mybest
Eye cream

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan mata
  4. 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist]
  • 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist] 1
  • 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist] 2
  • 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist] 3
  • 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist] 4
  • 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist] 5

10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist]

Menginjak usia 40-an, lingkaran hitam dan kerutan di sekitar mata mungkin mulai mengganggu penampilan. Anda mungkin bisa menutupinya dengan concealer, tetapi itu bukanlah solusi utama. Area mata memang memerlukan perhatian lebih sehingga Anda butuh perawatan intensif, misalnya menggunakan eye cream.

Ada banyak eye cream yang bagus dari berbagai merek terkenal, seperti L'oreal Paris, ElsheSkin, dan Avoskin. Namun, manakah yang harus Anda pilih? Berkolaborasi dengan dermatovenerologist, dr Indah Maharani, kami sudah menyiapkan tips memilih eye cream yang tepat. Ada juga sepuluh rekomendasi eye cream terbaik yang bisa Anda pilih. Selamat membaca!
Diperbaharui 21/08/2023
dr. Indah Maharani, SpKK
Pakar
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Indah Maharani, SpKK

dr. Margaretha Indah Maharani, SpKK, FINSDV, FAADV merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Atmajaya dan Universitas Indonesia. Rani merupakan dokter spesialis yang berpengalaman di bidang dermatologi kosmetik dan estetika, tumor dan bedah kulit, serta dermatologi anak. Sebagai dokter spesialis kulit dan kelamin, Dokter Rani aktif praktik di ERHA Derma Center dan RS Premier Jatinegara. Dokter Rani juga menjadi owner dan menjadi salah satu dokter aktif di klinik Medivita, Jakarta Barat. Menyukai olahraga, Rani juga merupakan founder dari komunitas olahraga Derm Runners dan Derm Cyclist. Dokter yang juga aktif sebagai pengurus Kelompok Studi Dermatologi Anak Indonesia ini bisa Anda sapa melalui Instagram-nya.

Profil dr. Indah Maharani, SpKK
Lanjut membaca
Maria Kartika Cahyaningtyas
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Maria Kartika Cahyaningtyas

Maria Kartika Cahyaningtyas, atau akrab dipanggil Maria, merupakan wanita yang sering menulis tentang produk kecantikan. Ia sendiri mencoba banyak beauty products untuk mendapatkan produk yang pas di kulit dan rambut. Ia sangat mengikuti perkembangan produk lipstick, serum, dan sampo. Tidak hanya itu, Maria kadang menulis seputar interior dan furnitur. Ia sering melakukan eksperimen mix-and-match untuk mendekorasi ruangannya. Maria sendiri merupakan lulusan Hubungan Internasional dari Universitas Brawijaya. Ia pernah menjadi content writer di sebuah media komunitas filsafat.

Profil Maria Kartika Cahyaningtyas
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Daftar isi

Apakah eye cream boleh dipakai setiap hari?

Apakah eye cream boleh dipakai setiap hari?

Mungkin Anda memiliki keraguan menggunakan eye cream setiap hari. Namun, eye cream justru perlu dipakai secara displin setiap hari sejak memasuki usia 25-an untuk mencegah munculnya tanda-tanda penuaan kulit. Meski cukup terlambat, pemakaian eye cream pada usia 40-an masih bisa memberikan manfaat.


Penggunaan eye cream dapat mengurangi kerutan halus, memberikan hidrasi pada kulit area mata, dan lainnya. Secara normal, hasil pemakaian eye cream bisa dilihat setelah pemakaian secara kontinu selama 3 bulan atau 12 minggu. Namun, seiring pertambahan usia, periode ini akan berjalan lebih lambat.

Cara memilih eye cream untuk usia 40-an

Bagaimana memilih eye cream yang tepat? Tips di bawah ini bisa menjadi acuan Anda untuk memilih eye cream yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

1

Supaya kulit di sekitar mata tampak lebih kenyal serta minim kerut halus, pilihlah eye cream yang kaya pelembap sekaligus mengandung bahan antiaging

Supaya kulit di sekitar mata tampak lebih kenyal serta minim kerut halus, pilihlah eye cream yang kaya pelembap sekaligus mengandung bahan antiaging

Jika Anda baru pertama kali memakai eye cream saat berusia 40-an, sebenarnya bisa dikatakan cukup terlambat. Alasannya, kondisi kulit sudah memasuki fase penurunan. Dengan begitu, kerutan yang sudah muncul akan sangat sulit disamarkan.


Meski begitu, pemakaian eye cream masih dianjurkan supaya kulit area mata tetap terhidrasi. Dengan begitu, pada tahun-tahun mendatang kerutan halus tidak makin bertambah banyak. Beberapa bahan pelembap dengan kemampuan hidrasi yang baik, yaitu:

  • Hyaluronic acid
  • Glycerin
  • Ceramide
  • Urea

Pada usia 40-an, kondisi kulit juga sudah tidak prima. Karena itu, pemakaian eye cream yang mengandung antiaging juga diperlukan karena dapat membantu menstimulus regenerasi selBeberapa kandungan antiaging yang ada pada eye cream:

  • Retinol
  • Peptide
dr. Indah Maharani, SpKK
Dokter spesialis kulit dan kelamindr. Indah Maharani, SpKK

Supaya eye cream dapat menyerap ke kulit dengan lebih efektif, sebaiknya aplikasikan eye cream setelah mandi atau mencuci muka.

2

Temukan eye cream yang mengandung antioksidan, seperti Aloe vera, kafeina, dan teh hijau, bila Anda memiliki keluhan mata panda akibat pembengkakan

Temukan eye cream yang mengandung antioksidan, seperti Aloe vera, kafeina, dan teh hijau, bila Anda memiliki keluhan mata panda akibat pembengkakan

Pada usia 40-an, biasanya keberadaan kantung mata sering tampak jelas. Sayangnya, tidak semua jenis kantung mata bisa disamarkan dengan eye cream. Hanya kantung mata yang muncul karena pembengkakan yang dapat disamarkan/diredakan dengan penggunaan eye cream berbahan antioksidan.


Beberapa bahan antioksidan yang sering terkandung dalam eye cream antara lain:


  • Kafeina
Kafeina melancarkan aliran darah, mengurangi penumpukan cairan, dan mengurangi pembengkakan pada area mata.

  • Teh hijau
Teh hijau membantu mengurangi peradangan dan menyempitkan pembuluh darah di sekitar area mata mengurangi penampilan kantung mata yang bengkak.

    • Aloe vera
Aloe vera mengandung senyawa anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan kemerahan dan pembengkakan pada kulit di sekitar mata.
dr. Indah Maharani, SpKK
Dokter spesialis kulit dan kelamindr. Indah Maharani, SpKK

Selain memakai eye cream, Anda juga bisa memberikan kompres dingin untuk mengurangi tampilan kantung mata akibat pembengkakan.

3

Area bawah mata Anda tampak gelap pada usia 40-an? Carilah eye cream yang diperkaya bahan pencerah, misalnya vitamin C, niacinamide, dan glycolic acid

Area bawah mata Anda tampak gelap pada usia 40-an? Carilah eye cream yang diperkaya bahan pencerah, misalnya vitamin C, niacinamide, dan glycolic acid

Jika area bawah mata tampak gelap, pertimbangkan eye cream dengan kandungan bahan pencerah. Beberapa di antaranya adalah:


  • Vitamin C

Vitamin C adalah antioksidan yang merangsang produksi kolagen, mengurangi penumpukan melanin (pigmen penyebab warna gelap), dan membantu mencerahkan kulit.


  • Niacinamide

Niacinamide membantu mengurangi produksi melanin, meratakan warna kulit, dan mengurangi peradangan.


  • Glycolic acid

Glycolic acid adalah jenis asam alfa hidroksi (AHA) yang membantu mengangkat sel-sel kulit mati, merangsang pergantian sel kulit baru, dan memudarkan noda gelap.


Namun, bahan pencerah pada eye cream hanya dapat menyamarkan mata panda yang muncul akibat hiperpigmentasi nongenetik. Beberapa contoh penyebab hiperpigmentasi nongenetik adalah iritasi, digosok terlalu sering, dan lain-lain.

dr. Indah Maharani, SpKK
Dokter spesialis kulit dan kelamindr. Indah Maharani, SpKK

Jika mata panda terjadi karena vaskular di bawah mata melebar, Anda lebih disarankan untuk tidur atau istirahat cukup.

4

Jika pada usia 40-an kulit sekitar mata Anda terasa kering, utamakan eye cream dengan tekstur yang creamy dan rich

Jika pada usia 40-an kulit sekitar mata Anda terasa kering, utamakan eye cream dengan tekstur yang creamy dan rich

Tidak semua orang pada usia 40-an memiliki jenis kulit kering. Karena itu, pemilihan tekstur eye cream pada usia 40-an tetap perlu disesuaikan dengan jenis kulit. Jika Anda memiliki kulit berminyak, pilihlah eye cream bertekstur ringan misalnya serum, essence, atau krim berbasis air. Jika Anda memiliki tipe kulit kering, pertimbangkan eye cream berbasis krim karena dapat memberi sensasi hidrasi.

5

Anda sering malas melakukan massage saat mengaplikasikan eye cream? Pertimbangkan produk yang dilengkapi aplikator

Anda sering malas melakukan massage saat mengaplikasikan eye cream? Pertimbangkan produk yang dilengkapi aplikator

Pada dasarnya, ada atau tidaknya aplikator tidak memengaruhi penyerapan zat aktif eye cream ke kulit. Zat aktif pada eye cream bisa terserap dengan baik asalkan Anda melakukan massage saat mengaplikasikannya.


Namun, bila di usia 40-an Anda lebih malas melakukan massage, keberadaan aplikator bisa membantu. Berikut ini kami himpun kelebihan penggunaan eye cream dengan aplikator.


  1. Aplikator memberi sensasi dingin saat ditempelkan di kulit mata. Hal tersebut dapat menyebabkan vasokonstriksi sehingga membuat kulit mata terlihat lebih cerah
  2. Aplikator dapat memberikan gerakan massage yang dapat membantu penyerapan zat aktif pada eye cream.
  3. Penggunaan aplikator akan memberikan sensasi yang menyenangkan saat mengaplikasikan eye cream. Dengan begitu, Anda akan lebih rajin mengaplikasikan eye cream.
dr. Indah Maharani, SpKK
Dokter spesialis kulit dan kelamindr. Indah Maharani, SpKK

Eye cream (atau skincare pada umumnya) perlu dipakai secara disiplin untuk menunjukkan hasil pemakaian yang maksimal. Keberadaan aplikator pada eye cream dapat memberikan sugesti positif pada pengguna sehingga lebih disiplin dalam menggunakan eye cream.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi eye cream terbaik untuk usia 40-an

Berikut ini adalah rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan popularitasnya di marketplace (diperbarui tanggal 16 Agustus 2023).
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
Kandungan utama
Kandungan pelembap
Kandungan anti-aging
Kandungan pencerah
Kandungan lainnya
Waktu pemakaian
Varian isi
BPOM
Aman untuk mata sensitif
Tekstur
Kemasan
1

Royal Pesona Indonesia

SOMETHINC Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel

Royal Pesona Indonesia SOMETHINC Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel 1枚目

Bawa perubahan besar pada area mata Anda dengan konsentrat tripeptide!

3 Powerful peptides (acetyl tetrapeptide-5, dipeptide-2, oligopeptide-5)

Glycerin

Caffeine, Porio cocos extract

Artichoke extract

Tocopherol

Pagi, malam

20 ml

NA18222000629

Gel krim

Tube

2

Skintific

360º Crystal Massager Lifting Eye Cream

Skintific 360º Crystal Massager Lifting Eye Cream  1枚目

Dibekali aplikator spesial yang membantu proses penyerapan lebih optimal

Peptides, niacinamide, dan caffeine

Ceramide

Peptides, niacinamide, caffeine

Niacinamide

Tocopherol

Pagi, malam

20 g

NA11210100205

Krim

Tube

3

Whitelab

Eye Cream

Whitelab  Eye Cream 1枚目

Telah teruji klinis, aman untuk semua jenis kulit

PeptideComplex-9, caffeine, niacinamide

Peptide

PeptideComplex-9, caffeine, niacinamide

Niacinamide

Tidak diketahui

Pagi, malam

10 g

NA18220108594

Krim

Tube

4

Avoskin

Advanced Action Eye Ampoule

Avoskin  Advanced Action Eye Ampoule 1枚目

Dapatkan mata segar dan awet muda dengan kandungan peptide dan bahan alami

7,5% Peptide (argireline dan eyeseril), niacinamide, ekstrak mentimun, caffeine, dan green tea

Ekstrak mentimun

Peptide, caffeine, niacinamide, green tea

Niacinamide

Lactobacillus ferment lysate, Camellia sinensis leaf extract

Pagi, malam

12 ml

NA18202000165

Gel

Botol

5

The Originote

Eye Serum

The Originote Eye Serum 1枚目

Kulit makin lembap, terasa kencang, dan lebih terawat

Peptides, caffeine, dan licorice

Glycerin, squalane, allantoin, sodium hyaluronate

Caffeine, Centella asiatica, collagen

Niacinamide

Rice ferment, lecithin

Tidak diketahui

15 g

NA11220100111

Krim

Tube

6

L'oreal Paris

Revitalift 2.5% (Hyaluronic Acid + Caffeine) Eye Serum

L'oreal Paris Revitalift 2.5% (Hyaluronic Acid + Caffeine) Eye Serum 1枚目

Aplikatornya didesain khusus untuk membantu penyerapan lebih maksimal

Hyaluronic acid, caffeine

Glycerin, hyaluronic acid

Caffeine

Niacinamide

Citric acid

Pagi, malam

20 ml

Tidak diketahui

Gel

Botol

7

N'PURE

Marigold Eyemazing Power Serum Concentrate

N'PURE Marigold Eyemazing Power Serum Concentrate 1枚目

Mencerahkan area mata dengan natural dark circle corrector, bye-bye mata panda!

Calendula extract, 5x peptides, 8x essential vitamins

Calendula extract, allantoin

Caffeine, adenosine, gold

Vitamin C

Tidak diketahui

Tidak diketahui

20 ml

NA18212000630

Gel krim

Tube

8

ElsheSkin

Eyessential Night Serum

ElsheSkin  Eyessential Night Serum 1枚目

Serum mata pertama yang memiliki kandungan retinol untuk melawan tanda penuaan di sekitar mata

Retinol, peptides, vitamin C, hyaluronic acid, red algae

Glycerin, hyaluronic acid, allantoin

Retinol, niacinamide

Vitamin C

Gluconolactone

Tidak diketahui

18 ml

NA18210101890

Krim

Botol

9

Elformula

Advanced Timeless Essential Eye Cream

Elformula Advanced Timeless Essential Eye Cream 1枚目

Dilengkapi electric massage aplikator yang membuat area mata jadi makin relaks

Niacinamide, peptides, probiotic

Probiotic

Peptides

Niacinamide

Tidak diketahui

Pagi, malam

20 ml

NA18220100404

Krim

Tube

10

White Story

Peptide Eye Cream

White Story  Peptide Eye Cream 1枚目

Tingkatkan kecantikan mata Anda dengan krim mata yang mengandung peptide

Peptide, hyaluronic acid, vitamin E

Hyaluronic acid, vitamin E

Peptide, vitamin E

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Pagi, malam

10 g

NA18202000385

Krim

Tube

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Royal Pesona IndonesiaSOMETHINC Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel

SOMETHINC Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel Gambar 1
Sumber: somethinc.com
Harga referensi
Mulai dari Rp164.000,00
Harga referensi
Mulai dari Rp164.000,00

Bawa perubahan besar pada area mata Anda dengan konsentrat tripeptide!

Kelebihan:

  • Krim mata bertekstur ringan dan mudah menyerap
  • Dibekali dengan sensasi sejuk yang menyegarkan

Kekurangan:

  • Butuh waktu cukup lama agar manfaatnya mulai terlihat, yakni sekitar 3-4 minggu

Eye cream dari SOMETHINC ini mampu menyelesaikan masalah tanda-tanda penuaan pada area sekitar mata. Selain itu, formulanya mampu menjaga kulit area mata tetap terhidrasi hingga 18 jam pemakaian. Tak ketinggalan, adanya formula Poria cocos extract di dalamnya mampu menjaga kulit dari efek buruk radikal bebas. 


Bahkan, kulit di sekitar area mata Anda akan menjadi lebih elastis dan tebal. Sensasi sejuk yang menyegarkan pun akan Anda rasakan setelah memakainya. Apabila Anda membutuhkan produk yang tak sekadar mengatasi kerutan, mata panda, dan garis halus, pilih produk ini!

Kandungan utama3 Powerful peptides (acetyl tetrapeptide-5, dipeptide-2, oligopeptide-5)
Kandungan pelembapGlycerin
Kandungan anti-agingCaffeine, Porio cocos extract
Kandungan pencerahArtichoke extract
Kandungan lainnyaTocopherol
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi20 ml
BPOMNA18222000629
Aman untuk mata sensitif
TeksturGel krim
KemasanTube
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Skintific360º Crystal Massager Lifting Eye Cream

Harga referensi
Mulai dari Rp229.000,00

Dibekali aplikator spesial yang membantu proses penyerapan lebih optimal

Kelebihan: 

  • Mengurangi garis-garis halus dan kerutan pada area mata 
  • Ujung aplikator dapat berputar 360° 

Kekurangan: 

  • Mengandung alkohol dan silikon yang mungkin dapat memicu reaksi alergi pada kulit sensitif

Siapa yang tidak menginginkan garis-garis halus pada area sekitar mata hilang dengan cepat? Jika Anda juga menginginkan hal tersebut dan sedang mencari eye cream yang cocok, pilih produk ini! Hanya membutuhkan 3 menit, garis-garis halus di sekitar area mata dapat berkurang. 


Cukup aplikasikan eye cream dengan menggunakan ujung aplikator yang dilengkapi teknologi 360° Crystal Rolling Massager. Getaran dari aplikator ini akan memberikan pijatan dengan intensitas yang dibutuhkan untuk mengencangkan kulit Anda. Menariknya, ujung aplikator ini dapat Anda gunakan untuk memijat seluruh area wajah, lho!

Kandungan utamaPeptides, niacinamide, dan caffeine
Kandungan pelembapCeramide
Kandungan anti-agingPeptides, niacinamide, caffeine
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan lainnyaTocopherol
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi20 g
BPOMNA11210100205
Aman untuk mata sensitif
TeksturKrim
KemasanTube
View all
No.3

Whitelab Eye Cream

Harga referensi
Mulai dari Rp84.300,00

Telah teruji klinis, aman untuk semua jenis kulit

Kelebihan: 

  • Membantu meningkatkan produksi kolagen
  • Mengencangkan kantung mata 
  • Mencerahkan area gelap di sekitar mata

Kekurangan: 

  • Hati-hati pemakaian pada kulit sensitif jika Anda alergi kandungan parfum dalam produk eye cream

Kesulitan mencari produk yang aman untuk kulit sensitif Anda? Jika iya, gunakan Whitelab eye cream ini. Perpaduan PeptideComplex-9, caffeine, dan niacinamide dalam eye cream ini dapat menjawab masalah yang Anda alami. 


Formulanya yang telah teruji klinis aman untuk semua jenis kulit termasuk kulit sensitif. Tak hanya itu, produk ini tidak memicu munculnya milia pada kulit wajah Anda. Menariknya lagi, formula produk ini diklaim aman digunakan pada ibu hamil dan menyusui.

Kandungan utamaPeptideComplex-9, caffeine, niacinamide
Kandungan pelembapPeptide
Kandungan anti-agingPeptideComplex-9, caffeine, niacinamide
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan lainnyaTidak diketahui
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi10 g
BPOMNA18220108594
Aman untuk mata sensitif
TeksturKrim
KemasanTube
View all
No.4

Avoskin Advanced Action Eye Ampoule

Harga referensi
Mulai dari Rp219.000,00

Dapatkan mata segar dan awet muda dengan kandungan peptide dan bahan alami

Kelebihan:

  • Bebas alkohol, paraben, silikon, dan pewangi buatan sehingga aman untuk kulit sensitif
  • Bahannya tidak menutup pori-pori dan aman untuk fungal acne

Kekurangan:

  • Sisa gel yang tertinggal di pump mudah mengeras dan menghalangi isinya untuk keluar

Eye Ampoule Avoskin Advanced Action adalah solusi canggih untuk perawatan mata Anda. Produk ini mengandung 7,5% peptide yang berfungsi meremajakan kulit di sekitar mata dengan mengurangi garis halus dan kerutan. 


Eye cream ini juga akan mengembalikan kesegaran kulit sekitar mata Anda. Dengan kandungan green tea dan ekstrak mentimun, mata akan lebih lembap, segar, dan tampak sehat. Tidak lupa, kandungan niacinamide-nya bisa mencerahkan area bawah mata yang tampak gelap atau sembap.

Kandungan utama7,5% Peptide (argireline dan eyeseril), niacinamide, ekstrak mentimun, caffeine, dan green tea
Kandungan pelembapEkstrak mentimun
Kandungan anti-agingPeptide, caffeine, niacinamide, green tea
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan lainnyaLactobacillus ferment lysate, Camellia sinensis leaf extract
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi12 ml
BPOMNA18202000165
Aman untuk mata sensitif
TeksturGel
KemasanBotol
View all
No.5

The OriginoteEye Serum

Harga referensi
Mulai dari Rp58.000,00

Kulit makin lembap, terasa kencang, dan lebih terawat

Kelebihan:

  • Terdapat kandungan caffeine yang bisa meremajakan serta mengurangi efek mata lelah

Kekurangan:

  • Ujung tube tidak dilengkapi aplikator, perlu menyediakan sendiri

Kerutan halus di bawah mata bisa terjadi tak hanya karena usia, tetapi juga karena kulit yang kering. Eye cream dari The Originote bisa memberikan solusi bagi Anda yang memiliki jenis kulit kering. Kandungan peptides-nya dapat merangsang produksi kolagen, serta melembapkan area mata. 


Kerutan dan bengkak pada area mata pun dapat tersamarkan dan kulit terasa lebih kencang. Di sisi lain, licorice membantu mencerahkan kulit di sekitar mata dan mengurangi tampilan lingkaran gelap. Dapatkan kulit yang lebih lembap, kencang, dan terawat dengan eye cream lokal ini.

Kandungan utamaPeptides, caffeine, dan licorice
Kandungan pelembapGlycerin, squalane, allantoin, sodium hyaluronate
Kandungan anti-agingCaffeine, Centella asiatica, collagen
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan lainnyaRice ferment, lecithin
Waktu pemakaianTidak diketahui
Varian isi15 g
BPOMNA11220100111
Aman untuk mata sensitif
TeksturKrim
KemasanTube
View all
No.6

L'oreal ParisRevitalift 2.5% (Hyaluronic Acid + Caffeine) Eye Serum

Harga referensi
Mulai dari Rp172.000,00

Aplikatornya didesain khusus untuk membantu penyerapan lebih maksimal

Kelebihan:

  • Konsistensi cair hingga mudah menyerap 
  • Aplikatornya memberi sensasi dingin sehingga menyegarkan area mata saat digunakan

Kekurangan:

  • Jika digunakan pada pagi hari dan ditutup makeup, makeup akan terlihat dempul menurut pengguna 

L'oreal Paris mengeluarkan jenis eye cream dengan konsistensi cair agar menyerap maksimal dan memberikan hasil lebih cepat. Produk ini mengeklaim dapat menyamarkan kerutan halus hanya dalam 2 minggu. Selain itu, aplikatornya juga didesain khusus menggunakan tiga stainless steel cooling balls yang dapat ditekuk. Fungsinya untuk memberi pijatan di area mata dan membantu penyerapan cairan agar makin maksimal. 


Kandungan hyaluronic acid di dalamnya akan membuat kulit jadi lebih halus dan melembapkan area mata. Di sisi lain, kandungan caffeine-nya berfungsi sebagai anti-aging untuk mengurangi kerutan. Rasakan hasil nyata secara instan untuk kurangi kerutan dengan Revitalift 2.5% (Hyaluronic Acid + Caffeine) Eye Serum!

Kandungan utamaHyaluronic acid, caffeine
Kandungan pelembapGlycerin, hyaluronic acid
Kandungan anti-agingCaffeine
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan lainnyaCitric acid
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi20 ml
BPOMTidak diketahui
Aman untuk mata sensitif
TeksturGel
KemasanBotol
View all
No.7

N'PUREMarigold Eyemazing Power Serum Concentrate

Harga referensi
Mulai dari Rp79.000,00

Mencerahkan area mata dengan natural dark circle corrector, bye-bye mata panda!

Kelebihan:

  • Tidak mengandung paraben, SLS, silikon, alkohol, dan bahan berbahaya lainnya sehingga aman untuk kulit sensitif, ibu hamil, dan menyusui
  • Bisa digunakan mulai dari usia 14 tahun 
  • Aplikatornya memudahkan Anda untuk mengaplikasikan krim dengan lebih higienis dan meratakannya

Kekurangan:

  • Beberapa orang yang mengatakan produk ini peeling setelah mengering

Serum konsentrat N'PURE Marigold Eyemazing Power merupakan solusi cerdas untuk mencerahkan area bawah mata. Mengandung calendula extract, essential vitamins, peptides, dan bahan-bahan premium lainnya, produk ini dirancang khusus untuk melembapkan dan mencegah tanda penuaan di sekitar mata. 


Kandungan lainnya seperti caffeine dan allantoin memberikan sensasi menyegarkan dan membantu meremajakan kulit. Dilengkapi dengan natural dark circle corrector, produk ini memberikan efek mencerahkan dan mengurangi kantung mata. Mata akan lebih berkilau, kencang, dan terlihat lebih fresh!

Kandungan utamaCalendula extract, 5x peptides, 8x essential vitamins
Kandungan pelembapCalendula extract, allantoin
Kandungan anti-agingCaffeine, adenosine, gold
Kandungan pencerahVitamin C
Kandungan lainnyaTidak diketahui
Waktu pemakaianTidak diketahui
Varian isi20 ml
BPOMNA18212000630
Aman untuk mata sensitif
TeksturGel krim
KemasanTube
View all
No.8

ElsheSkin Eyessential Night Serum

Harga referensi
Mulai dari Rp199.000,00

Serum mata pertama yang memiliki kandungan retinol untuk melawan tanda penuaan di sekitar mata

Kelebihan:

  • Tidak mengandung alkohol, paraben, SLS, dan pewangi sehingga aman untuk kulit sensitif
  • Memiliki kandungan polyglutamic acid untuk membantu memudarkan hiperpigmentasi

Kekurangan:

  • Meskipun kandungan retinol-nya rendah, beberapa orang yang sensitif mungkin akan mengalami efek samping seperti iritasi 

Retinol sudah sangat terkenal sebagai bahan anti-aging terbaik yang bisa melawan tanda-tanda penuaan. Elsheskin menambahkan kandungan ini ke dalam eye cream-nya untuk membantu menyamarkan kerutan halus. Selain itu kandungan peptides di dalamnya bekerja seperti botoks yang mengencangkan kulit sehingga kulit tampak lebih muda. 


Eye cream ini juga dilengkapi kandungan pencerah serta pelembap yang bisa membuat mata terlihat lebih cerah dan sehat. Untuk Anda yang menginginkan tampilan lebih muda, mulailah masukkan eye cream ini dalam skincare mata Anda. 

Kandungan utamaRetinol, peptides, vitamin C, hyaluronic acid, red algae
Kandungan pelembapGlycerin, hyaluronic acid, allantoin
Kandungan anti-agingRetinol, niacinamide
Kandungan pencerahVitamin C
Kandungan lainnyaGluconolactone
Waktu pemakaianTidak diketahui
Varian isi18 ml
BPOMNA18210101890
Aman untuk mata sensitif
TeksturKrim
KemasanBotol
View all
No.9

ElformulaAdvanced Timeless Essential Eye Cream

Harga referensi
Mulai dari Rp155.000,00

Dilengkapi electric massage aplikator yang membuat area mata jadi makin relaks

Kelebihan:

  • Memiliki aplikator yang bisa bergetar untuk sekaligus memijat lembut area mata

Kekurangan:

  • Menurut beberapa review getaran aplikator terlalu lembut dan tidak terlalu terasa

Elformula memiliki eye cream dengan aplikator canggih yang bisa bergetar untuk me-massage area mata Anda. Aplikator ini bisa merangsang sirkulasi darah, membantu penyerapan krim, dan meredakan bengkak pada mata. Teknologi unik ini disempurnakan dengan touch sensor otomatis yang mempermudah Anda saat ingin menyalakan getaran aplikator. 


Untuk kandungannya sendiri, terdapat niacinamide, peptides, dan probiotic yang melembapkan sekaligus merawat kekencangan kulit area mata. Jaga kecantikan kulit mata Anda dengan krim mata yang menggabungkan perawatan terkini dengan hasil yang terbukti efektif.

Kandungan utamaNiacinamide, peptides, probiotic
Kandungan pelembapProbiotic
Kandungan anti-agingPeptides
Kandungan pencerahNiacinamide
Kandungan lainnyaTidak diketahui
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi20 ml
BPOMNA18220100404
Aman untuk mata sensitif
TeksturKrim
KemasanTube
View all
No.10

White Story Peptide Eye Cream

Harga referensi
Mulai dari Rp52.700,00

Tingkatkan kecantikan mata Anda dengan krim mata yang mengandung peptide

Kelebihan:

  • Meningkatkan kekenyalan kulit di sekitar mata, membuat kulit terasa lebih muda
  • Membantu mengurangi garis halus dan kerutan pada area mata
  • Hidrasi intensif dari hyaluronic acid memberikan efek kulit yang lebih sehat dan segar

Kekurangan:

  • Kurang bagus jika ditimpa makeup karena akan menyebabkan cracking

Peptide Eye Cream White Story merupakan solusi efektif untuk perawatan mata terbaik. Dengan kandungan peptide, produk ini merangsang produksi kolagen dan membantu mengurangi kerutan di sekitar mata. Kandungan hyaluronate-nya memberikan hidrasi intensif, serta membuat kulit lebih kenyal. 


Vitamin E yang ada di dalamnya juga membantu melawan kerusakan akibat radikal bebas. Produk ini cocok untuk berbagai jenis kulit. Hadirkan mata yang cerah, kencang, dan tampak muda dengan formula berkualitas tinggi ini.

Kandungan utamaPeptide, hyaluronic acid, vitamin E
Kandungan pelembapHyaluronic acid, vitamin E
Kandungan anti-agingPeptide, vitamin E
Kandungan pencerahTidak diketahui
Kandungan lainnyaTidak diketahui
Waktu pemakaianPagi, malam
Varian isi10 g
BPOMNA18202000385
Aman untuk mata sensitif
TeksturKrim
KemasanTube
View all

5 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an terbaik

No. 1: Royal Pesona IndonesiaSOMETHINC Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel

No. 2: Skintific360º Crystal Massager Lifting Eye Cream

No. 3: Whitelab Eye Cream

No. 4: Avoskin Advanced Action Eye Ampoule

No. 5: The OriginoteEye Serum

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan mata
  4. 10 Rekomendasi Eye Cream untuk Usia 40-an Terbaik (Terbaru Tahun 2023) [Ditinjau oleh Dermatovenerologist]