![10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mencerahkan Wajah Terbaik [Ditinjau Dokter Kulit] (Terbaru Tahun 2026) 1](https://assets.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mencerahkan Wajah Terbaik [Ditinjau Dokter Kulit] (Terbaru Tahun 2026) 2](https://assets.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mencerahkan Wajah Terbaik [Ditinjau Dokter Kulit] (Terbaru Tahun 2026) 3](https://assets.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mencerahkan Wajah Terbaik [Ditinjau Dokter Kulit] (Terbaru Tahun 2026) 4](https://assets.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mencerahkan Wajah Terbaik [Ditinjau Dokter Kulit] (Terbaru Tahun 2026) 5](https://assets.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
Sheet mask diperkaya dengan beragam kandungan yang diklaim dapat mencerahkan wajah. Tidak heran jika sheet mask diminati oleh semua kalangan, baik remaja hingga dewasa. Kandungan pencerah yang ada di sheet mask sangat beragam, seperti vitamin C, niacinamide, licorice extract, atau glutathione. Lalu, mana yang paling pas untuk dipilih?
Jangan khawatir! Kami akan membahas cara memilihnya yang disusun bersama dermatologist, dr. Dia Febrina. Temukan juga berbagai rekomendasi produk dari beberapa merek yang bagus, seperti ERHA, N'PURE, dan SOME BY MI. Rekomendasi produk ini disusun dan diurutkan berdasarkan cara memilih mybest dan hasil riset kelarisan produk di marketplace Indonesia. Agar tak ketinggalan informasinya, mari simak artikel berikut ini!
Highlight Sheet Mask untuk Mencerahkan Wajah Teratas

Essence-nya lebih banyak, serta lebih cepat meresap

Mengandung esens vitamin C high-activity small molecule untuk mencerahkan kulit kusam
Penta Natural Kosmetindo

Masker dengan non-toxic ingredients dan sudah lulus uji dermatology
The BeautyFactory

Merek sheet mask asal Korea yang tidak membuat kantong bolong

dr. Dia Febrina, Sp.D.V.E adalah dokter spesialis kulit dan kelamin lulusan Universitas Padjadjaran dengan minat pada dermatologi kosmetik, estetik, dan tumor bedah kulit. Sebagai pendiri Medika Asyifa Jatiasih dan Dr. Derm Skin Care, beliau aktif mengedukasi masyarakat tentang kesehatan kulit dan estetik melalui konsultasi langsung maupun media sosial demi menghadirkan layanan yang komprehensif. Edukasinya menjadi rujukan terpercaya dalam kesehatan kulit dan estetik di Bekasi.

Julita adalah Content Producer mybest Indonesia yang membimbing content writer dalam menghasilkan konten yang sesuai kebutuhan pembaca. Lulusan Universitas Gadjah Mada ini sudah berkecimpung di bidang jurnalistik sejak kuliah dan memiliki banyak pengalaman terkait penulisan dan riset. Berbekal pengalaman ini, selama 2 tahun kariernya bersama mybest, Ia banyak berkolaborasi dengan pakar di berbagai bidang, mulai dari kecantikan sampai kesehatan untuk menciptakan lebih dari 50 konten per bulannya yang relevan sesuai kebutuhan pembaca dan tren pasar.
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.

Bisa, asalkan Anda menggunakan sheet mask yang memang mengandung bahan aktif untuk membantu mencerahkan wajah. Namun, Anda juga perlu melakukan tahapan perawatan wajah lainnya untuk membantu kulit menjadi cerah, seperti menggunakan face wash, pelembap, dan sunscreen.
Pada dasarnya, sheet mask berfungsi untuk memberikan hidrasi intensif dan menutrisi kulit. Kulit yang lembap akan membuatnya tampak lebih sehat. Kulit sehat pun cenderung terlihat lebih cerah dan tidak kusam. Jika dipadukan dengan bahan aktif pencerah, sheet mask bisa meningkatkan kecerahan kulit secara optimal.
Sheet mask bisa Anda gunakan setiap hari, tetapi tetap perlu disesuaikan dengan sensitivitas kulit. Alasannya, sheet mask bersifat oklusif atau menutupi pori-pori. Untuk keamanan, Anda disarankan menggunakan sheet mask 1-2 kali per minggu. Lalu, penggunaan masker juga sudah bisa dimulai sejak remaja.
Perlu diingat, sheet mask adalah skincare tambahan. Jadi, Anda masih perlu menggunakan produk skincare utama secara rutin. Mulailah dengan mencuci muka dua kali sehari dan menggunakan pelembap dengan brightening agent. Kemudian, lakukan eksfoliasi rutin dan aplikasikan sunscreen setiap 2-3 jam. Untuk informasi dan rekomendasi produk pencerah wajah lainnya, kunjungi artikel-artikel kami di bawah ini, ya.
10 Rekomendasi Face Wash untuk Kulit Kusam Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]
10 Rekomendasi Moisturizer untuk Mencerahkan Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]
10 Rekomendasi Face Scrub Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]
68 Rekomendasi Sunscreen Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]
Penggunaan sheet mask untuk wajah perlu memperhatikan beberapa hal. Kandungan sheet mask yang dilengkapi oleh brightening agent menjadi peran penting dalam mencerahkan kulit Anda. Lalu, keberadaan bahan pelembap pun bisa membuat wajah Anda tetap terjaga kelembapannya. Mari simak penjelasan selengkapnya berikut ini.
Untuk mendapatkan hasil terbaik dari penggunaan sheet mask, kandungan vitamin C telah terbukti lebih cepat dalam mencerahkan kulit. Namun, sebagian orang akan mengalami iritasi setelah menggunakan vitamin C. Sebagai solusinya, Anda bisa menggunakan bahan pencerah lain, seperti niacinamide, licorice extract, atau glutathione. Untuk lebih detailnya, silakan simak poin-poin berikut ini.

Vitamin C termasuk dalam anti-pigmentation agent yang dapat mengurangi noda hitam dengan cara menurunkan produksi melanin di kulit. Untuk memberikan hasil yang optimal, konsentrasi vitamin C yang dibutuhkan harus lebih besar dari 4%.
Semua jenis kulit bisa mengalami pigmentasi yang membuat kulit tampak lebih gelap. Pigmentasi sering terjadi akibat tingginya paparan sinar matahari. Sinar matahari pun membuat warna kulit jadi tidak merata atau belang.
Jika kulit Anda tampak lebih gelap dan tidak bercahaya, sheet mask dengan bahan pencerah adalah pilihan yang tepat. Vitamin C adalah salah satu bahan pencerah yang kuat dan optimal. Vitamin C juga terbukti lebih cepat dalam mencerahkan dan meratakan warna kulit.
Pada daftar komposisi produk, vitamin C sering tidak tertulis langsung sebagai vitamin C. Anda bisa temukan nama lainnya, seperti L-ascorbic acid, ascorbyl-6-palmitate, dan magnesium ascorbyl phosphate (MAP).
Meski terbukti mencerahkan, tidak semua produsen menggunakan vitamin C dalam sheet mask. Vitamin C cenderung memiliki konsentrasi yang tinggi dan mudah teroksidasi sehingga dapat menimbulkan risiko iritasi. Hasilnya, efektivitas sheet mask dalam mencerahkan bisa menurun jika teroksidasi.

Niacinamide, licorice extract, atau glutathione cenderung lebih ringan atau mild dibandingkan vitamin C. Hal ini dapat menjadi salah satu pilihan yang baik bagi pemilik jenis kulit sensitif agar tak mudah mengalami iritasi.
Sheet mask dengan kandungan vitamin C mungkin terasa kurang cocok untuk Anda yang mudah mengalami iritasi pada kulit. Sebagai solusinya, Anda bisa gunakan sheet mask dengan bahan pencerah lainnya yang tergolong stabil dan tidak iritatif. Bahan-bahan pencerah tersebut, antara lain:
Niacinamide
Licorice extract
Glutathione
Meski tidak secepat vitamin C, ketiga bahan pencerah tersebut tetap efektif dalam mencerahkan dan meratakan warna kulit yang belang. Namun, Anda perlu melakukan perawatan secara rutin agar memperoleh hasil yang optimal.

AHA termasuk bahan eksfolian yang efektif mengangkat sel kulit mati. Jika kulit mati bisa terangkat dengan baik, kulit mati akan tergantikan oleh kulit baru yang kenyal, cerah, dan sehat.
Kekusaman kulit sering terjadi karena paparan sinar matahari, penumpukan sebum, debu, dan sel kulit mati. Pada kulit berminyak, tumpukan ini biasanya lebih banyak daripada jenis kulit lainnya.
Karena itu, pemilik kulit berminyak sebaiknya menggunakan sheet mask dengan bahan eksfolian seperti AHA. Eksfolian ini dapat membantu regenerasi sel kulit sehingga membuat kulit terlihat cerah, segar, dan bebas kusam. Dengan begitu, perpaduan exfoliating agent dan brightening agent akan memberikan manfaat lebih baik.
Informasi mengenai eksfolian dalam sheet mask biasanya tertulis pada komposisi produk. Namun, produsen sering menggunakan istilah berbeda untuk AHA. Istilah AHA bisa berupa glycolic acid, lactic acid, citric acid, atau malic acid.

Kombinasi bahan pelembap emolien dan humektan dapat bekerja secara maksimal dalam kelembapan kulit Anda. Bahan pada 10 komposisi pertama menandakan bahwa konsentrasi bahan tersebut makin besar.
Kulit kering membutuhkan lebih banyak pelembap serta mudah kehilangan kelembapan. Selain itu, kandungan bahan pencerah atau eksfolian pada sheet mask bisa menyebabkan iritasi pada kulit kering. Jadi, makin banyak bahan pelembap dalam 10 komposisi pertama, makin baik efeknya pada kulit kering.
Biasanya, sheet mask mengandung humektan, seperti glycerin dalam 10 komposisi pertama. Glycerin cukup untuk menghidrasi kulit tanpa menyebabkan alergi atau iritasi. Namun, kulit kering sebaiknya menggunakan produk yang juga mengandung emolien untuk hidrasi ekstra.
Semua bahan pelembap emolien memiliki kesetaraan yang sama. Artinya, semua bahan yang tergolong pelembap emolien berfungsi dalam mengisi celah antar sel kulit. Castor oil dan caprylyl glycol adalah bahan yang paling sering ditemukan dalam sheet mask. Akan lebih baik lagi untuk dipilih bila dalam produk tersebut juga mengandung lebih dari satu pelembap emolien.

Pewangi dan alkohol merupakan bahan kosmetik tambahan yang paling umum menimbulkan reaksi iritasi, terutama pada pemilik kulit sensitif. Dengan menghindari bahan-bahan tersebut, risiko kulit iritasi bisa berkurang.
Bahan pewangi atau alkohol dalam suatu produk perawatan kulit dapat menyebabkan alergi atau iritasi pada kulit. Kulit sensitif disarankan untuk tidak menggunakan produk yang bahan pewangi dan iritan. Namun, bila dirasa tidak terjadi iritasi dengan bahan pewangi, tak masalah bila Anda menggunakannya. Umumnya, iritasi dengan bahan alkohol adalah hal yang paling sering dialami oleh sebagian orang.
Untuk memastikan sheet mask bebas dari bahan iritan, cek daftar komposisi produknya. Pewangi biasanya tertulis sebagai perfume atau fragrance. Alkohol biasanya tertulis, seperti alcohol, ethyl alcohol, atau isopropyl alcohol.
Produk | Gambar | Harga terendah | Poin | Perincian | |||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Kandungan pencerah | Exfoliating agent | Kandungan anti-aging | Kandungan pelembap | Soothing agent | Isi | Sertifikasi | |||||
1 | BIOAQUA Lemon Vitamin C Hydrating And Brightening Essence Mask | ![]() | Essence-nya lebih banyak, serta lebih cepat meresap | 3-o-ethyl ascorbic acid | Tidak ada | Huangqi extract, silk tree extract | Propylene glycol, butylene glycol | Calendula extract, Tian Ma extract, Huangqi extract, silk tree extract | 25 gram | BPOM: NA11210200204 | |
2 | BREYLEE Orange Blossom Facial Mask | ![]() | Mengandung esens vitamin C high-activity small molecule untuk mencerahkan kulit kusam | 3-o-ethyl ascorbic acid, niacinamide | Tidak ada | 3-o-ethyl ascorbic acid | Glycerin, propylene glycol, polyglycerin-10, betaine, panthenol | Panthenol, betaine, niacinamide | 25 ml | BPOM: NA11220200331 | |
3 | Penta Natural Kosmetindo N'PURE|Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask | ![]() | Masker dengan non-toxic ingredients dan sudah lulus uji dermatology | Niacinamide, licorice extract, galactomyces ferment filtrate | Tidak ada | Peptide, ocopheryl acetate, galactomyces ferment filtrate | Glycerin, propylene glycol, trehalose | Licorice extract, bladderwrack extract | 30 gram | BPOM: NA11220200110 | |
4 | The BeautyFactory ARIUL 7 Days Mask Sheet - Lemon | ![]() | Merek sheet mask asal Korea yang tidak membuat kantong bolong | Ascorbic acid, citrus limon fruit extract | Tidak ada | Peptide, ascorbic acid, tocopherol, phytosterols | Glycerin, dipropylene glycol, butylene glycol, betaine, ceramide | Allantoin, betaine | 23 ml | BPOM: NA26210200092 | |
5 | ERHA Clinic Indonesia ERHA|Collagen Facial Mask | ![]() | Meningkatkan elastisitas kulit dan samarkan garis halus | Citrus extract | Tidak ada | Tidak ada | Butylene glycol, castor oil | Allantoin, dipotassium glycyrrhizate | 25 gram | BPOM: NA18210200080 | |
6 | Nature Republic Nature Republic|Real Nature Orange Mask Sheet | ![]() | Kulit cerah berseri dengan orange fruit extract | Orange extract, lime extract, lemon extract, apple extract | Tidak ada | Tree peony root extract, grape extract | Glycerin, dipropylene glycol, butylene glycol, sodium hyaluronate | Centella asiatica, chamomile, peony root extract | 23 ml | BPOM: NA26230200277 | |
7 | FCL Internasional Indonesia FOCALLURE|Brighten Up Vitamin C Face Mask | ![]() | Kaya vitamin C dan astaxanthin, mengurangi melanin pada kulit | Ascorbic acid, niacinamide, licorice, pomegranate | Lactic, acid, citric acid | Ascorbic acid, astaxanthine, pomegranate extract | Glycerin, betaine, propylene glycol, sodium hyaluronate, shea butter | Aloe vera, centella asiatica, witch hazel | 25 gram | BPOM: NA11210200144 | |
8 | ABLE C&C MISSHA|Airy FIt Sheet Mask - Potato | ![]() | Sheet mask berbahan beras ketan, lebih eco-friendly! | Licorice extract | Tidak ada | Zingiber officinale root extract | Glycerin, dipropylene glycol, glycerin, dipropylene glycol, olive oil | Licorice, potato extract | 19 gram | BPOM: NA26200200372 | |
9 | Premiere Beaute Kosmetik Premiere Beaute Luminous White Skincare | ![]() | Mengandung niacinamide, cica, Aloe vera, dan hyaluronic acid! Mencerahkan sekaligus melembapkan kulit | Niacinamide, licorice extract, knotweed japan extract | Tidak ada | Niacinamide, knotweed japan extract | Glycerin, sodium hyaluronate, beta-glucan | Aloe vera, centella asiatica, glycerin, sodium hyaluronate, beta-glucan, chamomile | 25 ml | BPOM: NA11220200101 | |
10 | Perennbell SOME BY MI|Real Glutathione Brightening Care Mask | ![]() | Punya kemampuan merekat yang baik, kandugan aktifnya mudah terserap | Glutathione, tocopherol | Tidak ada | Tidak ada | Glycerin, propanediol | Allantoin, urang-aring, ivy gourd | 20 gram | BPOM: NA26230200402 | |
BIOAQUA Lemon Vitamin C Essence Mask memiliki kandungan essence yang lebih banyak dalam tiap lembarannya. Produk ini juga memanfaatkan bahan lembaran khusus yang dapat mendorong kandungan di dalamnya meresap ke kulit dengan maksimal. Oleh sebab itu, efek pemakaian masker wajah lemon ini bisa langsung terasa.
Bagi Anda yang tidak mempunyai banyak waktu untuk melakukan perawatan wajah, gunakan saja sheet mask ini. Anda bahkan bisa mengaplikasikan sisa-sisa essence-nya ke leher ataupun area kulit yang kering lainnya.
| Kandungan pencerah | 3-o-ethyl ascorbic acid |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Huangqi extract, silk tree extract |
| Kandungan pelembap | Propylene glycol, butylene glycol |
| Soothing agent | Calendula extract, Tian Ma extract, Huangqi extract, silk tree extract |
| Isi | 25 gram |
| Sertifikasi | BPOM: NA11210200204 |
Vitamin C terkenal sebagai kandungan pencerah yang efektif mencerahkan kulit kusam. Nah, masker ini mengandung high-activity small molecule vitamin C essence yang dapat membuat wajah tampak lebih berseri. Nutrisi masker ini gampang diserap dan efek antioksidannya lebih merasuk ke dalam kulit.
Ada juga kandungan citric acid yang membuatnya makin efektif dalam mencerahkan kulit dan menyamarkan noda hitam bekas jerawat. Harga yang terjangkau juga menjadikannya sebagai pilihan bagus bila Anda sedang ingin mencoba beragam merek sheet mask di pasaran.
| Kandungan pencerah | 3-o-ethyl ascorbic acid, niacinamide |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | 3-o-ethyl ascorbic acid |
| Kandungan pelembap | Glycerin, propylene glycol, polyglycerin-10, betaine, panthenol |
| Soothing agent | Panthenol, betaine, niacinamide |
| Isi | 25 ml |
| Sertifikasi | BPOM: NA11220200331 |
N'PURE Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask hadir dengan masker wajah yang ramah di kulit sensitif. Hal tersebut berkat kandungannya yang non-toxic dan sudah lulus uji dermatology. Kandungan bahan aktifnya, yakni licorice extract, berkhasiat mencerahkan sekaligus meratakan warna kulit. Selain itu, kandungan esens di dalamnya juga sangat melimpah, lho!
| Kandungan pencerah | Niacinamide, licorice extract, galactomyces ferment filtrate |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Peptide, ocopheryl acetate, galactomyces ferment filtrate |
| Kandungan pelembap | Glycerin, propylene glycol, trehalose |
| Soothing agent | Licorice extract, bladderwrack extract |
| Isi | 30 gram |
| Sertifikasi | BPOM: NA11220200110 |
Sheet mask Korea yang satu ini diperkaya dengan banyak bahan aktif yang memberi manfaat baik untuk kulit. Kandungan vitamin C di dalamnya dapat meningkatkan kecerahan alami kulit Anda. Lembaran masker lemon ini pun terbuat dari ekstraksi pohon eucalyptus sehingga terasa sehalus sutra saat menyentuh wajah.
Dengan berbagai keunggulan tersebut, masker ini tetap dijual dengan harga yang relatif terjangkau. Jadi, jika Anda ingin menghemat bujet tanpa mengabaikan kesehatan kulit, cobalah sheet mask dari ARIUL ini.
| Kandungan pencerah | Ascorbic acid, citrus limon fruit extract |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Peptide, ascorbic acid, tocopherol, phytosterols |
| Kandungan pelembap | Glycerin, dipropylene glycol, butylene glycol, betaine, ceramide |
| Soothing agent | Allantoin, betaine |
| Isi | 23 ml |
| Sertifikasi | BPOM: NA26210200092 |
Ini dia masker dengan manfaat anti-aging yang dapat sekaligus mencerahkan kulit. ERHA mengombinasikan hero ingredients, seperti phytocollagen, ekstrak jeruk, dan ekstrak licorice. Phytocollagen-nya bekerja meningkatkan elastisitas kulit dan menyamarkan garis halus. Sementara itu, ekstrak jeruk, dan licorice membantu meningkatkan kecerahan kulit yang kusam akibat paparan matahari. Hasilnya, kulit pun akan ternutrisi, lembap, dan cerah merata.
| Kandungan pencerah | Citrus extract |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Tidak ada |
| Kandungan pelembap | Butylene glycol, castor oil |
| Soothing agent | Allantoin, dipotassium glycyrrhizate |
| Isi | 25 gram |
| Sertifikasi | BPOM: NA18210200080 |
Nature Republic terkenal sebagai merek sheet mask asal Korea yang variannya sangat beragam. Salah satu variannya yang berkhasiat mencerahkan kulit kusam adalah Real Nature Orange Mask Sheet. Masker wajah ini mengandung orange fruit extract yang berfungsi sebagai brightening agent. Bahan sheet mask-nya terbuat dari selulosa natural cotton dengan desain yang dapat menyimpan cairan esens lebih baik. Hasilnya, kulit pun terasa lembap!
| Kandungan pencerah | Orange extract, lime extract, lemon extract, apple extract |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Tree peony root extract, grape extract |
| Kandungan pelembap | Glycerin, dipropylene glycol, butylene glycol, sodium hyaluronate |
| Soothing agent | Centella asiatica, chamomile, peony root extract |
| Isi | 23 ml |
| Sertifikasi | BPOM: NA26230200277 |
Focallure Brighten Up Vitamin C Face Mask menghadirkan masker wajah dengan kandungan vitamin C dan astaxanthin. Kedua bahan ini dipercaya dapat mengurangi melanin pada kulit, termasuk menyamarkan noda bekas jerawat. Hasilnya, kulit tampak lebih cerah! Produk ini juga diklaim memiliki efek antioksidan dan anti-alergi sehingga nyaman di kulit sensitif. Dengan aroma jeruk yang segar, memakai masker ini akan membuat Anda lebih relaks juga!
| Kandungan pencerah | Ascorbic acid, niacinamide, licorice, pomegranate |
|---|---|
| Exfoliating agent | Lactic, acid, citric acid |
| Kandungan anti-aging | Ascorbic acid, astaxanthine, pomegranate extract |
| Kandungan pelembap | Glycerin, betaine, propylene glycol, sodium hyaluronate, shea butter |
| Soothing agent | Aloe vera, centella asiatica, witch hazel |
| Isi | 25 gram |
| Sertifikasi | BPOM: NA11210200144 |
Produk ini cocok untuk Anda yang kerap kesulitan merapikan sheet mask agar dapat menutupi seluruh area wajah. Selain itu, produk ini juga disebut-sebut lebih eco-friendly. Ekstrak kentang yang terkandung dalam masker ini juga dapat mencerahkan dan menghaluskan kulit Anda. Bahkan, produk ini diklaim aman untuk kulit sensitif sekaligus kusam, lho.
| Kandungan pencerah | Licorice extract |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Zingiber officinale root extract |
| Kandungan pelembap | Glycerin, dipropylene glycol, glycerin, dipropylene glycol, olive oil |
| Soothing agent | Licorice, potato extract |
| Isi | 19 gram |
| Sertifikasi | BPOM: NA26200200372 |
Premiere Beaute Luminous White Skincare menghadirkan masker wajah dengan formula bahan yang komplet untuk mencerahkan dan melembapkan wajah. Di dalamnya diperkaya niacinamide, cica, Aloe vera, dan hyaluronic acid. Selain itu, bahan-bahan tersebut juga dikenal sebagai bahan anti-inflamasi yang dapat memberikan efek soothing dan calming. Jika kulit Anda cenderung mudah meradang atau sensitif, silakan pertimbangkan masker pencerah yang satu ini!
| Kandungan pencerah | Niacinamide, licorice extract, knotweed japan extract |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Niacinamide, knotweed japan extract |
| Kandungan pelembap | Glycerin, sodium hyaluronate, beta-glucan |
| Soothing agent | Aloe vera, centella asiatica, glycerin, sodium hyaluronate, beta-glucan, chamomile |
| Isi | 25 ml |
| Sertifikasi | BPOM: NA11220200101 |
| Kandungan pencerah | Glutathione, tocopherol |
|---|---|
| Exfoliating agent | Tidak ada |
| Kandungan anti-aging | Tidak ada |
| Kandungan pelembap | Glycerin, propanediol |
| Soothing agent | Allantoin, urang-aring, ivy gourd |
| Isi | 20 gram |
| Sertifikasi | BPOM: NA26230200402 |
No. 1: |BIOAQUA Lemon Vitamin C Hydrating And Brightening Essence Mask
No. 2: |BREYLEE Orange Blossom Facial Mask
No. 3: Penta Natural Kosmetindo|N'PURE|Licorice Ultra Light Complete Face Essence Sheet Mask
No. 4: The BeautyFactory|ARIUL 7 Days Mask Sheet - Lemon
No. 5: ERHA Clinic Indonesia|ERHA|Collagen Facial Mask
Lihat rekomendasi lengkapnya di siniDeskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
























