![10 Rekomendasi Eyeliner Waterproof Terbaik [Ditinjau MUA] (Terbaru Tahun 2025) 1](https://assets.id.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Eyeliner Waterproof Terbaik [Ditinjau MUA] (Terbaru Tahun 2025) 2](https://assets.id.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Eyeliner Waterproof Terbaik [Ditinjau MUA] (Terbaru Tahun 2025) 3](https://assets.id.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Eyeliner Waterproof Terbaik [Ditinjau MUA] (Terbaru Tahun 2025) 4](https://assets.id.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
![10 Rekomendasi Eyeliner Waterproof Terbaik [Ditinjau MUA] (Terbaru Tahun 2025) 5](https://assets.id.my-best.com/_next/static/media/loading-rectangle.dbd06764.png)
Eyeliner waterproof adalah solusi tepat untuk tampilan mata yang on point dan tahan lama, bahkan saat berkeringat atau terkena air. Produk ini hadir dalam berbagai bentuk, seperti eyeliner gel, eyeliner pensil, dan liquid eyeliner. Kini, ada banyak merek eyeliner tahan air yang bagus di pasaran, seperti Barenbliss, Sister Ann, dan MAKE OVER. Ragam pilihan ini mungkin membuat Anda, ya?
Kali ini, bersama makeup artist, Renata Aprianti, kami akan membahas cara memilih eyeliner waterproof. Tidak lupa, kami juga akan menyajikan rekomendasi eyeliner waterproof terbaik. Rekomendasi ini dipilih dari produk-produk terlaris di marketplace dan diurutkan sesuai cara memilih mybest. Baca sampai habis, ya!
Highlight Eyeliner Waterproof Teratas
HEBE Beauty Style

Tinta lancar dan terkontrol berkat teknologi Automatic Ink Tanker
FOCALLURE

Makin mudah membuat kreasi riasan berkat ujungnya yang fleksibel
Sister Ann

Tampil glamor dan mencuri perhatian di acara spesial dengan shimmery eyeliner
Y.O.U Beauty

Tak cuma waterproof dan transferproof, tetapi juga anti fading

Renata Aprianti adalah seorang makeup artist dan beauty enthusiast yang aktif membagikan review produk kecantikan, tutorial makeup, dan skincare di platform YouTube dan Instagram. Selain berkarier di dunia kecantikan sejak 2017, Renata juga dikenal sebagai penulis yang telah menerbitkan tiga novel remaja dan memiliki pengalaman lebih dari sepuluh tahun sebagai beauty blogger. Perpaduan antara kreativitas dan pengalamannya membuat Renata menjadi salah satu MUA yang dipercaya banyak pengikutnya di media sosial.

Sonya Kovaleswani adalah content planner di mybest Indonesia yang berfokus pada informasi seputar kesehatan, kecantikan, serta ibu dan anak. Dengan lebih dari 5 tahun pengalaman mengelola blog fashion dan beauty, ia telah berkolaborasi dengan brand ternama seperti Emina dan Sociolla. Saat ini, ia aktif meriset pasar, menganalisis tren, dan mewawancarai pakar, seperti Dokter Kulit sampai Dokter Anak untuk menghadirkan konten informatif dan tepercaya.
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Daftar isi
mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.

Ya, label waterproof menunjukkan bahwa produk tersebut tidak akan mudah pudar saat terkena air sehingga lebih awet menempel di wajah seharian. Tak heran banyak pengguna makeup dalam waktu lama menyukai fitur waterproof tersebut.
Selain itu, eyeliner waterproof juga sangat berguna bagi Anda yang ingin menggunakan full makeup. Penggunaan eyeliner non-waterproof pada kondisi full makeup justru bisa menimbulkan risiko makeup menjadi rusak. Eyeliner tersebut berpotensi meleleh atau luntur mata jika terkena air, air mata, dan keringat.
Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat ingin memilih eyeliner yang tepat. Berikut ini kami jelaskan poin-poin penting yang perlu Anda perhatikan saat memilih eyeliner waterproof. Simak dengan saksama, ya!

Secara umum, eyeliner gel memiliki konsistensi yang lebih kental dibandingkan jenis eyeliner lainnya sehingga tidak akan mudah luntur. Garis mata pun bisa bertahan hingga sekitar 12 jam.
Namun, kelebihan tersebut juga berarti bahwa menghapus kesalahan dalam pengaplikasian eyeliner gel akan sedikit sulit. Karena itu, pengaplikasiannya memerlukan keahlian.
Selain itu, penggunaannya yang memerlukan brush tambahan mungkin akan terasa sedikit merepotkan bagi beberapa orang. Saat mencari produk, Anda akan menemukan istilah "eyeliner gel" dalam deskripsinya. Biasanya, eyeliner gel dikemas dalam jar yang dilengkapi dengan brush.

Eyeliner pensil umumnya memiliki intensitas warna yang tidak begitu tinggi. Alhasil, warna eyeliner tidak akan langsung keluar dengan bold dalam sekali gerakan.

Ujung eyeliner spidol yang kaku sekaligus berukuran kecil seperti beras membuatnya lebih mudah diaplikasikan secara presisi dengan cepat. Hasil pulasannya pun cukup bold.
Karena pengaplikasiannya harus cepat dan tepat, Anda perlu memiliki keahlian dalam mengaplikasikan eyeliner ini. Eyeliner spidol juga sering disebut sebagai "pen eyeliner" karena memiliki bentuk yang mirip spidol atau pena.

Adanya label ini menunjukkan bahwa suatu produk tidak akan mudah luntur saat tersentuh atau tergosok ringan. Produk ini memiliki formula yang lebih tahan terhadap minyak alami kulit dan keringat.
Pada kondisi tersebut, Anda membutuhkan eyeliner yang tidak hanya bertanda "waterproof", tetapi juga memiliki klaim "smudge-proof". Dengan begitu, garis mata yang Anda buat akan tetap tahan lama dan tidak mudah luntur meskipun sedang banyak berkeringat.
Perlu diingat bahwa tidak semua eyeliner waterproof memiliki klaim smudge-proof. Oleh sebab itu, periksalah deskripsi produk karena informasi mengenai keberadaan formula ini biasanya tertulis sebagai "smudge-proof".

Makin kecil ujung eyeliner, maka akan makin presisi gambar yang dihasilkan, begitu pula sebaliknya sehingga ukuran tersebut sudah cukup ideal untuk digunakan.
Setelah itu, bandingkan dengan diameter ujung produk yang mencantumkan informasi ukuran. Hal ini penting dilakukan guna mendapatkan gambaran ukuran yang pasti, apakah lebih besar atau lebih kecil.

Ujung pensil dengan ukuran sekitar 1,5 mm ideal untuk pemula karena tidak terlalu besar atau terlalu kecil. Ukuran yang tidak sesuai akan menyulitkan pemula dalam menggambar mata.
Meskipun gambar yang dihasilkan bisa presisi, Anda lebih baik menghindarinya. Bila Anda belum ahli, ujung pensil yang kecil bisa membuat gambar garis mata jadi keriting di tengah-tengah. Di sisi lain, ujung pensil yang besar atau >1,5 mm juga dapat menghasilkan garis mata yang terlalu besar.

Eyeliner warna cokelat menghasilkan garis mata yang tidak terlalu dramatis sehingga terkesan alami dan menyatu dengan kulit. Pemakaian makeup sehari-hari dengan warna ini pun tak akan terlihat menor.
Selain itu, eyeliner cokelat juga merupakan warna universal dalam eyeliner pensil. Warna cokelat bisa masuk ke semua warna mata, mulai dari hitam, cokelat, biru, hijau, hingga hazel. Baik yang punya warna kulit gelap maupun terang, semuanya cocok memakai eyeliner warna cokelat. Jadi, Anda tidak perlu khawatir lagi tentang kesesuaian warna eyeliner dengan warna mata atau warna kulit Anda.

Eyeliner pensil warna hitam menghasilkan garis mata yang lebih dramatis dan intens. Anda pun bisa menghasilkan tampilan cat-eye yang apik dan tampak 'hidup'.

Warna-warna tersebut akan memberi kesan kontras pada area mata sehingga tampilan mata tampak lebih unik dan kreatif.
Warna-warna cerah, seperti merah, biru, dan silver yang tersedia di pasaran bisa memberikan sentuhan menarik pada berbagai tema makeup. Anda bebas berkreasi baik dengan tema dekoratif maupun tematik.
Produk | Gambar | Harga terendah | Poin | Perincian | ||||||
|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Jenis | Bentuk kemasan | Smudge-proof | Waterproof | Isi | Sertifikasi | |||||
1 | HEBE Beauty Style Barenbliss|Black Eclipse Eyeliner | ![]() | Tinta lancar dan terkontrol berkat teknologi Automatic Ink Tanker | Liquid | Spidol | 0,5 ml | ||||
2 | FOCALLURE FOCALLURE Ultra-smooth Liquid Eyeliner Black | ![]() | Makin mudah membuat kreasi riasan berkat ujungnya yang fleksibel | Liquid | Tube | 10 ml | ||||
3 | Sister Ann Sister Ann Double Effect Waterproof Eyepencil|Glam Latte | ![]() | Tampil glamor dan mencuri perhatian di acara spesial dengan shimmery eyeliner | Padat | Pensil matic | 0,5 gram | ||||
4 | Y.O.U Beauty Y.O.U Stay All Day Pen Eyeliner | ![]() | Tak cuma waterproof dan transferproof, tetapi juga anti fading | Liquid | Pen | 10 gram | ||||
5 | Paragon Technology and Innovation MAKE OVER|Eye Liner Pencil Silver Lines | ![]() | Tampil beda dengan warna silver yang intens | Padat | Pensil serut | 1,2 gram | ||||
6 | Paragon Technology and Innovation Wardah|Optimum Hi-Black Eyeliner | ![]() | Warna hitam intens dengan satin finish untuk tampilan mata yang menonjol | Liquid | Spidol | 1 gram | ||||
7 | Eka Jaya International Hanasui|Eyetractive Liner Pen | ![]() | Sudah teruji aman dan tidak memicu iritasi mata | Liquid | Pen | 0.8 ml | ||||
8 | Royal Pesona Indonesia SOMETHINC|FOREVER STAY Waterproof Liquid Eyeliner (RENEWAL) | ![]() | Versi RENEWAL, hadir dengan ujung lebih ramping dan bentuk pena persegi | Liquid | Spidol | 0,5 ml | ||||
9 | L’Oréal Maybelline New York|Tattoo Liner 48H Liquid Pen | ![]() | Garis mata hitam pekat hingga 48 jam! | Liquid | Spidol | 1 gram | ||||
10 | Luxury Cantika Indonesia Luxcrime|Retractable Eyeliner|LXC-0000265-1 | ![]() | Hasilkan garis dengan matte finish yang natural | Gel | Pensil matic | 0,3 gram | ||||
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Spidol |
Travel-friendly dengan kuas hypersharp 0.1 mm untuk pengaplikasian yang presisi
Dilengkapi pegangan non-slip yang nyaman seperti menggambar dengan pena, cocok untuk pemula
Teknologi Automatic Ink Tanker memberikan aliran tinta yang lancar dan terkontrol
Membuat tampilan mata bold secara instan tanpa perlu banyak pulasan
Tahan air, antiluntur, dan antikeringat, menawarkan hasil yang tahan seharian
| Isi | 0,5 ml |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Tube |
| Isi | 10 ml |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Padat |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Pensil matic |
Warna Glam Latte dengan hasil akhir shimmery menciptakan kesan glamor dan mewah
Diformulasikan waterproof untuk riasan yang tetap cantik sepanjang acara
Teksturnya halus dan mudah diaplikasikan, cocok untuk tampilan standout
Memberikan nuansa yang elegan dan memikat, ideal untuk pesta atau acara spesial
| Isi | 0,5 gram |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Pen |
| Isi | 10 gram |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Padat |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Pensil serut |
Warna silver memberikan sentuhan unik dan berani untuk makeup dekoratif
Tekstur creamy dan lembut, tidak membuat mata iritasi
Formulanya water-resistant dan smudge-resistant untuk tampilan yang tahan lama
Mudah diraut dan digunakan, cocok untuk menciptakan garis mata yang detail
| Isi | 1,2 gram |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Spidol |
Eyeliner gel berbentuk spidol dengan hasil akhir satin yang sedikit mengilap
Daya tahan hingga 12 jam dengan formula cepat kering yang praktis digunakan
Ujung felt tip presisi memudahkan membuat garis rapi dalam satu sapuan
Menbuat tampilan mata tegas dan rapi sepanjang hari
| Isi | 1 gram |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Pen |
| Isi | 0.8 ml |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Spidol |
Formula waterproof, smudgeproof, oilproof, dan cepat kering untuk ketahanan maksimal
Desain pena persegi dengan ujung ramping memudahkan penggambaran garis yang presisi
Sponge tip aplikator memberikan kontrol lebih dalam membentuk garis mata
Cocok untuk tampilan mata tegas yang bertahan dari pagi hingga malam
| Isi | 0,5 ml |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Liquid |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Spidol |
Ujung pena lentur memudahkan pemula mengaplikasikan garis mata secara presisi
Warna hitam pekat memberikan hasil tajam dan menonjol di mata
Tahan air dan smudgeproof, cocok untuk aktivitas seharian tanpa luntur
Diformulasikan untuk bertahan hingga 48 jam bahkan di kulit berminyak
| Isi | 1 gram |
|---|---|
| Sertifikasi |
| Jenis | Gel |
|---|---|
| Bentuk kemasan | Pensil matic |
| Isi | 0,3 gram |
|---|---|
| Sertifikasi |
Untuk menciptakan riasan mata yang tahan lama, eyeliner waterproof sering dijadikan andalan. Namun, Anda juga bisa mempertimbangkan eyeliner gel yang intens, eyeliner pensil yang mudah digunakan, atau liquid eyeliner untuk hasil yang tajam. Temukan berbagai rekomendasi eyeliner lainnya yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya makeup Anda pada link berikut ini!
No. 1: HEBE Beauty Style|Barenbliss|Black Eclipse Eyeliner
No. 2: FOCALLURE|FOCALLURE Ultra-smooth Liquid Eyeliner Black
No. 3: Sister Ann|Sister Ann Double Effect Waterproof Eyepencil|Glam Latte
No. 4: Y.O.U Beauty|Y.O.U Stay All Day Pen Eyeliner
No. 5: Paragon Technology and Innovation|MAKE OVER|Eye Liner Pencil Silver Lines
Lihat rekomendasi lengkapnya di siniDeskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.

Kebutuhan rumah tangga

Elektronik rumah tangga

Komputer & laptop

Kamera

Perawatan tubuh & kecantikan

Kesehatan

Makanan & minuman

Peralatan dapur

Fashion wanita

Fashion pria

Fashion anak

Ibu & anak

Interior & furnitur

Hobi

Outdoor & sports

DIY & tools

Perawatan hewan

Buku

Peralatan kantor & alat tulis

Otomotif

Perlengkapan pesta & hadiah

Handphone & tablet

Gaming

Program & aplikasi

Travelling