mybest
Tasbih digitalSolusi Memilih Produk Terbaik
mybest
Tasbih digitalSolusi Memilih Produk Terbaik
  • 10 Rekomendasi Tasbih Digital  Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 1
  • 10 Rekomendasi Tasbih Digital  Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 2
  • 10 Rekomendasi Tasbih Digital  Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 3
  • 10 Rekomendasi Tasbih Digital  Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 4
  • 10 Rekomendasi Tasbih Digital  Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 5

10 Rekomendasi Tasbih Digital Terbaik (Terbaru Tahun 2025)

Tasbih digunakan umat muslim untuk berzikir. Tasbih biasanya dijumpai dalam bentuk untaian manik-manik dengan jumlah tertentu. Namun, kini banyak orang beralih ke tasbih digital karena dinilai lebih praktis dan mudah digunakan. Itu sebabnya, banyak merek tasbih digital yang bagus, seperti SXH5136, iQibla, hingga Jovitech.

 
Di artikel ini kami akan memberikan tips memilih tasbih digital beserta rekomendasi produknya. Rekomendasi ini dipilih dari produk-produk terlaris di marketplace dan diurutkan sesuai cara memilih mybest. Anda akan menemukan tasbih digital terbaik dengan beragam fitur dan desain. Tasbih digital cantik bertabur swarovski, tasbih digital kayu, tasbih digital LED, dan tasbih digital cincin ada dalam ulasan kami.  Yuk, simak artikelnya!

Diperbaharui 29/09/2025

Highlight Tasbih Digital Teratas

1

iQibla Noor Zikr Ring N01
iQibla Noor Zikr Ring

Canggih dan elegan, pelengkap tepat untuk gaya hidup Islami

2

Yiwu Sanda Electronics

SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box
SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box

Dilengkapi box khusus, penyimpanannya jadi lebih aman

3

Satu Keluarga Tasbih Digital C205
Satu Keluarga Tasbih Digital

Harganya murah meriah, kualitasnya tidak murahan

4

Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski TN17
Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski

Percantik penampilan Islami dengan tasbih digital berhias Swarovski

5

Bright Crown Webstore

Bright Crown Tasbih Digital Kayu Modern
Bright Crown Tasbih Digital Kayu Modern

Motif kayunya cantik, roller-nya halus dan senyap

Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Why You Can Trust Us

mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.

Apa hukumnya memakai tasbih digital?

Apa hukumnya memakai tasbih digital?
Berzikir memang lebih dianjurkan menggunakan jari tangan. Meskipun begitu, menurut beberapa sumber Anda diperbolehkan berzikir menggunakan tasbih digital atau manual. Hal ini karena zikir dengan tasbih bukan sebuah perbuatan bid'ah dalam agama Islam. Namun, Anda tetap harus menjaga niat saat berzikir memakai tasbih. Jangan sampai kegiatan berzikir yang Anda lakukan berubah menjadi sebuah perbuatan riya.

Lantas, apa manfaat menggunakan tasbih digital?
  1. Mempermudah Anda dalam menghitung jumlah bacaan zikir.
  2. Menambah kekhusyukan Anda dalam berzikir.
  3. Memotivasi diri Anda untuk selalu ingat dan rajin berzikir.

Tasbih digital bekerja menggunakan baterai, baik baterai isi ulang maupun baterai sekali pakai. Kemampuan daya baterai inilah yang menentukan ketahanannya. Namun, rata-rata baterai tasbih digital bisa bertahan selama 3–6 bulan. Bahkan, ada juga baterai tasbih digital yang diklaim bisa tahan hingga 5 tahun.

Cara memilih tasbih digital

Ada sejumlah poin yang perlu Anda pertimbangkan sebelum membeli tasbih digital. Poin-poinnya akan kami bahas secara lebih mendetail di bawah ini.

1

Cari tasbih digital dengan fitur lengkap, seperti alarm, notifikasi adzan, atau yang bisa disambungkan ke smartphone agar lebih praktis

Cari tasbih digital dengan fitur lengkap, seperti alarm, notifikasi adzan, atau yang bisa disambungkan ke smartphone agar lebih praktis

Meskipun sama-sama tasbih digital, nyatanya setiap produk tasbih digital memiliki fitur ekstra yang makin memudahkan penggunaannya. Berikut adalah beberapa fitur pada tasbih digital yang layak untuk dipertimbangkan.


  • Fitur tombol

Fitur utama dari tasbih digital adalah penghitung cepat yang terintegrasi dengan tombol atau scroll. Anda tinggal menekan tombolnya untuk menghitung jumlah zikir secara praktis. Di sisi lain, ada juga fitur scroll berupa tombol yang dapat digulir naik atau turun selayaknya tasbih tradisional.


  • Fitur reset

Tombol reset digunakan untuk menghapus catatan hitungan terakhir. Jadi, Anda bisa dengan mudah mengulang hitungannya.


  • Lampu LED

Ada pula tasbih digital dengan fitur lampu LED sehingga layar tasbih bisa dilihat meskipun dalam pencahayaan yang minim. 


  • Memori

Adanya fitur memori ekstra untuk Anda dapat mempermudah untuk menyimpan hasil penghitungan. Selain itu, ada pula tasbih digital yang jika dinyalakan akan otomatis menampilkan angka hitungan terakhir saat zikir.


  • Alarm dan notifikasi

Alarm dari tasbih digital ini bisa diatur sesuai kebutuhan, misalnya berbunyi setiap 33 hitungan. Ada juga tasbih digital yang bisa memunculkan alarm notifikasi azan untuk mengingatkan waktu salat.


  • Terhubung dengan aplikasi

Jika memiliki tasbih digital yang bisa dihubungkan dengan aplikasi di smartphone, Anda tak perlu khawatir bila lupa membawa tasbih. Fitur di dalam aplikasi biasanya lebih lengkap. Misalnya, selain mampu menampilkan jumlah hitungan, ada juga aplikasi yang mampu menampilkan bacaan tasbih.

2

Pertimbangkan model tasbih digital yang kecil dan modern bila Anda sering bepergian

Pertimbangkan model tasbih digital yang kecil dan modern bila Anda sering bepergian

Rata-rata tasbih digital yang di pasaran tersedia dalam ukuran kecil sehingga mudah digenggam serta pas di jari. Tasbih ukuran compact cocok dibawa bepergian karena bentuknya tidak hanya model cincin, tetapi ada juga model gantungan kunci. Dengan memilih ukuran yang pas, tentunya Anda akan lebih nyaman menggunakan tasbih tanpa khawatir jari terasa pegal.


Selain itu, perhatikan ukuran layarnya karena beberapa orang kurang nyaman melihat ukuran angka yang terlalu kecil. Jumlah digit juga dapat memengaruhi ukuran layar dan jumlah maksimal penghitungannya.


Tambahan lagi, kalau Anda mencari tasbih digital berdesain elegan, pertimbangkan tasbih digital dengan taburan manik-manik, mutiara, atau swarovski. Tasbih digital cantik ini cocok dipakai oleh para wanita untuk berzikir.

3

Untuk penggunaan harian, pilihlah tasbih digital berukuran besar agar nyaman digenggam

Untuk penggunaan harian, pilihlah tasbih digital berukuran besar agar nyaman digenggam

Sementara itu, untuk penggunaan harian Anda bisa mencari tasbih digital yang ukurannya lebih besar. Tasbih digital ukuran besar ini lebih nyaman digenggam sehingga tidak licin atau mudah terjatuh saat sedang berzikir. Selain itu, layarnya pun lebih lebar. Hal ini tentu akan memudahkan orang tua yang memiliki keterbatasan penglihatan saat melihat angka yang kecil.

4

Pastikan material tasbih digital ringan dan tahan benturan seperti plastik polyester, ABS, atau alumunium alloy

Pastikan material tasbih digital ringan dan tahan benturan seperti plastik polyester, ABS, atau alumunium alloy

Dalam memilih tasbih digital, penting untuk mempertimbangkan materialnya. Sebagian besar tasbih digital terbuat dari bahan plastik sehingga lebih ringan dan memiliki harga yang terjangkau. Beberapa jenis plastik yang sering digunakan adalah plastik polyester dan ABS (acrylonitrile butadiene styrene). 


Plastik polyester ringan dan juga tahan terhadap benturan. Begitu pula dengan material ABS yang sifatnya memiliki tingkat kekakuan tinggi, serta terbilang tahan benturan. Selain bahan plastik, ada pula tasbih digital dari kayu dan alumunium alloy. Bahan kayu lebih mudah dibentuk sehingga model tasbihnya pun beragam. Sementara itu, bahan alumunium alloy bersifat ringan dan tahan korosi.


Selain memperhatikan materialnya, cek juga apakah tasbih tersebut bersifat antiair atau tidak. Tasbih digital waterproof tidak mudah rusak bila terkena keringat atau saat dibawa wudu. Poin ini perlu diperhatikan, terutama jika Anda memilih tasbih model cincin. Meskipun demikian, untuk menjaga keawetannya, Anda disarankan membawanya saat tangan sudah dalam kondisi kering.

5

Pilih tasbih digital dengan baterai yang bisa diisi ulang agar lebih tahan lama

Pilih tasbih digital dengan baterai yang bisa diisi ulang agar lebih tahan lama

Ada dua macam baterai yang digunakan untuk menjalankan tasbih digital, yaitu baterai sekali pakai dan baterai isi ulang. Baterai sekali pakai yang banyak dipakai adalah baterai jenis AAA atau baterai kancing lithium. Sementara itu, baterai isi ulang merupakan baterai tanam yang tidak bisa diganti, tetapi bisa diisi ulang menggunakan kabel USB.


Agar lebih ramah lingkungan dan hemat biaya, Anda bisa mempertimbangkan tasbih digital dengan baterai isi ulang. Anda tak perlu membuang baterai lama dan membeli baterai baru setiap dayanya habis. Cukup diisi ulang saja, tasbih digital bisa digunakan kembali. 

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Tasbih Digital Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Tasbih Digital terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 29 September 2025).
Ranking popularitas
Filter

Produk

Gambar

Harga terendah

Poin

Perincian

Jenis produk

Material

Jumlah digit

Cara menghitung

1

iQibla Noor Zikr Ring N01

null iQibla Noor Zikr Ring  1

Canggih dan elegan, pelengkap tepat untuk gaya hidup Islami

Cincin

Plastik

4 digit

Tombol

2

Yiwu Sanda Electronics

SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box

Yiwu Sanda Electronics SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box 1

Dilengkapi box khusus, penyimpanannya jadi lebih aman

Cincin

Plastik

5 digit

Tombol

3

Satu Keluarga Tasbih Digital C205

null Satu Keluarga Tasbih Digital  1

Harganya murah meriah, kualitasnya tidak murahan

Cincin

Plastik ABS

5 digit

Tombol

4

Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski TN17

 Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski  1

Percantik penampilan Islami dengan tasbih digital berhias Swarovski

Cincin

Swarovski

5 digit

Tombol

5

Bright Crown Webstore

Bright Crown Tasbih Digital Kayu Modern

Bright Crown Webstore Bright Crown Tasbih Digital Kayu Modern 1

Motif kayunya cantik, roller-nya halus dan senyap

Genggam

ABS

5 digit

Scroll

6

Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu9335

 Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu 1

Fitur azan dan pengingatnya bantu memastikan salat lebih tepat waktu

Genggam

Tidak diketahui

4 digit

Scroll

7

ProdiGO Universal Indonesia

Prodigo Safa Tasbih Digital

ProdiGO Universal Indonesia Prodigo Safa Tasbih Digital 1

Multifungsi, dengan kapasitas hitung sampai empat digit

Genggam

Nikel

4 digit

Tombol

8

Jovitech Smart Zikr Ring SR01

null Jovitech Smart Zikr Ring  1

Dilengkapi fitur pelacak, tak perlu khawatir jika tasbih hilang

Cincin

Aluminum alloy

3 digit

Tombol

9

WESLAMIC iTasbih Salam

null WESLAMIC iTasbih Salam 1

Tasbih digital berdesain futuristik yang tahan air

Cincin

ABS

4 digit

Tombol

10

Frankybee Zikr Counter Rechargable

null Frankybee Zikr Counter Rechargable 1

Makin mudah melihat hitungan zikir berkat layar putarnya

Cincin

Tidak diketahui

5 digit

Tombol

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

iQibla Noor Zikr Ring N01

iQibla Noor Zikr Ring  1
Sumber: shopee.co.id
iQibla Noor Zikr Ring  2
Sumber: shopee.co.id
iQibla Noor Zikr Ring  3
Sumber: shopee.co.id
iQibla Noor Zikr Ring  4
Sumber: shopee.co.id
iQibla Noor Zikr Ring  5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp157.000
Agak Mahal
Harga referensi
Rp157.000
Agak Mahal

Canggih dan elegan, pelengkap tepat untuk gaya hidup Islami

  • Desainnya simpel dan elegan dengan tiga pilihan ukuran dan empat pilihan warna, yakni hitam, biru, hijau, dan pink
  • Bobotnya ringan dengan ukuran yang relatif kecil sehingga nyaman dikenakan sehari-hari
  • Dilengkapi fitur pengingat salat lima waktu agar ibadah lebih teratur
  • Bisa diintegrasikan dengan aplikasi iQibla untuk fungsi tambahan dan sinkronisasi data ibadah
  • Menggunakan koneksi Bluetooth 5.1 yang stabil, mendukung Android 5.1+ dan iOS 10.0+
Jenis produkCincin
MaterialPlastik
Jumlah digit4 digit
Cara menghitungTombol
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Yiwu Sanda Electronics
SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box

SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box 1
Sumber: shopee.co.id
SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box 2
Sumber: shopee.co.id
SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box 3
Sumber: shopee.co.id
SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box 4
Sumber: shopee.co.id
SXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp15.300
Agak Murah
Harga referensi
Rp15.300
Agak Murah

Dilengkapi box khusus, penyimpanannya jadi lebih aman

  • Dibekali layar yang mampu menampilkan hitungan hingga lima digit yang mempermudah pelacakan jumlah zikir
  • Memiliki dua belas pilihan warna yang cerah seperti kuning, biru, merah, dan hijau
  • Dilengkapi tiga buah tombol sehingga penggunaannya makin mudah
  • Dengan kotak penyimpanan transparan dan berukuran ringkas, praktis untuk menjaga agar tasbih tetap aman dan rapi
Jenis produkCincin
MaterialPlastik
Jumlah digit5 digit
Cara menghitungTombol
No.3

Satu Keluarga Tasbih Digital C205

Satu Keluarga Tasbih Digital  1
Sumber: shopee.co.id
Satu Keluarga Tasbih Digital  2
Sumber: shopee.co.id
Satu Keluarga Tasbih Digital  3
Sumber: shopee.co.id
Satu Keluarga Tasbih Digital  4
Sumber: shopee.co.id
Satu Keluarga Tasbih Digital  5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp3.337
Lebih Murah
Harga referensi
Rp3.337
Lebih Murah

Harganya murah meriah, kualitasnya tidak murahan

  • Tombol utama untuk berzikir terbuat dari chrome sehingga lebih kuat dan tahan lama
  • Harganya terjangkau, bisa jadi alternatif suvenir atau dibeli dalam jumlah banyak tanpa membuat kantong jebol
  • Bisa juga dipakai menghitung barang masuk, survei, data counter, maupun keperluan umum lainnya
  • Dilengkapi dengan strap seperti belt arloji, lebih fleksibel dan mudah disesuaikan dengan ukuran jari
Jenis produkCincin
MaterialPlastik ABS
Jumlah digit5 digit
Cara menghitungTombol
No.4

Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski TN17

Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski  1
Sumber: shopee.co.id
Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski  2
Sumber: shopee.co.id
Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski  3
Sumber: shopee.co.id
Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski  4
Sumber: shopee.co.id
Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski  5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp52.000
Menengah
Harga referensi
Rp52.000
Menengah

Percantik penampilan Islami dengan tasbih digital berhias Swarovski

  • Dihiasi kristal Swarovski dengan pemasangan yang rapat dan teliti sehingga kilaunya terlihat mewah dan elegan
  • Hadir dalam belasan pilihan warna, baik solid maupun kombinasi, seperti black, rosegold silver, atau purple pink
  • Pembeli dapat memesan warna lain atau ditambahkan nama agar makin eksklusif
  • Cocok sebagai pilihan hadiah atau suvenir acara khusus misalnya pengajian pernikahan
Jenis produkCincin
MaterialSwarovski
Jumlah digit5 digit
Cara menghitungTombol
No.5

Bright Crown Webstore
Bright Crown Tasbih Digital Kayu Modern

Harga referensi
Rp36.795
Agak Murah

Motif kayunya cantik, roller-nya halus dan senyap

  • Terbuat dari plastik ABS berkualitas yang ringan, tetapi tahan banting dengan motif kayu yang mempercantik tampilannya
  • Roller pada tasbih halus, ringan, dan tidak menimbulkan suara berisik sehingga lebih nyaman saat digunakan
  • Desainnya ergonomis dan pas dalam genggaman tangan sehingga tidak membuat tangan cepat lelah
  • Layarnya akan mati otomatis jika tidak digunakan sehingga lebih hemat energi
Jenis produkGenggam
MaterialABS
Jumlah digit5 digit
Cara menghitungScroll
No.6

Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu9335

Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu 1
Sumber: shopee.co.id
Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu 2
Sumber: shopee.co.id
Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu 3
Sumber: shopee.co.id
Al-Fajia Tasbih Digital Motif Kayu 4
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp94.999
Menengah
Harga referensi
Rp94.999
Menengah

Fitur azan dan pengingatnya bantu memastikan salat lebih tepat waktu

  • Menyediakan tampilan waktu azan dan alarm khusus dengan pilihan suara on/off untuk menjaga ketepatan ibadah
  • Dilengkapi tampilan arah kiblat digital, praktis digunakan saat bepergian atau berada di lokasi baru
  • Memiliki fitur penanda bacaan Al-Qur’an untuk membantu pengguna melanjutkan bacaan dengan mudah
  • Terdapat fitur pengaturan agar dapat digunakan tanpa suara saat berzikir sehingga ibadah lebih khusyuk
  • Desainnya yang unik menjadikannya pilihan tepat untuk suvenir haji atau umroh
Jenis produkGenggam
MaterialTidak diketahui
Jumlah digit4 digit
Cara menghitungScroll
No.7

ProdiGO Universal Indonesia
Prodigo Safa Tasbih Digital

Harga referensi
Rp33.778
Agak Murah

Multifungsi, dengan kapasitas hitung sampai empat digit

  • Bisa digunakan untuk menghitung cepat di berbagai aktivitas sekaligus sebagai alat zikir
  • Mendukung penghitungan hingga 9.999 kali, cocok untuk kebutuhan hitungan tinggi
  • Desainnya sederhana dengan ukuran yang ringkas sehingga lebih mudah dibawa ke mana saja
  • Dibuat dari plastik berkualitas yang ringan, tetapi awet untuk digunakan dalam jangka panjang
Jenis produkGenggam
MaterialNikel
Jumlah digit4 digit
Cara menghitungTombol
No.8

Jovitech Smart Zikr Ring SR01

Jovitech Smart Zikr Ring  1
Sumber: shopee.co.id
Jovitech Smart Zikr Ring  2
Sumber: shopee.co.id
Jovitech Smart Zikr Ring  3
Sumber: shopee.co.id
Jovitech Smart Zikr Ring  4
Sumber: shopee.co.id
Jovitech Smart Zikr Ring  5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp118.991
Agak Mahal
Harga referensi
Rp118.991
Agak Mahal

Dilengkapi fitur pelacak, tak perlu khawatir jika tasbih hilang

  • Terbuat dari aluminum alloy yang kuat, tetapi tetap ringan sehingga nyaman dipakai sehari-hari
  • Dibekali dengan Anti-Throw Function, fitur pelacak untuk menemukan tasbih jika terlepas atau hilang
  • Dilengkapi dengan penunjuk arah kiblat untuk membantu menemukan arah kiblat dengan mudah, ideal dibawa traveling
  • Dengan fitur getaran saat mencapai 33, 66, 99, atau 100 kali zikir sehingga tidak perlu sering-sering melihat layar
Jenis produkCincin
MaterialAluminum alloy
Jumlah digit3 digit
Cara menghitungTombol
No.9

WESLAMIC iTasbih Salam

Harga referensi
Rp180.000
Agak Mahal

Tasbih digital berdesain futuristik yang tahan air

  • Memiliki desain modern dan futuristik dengan warna full hitam sehingga tampak makin elegan
  • Tahan terhadap air dengan sertifikasi IP67 sehingga tetap aman dipakai saat berwudu atau jika terkena cipratan air
  • Bisa dikontrol melalui aplikasi dengan dukungan cloud sync sehingga data zikir tersimpan dengan rapi dan aman
  • Tampilan jelas dan terang dengan layar OLED yang mempermudah melihat hitungan ataupun notifikasi kapan saja
Jenis produkCincin
MaterialABS
Jumlah digit4 digit
Cara menghitungTombol
No.10

Frankybee Zikr Counter Rechargable

Frankybee Zikr Counter Rechargable 1
Sumber: shopee.co.id
Frankybee Zikr Counter Rechargable 2
Sumber: shopee.co.id
Frankybee Zikr Counter Rechargable 3
Sumber: shopee.co.id
Frankybee Zikr Counter Rechargable 4
Sumber: shopee.co.id
Frankybee Zikr Counter Rechargable 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp125.000
Agak Mahal
Harga referensi
Rp125.000
Agak Mahal

Makin mudah melihat hitungan zikir berkat layar putarnya

  • Dibekali dengan rotatable OLD screen, layarnya dapat diputar sehingga mempermudah melihat hitungan zikir dan fitur lainnya
  • Desainnya elegan dengan enam pilihan warna premium seperti silver, grey, gold, dan black
  • Baterai dapat diisi ulang menggunakan port MicroUSB, lebih hemat dan ramah lingkungan
  • Memiliki empat mode hitungan, seperti hitung reguler dan dengan getaran setiap 33 atau 100 hitungan
Jenis produkCincin
MaterialTidak diketahui
Jumlah digit5 digit
Cara menghitungTombol

Tips menggunakan tasbih digital

Tips menggunakan tasbih digital

Dari tips memilih dan rekomendasi produk di atas, beberapa di antara Anda mungkin jadi tertarik menggunakan tasbih digital. Lantas, bagaimanakah cara menggunakan tasbih digital? Berikut poin-poinnya.


  1. Nyalakan tasbih dengan memencet tombol besar, lalu akan muncul angka 0 pada layar.
  2. Setiap akan menghitung jumlah zikir, tekan lagi tombol besar. Angka yang tertera di layar akan sesuai dengan banyaknya Anda memencet tombol besar. Misalnya, Anda menekan empat kali, angka yang muncul adalah empat, lalu angka ini akan terakumulasi dengan hitungan selanjutnya.
  3. Jika sudah selesai, tekan tombol reset untuk mengembalikan hitungan tasbih ke angka 0. Untuk tasbih yang dilengkapi fitur memori, ada produk yang tidak perlu di-reset supaya layar menampilkan angka terakhir hitungan zikir.
  4. Untuk mematikannya, tak perlu menekan tombol apa pun karena tasbih akan mati otomatis jika didiamkan selama beberapa detik. 

5 Rekomendasi Tasbih Digital terbaik

No. 1: iQibla Noor Zikr Ring N01

No. 2: Yiwu Sanda ElectronicsSXH5136 Tasbih Digital LED Light Plus Box

No. 3: Satu Keluarga Tasbih Digital C205

No. 4: Nisa Aydrus Tasbih Digital Premium Swarovski TN17

No. 5: Bright Crown WebstoreBright Crown Tasbih Digital Kayu Modern

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.

Populer
Rekomendasi Produk Terlaris Terkait Tasbih digital

Atap Transparan

10 Produk

Populer
favlist Terkait Kebutuhan rumah tangga

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.