mybest
Pasta gigi

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan gigi & mulut
  4. 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Pepsodent menjadi merek pasta gigi andalan bagi banyak keluarga di Indonesia untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut. Pasta gigi Pepsodent bisa dipakai usia anak-anak hingga dewasa. Selain itu, Pepsodent menghadirkan varian pasta gigi dengan fungsi yang berbeda-beda sesuai dengan kandungan bahannya.


Varian pasta gigi Pepsodent, antara lain, Action 123, Complete 8, dan Pepsodent Sensitive Mineral Expert untuk gigi sensitif. Agar tidak bingung, kami akan membahas tips memilih produk pasta gigi Pepsodent terbaik. Kami juga akan memberikan rekomendasi produk pasta gigi Pepsodent yang bagus untuk keluarga. Simak sampai selesai, ya!

Diperbaharui 14/07/2023
Galih Wisnu Brata
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Galih Wisnu Brata

Galih Wisnu Brata adalah lulusan Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia. Galih, sapaan akrabnya, pernah bekerja selama 2 tahun sebagai editor di sebuah penerbitan. Di samping itu, Galih pernah menjadi content writer untuk media hiburan selama lebih dari 2 tahun. Sebagai content writer, Galih pernah menulis berbagai topik, mulai dari kuliner, sains, fashion, hingga selebritas. Dengan pengalamannya sebagai content writer, Galih bergabung di mybest sebagai kreator pada akhir 2021. Di waktu senggang, biasanya laki-laki berkacamata ini menghabiskan waktu untuk membaca novel atau menonton anime. Terkadang, Galih juga meluangkan waktu untuk berolahraga dan memasak.

Profil Galih Wisnu Brata
Lanjut membaca

Daftar isi

Alasan memilih pasta gigi Pepsodent

Alasan memilih pasta gigi Pepsodent
Sumber: tanyapepsodent.com


Pepsodent menjadi merek pasta gigi tertua di Indonesia. Pepsodent masuk ke Indonesia dibawa oleh Inggris pada 1930. Hingga saat ini, di bawah naungan Unilever, Pepsodent telah tersebar ke seluruh wilayah di Indonesia dan menjadi pasta gigi pilihan. Pepsodent pun terus berinovasi dengan menghadirkan varian pasta gigi yang ampuh mengatasi masalah gigi dan mulut.


Unilever bermitra dengan FDI World Dental Federation sejak 2005. FDI merupakan organisasi nirlaba yang beranggotakan lebih dari satu juta dokter gigi dari seluruh dunia. Berkat kerja sama tersebut, pasta gigi Pepsodent menjadi produk tepercaya untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut keluarga Indonesia. 

Cara memilih pasta gigi Pepsodent

Apakah Anda salah satu pengguna pasta gigi Pepsodent atau baru ingin membelinya? Kami akan membantu Anda dengan membahas tips memilih pasta gigi Pepsodent yang bagus!

1

Kenali rangkaian seri pasta gigi Pepsodent

Keluhan permasalahan gigi dan mulut begitu beragam. Untuk mengakomodasi hal tersebut, Pepsodent menghadirkan sejumlah rangkaian seri pasta gigi. Kenalilah setiap rangkaian seri pasta gigi agar bisa memilih produk yang tepat.

Seri Action 123, berikan tiga aksi untuk rawat gigi

Merawat kesehatan gigi keluarga kini bukan lagi perkara sulit. Rangkaian seri pasta gigi Pepsodent Action 123 memberikan perawatan gigi semudah hitungan satu, dua, tiga. Di samping itu, rangkaian seri pasta gigi ini memiliki tiga keunggulan. Tiga keunggulan tersebut adalah mencegah gigi berlubang, membuat gigi tampak putih, dan menjadikan napas segar.

Seri Anak, melindungi gigi susu anak

Meskipun nantinya akan tanggal, gigi susu anak-anak tetap harus dijaga karena kesehatan gigi anak bermula dari kesehatan gigi susunya. Gigi susu yang sehat akan memudahkan anak-anak mencerna makanan sehingga tumbuh kembangnya akan baik. Itulah sebabnya Pepsodent mengembangkan rangkaian seri pasta gigi anak dengan varian rasa buah jeruk dan stroberi.

Seri Fresh Breath, jadikan napas lebih segar

Salah satu permasalahan gigi dan mulut yang sering dihadapi adalah napas yang bau. Hal ini dapat membuat seseorang tidak percaya diri. Oleh karena itu, Pepsodent menghadirkan pasta gigi rangkaian seri Fresh Breath. Bahan kandungan dalam pasta gigi rangkaian seri ini ampuh membunuh kuman penyebab bau mulut. Pilihannya adalah varian Center Fresh atau Fresh Cool Mint.

Seri Complete 8, dapatkan perawatan gigi ekstra

Pasta gigi Pepsodent seri Complete 8 memberikan perlindungan secara menyeluruh terhadap gigi, gusi, mulut, dan lidah. Berdasarkan studi in vitro, varian pasta gigi Pepsodent ini ampuh mengurangi bakteri penyebab permasalahan gigi dan mulut. Dengan kata lain, dengan menggunakan pasta gigi ini, Anda akan mendapatkan keuntungan berlebih. Salah satu varian pada rangkaian seri ini adalah Multi Protection.

Seri Natural, rawat gigi dengan kandungan alami

Bahan alami, seperti daun sirih, siwak, dan arang, dapat juga dimanfaatkan untuk merawat gigi. Selain menyegarkan napas, bahan alami tersebut juga dapat membuat gigi lebih putih natural. Anda kini bisa menggunakan pasta gigi berbahan alami dengan memilih rangkaian produk seri Natural dari Pepsodent. Hendak mencobanya? Silakan pilih varian Siwak, Herbal, atau Charcoal.

Seri Pencegah Gigi Berlubang, lindungi gigi dari kerusakan


Noda kecil pada gigi lama-kelamaan dapat merusak lapisan enamel. Jaringan enamel yang rusak ini akan menyebabkan karies gigi serta gigi berlubang. Sebelum itu terjadi, cegahlah dengan pasta gigi Pepsodent rangkaian seri Pencegah Gigi Berlubang. Pasta gigi ini memiliki formula double action yang bisa melindungi gigi, baik pagi maupun malam hari. Anda bisa memilih varian Original atau Fresh Mint Cool.

Seri Gigi Sensitif, cegah rasa ngilu pada gigi

Apakah Anda mempunyai masalah seputar gigi dan gusi yang mudah ngilu setiap kali menggigit sesuatu? Hal ini berarti Anda mengalami permasalahan gigi sensitif. Atasilah dengan produk Pepsodent seri Gigi Sensitif. Beberapa varian seri Gigi Sensitif yang bisa Anda pilih adalah Whitening, Original, Gum Care, atau Enamel Care.

Seri Whitening, tunjukkan senyum dengan gigi putih

Memiliki gigi putih tentu akan membuat Anda percaya diri. Anda bisa mendapatkan gigi putih berseri dengan rutin menggunakan produk pasta gigi Pepsodent rangkaian seri Whitening. Gunakanlah pasta gigi secara rutin pada pagi dan malam hari sebelum tidur.

2

Sesuaikan ukuran kemasan dengan kebutuhan

Sesuaikan ukuran kemasan dengan kebutuhan

Selain memunculkan rangkai seri, Pepsodent juga menghadirkan pasta gigi dengan beragam ukuran kemasan. Namun, setiap rangkaian seri memiliki varian ukuran kemasan yang berbeda-beda. Anda bisa memilih berdasarkan kebutuhan. 


  • Kemasan 50–75 gram adalah pilihan tepat untuk dibawa bepergian.
  • Kemasan 100–160 gram dapat dipertimbangkan untuk penggunaan pribadi.
  • Kemasan 180–225 gram cocok dipilih untuk digunakan seluruh anggota keluarga.
3

Perhatikan komposisi bahan yang digunakan

Perhatikan komposisi bahan yang digunakan

Dalam memilih pasta gigi Pepsodent, Anda bisa juga memperhatikan komposisi bahannya. Anda bisa mengeceknya pada kemasan pasta gigi. Dengan mengetahui komposisi bahan, Anda bisa memilih pasta gigi sesuai dengan fungsinya.


  • Fluoride: Pastikan pasta gigi yang Anda pilih mengandung fluoride. Kandungan ini bermanfaat untuk mengembalikan mineral di gigi yang terkikis akibat asam atau gula.

  • Zinc: Bakteri yang ada di mulut dapat menyebabkan napas bau dan plak di gigi. Pasta gigi yang mengandung zinc dapat mengurangi bakteri yang ada di mulut.

  • Menthol: Untuk menjaga kesegaran mulut, gunakanlah pasta gigi yang mengandung bahan menthol. Bahan ini akan memberikan sensasi rasa mint ketika pasta gigi digunakan.

  • Kalsium karbonat: Noda yang menempel pada gigi dapat dikurangi dengan pasta gigi yang mengandung kalsium karbonat. Pasalnya, senyawa yang satu ini bersifat abrasif.

  • Perasa: Pada pasta gigi anak biasanya terdapat tambahan perasa buah. Hal ini bertujuan agar anak merasa senang dan nyaman saat menggunakan pasta gigi.
Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi pasta gigi Pepsodent terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk pasta gigi Pepsodent terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Ranking popularitas
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang 1枚目

Odol Pepsodent dengan formula double action, cegah gigi berlubang siang dan malam

2

Unilever

Pasta Gigi Anak Pepsodent Sweet Strawberry

Unilever Pasta Gigi Anak Pepsodent Sweet Strawberry 1枚目

Dengan rasa buah stroberi yang disukai anak

3

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang Fresh Cool Mint

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang Fresh Cool Mint 1枚目

Dua kali lebih efektif memperbaiki lubang kecil tak kasatmata pada gigi

4

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Action 123 Charcoal

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Action 123 Charcoal 1枚目

Perpaduan charcoal dan ekstrak lemon membantu hilangkan noda pada gigi dengan lembut

5

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Complete 8 Multi Protection

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Complete 8 Multi Protection 1枚目

Rasakan delapan manfaat yang sudah terbukti secara ilmiah

6

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Complete 8 Center Fresh

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Complete 8 Center Fresh 1枚目

Efektif kurangi kuman penyebab napas tidak segar hingga 99%

7

Unilever

Pasta Gigi Sensitive Mineral Expert Whitening

Unilever Pasta Gigi Sensitive Mineral Expert Whitening 1枚目

Redakan rasa ngilu pada gigi dalam 30 detik

8

Unilever

Pasta Gigi Sensitive Mineral Expert by Pepsodent Gum Care

Unilever Pasta Gigi Sensitive Mineral Expert by Pepsodent Gum Care 1枚目

Telah teruji klinis mampu mengatasi masalah gusi

9

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Action 123 Herbal

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Action 123 Herbal 1枚目

Maksimalkan perawatan gigi dan mulut dengan kandungan bahan alami

10

Unilever

Pasta Gigi Pepsodent Action 123 Siwak

Unilever Pasta Gigi Pepsodent Action 123 Siwak 1枚目

Mengandung ekstrak siwak sebagai zat antibakteri alami untuk merawat kekuatan gigi

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

UnileverPasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang

Pasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang Gambar 1
Harga referensi
Mulai dari Rp10.400,00
Harga referensi
Mulai dari Rp10.400,00

Odol Pepsodent dengan formula double action, cegah gigi berlubang siang dan malam

Kelebihan:

  • Membantu melawan kuman dan bakteri serta memberikan perlindungan maksimal dari gigi berlubang
  • Dibuat dengan formula double action yang melindungi gigi pada siang dan malam hari

Kekurangan:

  • Ada pengguna yang berpendapat bahwa tidak ada perubahan signifikan setelah menggunakan pasta gigi ini dalam waktu lama

Pasta gigi Pepsodent legendaris ini kini hadir dengan formula double action untuk berikan perlindungan lebih baik dari gigi berlubang. Double action merupakan perpaduan mikrokalsium aktif dan pro-fluoride kompleks. Formula tersebut dua kali lebih efektif dalam memperbaiki lubang kecil tak kasat mata sebelum berkembang menjadi gigi berlubang. Dengan menyikat gigi teratur menggunakan Pepsodent untuk gigi berlubang ini, gigi Anda akan terlindungi siang dan malam.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

UnileverPasta Gigi Anak Pepsodent Sweet Strawberry

Harga referensi
Mulai dari Rp6.950,00

Dengan rasa buah stroberi yang disukai anak

Kelebihan:

  • Diformulasikan khusus untuk gigi susu anak
  • Melindungi gigi anak agar tetap kuat dan sehat
  • Memiliki rasa buah stroberi yang disukai anak

Kekurangan:

  • Menurut beberapa pengguna, rasanya agak pedas

Beberapa anak enggan menggosok gigi karena kurang suka dengan rasa pasta gigi. Ajaklah anak Anda menggosok giginya dengan menggunakan pasta gigi Pepsodent rangkaian seri Anak. Pasta gigi ini diformulasikan dengan rasa buah stroberi yang disukai anak. Anak pun akan merasa nyaman saat menggosok gigi sehingga gigi susunya tetap kuat dan sehat.

No.3

UnileverPasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang Fresh Cool Mint

Harga referensi
Mulai dari Rp5.000,00

Dua kali lebih efektif memperbaiki lubang kecil tak kasatmata pada gigi

Kelebihan:

  • Memberikan perlindungan maksimal dari gigi berlubang sekaligus memberikan sensasi segar cool mint
  • Dua kali lebih efektif memperbaiki lubang kecil yang tak tampak pada gigi

Kekurangan:

  • Menurut pengguna, hanya dengan memakai sedikit pasta gigi, busa yang dihasilkan begitu banyak

Pasta gigi ini mampu memberikan perlindungan maksimal dari gigi berlubang. Hal ini karena produknya dua kali lebih efektif dalam memperbaiki lubang kecil yang sulit dilihat pada gigi. Selain itu, pasta gigi ini juga dapat memberikan sensasi segar di mulut. Untuk Anda yang ingin melindungi gigi dengan sensasi cool mint yang menyegarkan, produk ini adalah pilihan yang sesuai.

No.4

UnileverPasta Gigi Pepsodent Action 123 Charcoal

Harga referensi
Mulai dari Rp7.500,00

Perpaduan charcoal dan ekstrak lemon membantu hilangkan noda pada gigi dengan lembut

Kelebihan:

  • Membantu mengembalikan gigi putih alami
  • Membantu menghilangkan noda pada gigi

Kekurangan:

  • Menurut beberapa pengguna, rasa pasta gigi kurang enak karena rasa charcoal begitu kuat

Anda mencari pasta gigi yang dapat membantu memutihkan warna gigi secara alami? Seri Charcoal dari Pepsodent bisa menjadi pilihan Anda. Perpaduan charcoal dan ekstrak lemon pada pasta gigi ini akan membantu menghilangkan noda pada gigi dengan lembut. Alhasil, Anda pun bisa mendapatkan kembali gigi yang putih alami.

No.5

UnileverPasta Gigi Pepsodent Complete 8 Multi Protection

Harga referensi
Mulai dari Rp5.900,00

Rasakan delapan manfaat yang sudah terbukti secara ilmiah

Kelebihan:

  • Memberikan perlindungan seluruh gigi dan mulut
  • Mengurangi 99% bakteri di mulut dan gigi
  • Memberikan delapan manfaat yang terbukti secara ilmiah

Kekurangan:

  • Beberapa pengguna mengeluhkan busa yang terlalu banyak ketika pasta gigi digunakan

Ingin merasakan delapan manfaat dalam satu pasta gigi? Pepsodent seri Multi Protection adalah jawabannya! Pasta gigi ini memberikan delapan manfaat yang sudah terbukti secara ilmiah. Pasta gigi ini akan menjaga kesehatan gusi, mencegah gigi berlubang, dan melindungi gigi dari plak. Selain itu, produk ini juga mengurangi pertumbuhan karang gigi, membuat gigi lebih putih, hingga melindungi email gigi.

No.6

UnileverPasta Gigi Pepsodent Complete 8 Center Fresh

Harga referensi
Mulai dari Rp16.400,00

Efektif kurangi kuman penyebab napas tidak segar hingga 99%

Kelebihan:

  • Membantu mengurangi plak di gigi
  • Memberikan perlindungan pada email gigi
  • Mengurangi noda pada gigi

Kekurangan:

  • Menurut pengguna, pasta gigi kurang berbusa dan rasa mint kurang terasa


Napas yang tidak segar memang dapat membuat Anda tidak percaya diri. Namun, kini Anda bisa mengatasinya dengan pasta gigi varian Center Fresh dari Pepsodent. Pasta gigi ini efektif untuk mengurangi kuman penyebab napas tidak segar hingga 99%. Pasta gigi ini juga mengandung zinc yang mampu melindungi seluruh gigi dan mulut.

No.7

UnileverPasta Gigi Sensitive Mineral Expert Whitening

Harga referensi
Mulai dari Rp37.700,00

Redakan rasa ngilu pada gigi dalam 30 detik

Kelebihan:

  • Menghilangkan rasa ngilu di gigi dalam 30 detik
  • Membantu mengatasi masalah gusi
  • Membantu memerangi bakteri penyebab bau mulut

Kekurangan:

  • Pasta gigi hanya menghasilkan sedikit busa
  • Menurut pengguna, mulut kurang terasa segar setelah menggunakannya

Memiliki gigi sensitif memang tidak mengenakkan. Gigi akan terasa ngilu jika mengonsumsi makanan tertentu. Akan tetapi, Anda sekarang bisa mengatasinya dengan menggunakan pasta gigi ini. 


Produk ini mampu meredakan rasa ngilu di gigi dalam 30 detik. Hal tersebut telah dibuktikan dalam penelitian klinis. Bahkan, produk ini menjadi pasta gigi nomor satu yang dipercaya dan digunakan oleh dokter gigi di Indonesia.

No.8

UnileverPasta Gigi Sensitive Mineral Expert by Pepsodent Gum Care

Harga referensi
Mulai dari Rp33.600,00

Telah teruji klinis mampu mengatasi masalah gusi

Kelebihan:

  • Mengandung zinc dan fluoride yang memberikan perlindungan gigi dari plak
  • Membantu mengatasi masalah gusi

Kekurangan:

  • Kurang memberikan rasa segar pada napas

Merawat kesehatan gigi memanglah penting. Namun, Anda juga perlu memelihara kesehatan gusi. Sekarang Anda bisa menggunakan Pepsodent varian Gum Care untuk mengatasi masalah gusi. Pasta gigi ini sudah teruji klinis mampu mengatasi permasalahan gigi. Di samping itu, kandungan zinc dan fluoride juga akan melindungi gigi dari plak yang hendak menempel.

No.9

UnileverPasta Gigi Pepsodent Action 123 Herbal

Harga referensi
Mulai dari Rp6.560,00

Maksimalkan perawatan gigi dan mulut dengan kandungan bahan alami

Kelebihan:

  • Mengandung daun sirih sebagai zat antibakteri alami
  • Diperkaya jeruk nipis yang memberikan rasa segar
  • Mengandung garam yang bermanfaat bagi mulut

Kekurangan:

  • Menurut pengguna, rasa pasta gigi kurang enak

Merawat gigi dan mulut dapat Anda lakukan dengan bahan alami. Tidak perlu khawatir ribet karena kini telah hadir pasta gigi Herbal dari Pepsodent. Pasta gigi ini diperkaya dengan daun sirih, garam, dan jeruk nipis. 


Daun sirih yang bersifat antibakteri melindungi gigi dari kuman jahat. Kemudian, garam dapat memberikan manfaat alami bagi mulut. Sementara itu, jeruk nipis akan memberikan sensasi segar di mulut.

No.10

UnileverPasta Gigi Pepsodent Action 123 Siwak

Harga referensi
Mulai dari Rp7.000,00

Mengandung ekstrak siwak sebagai zat antibakteri alami untuk merawat kekuatan gigi

Kelebihan:

  • Mengandung ekstrak siwak yang dikenal sebagai antibakterial alami
  • Mengandung mint yang menyegarkan napas

Kekurangan:

  • Rasa mint kurang terasa menurut beberapa pengguna sehingga mulut kurang terasa segar setelah memakainya

Sesuai dengan namanya, pasta gigi Siwak dari Pepsodent dibuat dari ekstrak siwak. Kandungan tersebut menjadi zat antibakteri alami yang dapat merawat kekuatan gigi. Selain itu, pada pasta gigi ini juga terdapat kandungan mint yang mampu menyegarkan napas Anda. 


Bagi Anda yang ingin membeli produk pasta gigi sekaligus berdonasi, produk ini pun pilihan tepat. Dikatakan bahwa keuntungan dari penjualan produk ini sebesar 2,5% akan didonasikan untuk anak yatim piatu.

Baca juga rekomendasi pasta gigi dari merek lainnya di sini

Selain Pepsodent, tentunya ada beragam merek pasta gigi yang bagus di pasaran. Pilihlah produk yang sesuai dengan kebutuhan, kemudian gunakanlah secara rutin. Untuk mendapatkan informasi selengkapnya, klik tautan di bawah ini.

Kesimpulan

Bagaimana pendapat Anda setelah membaca ulasan kami tentang pasta gigi Pepsodent? Menggunakan Pepsodent sebagai pasta gigi keluarga adalah pilihan yang tidak pernah salah. Pepsodent menawarkan segudang manfaat baik untuk mengatasi semua permasalahan gigi Anda.


Jagalah kesehatan gigi Anda dengan produk tepercaya karena kesehatan gigi adalah kunci kesehatan tubuh. Semoga artikel ini bisa membantu Anda dalam memilih pasta gigi Pepsodent terbaik yang sesuai dengan kebutuhan keluarga. Selamat memilih!

5 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent terbaik

No. 1: UnileverPasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang

No. 2: UnileverPasta Gigi Anak Pepsodent Sweet Strawberry

No. 3: UnileverPasta Gigi Pepsodent Pencegah Gigi Berlubang Fresh Cool Mint

No. 4: UnileverPasta Gigi Pepsodent Action 123 Charcoal

No. 5: UnileverPasta Gigi Pepsodent Complete 8 Multi Protection

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan gigi & mulut
  4. 10 Rekomendasi Pasta Gigi Pepsodent Terbaik (Terbaru Tahun 2023)