Dalam kehidupan sehari-hari, pria cenderung lebih aktif bergerak sehingga tubuhnya lebih sering berkeringat. Tahukah Anda bahwa keringat bisa memicu munculnya jerawat badan, biang keringat, sampai bau badan? Untungnya, permasalahan-permasalahan tersebut dapat diatasi salah satunya dengan sabun mandi yang tepat.
Namun bagaimana memilih sabun yang tepat untuk pria? Kami bersama dr. Dia Febrina, seorang dermatovenereologist, telah menyusun informasi seputar cara memilih sabun mandi pria. Kami juga telah menyiapkan rekomendasi sabun mandi yang bagus untuk pria dari merek Kahf, Asepso, atau Oilum. Yuk, simak sampai tuntas!
Highlight Sabun Mandi untuk Pria Teratas
Paragon Technology and Innovation
Sabun dengan aroma menenangkan dan sentuhan mint yang menyegarkan
Bina Karya Prima
Kandungan daun Shiso Merah yang kaya antibakteri bikin mandi jadi lebih bersih
Galenium Pharmasia
Kandungannya melembapkan kulit kering dan mencegah keriput
dr. Dia Febrina, Sp.D.V.E adalah dokter spesialis kulit dan kelamin lulusan Pendidikan Dokter Umum dan Spesialis, Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. Pendiri klinik Medika Asyifa Jatiasih dan Dr. Derm Skin Care ini memiliki ketertarikan dalam bidang dermatologi kosmetik, estetik, dan tumor bedah kulit. Saat ini dr. Dia aktif melakukan edukasi seputar kesehatan kulit, kelamin, dan estetik, baik melalui ruang publik maupun media sosial.
Nisa Destiana adalah apoteker dan content specialist di mybest yang fokus pada perawatan kulit, kecantikan, dan kesehatan. Sebelumnya, Nisa pernah bekerja di perusahaan farmasi multinasional selama hampir 5 tahun dan melanjutkan karier sebagai penulis kesehatan untuk start-up telemedisin selama 1 tahun. Ia aktif menyunting artikel dan telah mewawancarai lebih dari 20 pakar dalam 1 tahun terakhir, termasuk dokter kulit sampai ahli gizi, untuk memberikan informasi terbaik kepada pengguna mybest.
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Daftar isi
mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.
Sabun mandi pria umumnya memiliki aroma yang lebih maskulin dan memiliki manfaat tambahan untuk mengurangi bau badan.
Perbedaan sabun mandi pria dan sabun mandi biasa sering kali terletak pada aromanya. Secara struktur, epidermis kulit pria lebih tebal daripada wanita. Kelenjar sebum pria juga lebih aktif dibandingkan wanita. Karena itu, pria sering kali mempunyai masalah bau badan.
Karena itu, selain aromanya yang lebih maskulin, sabun pria biasanya punya manfaat tambahan untuk mengatasi bau badan. Meski terdapat perbedaan tersebut, bukan berarti pria tidak boleh memakai sabun mandi biasa, ya. Pria tetap bisa memakai sabun mandi biasa, tak hanya yang berlabel 'khusus pria' atau 'for men' asal kandungannya tepat untuk kondisi kulit individu tersebut.
Meski kelenjar sebum pada pria lebih aktif, area kulit badan akan tetap terasa jarang berminyak, tidak seperti pada kulit wajah.
Pilihan sabun mandi untuk pria memang tidak sebanyak sabun mandi untuk wanita. Namun, bukan berarti Anda bisa memilih sabun mandi pria secara sembarangan, apalagi bila memiliki keluhan khusus. Hal ini karena terdapat perbedaan kandungan dalam setiap produk. Oleh sebab itu, perhatikanlah poin-poin yang akan kami jabarkan di bawah ini supaya Anda bisa menemukan produk yang tepat!
Tidak seperti pelembap oklusif yang sifatnya menutup pori, kandungan pelembap humektan atau emolien di atas lebih aman digunakan agar kulit tak makin kering setelah mandi.
Sabun mandi biasanya mengandung surfaktan yang berperan untuk mengangkat kotoran dan minyak dari kulit. Akan tetapi, surfaktan di dalam sabun cenderung membuat kulit menjadi kering. Karena itu, Anda membutuhkan tambahan pelembap dalam sabun mandi Anda. Namun, cermati dahulu kandungan pelembap di dalamnya.
Hindari pelembap jenis oklusif karena sifatnya cenderung menutup pori-pori. Beberapa contoh jenis pelembap oklusif, antara lain petrolatum, shea butter, cocoa butter, beeswax, paraffin, plant oils, atau mineral oils. Pengecualian untuk Anda yang memiliki kulit sangat kering, sabun dengan pelembap oklusif dapat dipertimbangkan. Namun, jika kulit Anda hanya sekadar kering, Anda dapat mempertimbangkan pelembap jenis emolien/barrier repair atau humektan saja.
Pelembap jenis humektan yang biasanya digunakan dalam sabun mandi pria yakni glycerin dan hyaluronic acid. Pelembap jenis humektan ini bekerja dengan menyerap dan menangkap air dari lingkungan sekitar kulit untuk memberi kelembapan.
Sabun mandi untuk pria yang mengandung emolien atau barrier repair biasanya ditandai dengan keberadaan ceramide dalam komposisinya. Pelembap emolien baik untuk kulit sensitif karena bisa membantu melindungi kulit sensitif dari paparan lingkungan yang dapat memperburuk kondisi iritasi.
Meski sabun Anda sudah mengandung pelembap, tetap gunakan body lotion setelah mandi untuk melembapkan kulit.
Untuk memperbaiki tampilan kulit yang kusam, Anda perlu melakukan eksfoliasi, chemical atau physical exfoliation, untuk mengangkat sel kulit mati.
Jika kulit Anda sensitif atau punya kondisi kulit tertentu, seperti eksem atau psoriasis, Anda bisa menggunakan chemical exfoliator agent, seperti:
Untuk tujuan mencerahkan kulit, penggunaan sabun saja kurang efektif. Anda tetap perlu sokongan skincare lainnya.
Kandungan di atas tersebut dapat mengurangi keratinisasi, menghambat pertumbuhan bakteri, dan meredakan peradangan yang menjadi pilar penyebab jerawat badan.
Keringat berlebihan yang tidak langsung dibersihkan dengan cara dibilas atau mandi bisa memicu infeksi bakteri, contohnya biang keringat. Selain itu, penumpukan keringat dan kotoran di badan juga dapat memicu timbulnya jerawat. Jika Anda sudah memiliki jerawat badan, keringat yang terus-menerus menempel di kulit bisa memperburuk kondisi jerawat yang sudah ada. Seperti pada wajah, ada empat pilar penyebab jerawat badan, yaitu:
Anda perlu mulai dari empat pilar ini. Karena itu, cari sabun yang punya kandungan untuk mengatasinya, seperti bahan di bawah ini. Anda bisa memilih salah satunya atau mengombinasikan bahan-bahan tersebut dalam satu produk. Pastinya, sesuaikan dengan kondisi kulit:
Bahan antibakteri:
Untuk meredakan peradangan dan keratinisasi:
Karena kelenjar sebaceous di badan tidak seaktif di wajah, kandungan oil-control bersifat opsional untuk perawatan badan.
Sabun antiseptik umumnya mengandung bahan-bahan yang efektif membunuh bakteri, termasuk bakteri yang dapat menyebabkan bau badan.
Di pasaran, Anda bisa dengan mudah menemukan sabun antiseptik. Produsen biasanya menuliskan informasi tersebut secara jelas di label produk. Biasanya, produsen juga mencantumkan persentase atau efektivitas sabun dalam membasmi bakteri. Beberapa sabun antiseptik bahkan menuliskan secara spesifik bakteri yang pertumbuhannya bisa dihentikan oleh sabun tersebut, misalnya:
Bagi Anda yang memiliki kulit sensitif, sabun dengan kandungan soothing agent layak dipertimbangkan untuk membantu menenangkan kulit. Selain itu, hindari sabun yang mengandung bahan iritan, seperti fragrance, menthol, dan propylene glycol. Penjelasan lebih lengkapnya bisa dilihat pada dua poin di bawah ini.
Sabun dengan kandungan pelembap saja umumnya belum cukup untuk kulit sensitif. Anda perlu soothing agent untuk membantu menenangkan kulit.
Kandungan pelembap dalam sabun juga diharapkan mampu mencegah kulit dari kekeringan sehingga bisa meminimalkan risiko iritasi. Sementara itu, efek dingin yang dihasilkan diharapkan bisa membantu menenangkan kulit yang iritasi atau meradang. Namun perlu diketahui, sabun dengan klaim melembapkan umumnya memberikan sensasi lebih licin setelah digunakan.
Klaim seperti moisturizing boleh saja menjadi pertimbangan, tetapi lihat kembali reaksi kulit setelah penggunaan sabun tersebut. Hentikan penggunaan bila Anda merasa kulit sangat kesat atau kulit terasa gatal. Kulit yang terasa sangat kesat bisa menjadi tanda bahwa surfaktan di dalam sabun yang digunakan termasuk banyak.
Bahan tersebut sangat perlu diwaspadai karena sering dilaporkan memicu reaksi iritasi.
Caranya mudah, cukup oleskan sabun di bagian lengan dalam dan biarkan beberapa saat, lalu perhatikan reaksi kulit Anda. Ulangi tes ini selama 2 minggu. Kalau tidak ada reaksi iritasi, Anda dapat menggunakan sabun terkait.
Produk | Gambar | Harga terendah | Poin | Perincian | ||||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Pewangi | Sertifikasi | Isi | Jenis sabun | Varian aroma | Kandungan pelembap | Kandungan pencerah | Klaim untuk kulit sensitif | Sabun antiseptik | Kandungan anti-inflamasi | Kandungan exfoliating agent | Kandungan soothing agent | Kandungan antibakteri | Menthol | |||||
1 | Paragon Technology and Innovation Kahf|Brightening and Cooling Body Wash | ![]() | Sabun dengan aroma menenangkan dan sentuhan mint yang menyegarkan | NA18220700871 | 200 ml | Sabun cair | Rempah Mediterania | Glycerin | Tidak ada | Panthenol | Dual scrub, citric acid | Allantoin | ||||||
2 | Bina Karya Prima ZEN Antibacterial Body Wash Shiso & Sandalwood | ![]() | Kandungan daun Shiso Merah yang kaya antibakteri bikin mandi jadi lebih bersih | NA18180701491 | Sabun cair: 400 ml, 450 ml • Sabun batang: 70 g, 80 g | Sabun cair, sabun batang | Sandalwood | Glycerin, propylene glycol | Tidak ada | Tidak ada | Tidak ada | Tidak ada | ||||||
3 | ASEPSO Bar Soap Sulphur | ![]() | Tepercaya sejak tahun 1990 untuk hilangkan minyak di tubuh | NA18160500622 | 80 g | Sabun batang | Sulfur | Paraffinum liquidum, glycerin | Tidak ada | Sulfur, salicylic acid | Salicylic acid | Tidak ada | ||||||
4 | Galenium Pharmasia Oilum Hydrating Care Cleansing Bar | ![]() | Kandungannya melembapkan kulit kering dan mencegah keriput | NA18230500052 | 85 g | Sabun batang | Tidak diketahui | Olive oil, lanolin | Kolagen | Tidak ada | Tidak ada | Tidak ada | ||||||
5 | Mitra Kreasi Natural THE BATH BOX®|Ocha Liquid Soap | ![]() | Mengatasi back acne dengan manfaat teh hijau alami yang menyegarkan | NA18170701749 | 300 ml, 500 ml | Sabun cair | Green tea | Glycerin, olive oil, coconut oil, castor oil, shea butter | Tidak ada | Shea butter | Tidak ada | Tidak ada | ||||||
6 | Reckitt Benckiser Dettol|Sabun Cair Anti Bakteri Onzen Hachimitsu | ![]() | Mandi lebih menyenangkan dengan fragrance ala Jepang yang menawan | NA18190705599 | 370 g, 410 g, 950 g | Sabun cair | Honey & Shea Butter | Glycerin | Honey | Salicylic acid | Salicylic acid, citric acid | Honey | ||||||
7 | Dove Men Body Wash Charcoal + Clay | ![]() | Aromanya sangat maskulin dan unik | NE51210700395 | 400 ml | Sabun cair | Tidak diketahui | Glycerin | Charcoal, kaolin | Tidak ada | Citric acid | Tidak ada | ||||||
8 | GATSBY Refreshing Body Wash Brave White | ![]() | Mencegah kulit kusam dengan AHA dan ekstrak yam bean | NA18200711352 | 250 ml, 400 ml | Sabun cair | White musk | Glycerin | Lactic acid, Pachyrhizus erosus root extract | Pachyrhizus erosus root extract | Tidak ada | Pachyrhizus erosus root extract | ||||||
9 | BAD LAB Cavemen Cleaner | ![]() | Sabun untuk membersihkan badan, muka, hingga rambut | NA32210700059 | 200 ml, 400 ml | Sabun cair | Tidak diketahui | Glycerin | Tidak ada | Panthenol, allantoin | Citric acid | Panthenol, allantoin | ||||||
10 | HOLLY Sabun Hijau Cair Tea Tree Antiseptik | ![]() | Mengandung tea tree untuk membasmi mikroba | NA18201203005 | 550 ml | Sabun cair | Tea tree | Betaine | Tidak ada | Tea tree | Citric acid | Tidak ada |
Lelah bekerja atau belajar seharian? Tentunya Anda butuh kesegaran yang menenangkan. Sabun mandi pria dari Kahf ini menggunakan wewangian rempah Mediterania yang menenangkan. Kandungan Moroccan Mint di dalamnya akan memberikan nuansa dingin yang menyegarkan tubuh Anda. Sabun mandi ini juga dilengkapi scrub untuk menggosok kotoran yang menempel. Efek lainnya, kulit Anda jadi lebih cerah dan glowing!
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18220700871 |
Isi | 200 ml |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | Rempah Mediterania |
Kandungan pelembap | Glycerin |
Kandungan pencerah | Tidak ada |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Panthenol |
Kandungan exfoliating agent | Dual scrub, citric acid |
Kandungan soothing agent | Allantoin |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Memiliki aktivitas tinggi hingga sering berkeringat? Tentu saja Anda harus menggunakan sabun antibakteri seperti sabun Zen ini. Daun Shiso Merah Jepang dipercaya mampu mengatasi masalah pada kulit, mulai dari peradangan hingga alergi. Pemanfaatan sari daun Shiso Merah ini dalam pembuatan sabun juga memberikan kemampuan antibakteri. Dengan sabun ini, kulit Anda akan terlindungi dari bakteri.
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18180701491 |
Isi | Sabun cair: 400 ml, 450 ml • Sabun batang: 70 g, 80 g |
Jenis sabun | Sabun cair, sabun batang |
Varian aroma | Sandalwood |
Kandungan pelembap | Glycerin, propylene glycol |
Kandungan pencerah | Tidak ada |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Tidak ada |
Kandungan exfoliating agent | Tidak ada |
Kandungan soothing agent | Tidak ada |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Produksi minyak berlebih di tubuh, terutama wajah, dapat menyebabkan munculnya jerawat. Jika tidak diatasi dengan benar, wajah dan tubuh akan ditumbuhi jerawat. ASEPSO menawarkan sabun sulfur yang dapat mengurangi sebum berlebih di tubuh dan wajah.
Sabun ini bekerja dengan membuka pori-pori untuk mengurangi produksi minyak. Menggunakan sabun ini juga akan membantu mengeringkan jerawat yang sudah muncul dengan lebih cepat. Namun, pastikan jangan menggunakan satu sabun yang sama untuk wajah dan badan, ya!
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18160500622 |
Isi | 80 g |
Jenis sabun | Sabun batang |
Varian aroma | Sulfur |
Kandungan pelembap | Paraffinum liquidum, glycerin |
Kandungan pencerah | Tidak ada |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Sulfur, salicylic acid |
Kandungan exfoliating agent | Salicylic acid |
Kandungan soothing agent | Tidak ada |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Apabila Anda memiliki kulit kering, Anda perlu merawatnya dengan sabun cuci muka yang bisa melembapkan. Kami merekomendasikan sabun batang dari Oilum ini untuk Anda gunakan. Kandungan olive oil yang ada di dalamnya dapat memberi kelembapan ekstra untuk kulit Anda.
Lalu, kandungan kolagennya berfungsi untuk mencegah kerutan pada kulit yang terlalu kering. Sabun ini juga banyak direkomendasikan oleh dokter kulit untuk kulit yang sensitif atau mengalami dermatitis. Jika Anda salah satunya, langsung coba saja, yuk!
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18230500052 |
Isi | 85 g |
Jenis sabun | Sabun batang |
Varian aroma | Tidak diketahui |
Kandungan pelembap | Olive oil, lanolin |
Kandungan pencerah | Kolagen |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Tidak ada |
Kandungan exfoliating agent | Tidak ada |
Kandungan soothing agent | Tidak ada |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18170701749 |
Isi | 300 ml, 500 ml |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | Green tea |
Kandungan pelembap | Glycerin, olive oil, coconut oil, castor oil, shea butter |
Kandungan pencerah | Tidak ada |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Shea butter |
Kandungan exfoliating agent | Tidak ada |
Kandungan soothing agent | Tidak ada |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Aroma wangi khas Jepang yang alami dan unik bisa Anda dapatkan lewat sabun Dettol cair Onzen ini. Dengan keharuman hachimitsu atau madu dan shea butter yang tidak mencolok hidung, mandi jadi terasa lebih menyenangkan.
Kuman dan sel-sel kulit mati pun terangkat dengan maksimal. Hal itu karena produk ini mengandung salicylic acid dan citric acid sebagai eksfoliator.
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18190705599 |
Isi | 370 g, 410 g, 950 g |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | Honey & Shea Butter |
Kandungan pelembap | Glycerin |
Kandungan pencerah | Honey |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Salicylic acid |
Kandungan exfoliating agent | Salicylic acid, citric acid |
Kandungan soothing agent | Honey |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Jika bosan dengan wewangian yang itu-itu saja, mungkin ini saatnya Anda mempertimbangkan Dove Men Body Wash Charcoal + Clay. Banyak klaim pembeli yang menyebutkan aromanya yang maskulin dan unik. Sabun ini tidak hanya bisa digunakan untuk badan, tetapi juga wajah. Kandungan charcoal dan clay akan membantu mengangkat sel kulit mati sehingga kulit tetap cerah.
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NE51210700395 |
Isi | 400 ml |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | Tidak diketahui |
Kandungan pelembap | Glycerin |
Kandungan pencerah | Charcoal, kaolin |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Tidak ada |
Kandungan exfoliating agent | Citric acid |
Kandungan soothing agent | Tidak ada |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Produk dari GATSBY ini mengandung AHA yang berfungsi mengangkat sel kulit mati. Dipadukan dengan ekstrak yam bean Jepang yang terkenal mencerahkan kulit, tentunya kulit Anda tidak lagi terlihat kusam. Sabun ini sudah menggunakan rich foam-tech yang memberikan lebih banyak busa, Meskipun demikian, produk ini mengandung cleansing agent sehingga membilasnya jadi lebih mudah.
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18200711352 |
Isi | 250 ml, 400 ml |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | White musk |
Kandungan pelembap | Glycerin |
Kandungan pencerah | Lactic acid, Pachyrhizus erosus root extract |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Pachyrhizus erosus root extract |
Kandungan exfoliating agent | Tidak ada |
Kandungan soothing agent | Pachyrhizus erosus root extract |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Anda yang praktis biasanya tertarik dengan produk perawatan badan yang bisa memenuhi lebih dari satu kebutuhan. Produk Bad Lab kali ini bisa digunakan untuk membersihkan wajah, badan, dan rambut. Dengan kehadiran FluidiPure™8G, vitamin B5, dan menthol, kesegaran yang Anda dapatkan pun makin sempurna. Sabun ini juga cocok dijadikan teman traveling karena bisa menghemat tempat di ransel Anda.
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA32210700059 |
Isi | 200 ml, 400 ml |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | Tidak diketahui |
Kandungan pelembap | Glycerin |
Kandungan pencerah | Tidak ada |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Panthenol, allantoin |
Kandungan exfoliating agent | Citric acid |
Kandungan soothing agent | Panthenol, allantoin |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
Kandungan tea tree pada sabun ini mendatangkan banyak manfaat, terutama bagi Anda yang kerap bermasalah dengan kulit. Tea tree sendiri mengandung zat antiseptik yang dapat membunuh mikroba. Produk ini memang ditujukan untuk mengatasi alergi, gatal-gatal, eczema, dan bekas luka. Aromanya pun harum sehingga dapat menghalau bau badan.
Pewangi | |
---|---|
Sertifikasi | NA18201203005 |
Isi | 550 ml |
Jenis sabun | Sabun cair |
Varian aroma | Tea tree |
Kandungan pelembap | Betaine |
Kandungan pencerah | Tidak ada |
Klaim untuk kulit sensitif | |
Sabun antiseptik | |
Kandungan anti-inflamasi | Tea tree |
Kandungan exfoliating agent | Citric acid |
Kandungan soothing agent | Tidak ada |
Kandungan antibakteri | |
Menthol |
No. 1: Paragon Technology and Innovation|Kahf|Brightening and Cooling Body Wash
No. 2: Bina Karya Prima |ZEN Antibacterial Body Wash Shiso & Sandalwood
No. 3: ASEPSO|Bar Soap Sulphur
No. 4: Galenium Pharmasia|Oilum Hydrating Care Cleansing Bar
No. 5: Mitra Kreasi Natural|THE BATH BOX®|Ocha Liquid Soap
Lihat rekomendasi lengkapnya di siniDeskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
Kebutuhan rumah tangga
Elektronik rumah tangga
Komputer & laptop
Kamera
Perawatan tubuh & kecantikan
Kesehatan
Makanan & minuman
Peralatan dapur
Fashion wanita
Fashion pria
Fashion anak
Ibu & anak
Interior & furnitur
Hobi
Outdoor & sports
DIY & tools
Perawatan hewan
Buku
Peralatan kantor & alat tulis
Otomotif
Perlengkapan pesta & hadiah
Handphone & tablet
Gaming
Program & aplikasi
Travelling