mybest
Ampia/pasta makerSolusi Memilih Produk Terbaik
mybest
Ampia/pasta makerSolusi Memilih Produk Terbaik
  • 10 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 1
  • 10 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 2
  • 10 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 3
  • 10 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 4
  • 10 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) Terbaik (Terbaru Tahun 2025) 5

10 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) Terbaik (Terbaru Tahun 2025)

Ampia atau pasta maker adalah alat praktis untuk membuat aneka pasta dan mie buatan sendiri di rumah. Alat ini tersedia dalam dua tipe, yaitu pasta maker manual dan elektrik. Masing-masing memiliki keunggulan tersendiri tergantung kebutuhan dan frekuensi pemakaian. Namun, ada banyak merek pasta maker yang bagus di pasaran, seperti Atlas, Oxone, dan Vicenza. Banyaknya pilihan ini mungkin membuat Anda bingung dalam menentukan produk yang paling sesuai.

Untuk membantu Anda, kami akan menjelaskan cara memilih ampia atau pasta maker berdasarkan fitur dan jenisnya. Kami juga akan memberikan rekomendasi pasta maker terbaik. Rekomendasi ini dipilih dari produk-produk terlaris di marketplace dan diurutkan sesuai cara memilih mybest. Simak dan dapatkan pasta maker yang paling pas untuk dapur Anda!

Highlight Ampia (Pasta Maker) Teratas

1

Asta Homeware

Gilingan Mie Pasta Maker AmpiaASPM-115AM
Gilingan Mie Pasta Maker Ampia

Punya 6 level putaran untuk mengatur tebal-tipis adonan

2

TIXX Noodle Maker Machine 2 pisau
TIXX Noodle Maker Machine 2 pisau

Mesin pembuat mie elektrik otomatis, bisa langsung jadi hanya dalam 3 detik!

3

CARLTON Alat Penggiling Mie ManualMJH150
CARLTON Alat Penggiling Mie Manual

Cocok untuk industri UMKM karena punya harga yang ekonomis

4

Laxton Pasta MakerL77-150
Laxton Pasta Maker

Pilihan tepat untuk penggiling mie yang tahan lama berkat bahan berkualitas tinggi

5

Vipoo Alat Cetak Mie ManualTB-D555
Vipoo Alat Cetak Mie Manual

Bentuknya kecil dan ringan sehingga lebih ringkas

Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Why You Can Trust Us

mybest adalah layanan yang memiliki database produk dan meregistrasikan lebih dari 2.000 produk setiap bulannya dengan penelitian yang menyeluruh. Setiap artikel mybest dibuat melalui proses panjang termasuk riset produk dan kebutuhan pembaca serta wawancara dengan ahli di bidangnya. Dengan artikel yang dibuat berdasarkan fakta dan hasil riset mendalam dan informasi yang dapat dipercaya, kami memberikan konten yang dapat dipercaya kepada para pembaca kami.

Apa itu pasta maker atau ampia?

Apa itu pasta maker atau ampia?

Ampia atau pasta maker adalah alat untuk membuat pasta, mi, pangsit, dan sistik atau kue bawang. Beberapa orang mungkin menyebut alat ini dengan sebutan alat gilingan mi. Secara garis besar, alat ini dipakai untuk memipihkan adonan dengan ketebalan sama serta memotongnya dengan lebar yang sama pula. 

Cara memilih Ampia (Pasta Maker)

Anda yang ingin membeli ampia (pasta maker), baik untuk keperluan produksi maupun rumahan, sebaiknya memperhatikan beberapa poin berikut ini. Dengan memperhatikan poin-poin ini, tentu Anda akan mendapatkan manfaat pasta maker secara optimal.
1

Pilih pasta maker manual jika Anda mau membuat mi atau camilan untuk keluarga di rumah

Pilih pasta maker manual jika Anda mau membuat mi atau camilan untuk keluarga di rumah
Secara garis besar, ada dua tipe pasta maker, yaitu tipe manual dan tipe elektrik. Pasta maker manual bisa Anda pilih untuk membuat mi, pasta, pangsit, dan crackers untuk konsumsi keluarga (kebutuhan rumahan). Tipe ini juga cocok untuk pemula karena harganya lebih murah dan perawatannya mudah. Pasta maker manual dioperasikan dengan cara memasukkan adonan ke dalam penggilas sembari Anda memutar tuasnya


Kekurangannya adalah tipe ini membutuhkan lebih banyak waktu dan tenaga daripada tipe elektrik. Jadi, tipe ini tidak disarankan untuk penggunaan heavy duty. Anda mungkin juga harus menggilas adonan beberapa kali untuk mendapatkan tingkat ketipisan yang diinginkan. 

2

Cari pasta maker elektrik bila Anda perlu alat untuk keperluan industri rumahan

Cari pasta maker elektrik bila Anda perlu alat untuk keperluan industri rumahan

Ampia tipe elektrik dapat membuat mi dan pasta secara otomatis hanya dengan menekan tombol. Tipe ini direkomendasikan bagi Anda yang ingin membuat mi dan pasta dalam jumlah banyak, cepat, dan ketebalannya merata


Ada juga tipe full automatic yang dapat menguleni adonan secara otomatis hanya dengan memasukkan bahan. Karena serbaotomatis, waktu dan proses produksi pun jadi lebih mudah dan cepatDari segi harga, tipe ini memang terbilang cukup tinggi. Namun, di pasaran Anda juga bisa menemukan produk dengan kisaran harga 1.000.000 rupiah hingga 2.000.000 rupiah. Nah, jika Anda ingin membeli tipe elektrik, bandingkanlah fiturnya dengan cermat.

3

Cek pasta maker yang memiliki fitur roller cutter untuk membuat fetucini, kwetiau, dan stik bawang

Cek pasta maker yang memiliki fitur roller cutter untuk membuat fetucini, kwetiau, dan stik bawang

Mekanisme roller cutter dimulai dengan adonan dipipihkan menggunakan roller, lalu dipotong dengan lebar yang sama menggunakan cutter. Ragam cutter-nya sendiri bermacam-macam. Ada yang berpenampang kecil untuk menghasilkan mi dan pasta yang ukurannya lebih halus. Ada juga yang cutter-nya lebar guna menghasilkan mi yang lebih lebar, seperti kwetiau, fetucini, dan mi gepeng lain.


Namun, jika menggunakan jenis ini secara manual, berhati-hatilah dengan kecepatan Anda memutar tuas agar bisa memotongnya dengan rapi. Selain itu, pastikan adonan tidak bertekstur lengket karena dapat menempel di sela-sela roller dan cutter

4

Pertimbangkan pasta maker model ekstrusi jika ingin membuat mi dan pasta berukuran tipis dan halus dengan lebih mudah

Pertimbangkan pasta maker model ekstrusi jika ingin membuat mi dan pasta berukuran tipis dan halus dengan lebih mudah

Pasta maker tipe ekstrusi biasanya terdiri dari beberapa bentuk cetakan kue atau mi. Ada yang bentuk cetakannya pipih, lebar, kecil, dan gilik. Dengan tipe ini, Anda bisa membuat mi dan pasta yang tipis, halus, atau berdiameter kecil dengan lebih mudah.


Anda hanya perlu memilih cetakan dengan bentuk dan ketebalan yang diinginkan. Setelah itu, letakkan adonan di badan utama, putar tuas atau tekan adonan, dan pasta akan terdorong keluar. Jenis push-out elektrik biasanya sepenuhnya otomatis. Mesin akan bekerja setelah bahan-bahan dimasukkan. Namun, jenis ini biasanya terdiri dari banyak bagian sehingga perlu perawatan khusus.


Di sisi lain, ekstrusi manual dapat dibeli dengan harga yang ekonomis dan tidak memakan banyak ruang penyimpanan. Namun, Anda perlu sedikit trik jika ingin menghasilkan pasta yang panjang. Untuk itu, Anda perlu berlatih menggunakannya agar makin terbiasa.

5

Pilih produk dengan penjepit yang dapat dipasang kuat pada meja agar alat tidak mudah tergelincir

Pilih produk dengan penjepit yang dapat dipasang kuat pada meja agar alat tidak mudah tergelincir

Mesin pasta jenis roller cutter manual dikhawatirkan bagian utamanya mudah tergelincir saat tuas diputar. Untuk mencegah hal ini, kami merekomendasikan pasta maker dengan penjepit yang dapat dipasang dengan kuat di meja.


Berbeda dengan tipe elektrik, tipe manual membutuhkan tenaga untuk memutar adonan ke dalam roller dan cutter. Dengan penjepit, Anda bisa menggunakan pasta maker tanpa khawatir tergelincir.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Ampia (Pasta Maker) Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Ampia (Pasta Maker) terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 18 Desember 2025).
Ranking popularitas
Filter

Produk

Gambar

Harga terendah

Poin

Perincian

Tipe

Model

Pengaturan ketebalan

Penjepit

1

Asta Homeware

Gilingan Mie Pasta Maker AmpiaASPM-115AM

Asta Homeware Gilingan Mie Pasta Maker Ampia 1

Punya 6 level putaran untuk mengatur tebal-tipis adonan

Manual

Roller cutter

6 level

2

TIXX Noodle Maker Machine 2 pisau

 TIXX Noodle Maker Machine 2 pisau 1

Mesin pembuat mie elektrik otomatis, bisa langsung jadi hanya dalam 3 detik!

Elektrik

Roller cutter

9 level

3

CARLTON Alat Penggiling Mie ManualMJH150

null CARLTON Alat Penggiling Mie Manual 1

Cocok untuk industri UMKM karena punya harga yang ekonomis

Manual

Roller cutter

2 level

4

Laxton Pasta MakerL77-150

null Laxton Pasta Maker 1

Pilihan tepat untuk penggiling mie yang tahan lama berkat bahan berkualitas tinggi

Manual

Roller cutter

6 level

5

Vipoo Alat Cetak Mie ManualTB-D555

null Vipoo Alat Cetak Mie Manual 1

Bentuknya kecil dan ringan sehingga lebih ringkas

Manual

Ekstrusi

5 level

6

Willman Noodle MakerDJJ-200

null Willman Noodle Maker 1

Menghasilkan adonan lebih cepat dalam jumlah besar secara konsisten

Elektrik

Roller cutter

2 level

7

Atlas Pasta MakerQ2 8150

 Atlas Pasta Maker 1

Ergonomis, kokoh, serta mudah digunakan, komplet!

Manual

Roller cutter

1 level

8

Nagako Ampia Gilingan Stainless Steel

null Nagako Ampia Gilingan Stainless Steel 1

Alatnya sudah anti-karat sehingga lebih awet dan tidak akan mengontaminasi adonan

Manual

Roller cutter

7 level

9

Rindang Sakti Persada

Vicenza Pasta MachineV150AT

Rindang Sakti Persada Vicenza Pasta Machine 1

Materialnya mudah dibersihkan, menjaga adonan lebih higienis

Manual

Roller cutter

7 level

10

Octa Utama

Oxone Noodle MachineOX-356

 Octa Utama Oxone Noodle Machine 1

Hanya punya 1 tombol operasi, lebih mudah digunakan!

Elektrik

Ekstrusi

6 level

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Asta Homeware
Gilingan Mie Pasta Maker AmpiaASPM-115AM

Gilingan Mie Pasta Maker Ampia 1
Sumber: shopee.co.id
Gilingan Mie Pasta Maker Ampia 2
Sumber: shopee.co.id
Gilingan Mie Pasta Maker Ampia 3
Sumber: shopee.co.id
Gilingan Mie Pasta Maker Ampia 4
Sumber: shopee.co.id
Gilingan Mie Pasta Maker Ampia 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp209.999
Menengah
Harga referensi
Rp209.999
Menengah

Punya 6 level putaran untuk mengatur tebal-tipis adonan

  • Material dari stainless steel dan besi food grade, aman untuk makanan serta bahannya kukuh
  • Ada 6 level putaran untuk mengatur ketebalan adonan
  • Punya 2 bagian cetakan, yakni cetakan penggiling adonan dan mie
  • Pisaunya tajam sehingga adonan lebih mudah terurai dan hasil potongannya rapi
  • Bisa membuat berbagai adonan mie, spaghetti, fettuccini, ravioli, pangsit, hingga molen
TipeManual
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan6 level
Penjepit
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

TIXX Noodle Maker Machine 2 pisau

Harga referensi
Rp944.000
Agak Mahal

Mesin pembuat mie elektrik otomatis, bisa langsung jadi hanya dalam 3 detik!

  • Mesin elektrik otomatis yang bisa langsung jadi hanya dalam 3 detik, hemat waktu dan anti-pegal
  • Memiliki pisau pemotong dengan model jaring lebah yang anti-lengket, mudah dibersihkan
  • Punya 9 level ketebalan adonan yang bisa diatur, pas untuk membuat mie bentuk bulat, pipih, hingga kulit pangsit
  • Dilengkapi fitur peredam suara dan anti-slip, cegah mesin berisik serta bergetar saat beroperasi
  • Terbuat dari bahan ABS ramah lingkungan dan food grade
TipeElektrik
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan9 level
Penjepit
No.3

CARLTON Alat Penggiling Mie ManualMJH150

Harga referensi
Rp67.500
Lebih Murah

Cocok untuk industri UMKM karena punya harga yang ekonomis

  • Memiliki jalur penggilingan dengan lebar 2 mm dan 4 mm, bisa bikin mie yang tipis hingga lebar
  • Punya dua pisau cetakan mie, yakni tipis-halus dan lebar
  • Multifungsi, bisa untuk membuat kulit molen, kulit pangsit, adonan pastel, mie, hingga pasta
  • Lebih ekonomis sehingga cocok dipakai untuk bisnis UMKM atau rumahan
TipeManual
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan2 level
Penjepit
No.4

Laxton Pasta MakerL77-150

Harga referensi
Rp147.000
Agak Murah

Pilihan tepat untuk penggiling mie yang tahan lama berkat bahan berkualitas tinggi

  • Menggunakan material logam berkualitas tinggi untuk daya tahan yang lebih terjamin

  • Memiliki dua pilihan lebar potongan mi

  • Desainnya ringan dan ringkas, mudah disimpan

TipeManual
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan6 level
Penjepit
No.5

Vipoo Alat Cetak Mie ManualTB-D555

Harga referensi
Rp82.739
Agak Murah

Bentuknya kecil dan ringan sehingga lebih ringkas

  • Bentuknya kecil dan ringan sehingga lebih ringkas, tidak menghabiskan banyak ruang penyimpanan
  • Dibekali 5 macam cetakan untuk hasilkan olahan mie dan spaghetti yang berbeda
  • Terbuat dari material stainless steel food grade sehingga aman untuk makanan
  • Pas untuk membuat mie atau pasta home made dalam porsi yang lebih sedikit
TipeManual
ModelEkstrusi
Pengaturan ketebalan5 level
Penjepit
No.6

Willman Noodle MakerDJJ-200

Harga referensi
Rp1.875.000
Agak Mahal

Menghasilkan adonan lebih cepat dalam jumlah besar secara konsisten

  • Pisau pemotongnya memiliki dua ukuran, yaitu 2 mm dan 6 mm

  • Memiliki kapasitas produksi 20 kg/jam, cocok untuk kebutuhan usaha kecil menengah

  • Dibuat dalam model elektrik sehingga lebih praktis dan lebih cepat menghasilkan adonan

  • Dapat menghasilkan mi dalam jumlah besar secara konsisten

TipeElektrik
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan2 level
Penjepit
No.7

Atlas Pasta MakerQ2 8150

Harga referensi
Rp175.760
Menengah

Ergonomis, kokoh, serta mudah digunakan, komplet!

  • Terbuat dari bahan yang kokoh, antikarat, dan tahan lama

  • Memiliki handle pemutar ergonomis yang nyaman digunakan
  • Dilengkapi clamp penjepit agar tidak mudah bergeser saat digunakan
  • Mudah dibersihkan karena unit penggiling dan pemotongnya dapat dilepas
  • Penggunaannya praktis dan tidak ribet
TipeManual
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan1 level
Penjepit
No.8

Nagako Ampia Gilingan Stainless Steel

Nagako Ampia Gilingan Stainless Steel 1
Sumber: shopee.co.id
Nagako Ampia Gilingan Stainless Steel 2
Sumber: shopee.co.id
Nagako Ampia Gilingan Stainless Steel 3
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp209.800
Menengah
Harga referensi
Rp209.800
Menengah

Alatnya sudah anti-karat sehingga lebih awet dan tidak akan mengontaminasi adonan

  • Bahannya dari stainless steel yang tebal, food grade, dan anti-karat, dijamin lebih awet serta tidak akan mengontaminasi adonan
  • Punya 7 setelan ketebalan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan
  • Alatnya mudah dibersihkan karena terbuat dari stainless steel 
TipeManual
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan7 level
Penjepit
No.9

Rindang Sakti Persada
Vicenza Pasta MachineV150AT

Vicenza Pasta Machine 1
Sumber: shopee.co.id
Vicenza Pasta Machine 2
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp325.600
Menengah
Harga referensi
Rp325.600
Menengah

Materialnya mudah dibersihkan, menjaga adonan lebih higienis

  • Dilengkapi dengan tujuh tingkat pengatur ketebalan adonan mi

  • Terbuat dari bahan stainless steel yang tampak elegan dan mudah dibersihkan, membuat adonan terjaga kebersihannya
  • Dilengkapi penggiling, pemotong besar, dan pemotong pasta ukuran kecil
  • Cocok untuk spaghetti, fettuccini, molen, pangsit, atau kulit pastel
TipeManual
ModelRoller cutter
Pengaturan ketebalan7 level
Penjepit
No.10

Octa Utama
Oxone Noodle MachineOX-356

Oxone Noodle Machine 1
Sumber: shopee.co.id
Oxone Noodle Machine 2
Sumber: shopee.co.id
Oxone Noodle Machine 3
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp1.752.000
Agak Mahal
Harga referensi
Rp1.752.000
Agak Mahal

Hanya punya 1 tombol operasi, lebih mudah digunakan!

  • Pengoperasian lebih mudah, hanya perlu tekan satu tombol
  • Ada 6 jenis cetakan, bisa bikin mie tipis dan tebal, spaghetti, macaroni, fettuccini, hingga puff pastry
  • Automatic noodle maker ini bisa menampung hingga 400 gram adonan
  • Wadah penampung adonannya transparan sehingga lebih mudah dilihat
  • Bagian squeezing pole bisa dilepas pasang agar mudah dibersihkan
TipeElektrik
ModelEkstrusi
Pengaturan ketebalan6 level
Penjepit

5 Rekomendasi Ampia (Pasta Maker) terbaik

No. 1: Asta HomewareGilingan Mie Pasta Maker AmpiaASPM-115AM

No. 2: TIXX Noodle Maker Machine 2 pisau

No. 3: CARLTON Alat Penggiling Mie ManualMJH150

No. 4: Laxton Pasta MakerL77-150

No. 5: Vipoo Alat Cetak Mie ManualTB-D555

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.

Populer
Rekomendasi Produk Terlaris Terkait Ampia/pasta maker

Toaster Pop Up

10 Produk

Populer
favlist Terkait Peralatan dapur

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.