mybest
Pompa airSolusi Memilih Produk Terbaik
mybest
Pompa airSolusi Memilih Produk Terbaik
  • 10 Rekomendasi Mesin Pompa Air Terbaik (Terbaru Tahun 2026) 1
  • 10 Rekomendasi Mesin Pompa Air Terbaik (Terbaru Tahun 2026) 2
  • 10 Rekomendasi Mesin Pompa Air Terbaik (Terbaru Tahun 2026) 3
  • 10 Rekomendasi Mesin Pompa Air Terbaik (Terbaru Tahun 2026) 4
  • 10 Rekomendasi Mesin Pompa Air Terbaik (Terbaru Tahun 2026) 5

10 Rekomendasi Mesin Pompa Air Terbaik (Terbaru Tahun 2026)

Saat ini, tidak sedikit rumah yang menggunakan mesin pompa air untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari. Dengan pompa air, Anda tidak perlu repot lagi menimba air dari sumur sehingga lebih hemat waktu dan tenaga. Di pasaran, banyak merek dan jenis pompa air yang bagus, baik untuk sumur bor, kolam ikan, bahkan untuk irigasi di sawah.


Melalui artikel ini, kami akan mengulas tips memilih mesin pompa air terbaik yang dijual secara online. Rekomendasi merek pompa air terbaik dan awet seperti Shimizu dan National dapat Anda temukan dalam artikel ini. Rekomendasi produk ini disusun dan diurutkan berdasarkan cara memilih mybest dan hasil riset kelarisan produk di marketplace. Selamat membaca!

Highlight Mesin Pompa Air Teratas

1

National Pompa Air Listrik Sumur DangkalGP-125
National Pompa Air Listrik Sumur Dangkal

Ideal untuk rumah dengan sumur dangkal

2

ER Teknik

ER Teknik Pompa Air ModifikasiSNB 50
ER Teknik Pompa Air Modifikasi

Pompa air tangguh untuk irigasi dan penyedotan air

3

TSOLUMY Pompa Celup AirHS2.4-500F
TSOLUMY Pompa Celup Air

Bisa diaplikasikan pada air bersih sekaligus kotor

4

Shimizu

Shimizu Pompa Air Sumur DangkalPS-128 BIT
Shimizu Pompa Air Sumur Dangkal

Pompa sumur dangkal untuk kebutuhan air rumah sehari-hari

5

Nexor Air Booster Pump
Nexor Air Booster Pump

Booster andal yang optimal hasilkan dorongan air lebih kuat

Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Why You Can Trust Us

mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.

Cara memilih Mesin Pompa Air

Saat ingin membeli mesin pompa air, terdapat beberapa hal yang harus Anda pertimbangkan. Berikut ini adalah poin-poin yang sudah kami rangkum untuk memudahkan Anda saat memilih pompa air yang bagus. Perhatikan dengan saksama, ya!

1

Pilih sesuai kebutuhan

Pertama, Anda perlu memastikan jenis pompa air yang dibutuhkan. Jenis pompa air bisa Anda pilih berdasarkan tujuan penggunaannya. Berikut ini adalah beberapa jenis mesin pompa air yang dapat Anda jumpai di pasaran.

Untuk kebutuhan rumah tangga, pilih pompa air sumur

Untuk kebutuhan rumah tangga, pilih pompa air sumur

Mungkin saat ini Anda mengalami kendala dan bertanya-tanya, apa penyebab pompa air tidak menghisap? Permasalahan paling umum adalah kesalahan instalasi dan komponen impeller yang sudah aus. Selain itu, penyebab pompa air tidak dapat mengisap adalah terjadinya penurunan level air bawah tanah. Untuk itu, pemilihan pompa air berdasarkan kedalaman sumurnya sangat penting untuk diperhatikan.


Umumnya, terdapat dua jenis pompa air yang sering digunakan dalam skala rumahan, yaitu pompa air sumur dangkal dan dalam. Pompa air sumur dangkal adalah jenis pompa air untuk penggunaan ringan. Pompa air sumur dangkal hanya cocok digunakan pada sumur dengan kedalaman maksimal 9 meter. Bila Anda tinggal di daerah yang melimpah air, menggunakan jenis pompa ini biasanya sudah cukup. 


Sementara jika Anda tinggal di daerah yang sulit air, menggunakan pompa air sumur dalam tentu menjadi keharusan. Pompa air dalam atau jet pump memiliki kemampuan menarik air pada kedalaman minimal 15 meter. Bahkan, ada juga mesin pompa air yang mampu menarik air hingga 40 meter. 

Untuk pengairan, pilih pompa air irigasi

Untuk pengairan, pilih pompa air irigasi

Bila jenis pompa air lain biasa digunakan untuk rumah tangga, pompa air irigasi lebih sering digunakan untuk pengairan. Mesin ini dapat menyedot air dalam jumlah yang besar sehingga sangat cocok untuk irigasi pertanian ataupun perkebunan. Selain itu, banyak masyarakat yang memanfaatkan pompa air irigasi untuk budidaya ikan skala besar


Umumnya, pengoperasian pompa air irigasi digerakkan oleh mesin yang menggunakan bahan bakar bensin atau solar. Namun, saat ini sudah tersedia banyak merek pompa air sawah terbaik yang menggunakan tenaga listrik. Anda hanya perlu menyiapkan kabel rol panjang agar mesin pompa irigasi dapat dioperasikan. Hal ini tentunya dapat menghemat budget Anda karena tidak perlu membeli bahan bakar

Untuk akuarium dan kolam ikan, pilih pompa air celup

Untuk akuarium dan kolam ikan, pilih pompa air celup

Pompa air celup adalah jenis pompa yang sering dipakai untuk akuarium atau kolam ikan. Sesuai dengan namanya, penggunaan produk ini adalah dengan cara mencelupkan bagian mesinnya ke dalam air. Pompa air celup biasanya digunakan untuk membuat air bersirkulasi. Air yang diisap oleh pompa akan dialirkan melalui filter sehingga dapat menyaring air kolam. Pompa air celup sendiri rata-rata hanya dapat digunakan pada kedalaman sekitar 5 meter saja.


Jika saat ini Anda berencana membeli mesin pompa kolam ikan, temukan produk terbaiknya melalui tautan di bawah ini. 

Untuk pendorong air, pilih pompa air booster

Untuk pendorong air, pilih pompa air booster

Berbeda dengan jenis pompa air lainnya, pompa air booster biasanya tidak memiliki daya isap. Pompa air jenis ini hanya digunakan sebagai pendorong atau penambah kekuatan pancar air. Oleh karena itu, pompa air booster dipasang di tengah instalasi pipa


Pemasangan pompa air booster pun cukup mudah. Anda bisa menggunakannya pada saluran tandon air yang terlalu tinggi agar air bisa terdistribusi lebih baik. Pompa air booster bisa juga diletakkan setelah saluran tandon agar air yang keluar dari keran dapat memancar lebih kuat.

2

Pertimbangkan pompa air otomatis agar lebih efektif

Pertimbangkan pompa air otomatis agar lebih efektif
Sumber: shopee.co.id

Saat air di dalam tandon habis, Anda perlu menghidupkan mesin pompa air. Hal ini tentu saja merepotkan, terlebih lagi jika Anda dalam kondisi terburu-buru. Sebagai solusinya, Anda bisa menggunakan mesin pompa air otomatis. 


Dari bentuknya, tak ada perbedaan antara mesin pompa air otomatis dan manual. Bedanya, pada mesin pompa air otomatis terpasang saklar atau pressure switchCara kerja mesin pompa air otomatis pun sederhana. Saat keran dibuka, pompa air akan menyala secara otomatis sehingga tekanan air menjadi lebih besar


Ada juga mesin pompa air otomatis yang menggunakan saklar apung. Saat air di dalam tandon berkurang, mesin pompa air akan menyala secara otomatis dan mati ketika sudah terisi penuh. Dengan begitu, tandon air di rumah Anda akan selalu penuh.

3

Cek daya isap dan tekanannya

Cek daya isap dan tekanannya

Daya isap menunjukkan kedalaman air sumur maksimal yang bisa diisap oleh mesin pompa air. Kemampuan daya isap juga ditentukan dari jenis pompa air yang digunakan. Jika menggunakan pompa air sumur dangkal, daya isapnya biasanya maksimal 9 meter. Sementara untuk pompa air sumur dalam, daya isapnya bisa mencapai 50 meter


Sedangkan daya dorong atau tekanan adalah ketinggian maksimal antara mesin dengan ujung keran di mana air dipancarkan. Dengan mengetahui daya dorong pompa air, Anda bisa menentukan panjang dan ketinggian tandon air beserta pipanya. 

4

Cek daya listrik mesin pompa air

Cek daya listrik mesin pompa air

Makin besar kekuatan pompa air, makin besar pula voltasenya. Oleh karena itu, jangan sampai voltase mesin pompa air tidak sebanding dengan daya listrik rumah Anda. Selain membuat tagihan listrik membengkak, voltase pompa air yang tidak sesuai dapat mengakibatkan korsleting. Meski demikian, hindari juga voltase yang terlalu rendah karena dapat memengaruhi debit air yang dihasilkan


Sebagai gambaran, berikut rata-rata pemakaian daya listrik pada beberapa pompa air: 


  • Pompa air sumur, baik manual dan otomatis: 125–500 watt.

  • Pompa air irigasi: 125–500 watt.

  • Pompa air booster: 200–400 watt.

  • Pompa air celup: 7–25 watt.
5

Periksa material pada komponen pompa air

Periksa material pada komponen pompa air

Terakhir, jangan lupa untuk mengecek bahan yang digunakan pada komponen mesin pompa air. Pompa air yang menggunakan material berkualitas tentu saja membuat mesin dapat bekerja secara maksimal dan tidak mudah overheat. Meski ada kemungkinan harganya lebih mahal, kualitas yang baik akan sebanding dengan keawetan mesin. 


Anda bisa pertimbangkan bahan stainless steel pada bagian impeller agar lebih kuat dan tidak mudah retak. Sementara pada bagian lilitan motor, utamakan komponen yang berbahan tembaga. Untuk mencegah overheat, hindari bahan aluminium

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Mesin Pompa Air Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Mesin Pompa Air terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 02 Januari 2026).
Ranking popularitas
Filter

Produk

Gambar

Harga terendah

Poin

Perincian

Jenis pompa

Daya isap (max)

Daya dorong (max)

Debit air

Daya

Auto-switch

Pressure switch

Flow switch

Float switch

1

National Pompa Air Listrik Sumur DangkalGP-125

null National Pompa Air Listrik Sumur Dangkal 1

Ideal untuk rumah dengan sumur dangkal

Pompa air sumur

9 m

27 m

18 liter/menit

125 watt

2

ER Teknik

ER Teknik Pompa Air ModifikasiSNB 50

ER Teknik ER Teknik Pompa Air Modifikasi 1

Pompa air tangguh untuk irigasi dan penyedotan air

Pompa irigasi

7 m (dengan tusen klep) dan 5 m (tanpa tusen klep)

4 m

350 liter/menit

350 watt

Tidak diketahui

3

TSOLUMY Pompa Celup AirHS2.4-500F

null TSOLUMY Pompa Celup Air 1

Bisa diaplikasikan pada air bersih sekaligus kotor

Pompa submersible

12 m

200 liter/menit

500 watt

4

Shimizu

Shimizu Pompa Air Sumur DangkalPS-128 BIT

Shimizu Shimizu Pompa Air Sumur Dangkal 1

Pompa sumur dangkal untuk kebutuhan air rumah sehari-hari

Pompa eksternal

9 m

33 m

18 liter/menit

125 watt

5

Nexor Air Booster Pump

null Nexor Air Booster Pump 1

Booster andal yang optimal hasilkan dorongan air lebih kuat

Pompa booster

25 m

45 liter/menit

250 watt

6

SANYO Electric

SANYO Pompa Sumur DangkalP-WH137C-S

SANYO Electric  SANYO Pompa Sumur Dangkal 1

Pompa manual yang andal untuk sumur dangkal

Pompa air sumur

9 m

30 m

30 liter/menit

125 watt

7

Aditya Sarana Graha

Wassser Booster PumpPB-318EA

Aditya Sarana Graha Wassser Booster Pump 1

Pompa pendorong otomatis dengan sistem proteksi overheat

Pompa booster

23 m

85 liter/menit

300 watt

8

Leo Pump Pompa Sumur Dangkal OtomatisAKSm 130

null Leo Pump Pompa Sumur Dangkal Otomatis 1

Distribusi air jadi makin lancar dan motor bebas dari panas berlebihan

Pompa eksternal

9 m

32 m

40 liter/menit

250 watt

9

Honda

Honda Water PumpWB30XN

Honda Honda Water Pump 1

Pilihan tepat untuk kebutuhan irigasi dan pekerjaan berat

Pompa eksternal

Tidak tercantum

28-30 m

1000-1200 liter/menit

4100 watt

10

Panasonic Gobel Indonesia

PanasonicPower Extra Non Auto PumpGP-129JPX

Panasonic Gobel Indonesia Power Extra Non Auto Pump 1

Air bebas karat dengan pompa berteknologi double coating

Pompa air sumur

9 m

30 m

35 liter/menit

125 watt

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

National Pompa Air Listrik Sumur DangkalGP-125

National Pompa Air Listrik Sumur Dangkal 1
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp395.000
Agak Murah
Harga referensi
Rp395.000
Agak Murah
Jenis pompaPompa air sumur
Debit air18 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Ideal untuk rumah dengan sumur dangkal

  • Mesin pompa air National ini memiliki daya isap 9 meter, ideal untuk sumur rumahan yang dangkal
  • Daya dorong tinggi total 27 meter, memastikan tekanannya optimal
  • Dengan debit air maksimum 18 liter/menit, cukup untuk kebutuhan rumah tangga
  • Mudah dipasang tanpa memerlukan instalasi yang kompleks
Daya isap (max)9 m
Daya dorong (max)27 m
Daya125 watt
Float switch
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

ER Teknik
ER Teknik Pompa Air ModifikasiSNB 50

ER Teknik Pompa Air Modifikasi 1
Sumber: shopee.co.id
ER Teknik Pompa Air Modifikasi 2
Sumber: shopee.co.id
ER Teknik Pompa Air Modifikasi 3
Sumber: shopee.co.id
ER Teknik Pompa Air Modifikasi 4
Sumber: shopee.co.id
ER Teknik Pompa Air Modifikasi 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp990.000
Menengah
Harga referensi
Rp990.000
Menengah
Jenis pompaPompa irigasi
Debit air350 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Tidak diketahui
Flow switch

Pompa air tangguh untuk irigasi dan penyedotan air

  • Pompa air dengan daya sebesar 350 watt, ideal untuk irigasi dan penyedotan air kolam
  • Dibekali pipa input sekaligus output sebesar 2 inci
  • Memiliki daya isap maksimal 5 meter serta daya dorong naik maksimal 4 meter
  • Bisa digunakan dalam waktu lama berkat lilitan berbahan 100% tembaga asli
Daya isap (max)7 m (dengan tusen klep) dan 5 m (tanpa tusen klep)
Daya dorong (max)4 m
Daya350 watt
Float switch
No.3

TSOLUMY Pompa Celup AirHS2.4-500F

TSOLUMY Pompa Celup Air 1
Sumber: shopee.co.id
TSOLUMY Pompa Celup Air 2
Sumber: shopee.co.id
TSOLUMY Pompa Celup Air 3
Sumber: shopee.co.id
TSOLUMY Pompa Celup Air 4
Sumber: shopee.co.id
TSOLUMY Pompa Celup Air 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp968.998
Menengah
Harga referensi
Rp968.998
Menengah
Jenis pompaPompa submersible
Debit air200 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Bisa diaplikasikan pada air bersih sekaligus kotor

  • Pompa air celup berdaya 500 watt, bisa diaplikasikan pada air bersih dan kotor
  • Didesain untuk bekerja secara otomatis demi memudahkan pengoperasian tanpa pengawasan
  • Terbuat dari material besi pilihan guna memastikan umur pakai yang panjang
  • Cocok untuk diaplikasikan pada kolam ikan, irigasi, pengolahan limbah, dan pertanian
Daya isap (max)
Daya dorong (max)12 m
Daya500 watt
Float switch
No.4

Shimizu
Shimizu Pompa Air Sumur DangkalPS-128 BIT

Shimizu Pompa Air Sumur Dangkal 1
Sumber: shopee.co.id
Shimizu Pompa Air Sumur Dangkal 2
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp637.000
Agak Murah
Harga referensi
Rp637.000
Agak Murah
Jenis pompaPompa eksternal
Debit air18 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Pompa sumur dangkal untuk kebutuhan air rumah sehari-hari

  • Dirancang sebagai pompa air sumur dangkal non-otomatis untuk kebutuhan rumah tangga
  • Ditenagai daya motor 125 W guna berikan kapasitas aliran air hingga puluhan liter per menit
  • Berdaya isap hingga kedalaman sekitar 9 meter dengan total head maksimal sampai 33 meter
  • Struktur motor dari pompa satu ini memakai kawat tembaga sehingga lebih kuat dan awet
Daya isap (max)9 m
Daya dorong (max)33 m
Daya125 watt
Float switch
No.5

Nexor Air Booster Pump

Nexor Air Booster Pump 1
Sumber: shopee.co.id
Nexor Air Booster Pump 2
Sumber: shopee.co.id
Nexor Air Booster Pump 3
Sumber: shopee.co.id
Nexor Air Booster Pump 4
Sumber: shopee.co.id
Nexor Air Booster Pump 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp368.000
Lebih Murah
Harga referensi
Rp368.000
Lebih Murah
Jenis pompaPompa booster
Debit air45 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Booster andal yang optimal hasilkan dorongan air lebih kuat

  • Pompa booster andal yang bisa mengoptimalkan daya dorong air di rumah Anda
  • Ditenagai daya motor 250 W, cocok untuk sistem pendorong ke shower atau keran
  • Dirancang untuk aliran air yang lebih stabil dibanding pompa air pada umumnya
  • Pompa ini dilengkapi dengan check valve dan fitur otomatis, lebih praktis dipakai
Daya isap (max)
Daya dorong (max)25 m
Daya250 watt
Float switch
No.6

SANYO Electric
SANYO Pompa Sumur DangkalP-WH137C-S

SANYO Pompa Sumur Dangkal 1
Sumber: shopee.co.id
SANYO Pompa Sumur Dangkal 2
Sumber: shopee.co.id
SANYO Pompa Sumur Dangkal 3
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp684.000
Menengah
Harga referensi
Rp684.000
Menengah
Jenis pompaPompa air sumur
Debit air30 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Pompa manual yang andal untuk sumur dangkal

  • Pompa air SANYO manual dengan kapasitas air 30 liter/menit, daya isap 9 meter, dan daya pancar 30 meter
  • Spesifikasi tersebut ideal untuk kebutuhan rumah tangga yang mengandalkan air dari sumur dangkal
  • Pengoperasian manual memberikan kontrol penuh kepada pengguna
  • Mesin dilapisi dengan powder coating atau cat luar-dalam sehingga lebih awet
Daya isap (max)9 m
Daya dorong (max)30 m
Daya125 watt
Float switch
No.7

Aditya Sarana Graha
Wassser Booster PumpPB-318EA

Wassser Booster Pump 1
Sumber: shopee.co.id
Wassser Booster Pump 2
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp1.308.000
Agak Mahal
Harga referensi
Rp1.308.000
Agak Mahal
Jenis pompaPompa booster
Debit air85 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Pompa pendorong otomatis dengan sistem proteksi overheat

  • Booster pump otomatis dengan flow switch untuk nyala atau mati sesuai kebutuhan Anda
  • Memakai sistem centrifugal untuk menghasilkan aliran air yang lebih kuat dan konsisten
  • Lebih tahan lama berkat bodi pompa yang dilapisi electro-painting antikarat dan korosi
  • Dilengkapi dengan teknologi thermal protector untuk mencegah overheat pada motor
Daya isap (max)
Daya dorong (max)23 m
Daya300 watt
Float switch
No.8

Leo Pump Pompa Sumur Dangkal OtomatisAKSm 130

Leo Pump Pompa Sumur Dangkal Otomatis 1
Sumber: shopee.co.id
Leo Pump Pompa Sumur Dangkal Otomatis 2
Sumber: shopee.co.id
Leo Pump Pompa Sumur Dangkal Otomatis 3
Sumber: shopee.co.id
Leo Pump Pompa Sumur Dangkal Otomatis 4
Sumber: shopee.co.id
Leo Pump Pompa Sumur Dangkal Otomatis 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp1.333.000
Agak Mahal
Harga referensi
Rp1.333.000
Agak Mahal
Jenis pompaPompa eksternal
Debit air40 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Distribusi air jadi makin lancar dan motor bebas dari panas berlebihan

  • Pompa air otomatis dengan daya isap hingga 9 meter untuk sumur dangkal
  • Memiliki kemampuan dorong air mencapai 32 meter untuk distribusi yang lebih lancar
  • Dirancang dengan impeller kuningan dan proteksi thermal motor, motor bebas overheat
  • Menggunakan pipa isap dan pipa dorong standar 1 inci untuk instalasi yang mudah
Daya isap (max)9 m
Daya dorong (max)32 m
Daya250 watt
Float switch
No.9

Honda
Honda Water PumpWB30XN

Honda Water Pump 1
Sumber: shopee.co.id
Honda Water Pump 2
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp1.450.000
Agak Mahal
Harga referensi
Rp1.450.000
Agak Mahal
Jenis pompaPompa eksternal
Debit air1000-1200 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Pilihan tepat untuk kebutuhan irigasi dan pekerjaan berat

  • Mesin pompa air Honda berbahan bakar bensin dengan pipa 3 inci yang tahan lama
  • Ekstra tangguh dengan kapasitas maksimum mencapai sekitar 1.100 liter per menit
  • Dilengkapi dengan teknologi OHV guna memastikan pembakaran yang sangat efisien
  • Konstruksinya ideal untuk kebutuhan irigasi, kolam, atau pekerjaan berat lainnya
Daya isap (max)Tidak tercantum
Daya dorong (max)28-30 m
Daya4100 watt
Float switch
No.10

Panasonic Gobel Indonesia
PanasonicPower Extra Non Auto PumpGP-129JPX

Power Extra Non Auto Pump 1
Sumber: shopee.co.id
Power Extra Non Auto Pump 2
Sumber: shopee.co.id
Power Extra Non Auto Pump 3
Sumber: shopee.co.id
Power Extra Non Auto Pump 4
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp613.000
Agak Murah
Harga referensi
Rp613.000
Agak Murah
Jenis pompaPompa air sumur
Debit air35 liter/menit
Auto-switch
Pressure switch
Flow switch

Air bebas karat dengan pompa berteknologi double coating

  • Pompa air sumur dangkal dengan kapasitas besar mencapai 35 liter/menit
  • Dilengkapi teknologi double coating untuk memompa air yang bebas karat dan bau
  • Produk hemat energi ini memiliki total head max mencapai 30 meter
  • Kinerjanya ekstra kuat karena dapat menyala selama 100 jam nonstop
Daya isap (max)9 m
Daya dorong (max)30 m
Daya125 watt
Float switch

Baca juga rekomendasi produk kebutuhan rumah lainnya di sini

Selain mesin pompa air, kami juga memiliki beberapa artikel terkait produk kebutuhan rumah lainnya untuk Anda. Ada pompa air Panasonic, filter air sumur, dan pompa submersible yang pastinya patut untuk Anda simak. Silakan klik tautan di bawah ini.

5 Rekomendasi Mesin Pompa Air terbaik

No. 1: National Pompa Air Listrik Sumur DangkalGP-125

No. 2: ER TeknikER Teknik Pompa Air ModifikasiSNB 50

No. 3: TSOLUMY Pompa Celup AirHS2.4-500F

No. 4: ShimizuShimizu Pompa Air Sumur DangkalPS-128 BIT

No. 5: Nexor Air Booster Pump

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.

Populer
Rekomendasi Produk Terlaris Terkait Pompa air

Pompa Air Panasonic

10 Produk

Terbaru
Rekomendasi Produk Terlaris Terkait Pompa air

Populer
favlist Terkait Kebutuhan rumah tangga

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.