja belajar lipat versatile! Ukuran super panjang dan kaki mudah diatur

9

Mee-Do

Meja Lipat Laptop Belajar Anak Folding Table Karakter

Mee-Do Meja Lipat Laptop Belajar Anak Folding Table Karakter 1枚目

Tersedia banyak pilihan karakter yang menggemaskan

10

Mikado

Folding Table All About Sea

Mikado Folding Table All About Sea 1枚目

Teka-teki silangnya bisa membantu si kecil belajar bahasa inggris

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

NAPOLLYMeja Lipat Anak

Meja Lipat Anak Gambar 1
Sumber: shopee.co.id
Meja Lipat Anak Gambar 2
Sumber: shopee.co.id
Meja Lipat Anak Gambar 3
Sumber: shopee.co.id
Meja Lipat Anak Gambar 4
Sumber: shopee.co.id
Meja Lipat Anak Gambar 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Mulai dari Rp165.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp165.000,00

Buka bagian atasnya dan simpan alat tulis dengan rapi!

Si kecil bisa belajar tanpa membuat alat tulisnya berantakan jika Anda memberikan meja lipat dari NAPOLLY ini. Bagian atas mejanya bisa dibuka dan Anda akan menemukan tempat penyimpanan. Berbagai peralatan anak, seperti pensil, pensil warna, penghapus, dan serutan bisa disimpan di dalamnya. Dengan begitu, alat tulis tersusun dengan rapi dan si kecil pun bisa belajar lebih nyaman.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Wooden ProjectsMeja Belajar SerbagunaMBJ

Harga referensi
Mulai dari Rp80.000,00

Pilihan warnanya menarik, harganya pun terjangkau

Apabila Anda mempertimbangkan bujet yang ramah di kantong, meja lipat untuk belajar ini sangat cocok dipilih. Wooden Projects meluncurkan meja lipat dengan lima pilihan warna yang soft, yaitu pink, blue, purple, green, dan orange


Di kedua sisinya juga dilengkapi dengan lubang yang akan mempermudah Anda saat membawanya. Segala kelebihan tersebut bisa Anda dapatkan hanya dengan harga delapan puluh ribuan saja. lho!

No.3

ParimMeja Lipat PR-126

Harga referensi
Mulai dari Rp199.000,00

Slot tabletnya sangat mendukung perkuliahan online

Meja belajar lipat ini cocok sekali untuk para mahasiswa yang selalu menggunakan tablet untuk mengikuti kuliah online. Detail slot tablet membuat kegiatan tatap muka menjadi lebih mudah karena Anda tidak perlu memegangi tablet sepanjang waktu. 


Terlebih, detail tersebut juga membuat area meja jadi lebih luas. Alhasil, Anda bisa mencatat materi penting selama perkuliahan. Produk ini juga dilengkapi dengan slot gelas antiselip sehingga Anda bisa menyimpan minuman favorit untuk menemani perkuliahan online.

No.4

InformaOxy Meja Lipat

Harga referensi
Mulai dari Rp199.000,00

Ubah kemiringan sebagian sisi mejanya sesuka Anda

Kelebihan:

  • Desain lipat dan portabel yang bisa Anda bawa ke mana saja
  • Ukurannya minimalis sehingga hemat space

Kekurangan:

  • Kurang cocok untuk Anda yang membutuhkan meja belajar dengan fungsi lengkap dan alas meja yang lebar

Apakah Anda sedang mencari meja belajar lipat dengan kemiringan yang mudah diubah dan tetap dilengkapi sisi meja datar? Meja belajar Informa ini adalah jawabannya! Sisi kanan produk ini dirancang datar dan tidak bisa dimiringkan. Anda bisa menggunakannya untuk meletakkan botol minum, palet cat air, tempat pensil, dan sebagainya.


Sementara itu, sisi kirinya dapat diubah kemiringannya sesuka hati. Anda pun bisa melukis atau menggambar dengan lebih nyaman. Bagian meja yang kemiringan bisa diubah membuat leher tak cepat pegal saat membaca atau menulis.

No.5

Pengrajin.comMeja Belajar Dan Kerja Lipat Minimalis EditionMsb05

Harga referensi
Mulai dari Rp275.000,00

Ukurannya tinggi, pas diletakkan di ruang kerja

Anda yang ingin memiliki meja lipat dengan ukuran yang cukup tinggi, produk dari Pengrajin.com ini dapat dipertimbangkan. Produk ini memiliki empat pilihan ukuran dengan tinggi yang sama, yakni 70 cm. Karena terbilang cukup tinggi, Anda pun bisa menjadikannya sebagai meja belajar sekaligus meja kerja. Tinggal tambahkan saja dengan kursi yang pas, segala aktivitas yang Anda lakukan pun jadi makin nyaman.

No.6

TatarumaDeska - Meja Lipat Portable Estetik Minimalis Ala Korea

Harga referensi
Mulai dari Rp175.000,00

Lengkapi ruangan bergaya ala Korea dengan produk ini!

Akhir-akhir ini, kamar atau ruangan bergaya Korea yang minimalis sedang populer di Indonesia. Jika Anda salah satu peminatnya, tentu saja meja lipat keluaran Tataruma ini layak untuk dipilih. Pasalnya, produk ini hadir dengan desain yang simpel dan balutan warna putih.


Selain ruangan minimalis, produk ini juga pas diletakkan di ruangan bergaya rustic. Daya tarik lainnya dari meja lipat ini adalah adanya slot untuk tablet, smartphone, dan gelas. Bukan hanya itu, produk ini juga memiliki lubang jalur kabel khusus charger sehingga kabel tak akan kusut dan berantakan.

No.7

Cubic Home & LivingMeja Lipat Dinding Minimalis Motif KayuYAGI FT 60

Harga referensi
Mulai dari Rp262.290,00

Angkat saat ingin digunakan dan turunkan setelah selesai dipakai

Di satu pihak, Anda ingin membeli meja lipat supaya makin nyaman belajar di kamar. Di pihak lain, Anda juga dilema karena Anda cenderung lebih nyaman duduk di kursi ketika belajar? Jika demikian, coba Anda lirik produk dari Cubic Home & Living ini. Anda bisa menempelkannya ke dinding sehingga Anda bisa menggunakan meja ini sambil duduk di kursi.


Ketinggian mejanya juga dapat dipasang sesuai kebutuhan dan Anda tak perlu repot menyimpannya setelah selesai dipakai. Meja belajar lipat dinding ini juga bisa diturunkan sehingga kamar pun tetap terasa luas. 

No.8

Panda HomeMeja Lipat Koper Meja Portable

Harga referensi
Mulai dari Rp700.000,00

Meja belajar lipat versatile! Ukuran super panjang dan kaki mudah diatur

Karena dapat dilipat menjadi sebesar koper, produk ini sangat mudah disimpan. Kemudian, saat dibentangkan, panjang meja ini mencapai 120 cm. Ukuran ini lebih dari cukup untuk meletakkan buku pelajaran, buku gambar, alat tulis, bahkan camilan saat belajar. Ukurannya yang panjang juga membuat meja ini dapat dipakai untuk belajar bersama.


Selain itu, ketinggiannya dapat diubah sesuai kebutuhan. Anda bisa mengaturnya pada ketinggian 52 cm, 62 cm, dan 70 cm. Produk ini akan menjadi pilihan menarik jika Anda mencari meja lipat untuk belajar berukuran ekstra besar yang versatile. Dijadikan meja makan pun bisa! Menariknya lagi, ada bonus empat kursi berwarna senada, lho.

No.9

Mee-DoMeja Lipat Laptop Belajar Anak Folding Table Karakter

Harga referensi
Mulai dari Rp140.000,00

Tersedia banyak pilihan karakter yang menggemaskan

Anak Anda yang menyukai karakter kartun atau karakter lucu lainnya pasti akan senang apabila dibelikan meja lipat ini. Corak warnanya yang terlihat cerah dan playful akan membuat si kecil makin semangat untuk belajar.


Ukuran yang dihadirkan juga tergolong compact sehingga mudah disimpan, bahkan di sela antara lemari sekalipun. Selain itu, bagian kakinya dilengkapi antiselip dan tidak akan berkarat karena dibuat menggunakan bahan aluminium. Menjaga kebersihan meja lipat ini juga cukup mudah karena permukaannya dirancang antiair.

No.10

MikadoFolding Table All About Sea

Harga referensi
Mulai dari Rp169.000,00

Teka-teki silangnya bisa membantu si kecil belajar bahasa inggris

Desain produk ini memang terlihat seperti meja belajar lipat pada umumnya. Namun, jika diperhatikan baik-baik, ada teka-teki silang bernuansa laut di bagian permukaannya. Untuk mengisi deretan kotak tersebut, mintalah si kecil untuk melihat gambar hewan laut yang ada pada meja lipat. Setelah itu, tuliskan jawabannya dalam bahasa inggris di dalam kotak, sesuai dengan angka yang tertera. 


Jadi, selain berfungsi sebagai tempat menulis, meja belajar lipat ini juga dapat dijadikan sebagai media bermain yang mengasah otak. Meja belajar anak lipat dari Mikado ini cocok sekali untuk anak sekolah dasar yang baru belajar bahasa Inggris.

Baca juga rekomendasi meja jenis lainnya di sini

Meja belajar lipat yang kami rekomendasikan di artikel ini terbuat dari bahan yang berbeda-beda. Apabila Anda ingin mencari informasi mengenai meja lipat berbahan kayu, silakan buka artikel di bawah ini. Kami juga telah menyiapkan artikel mengenai meja ruang tamu dan meja kerja minimalis. Yuk, baca satu per satu!

Kesimpulan

Mau tak mau, Anda ataupun si kecil perlu belajar di rumah, apalagi pada masa pandemi ini. Meja lipat untuk belajar akan membantu proses belajar berjalan lebih nyaman tanpa membutuhkan banyak tempat di rumah. 


Untuk mendapatkan produk yang tepat, Anda perlu mengecek ukuran dan material yang digunakan. Desainnya pun jangan sampai luput dari perhatian. So, pilihlah produk yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda, ya!

5 Rekomendasi Meja Belajar Lipat terbaik

No. 1: NAPOLLYMeja Lipat Anak

No. 2: Wooden ProjectsMeja Belajar SerbagunaMBJ

No. 3: ParimMeja Lipat PR-126

No. 4: InformaOxy Meja Lipat

No. 5: Pengrajin.comMeja Belajar Dan Kerja Lipat Minimalis EditionMsb05

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
  1. TOP
  2. Interior & furnitur
  3. Ruang tamu & keluarga
  4. 10 Rekomendasi Meja Belajar Lipat Terbaik (Terbaru Tahun 2023)